Advanced Commentary

Teks -- 2 Tawarikh 35:1-27 (TB)

Konteks
Yosia merayakan Paskah
35:1 Kemudian Yosia merayakan Paskah bagi TUHAN di Yerusalem . Domba Paskah disembelih pada tanggal empat belas bulan yang pertama . 35:2 Ia menetapkan tugas para imam , dan mendorong mereka menunaikan tugas jabatannya dalam rumah TUHAN . [ ] 35:3 Berkatalah ia kepada orang-orang Lewi yang adalah pengajar seluruh Israel dan orang-orang kudus TUHAN : "Tempatkanlah tabut kudus itu di dalam rumah yang telah didirikan Salomo bin Daud , raja Israel . Tidak usah lagi kamu mengusungnya . Sekarang layanilah TUHAN , Allahmu , dan Israel , umat-Nya ! 35:4 Bersiaplah menurut puak-puakmu dan menurut rombonganmu sebagaimana yang dituliskan Daud , raja Israel , dan Salomo , anaknya . [ ] 35:5 Berdirilah di halaman tempat kudus menurut golongan puak saudara-saudaramu yang lain, yakni kaum awam , dengan satu rombongan puak orang Lewi untuk tiap golongan saudara-saudaramu itu. 35:6 Sembelihlah domba Paskah , kuduskanlah dirimu, dan adakanlah persiapan bagi saudara-saudaramu , supaya dilakukan apa yang difirmankan TUHAN dengan perantaraan Musa ." 35:7 Yosia menyumbangkan kepada kaum awam sejumlah tiga puluh ribu ekor kambing domba , yakni domba-domba dan kambing-kambing jantan yang muda , semuanya sebagai korban Paskah bagi semua orang yang hadir . Selain itu disumbangkannya tiga ribu ekor lembu . Semuanya itu dari harta milik raja . 35:8 Juga para panglimanya memberi sumbangan sukarela kepada rakyat , para imam , dan orang-orang Lewi . Kemudian Hilkia , Zakharia dan Yehiel , para pemuka rumah Allah , memberi kepada para imam dua ribu enam ratus ekor kambing domba sebagai korban Paskah dan selain itu tiga ratus ekor lembu . 35:9 Lalu Konanya dan kedua saudaranya , Semaya dan Netaneel , serta Hasabya , Yeiel dan Yozabad , para pemimpin orang-orang Lewi , menyumbangkan kepada orang-orang Lewi lima ribu ekor kambing domba sebagai korban Paskah dan selain itu lima ratus ekor lembu . 35:10 Setelah upacara ibadah disiapkan , berdirilah para imam pada tempatnya dan orang-orang Lewi menurut rombongannya sesuai dengan perintah raja . 35:11 Maka disembelihlah domba Paskah , dan para imam menyiramkan darah yang mereka terima dari orang-orang Lewi, sedang orang-orang Lewi menguliti domba itu. [ ] 35:12 Tetapi mereka memisahkan korban bakaran untuk diserahkan kepada kaum awam menurut golongan puak mereka, supaya dipersembahkan kepada TUHAN sebagaimana tertulis dalam kitab Musa . Demikian pula dilakukan mereka dengan lembu-lembu . 35:13 Kemudian mereka memasak domba Paskah di atas api sesuai dengan peraturan , sedang persembahan-persembahan kudus mereka masak dalam kuali , belanga dan pinggan , lalu membawanya cepat-cepat kepada segenap kaum awam . 35:14 Kemudian mereka menyediakannya bagi dirinya dan bagi para imam , karena para imam , yakni anak-anak Harun , sampai malam hari sibuk mempersembahkan korban bakaran dan segala lemak . Oleh sebab itu orang-orang Lewi menyediakannya bagi dirinya dan bagi para imam , yakni anak-anak Harun . 35:15 Para penyanyi , yakni bani Asaf , ada pada tempat mereka sesuai dengan perintah Daud , Asaf , Heman dan Yedutun , pelihat raja itu; juga para penunggu pintu gerbang ada pada tiap-tiap pintu gerbang . Mereka tidak usah meninggalkan tugas mereka, karena saudara-saudara mereka, orang-orang Lewi , menyediakannya untuk mereka. [ ] 35:16 Demikianlah seluruh upacara ibadah bagi TUHAN disiapkan pada hari itu untuk merayakan Paskah dan untuk mempersembahkan korban bakaran di atas mezbah TUHAN sesuai dengan perintah raja Yosia . 35:17 Pada waktu itu orang Israel yang hadir di situ merayakan Paskah dan hari raya Roti Tidak Beragi selama tujuh hari . 35:18 Paskah semacam itu tidak pernah lagi dirayakan di Israel sejak nabi Samuel . Seorangpun di antara raja-raja orang Israel tidak pernah merayakan Paskah seperti yang dirayakan Yosia dengan para imam dan orang-orang Lewi , dengan seluruh orang Yehuda dan Israel yang dapat hadir , dan dengan penduduk Yerusalem . 35:19 Paskah itu dirayakan pada tahun kedelapan belas pemerintahan Yosia .
Yosia dibunuh oleh Nekho
35:20 Kemudian dari pada semua ini , setelah Yosia memperbaiki rumah TUHAN, majulah Nekho , raja Mesir , hendak berperang di Karkemis di tepi sungai Efrat . Yosia keluar menghadapinya . 35:21 Ia mengirim utusan kepada Yosia, dengan pesan : "Apakah urusanmu dengan aku, raja Yehuda ? Saat ini aku tidak datang melawan engkau , tetapi melawan keluarga raja yang sedang kuperangi . Allah memerintahkan aku supaya segera bertindak . Hentikanlah niatmu menentang Allah yang menyertai aku, supaya engkau jangan dimusnahkan-Nya !" 35:22 Tetapi Yosia tidak berpaling dari padanya, melainkan menyamar untuk berperang melawan dia. Ia tidak mengindahkan kata-kata Nekho , yang merupakan pesan Allah , lalu berperang di lembah Megido . [ ] 35:23 Maka pemanah-pemanah menembaki raja Yosia , dan raja berseru kepada orang-orangnya : "Bawa aku dari sini, karena aku luka parah !" 35:24 Orang-orangnya mengangkatnya dari keretanya , lalu mengangkutnya dengan kereta cadangannya lalu membawanya ke Yerusalem . Kemudian matilah ia, lalu dikuburkan di pekuburan nenek moyangnya . Seluruh Yehuda dan Yerusalem berkabung karena Yosia . [ ] 35:25 Yeremia membuat suatu syair ratapan mengenai Yosia . Dan sampai sekarang ini semua penyanyi laki-laki dan penyanyi perempuan menyanyikan syair-syair ratapan mengenai Yosia , dan mereka jadikan itu suatu kebiasaan di Israel . Semuanya itu tertulis dalam Syair-syair Ratapan . [ ] 35:26 Selebihnya dari riwayat Yosia dan perbuatan-perbuatannya yang saleh yang sesuai dengan yang ada tertulis dalam Taurat TUHAN , 35:27 yakni, riwayatnya dari awal sampai akhir , sesungguhnya semuanya itu tertulis dalam kitab raja-raja Israel dan Yehuda .

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Pertanyaan-Pertanyaan

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA