Advanced Commentary

Teks -- Yeremia 1:1-19 (TB)

Konteks
Judul
1:1 Inilah perkataan-perkataan Yeremia bin Hilkia , dari keturunan imam yang ada di Anatot di tanah Benyamin . 1:2 Dalam zaman Yosia bin Amon , raja Yehuda , dalam tahun yang ketiga belas dari pemerintahannya datanglah firman TUHAN kepada Yeremia. [ ] 1:3 Firman itu datang juga dalam zaman Yoyakim bin Yosia , raja Yehuda , sampai akhir tahun yang kesebelas zaman Zedekia bin Yosia , raja Yehuda , hingga penduduk Yerusalem diangkut ke dalam pembuangan dalam bulan yang kelima .
Yeremia dipanggil dan diutus
1:4 Firman TUHAN datang kepadaku , bunyinya : 1:5 "Sebelum Aku membentuk engkau dalam rahim ibumu, Aku telah mengenal engkau, dan sebelum engkau keluar dari kandungan , Aku telah menguduskan engkau, Aku telah menetapkan engkau menjadi nabi bagi bangsa-bangsa ." 1:6 Maka aku menjawab : "Ah , Tuhan ALLAH ! Sesungguhnya aku tidak pandai berbicara , sebab aku ini masih muda ." 1:7 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku : "Janganlah katakan : Aku ini masih muda , tetapi kepada siapapun engkau Kuutus , haruslah engkau pergi , dan apapun yang Kuperintahkan kepadamu, haruslah kausampaikan . [ ] 1:8 Janganlah takut kepada mereka, sebab Aku menyertai engkau untuk melepaskan engkau, demikianlah firman TUHAN ." 1:9 Lalu TUHAN mengulurkan tangan-Nya dan menjamah mulutku ; TUHAN berfirman kepadaku : "Sesungguhnya , Aku menaruh perkataan-perkataan-Ku ke dalam mulutmu . [ ] 1:10 Ketahuilah , pada hari ini Aku mengangkat engkau atas bangsa-bangsa dan atas kerajaan-kerajaan untuk mencabut dan merobohkan , untuk membinasakan dan meruntuhkan , untuk membangun dan menanam ." 1:11 Sesudah itu firman TUHAN datang kepadaku , bunyinya : "Apakah yang kaulihat , hai Yeremia ?" Jawabku : "Aku melihat sebatang dahan pohon badam ." [ ] 1:12 Lalu firman TUHAN kepadaku : "Baik penglihatanmu , sebab Aku siap sedia untuk melaksanakan firman-Ku ." 1:13 Firman TUHAN datang kepadaku untuk kedua kalinya , bunyinya : "Apakah yang kaulihat ?" Jawabku : "Aku melihat sebuah periuk yang mendidih ; datangnya dari sebelah utara ." [ ] 1:14 Lalu firman TUHAN kepadaku : "Dari utara akan mengamuk malapetaka menimpa segala penduduk negeri ini. 1:15 Sebab sesungguhnya , Aku memanggil segala kaum kerajaan sebelah utara , demikianlah firman TUHAN , dan mereka akan datang dan mendirikan takhtanya masing-masing di mulut pintu-pintu gerbang Yerusalem , dekat segala tembok di sekelilingnya dan dekat segala kota Yehuda . 1:16 Maka Aku akan menjatuhkan hukuman-Ku atas mereka, karena segala kejahatan mereka, sebab mereka telah meninggalkan Aku, dengan membakar korban kepada allah lain dan sujud menyembah kepada buatan tangannya sendiri. 1:17 Tetapi engkau ini, baiklah engkau bersiap , bangkitlah dan sampaikanlah kepada mereka segala yang Kuperintahkan kepadamu. Janganlah gentar terhadap mereka, supaya jangan Aku menggentarkan engkau di depan mereka! [ ] 1:18 Mengenai Aku , sesungguhnya pada hari ini Aku membuat engkau menjadi kota yang berkubu , menjadi tiang besi dan menjadi tembok tembaga melawan seluruh negeri ini, menentang raja-raja Yehuda dan pemuka-pemukanya , menentang para imamnya dan rakyat negeri ini. 1:19 Mereka akan memerangi engkau, tetapi tidak akan mengalahkan engkau, sebab Aku menyertai engkau untuk melepaskan engkau, demikianlah firman TUHAN ." [ ]

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Pertanyaan-Pertanyaan

Ilustrasi Khotbah

Merasa Tidak Sanggup

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Kej 3:8-9; Kel 33:17; Yer 1:5; Mat 11:27; Rom 1:19; Gal 4:8-9; Efe 1:17; 1Yo 5:20...
  • Ayu 10:8-12; Maz 71:6; Maz 139:13-16; Pengk 11:5; Yer 1:5...
  • Kej 3:8-13; Kej 6:13; Kej 12:1-4; Kej 22:1-2,9,11-12,15-18; Kej 35:9-11; Bil 7:89; Bil 12:5-8; Bil 22:4-12; 1Sa 3:2-14,21; Ayu 33:14; Yes 7:3-4,10; Yes 8:1-2; Yes 8:11-12; Yes 22:14; Yer 1:4-15; Yeh 6:1-3; Mat 3:16-17; Mat 17...
  • Kel 4:11-16,29-31; Kel 7:1-2; Kel 19:7-9; Kel 20:1-2; Kel 24:4; Kel 24:12; Kel 25:21-22; Kel 31:18; Kel 32:15-16; Kel 34:27-28; Ima 26:4; Ula 4:5; Ula 5:5-6; Ula 6:1-2,6-9; Ula 18:17-22; Ula 31:19,22; 2Sa 23:1-2; 2Ra 17:13; N...
  • Kel 12:12; Kel 22:20; Ima 20:5; Bil 33:3-4; Ula 4:25-28; Ula 8:19-20; Ula 27:15; Yos 23:16; Yos 24:20; 1Ra 9:6-7; 1Ra 14:9-10; Maz 16:4; Yer 1:16; Yer 16:13; Yer 22:8-9; Yer 50:37-38; Yeh 7:20-22; Yeh 8:12,18; Yeh 14:3-8; Yeh...
  • Kel 3:1-10; Kel 28:1; Bil 3:5-13; Bil 16:9; 1Sa 3:1-10; 1Ra 19:16,19-21; 1Ta 23:13; 2Ta 29:11; Ezr 7:1,5-6,21; Maz 99:6; Yes 6:8; Yer 1:5; Yeh 2:1-6; Amo 2:11; Yun 1:1-2; Mar 1:16-20; Mar 2:14; Luk 10:1-2; Yoh 1:43-51; Kis 11...
  • Ima 10:3-11; Ima 21:5-6; Yos 1:8; 1Sa 2:35; 2Ta 6:41; Ezr 7:10; Yes 52:11; Yer 1:7-8; Yer 3:14-15; Yer 20:8-9; Mal 2:6-7; Mat 10:16-25; Mat 20:25-28; Mat 23:8-11; Luk 12:42-44; Luk 24:49; Yoh 10:2-5,11-16; Yoh 13:13-17; Yoh 1...
  • Kel 4:12; Yer 1:17-19; Yer 15:19; Yer 26:2; Yeh 2:7; Yeh 3:11; Yoe 2:17; Hab 2:2; Mal 2:7; Yoh 3:34...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA