kecilkan semua  

Teks -- 2 Yohanes 1:1-13 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Salam
1:1 Dari penatua kepada Ibu yang terpilih dan anak-anaknya yang benar-benar aku kasihi. Bukan aku saja yang mengasihi kamu, tetapi juga semua orang yang telah mengenal kebenaran, 1:2 oleh karena kebenaran yang tetap di dalam kita dan yang akan menyertai kita sampai selama-lamanya. 1:3 Kasih karunia, rahmat dan damai sejahtera dari Allah Bapa, dan dari Yesus Kristus, Anak Bapa, akan menyertai kita dalam kebenaran dan kasih.
Tetaplah di dalam ajaran Kristus
1:4 Aku sangat bersukacita, bahwa aku mendapati, bahwa separuh dari anak-anakmu hidup dalam kebenaran sesuai dengan perintah yang telah kita terima dari Bapa. 1:5 Dan sekarang aku minta kepadamu, Ibu -- bukan seolah-olah aku menuliskan perintah baru bagimu, tetapi menurut perintah yang sudah ada pada kita dari mulanya -- supaya kita saling mengasihi. 1:6 Dan inilah kasih itu, yaitu bahwa kita harus hidup menurut perintah-Nya. Dan inilah perintah itu, yaitu bahwa kamu harus hidup di dalam kasih, sebagaimana telah kamu dengar dari mulanya. 1:7 Sebab banyak penyesat telah muncul dan pergi ke seluruh dunia, yang tidak mengaku, bahwa Yesus Kristus telah datang sebagai manusia. Itu adalah si penyesat dan antikristus. 1:8 Waspadalah, supaya kamu jangan kehilangan apa yang telah kami kerjakan itu, tetapi supaya kamu mendapat upahmu sepenuhnya. 1:9 Setiap orang yang tidak tinggal di dalam ajaran Kristus, tetapi yang melangkah keluar dari situ, tidak memiliki Allah. Barangsiapa tinggal di dalam ajaran itu, ia memiliki Bapa maupun Anak. 1:10 Jikalau seorang datang kepadamu dan ia tidak membawa ajaran ini, janganlah kamu menerima dia di dalam rumahmu dan janganlah memberi salam kepadanya. 1:11 Sebab barangsiapa memberi salam kepadanya, ia mendapat bagian dalam perbuatannya yang jahat.
Penutup
1:12 Sungguhpun banyak yang harus kutulis kepadamu, aku tidak mau melakukannya dengan kertas dan tinta, tetapi aku berharap datang sendiri kepadamu dan berbicara berhadapan muka dengan kamu, supaya sempurnalah sukacita kita. 1:13 Salam kepada kamu dari anak-anak saudaramu yang terpilih.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , BIS , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: 2Yoh 1:1 - IBU YANG TERPILIH. Nas : 2Yoh 1:1 Beberapa orang menafsirkan bahwa surat Yohanes ini dialamatkan kepada seorang wanita yang saleh bernama _Kyria_ (Yun. yang artinya "...

Nas : 2Yoh 1:1

Beberapa orang menafsirkan bahwa surat Yohanes ini dialamatkan kepada seorang wanita yang saleh bernama _Kyria_ (Yun. yang artinya "wanita") dan keluarganya. Sekalipun demikian, istilah "Ibu yang terpilih dan anak-anaknya" kemungkinan besar merupakan cara kiasan untuk mengatakan "gereja dan anggotanya" (bd. 1Pet 5:13).

Full Life: 2Yoh 1:1 - YANG BENAR-BENAR AKU KASIHI Nas : 2Yoh 1:1 (versi Inggris NIV -- Yang kukasihi di dalam kebenaran). Yohanes mengasihi dan memperhatikan orang lain dengan cara yang sesuai deng...

Nas : 2Yoh 1:1

(versi Inggris NIV -- Yang kukasihi di dalam kebenaran). Yohanes mengasihi dan memperhatikan orang lain dengan cara yang sesuai dengan penyataan PB mengenai Kristus. Adalah mungkin mengasihi orang lain, tetapi tidak mempunyai komitmen kepada kebenaran Firman Allah. Orang semacam itu menempatkan kasih, penerimaan, persahabatan, dan kesatuan di atas kebenaran dan perintah Allah (ayat 2Yoh 1:5-6). Pada pihak lain, juga mungkin bagi seorang di dalam gereja untuk menyebarluaskan kebenaran alkitabiah dan mempertahankan doktrinnya, namun tidak menunjukkan kasih dan perhatian terhadap orang lain. Yang dituntut oleh Allah ialah bahwa kita menunjukkan baik kasih untuk kebenaran-Nya maupun kasih untuk sesama. Kita "harus berpegang kepada kebenaran di dalam kasih" (Ef 4:15; bd. 1Kor 13:6).

Full Life: 2Yoh 1:3 - KASIH KARUNIA, RAHMAT, DAN DAMAI SEJAHTERA. Nas : 2Yoh 1:3 Syarat-syarat untuk menerima kasih karunia, rahmat dan damai sejahtera Allah adalah dengan menjaga kebenaran (ayat 2Yoh 1:7-11) dan ...

Nas : 2Yoh 1:3

Syarat-syarat untuk menerima kasih karunia, rahmat dan damai sejahtera Allah adalah dengan menjaga kebenaran (ayat 2Yoh 1:7-11) dan mengasihi sesama (ayat 2Yoh 1:5-6). Mengabaikan hal-hal ini akan menyebabkan gereja kehilangan berkat Allah.

Full Life: 2Yoh 1:5 - SALING MENGASIHI. Nas : 2Yoh 1:5 Lihat cat. --> Yoh 13:34, lihat cat. --> Yoh 13:35. [atau ref. Yoh 13:34-35]

Nas : 2Yoh 1:5

Lihat cat. --> Yoh 13:34,

lihat cat. --> Yoh 13:35.

[atau ref. Yoh 13:34-35]

Full Life: 2Yoh 1:6 - PERINTAH-NYA. Nas : 2Yoh 1:6 Lihat cat. --> Yoh 14:21. [atau ref. Yoh 14:21]

Nas : 2Yoh 1:6

Lihat cat. --> Yoh 14:21.

[atau ref. Yoh 14:21]

Full Life: 2Yoh 1:7 - BANYAK PENYESAT. Nas : 2Yoh 1:7 Yohanes mengingatkan bahwa banyak penyesat dan guru palsu sedang memutarbalikkan Firman Allah dan berusaha meyakinkan orang Kristen ...

Nas : 2Yoh 1:7

Yohanes mengingatkan bahwa banyak penyesat dan guru palsu sedang memutarbalikkan Firman Allah dan berusaha meyakinkan orang Kristen untuk menerima pandangan mereka. Ajaran palsu mereka berkaitan dengan pribadi Yesus Kristus. Mereka menyangkal bahwa Yesus Kristus adalah Putra Allah yang kekal, lahir dari seorang perawan (Mat 1:18; Luk 1:27), yang darah-Nya menyediakan pengampunan dosa bagi semua orang yang percaya (1Yoh 2:2; 4:9-10) dan yang merupakan "Allah yang benar dan hidup yang kekal" (1Yoh 5:20).

Full Life: 2Yoh 1:9 - TIDAK TINGGAL DI DALAM AJARAN KRISTUS. Nas : 2Yoh 1:9 Mereka yang menolak penyataan semula dari Kristus dan para rasul tidak memiliki Allah. Walaupun mereka mengaku mengenal Allah (1Yoh ...

Nas : 2Yoh 1:9

Mereka yang menolak penyataan semula dari Kristus dan para rasul tidak memiliki Allah. Walaupun mereka mengaku mengenal Allah (1Yoh 2:4), mereka tertipu jikalau mereka tidak tinggal dalam ajaran Kristus; mereka yang meninggalkan ajaran Kristus meninggalkan Kristus sendiri. Semua teologi yang tidak berpegang kepada kebenaran yang dinyatakan dalam PB bukan merupakan teologi Kristen dan harus ditolak

(lihat cat. --> Ef 2:20).

[atau ref. Ef 2:20]

Full Life: 2Yoh 1:10 - JANGANLAH KAMU MEMBERI SALAM KEPADANYA. Nas : 2Yoh 1:10 Kasih seorang percaya dan kesetiaannya kepada Kristus dan Firman Allah harus menyebabkannya menolak dan menganggap sebagai musuh In...

Nas : 2Yoh 1:10

Kasih seorang percaya dan kesetiaannya kepada Kristus dan Firman Allah harus menyebabkannya menolak dan menganggap sebagai musuh Injil Kristus setiap orang yang mengaku percaya (baik pekerja maupun orang awam) yang tidak berserah pada "ajaran Kristus" dan rasul-rasul (ayat 2Yoh 1:9). Orang yang memutarbalikkan atau menentang kepercayaan PB tidak boleh diterima ke dalam persekutuan orang percaya.

  1. 1) Allah mengingatkan orang percaya sejati untuk berjaga-jaga terhadap penerimaan ajaran palsu (ayat 2Yoh 1:8). Mereka harus menyadari bahwa "banyak penyesat ... telah muncul dan pergi ke seluruh dunia" (ayat 2Yoh 1:7).
  2. 2) Orang percaya harus menganggap semua guru Kristen yang tidak tinggal terus di dalam ajaran Kristus sebagai guru yang tidak memiliki Allah (ayat 2Yoh 1:9) dan yang dikutuk oleh Allah

    (lihat cat. --> Gal 1:9).

    [atau ref. Gal 1:9]

  3. 3) Allah memerintahkan orang percaya untuk tidak memberikan dorongan atau dukungan keuangan, atau membiarkan diri dilayani oleh guru sedemikian. Melakukan demikian berarti ikut mereka melawan Allah dan Firman-Nya dan berada di bawah hukuman yang sama dengan mereka (ayat 2Yoh 1:11).
  4. 4) Kata-kata Yohanes yang berwibawa ini, yang diilhamkan oleh Roh Kudus, menyinggung perasaan banyak orang dalam gereja masa kini. Mereka beranggapan bahwa nasihat Yohanes ini tidak menunjukkan sikap kasih atau roh kesatuan. Akan tetapi, nasihat Yohanes akan tampak salah hanya bagi mereka yang tidak mempedulikan kemuliaan Kristus, kekuasaan Firman Allah dan juga bagi orang yang jiwanya dibinasakan karena mengesampingkan kebenaran Allah.

BIS: 2Yoh 1:1 - Ibu yang ... anak-anak Ibu Ibu yang ... anak-anak Ibu: mungkin yang dimaksud ialah sebuah jemaat dan anggota-anggotanya (juga dalam ayat 4-5).

Ibu yang ... anak-anak Ibu: mungkin yang dimaksud ialah sebuah jemaat dan anggota-anggotanya (juga dalam ayat 4-5).

BIS: 2Yoh 1:8 - sudah kami usahakan untuk kalian sudah kami usahakan untuk kalian: atau sudah kalian usahakan.

sudah kami usahakan untuk kalian: atau sudah kalian usahakan.

BIS: 2Yoh 1:13 - Anak-anak ... Allah Anak-anak ... Allah: mungkin yang dimaksud adalah jemaat di tempat penulis.

Anak-anak ... Allah: mungkin yang dimaksud adalah jemaat di tempat penulis.

Jerusalem: 2Yoh 1:1 - penatua Ini gelar khusus bagi para pemimpin jemaat, bdk Tit 1:5+. Di sini gelar itu adalah sebutan Yohanes, pemimpin utama dari jemaat-jemaat Kristen di Asia ...

Ini gelar khusus bagi para pemimpin jemaat, bdk Tit 1:5+. Di sini gelar itu adalah sebutan Yohanes, pemimpin utama dari jemaat-jemaat Kristen di Asia kecil

Jerusalem: 2Yoh 1:1 - Ibu yang terpilih Harafiah: Nyonya yang terpilih (atau: berdaulat). Yang dimaksudkan dengan sebutan puitis ini ialah salah satu jemaat setempat yang tidak kita ketahui ...

Harafiah: Nyonya yang terpilih (atau: berdaulat). Yang dimaksudkan dengan sebutan puitis ini ialah salah satu jemaat setempat yang tidak kita ketahui namanya. Hanya jemaat itu ada di bawah kekuasaan Penatua.

Jerusalem: 2Yoh 1:3 - rahmat Hanya di sini dalam karangan-karangan Yohanes terdapat "rahmat" (belas-kasihan).

Hanya di sini dalam karangan-karangan Yohanes terdapat "rahmat" (belas-kasihan).

Jerusalem: 2Yoh 1:4 - hidup dalam kebenaran Harafiah: berjalan dalam kebenaran. Orang "berjalan dalam kebenaran" dengan menepati perintah-perintah dalam kasih.

Harafiah: berjalan dalam kebenaran. Orang "berjalan dalam kebenaran" dengan menepati perintah-perintah dalam kasih.

Jerusalem: 2Yoh 1:6 - Dan inilah perintah Terjemahan lain: Dan perintah itu, seperti yang telah kamu dengar dari mulanya, ialah: kamu harus hidup dalam kasih.

Terjemahan lain: Dan perintah itu, seperti yang telah kamu dengar dari mulanya, ialah: kamu harus hidup dalam kasih.

Jerusalem: 2Yoh 1:8 - kami kerjakan Var: kamu kerjakan.

Var: kamu kerjakan.

Jerusalem: 2Yoh 1:9 - ajaran Kristus Entah ajaran yang diajarkan oleh Kristus, entah ajaran mengenai Kristus

Entah ajaran yang diajarkan oleh Kristus, entah ajaran mengenai Kristus

Jerusalem: 2Yoh 1:9 - yang melangkah ke luar dari situ Kaum bidaat menganggap dirinya "orang-orang yang maju" dan dengan gegabah melangkahi batas ajaran rasuli, 1Yo 2:18,23, dengan khayalan-khayalan belaka...

Kaum bidaat menganggap dirinya "orang-orang yang maju" dan dengan gegabah melangkahi batas ajaran rasuli, 1Yo 2:18,23, dengan khayalan-khayalan belaka, 1Ti 6:4+; 2Ti 2:16; Tit 3:9; dll.

Jerusalem: 2Yoh 1:12 - sukacita kita Var: sukacita kamu.

Var: sukacita kamu.

Jerusalem: 2Yoh 1:13 - saudaramu yang terpilih Yaitu jemaat tempat pengarang, yakni Penatua, 2Yo 1:1, berada waktu menulis suratnya ini. Barangkali jemaat di Efesus.

Yaitu jemaat tempat pengarang, yakni Penatua, 2Yo 1:1, berada waktu menulis suratnya ini. Barangkali jemaat di Efesus.

Ende: 2Yoh 1:1 - -- St. Joanes menamakan diri tertua, sebab dialah kepala dan pemimpin Geredja di Efesus.

St. Joanes menamakan diri tertua, sebab dialah kepala dan pemimpin Geredja di Efesus.

Ende: 2Yoh 1:1 - Kepada ibu jang mulia dan anak-anaknja gelar "ibu" ini dikenakan kepada salah satu geredja setempat, jang termasuk dalam daerah pimpinan St. Joanes. Dan "anak-anaknja": orang serani atau an...

gelar "ibu" ini dikenakan kepada salah satu geredja setempat, jang termasuk dalam daerah pimpinan St. Joanes.

Dan "anak-anaknja": orang serani atau anggota-anggota geredja setempat tadi.

Ende: 2Yoh 1:13 - Saudaramu gelar geredja dimana St. Joanes tinggal, dan St. Joanes memperhubungkan atau memperbandingkan geredja-geredja itu sebagai bersaudara.

gelar geredja dimana St. Joanes tinggal, dan St. Joanes memperhubungkan atau memperbandingkan geredja-geredja itu sebagai bersaudara.

Ende: 2Yoh 1:13 - Anak-anak saudaramu orang-orang serani atau anggota-anggota geredja dimana St. Joanes tinggal.

orang-orang serani atau anggota-anggota geredja dimana St. Joanes tinggal.

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:1 - Dari penatua // yang terpilih // aku kasihi // mengenal kebenaran · Dari penatua: Kis 11:30; Kis 11:30; 3Yoh 1:1 · yang terpilih: 2Yoh 1:13; Rom 16:13; 1Pet 5:13 · aku kasihi: 2Yoh 1:3 · m...

· Dari penatua: Kis 11:30; [Lihat FULL. Kis 11:30]; 3Yoh 1:1

· yang terpilih: 2Yoh 1:13; Rom 16:13; 1Pet 5:13

· aku kasihi: 2Yoh 1:3

· mengenal kebenaran: Yoh 8:32; 1Tim 2:4

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:2 - karena kebenaran // dalam kita · karena kebenaran: 2Pet 1:12 · dalam kita: Yoh 14:17; 1Yoh 1:8

· karena kebenaran: 2Pet 1:12

· dalam kita: Yoh 14:17; 1Yoh 1:8

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:3 - Yesus Kristus · Yesus Kristus: Rom 1:7; Rom 1:7

· Yesus Kristus: Rom 1:7; [Lihat FULL. Rom 1:7]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:4 - dalam kebenaran · dalam kebenaran: 3Yoh 1:3,4

· dalam kebenaran: 3Yoh 1:3,4

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:5 - dari mulanya · dari mulanya: 1Yoh 2:7; 1Yoh 2:7

· dari mulanya: 1Yoh 2:7; [Lihat FULL. 1Yoh 2:7]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:6 - inilah kasih // menurut perintah-Nya // dari mulanya · inilah kasih: 1Yoh 2:5 · menurut perintah-Nya: Yoh 14:15; Yoh 14:15 · dari mulanya: 1Yoh 2:7; 1Yoh 2:7

· inilah kasih: 1Yoh 2:5

· menurut perintah-Nya: Yoh 14:15; [Lihat FULL. Yoh 14:15 ]

· dari mulanya: 1Yoh 2:7; [Lihat FULL. 1Yoh 2:7]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:7 - seluruh dunia // Yesus Kristus // sebagai manusia // dan antikristus · seluruh dunia: 1Yoh 4:1 · Yesus Kristus: 1Yoh 2:22; 4:2,3 · sebagai manusia: Yoh 1:14; Yoh 1:14 · dan antikristus: 1Yoh...

· seluruh dunia: 1Yoh 4:1

· Yesus Kristus: 1Yoh 2:22; 4:2,3

· sebagai manusia: Yoh 1:14; [Lihat FULL. Yoh 1:14 ]

· dan antikristus: 1Yoh 2:18; [Lihat FULL. 1Yoh 2:18]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:8 - upahmu sepenuhnya · upahmu sepenuhnya: Mat 10:42; Mat 10:42; Mr 10:29,30; 1Kor 3:8; Ibr 10:35,36; 11:26

· upahmu sepenuhnya: Mat 10:42; [Lihat FULL. Mat 10:42]; Mr 10:29,30; 1Kor 3:8; Ibr 10:35,36; 11:26

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:9 - ajaran Kristus // maupun Anak · ajaran Kristus: Yoh 8:31 · maupun Anak: 1Yoh 2:23; 1Yoh 2:23

· ajaran Kristus: Yoh 8:31

· maupun Anak: 1Yoh 2:23; [Lihat FULL. 1Yoh 2:23]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:10 - salam kepadanya · salam kepadanya: Rom 16:17; Rom 16:17

· salam kepadanya: Rom 16:17; [Lihat FULL. Rom 16:17]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:11 - mendapat bagian · mendapat bagian: 1Tim 5:22

· mendapat bagian: 1Tim 5:22

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:12 - berhadapan muka // supaya sempurnalah · berhadapan muka: 3Yoh 1:13,14 · supaya sempurnalah: Yoh 3:29; Yoh 3:29

· berhadapan muka: 3Yoh 1:13,14

· supaya sempurnalah: Yoh 3:29; [Lihat FULL. Yoh 3:29]

Ref. Silang FULL: 2Yoh 1:13 - yang terpilih · yang terpilih: 2Yoh 1:1

· yang terpilih: 2Yoh 1:1

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: 2Yoh 1:1-4 - Salam Pembuka Di sini Rasul Yohanes memberikan salam kepada seorang ibu yang terhormat da...

Matthew Henry: 2Yoh 1:5-6 - Kasih Kristiani Kasih Kristiani (1:5-6) ...

Matthew Henry: 2Yoh 1:7-9 - Para Penyesat Dikecam Para Penyesat Dikecam (1:7-9) ...

Matthew Henry: 2Yoh 1:10-11 - Peringatan terhadap Para Penyesat Peringatan terhadap Para Penyesat (1:10-11) ...

Matthew Henry: 2Yoh 1:12-13 - Penutup dan Salam Penutup dan Salam (1:12-13) ...

SH: 2Yoh 1:1-3 - Mengasihi dalam kebenaran (Kamis, 6 Desember 2001) Mengasihi dalam kebenaran Mengasihi dalam kebenaran. Surat ini ditujukan kepada "Ibu yang terpilih dan ...

SH: 2Yoh 1:1-3 - Karena kebenaran (Jumat, 7 Desember 2007) Karena kebenaran Judul : Karena kebenaran Sang penatua menujukan suratnya kepada ibu yang terpilih dan ...

SH: 2Yoh 1:1-6 - Iman Tak Mungkin Tanpa Kasih (Jumat, 6 Agustus 2021) Iman Tak Mungkin Tanpa Kasih Agustinus sangat terinspirasi oleh surat Yohanes dan menulis: "Jika seseorang menyan...

SH: 2Yoh 1:4-13 - Tinggal di dalam ajaran Kristus (Jumat, 7 Desember 2001) Tinggal di dalam ajaran Kristus Tinggal di dalam ajaran Kristus. Yohanes mengawali isi suratnya dengan u...

SH: 2Yoh 1:4-13 - Awas penyesat! (Sabtu, 8 Desember 2007) Awas penyesat! Judul : Awas penyesat! Kebahagiaan seorang hamba Tuhan adalah ketika orang-orang yang dia ...

SH: 2Yoh 1:7-13 - Jangan Sesat, Kasih Haruslah Konkret (Sabtu, 7 Agustus 2021) Jangan Sesat, Kasih Haruslah Konkret Ajaran sesat yang dipermasalahkan adalah penolakan kemanusiaan Yesus (7). Pa...

Utley: 2Yoh 1:1-3 - --NASKAH NASB (UPDATED): \\2Jo 1:1-3...

Utley: 2Yoh 1:4-6 - --NASKAH NASB (UPDATED): \\2Jo 1:4-6...

Utley: 2Yoh 1:7-11 - --NASKAH NASB (UPDATED): \\2Jo 1:7-11...

Utley: 2Yoh 1:12-13 - --NASKAH NASB (UPDATED): \\2Jo 1:12-13...

Topik Teologia: 2Yoh 1:1 - -- Pekerjaan-Pekerjaan Allah Keputusan-keputusan Allah Pemilihan Allah Pemilihan Allah akan Keselamatan Orang-orang P...

Topik Teologia: 2Yoh 1:6 - -- Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab kepada Allah Kasih akan Allah Menuntut Ketaatan ...

Topik Teologia: 2Yoh 1:7 - -- Yesus Kristus Kemanusiaan Kristus Kristus Memiliki Tubuh Manusia Yesus Memiliki Tubuh Jasmaniah ...

Topik Teologia: 2Yoh 1:9 - -- Kehidupan Kristen: Tanggung Jawab kepada Allah Menaati Allah Gereja Orang Kristen Berusaha Berdiri Teguh M...

Topik Teologia: 2Yoh 1:13 - -- Pekerjaan-Pekerjaan Allah Keputusan-keputusan Allah Pemilihan Allah Pemilihan Allah akan Keselamatan Orang-orang P...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) Penulis : Yohanes Tema : Berjalan Dalam Kebenaran Tanggal Penulisan: 8...

Full Life: 2 Yohanes (Garis Besar) Garis Besar Salam Kristen (2Yoh 1:1-3)...

Matthew Henry: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) Di sini kita mendapati surat rasuli yang termasuk dalam kanon Kitab Suci, ya...

Jerusalem: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) SURAT-SURAT KATOLIK PENGANTAR Di dalam Perjanjian Baru tercantum tujuh surat yang bukan karangan Rasul...

Ende: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) SURAT KEDUA Bentuk surat Berbeda dengan surat pertama; dalam surat kedua ini njata-terang bentuknja sebagai surat, kare...

BIS: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) SURAT YOHANES YANG KEDUA PENGANTAR Surat Yohanes Yang Kedua ini ditulis oleh "pemimpin jemaat" kepada "Ibu yan...

Ajaran: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya orang-orang Kristen mengerti isi ajaran Kitab II Yohanes dan melakukannya dalam kehidupan sehari-hari....

Intisari: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) Bagaimana dapat menjadi yakin SIAPA YANG MENULIS SURAT-SURAT INI?Ketiga surat pendek ini sedikit sekali menginformasikan...

Garis Besar Intisari: 2 Yohanes (Pendahuluan Kitab) II YOHANES [1] 'SURAT DARI PENATUA KEPADA SEORANG IBU...' 2Yo 1: 1-3...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.18 detik
dipersembahkan oleh YLSA