Advanced Commentary

Teks -- 2 Tawarikh 29:1-23 (TB)

Konteks
Raja Hizkia
29:1 Hizkia berumur dua puluh lima tahun pada waktu ia menjadi raja dan dua puluh sembilan tahun lamanya ia memerintah di Yerusalem . Nama ibunya ialah Abia , anak Zakharia . 29:2 Ia melakukan apa yang benar di mata TUHAN , tepat seperti yang dilakukan Daud , bapa leluhurnya . [ ]
Hizkia menguduskan kembali rumah TUHAN
29:3 Pada tahun pertama pemerintahannya , dalam bulan yang pertama , ia membuka pintu-pintu rumah TUHAN dan memperbaikinya . 29:4 Ia mendatangkan para imam dan orang-orang Lewi , dan mengumpulkan mereka di halaman sebelah timur . 29:5 Katanya kepada mereka: "Dengarlah , hai orang-orang Lewi ! Sekarang kuduskanlah dirimu dan kuduskanlah rumah TUHAN , Allah nenek moyangmu ! Keluarkanlah kecemaran dari tempat kudus ! 29:6 Karena nenek moyang kita telah berubah setia . Mereka melakukan apa yang jahat di mata TUHAN , Allah kita, telah meninggalkan-Nya , mereka telah memalingkan muka dari kediaman TUHAN dan membelakangi-Nya . 29:7 Bahkan mereka menutup pintu-pintu balai rumah TUHAN dan memadamkan segala pelita . Mereka tidak membakar korban ukupan dan tidak mempersembahkan korban bakaran bagi Allah orang Israel di tempat kudus , 29:8 sehingga murka TUHAN menimpa Yehuda dan Yerusalem . Ia membuat mereka menjadi kengerian , kedahsyatan dan sasaran suitan seperti yang kamu lihat dengan matamu sendiri. 29:9 Karena hal itulah nenek moyang kita tewas oleh pedang , dan anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan kita beserta isteri-isteri kita menjadi tawanan . [ ] 29:10 Sekarang aku bermaksud mengikat perjanjian dengan TUHAN , Allah Israel , supaya murka-Nya yang menyala-nyala itu undur dari pada kita. [ ] 29:11 Anak-anakku , sekarang janganlah kamu lengah , karena kamu telah dipilih TUHAN untuk berdiri di hadapan-Nya untuk melayani Dia, untuk menyelenggarakan kebaktian dan membakar korban bagi-Nya." [ ] 29:12 Lalu bangunlah orang-orang Lewi itu, yakni dari bani Kehat : Mahat bin Amasai dan Yoel bin Azaria , dari bani Merari : Kish bin Abdi dan Azaria bin Yehaleleel , dari orang Gerson : Yoah bin Zima dan Eden bin Yoah , 29:13 dari bani Elisafan : Simri dan Yeiel , dari bani Asaf : Zakharia dan Matanya , 29:14 dari bani Heman : Yehiel dan Simei , dan dari bani Yedutun : Semaya dan Uziel . 29:15 Mereka mengumpulkan saudara-saudaranya dan menguduskan dirinya. Kemudian mereka datang menurut perintah raja , sesuai dengan firman TUHAN , lalu mentahirkan rumah TUHAN . 29:16 Sesudah itu masuklah para imam ke bagian dalam rumah TUHAN untuk mentahirkannya . Semua yang najis , yang didapati mereka di dalam bait TUHAN , dibawa ke pelataran rumah TUHAN ; orang-orang Lewi menerimanya untuk diangkut ke luar , ke lembah Kidron . 29:17 Pekerjaan menguduskan itu dimulai pada tanggal satu bulan yang pertama . Pada hari kedelapan bulan itu mereka sampai ke balai rumah TUHAN dan menguduskan seluruh rumah TUHAN dalam delapan hari . Mereka selesai pada hari keenam belas bulan pertama . 29:18 Lalu masuklah mereka menghadap raja Hizkia dan berkata : "Kami telah mentahirkan seluruh rumah TUHAN , juga mezbah korban bakaran dengan segala perkakasnya dan meja roti sajian dengan segala perkakasnya . 29:19 Dan segala perkakas , yang dibuang raja Ahas , ketika ia berubah setia pada masa pemerintahannya , telah kami sediakan dan kami kuduskan . Sekarang semuanya itu ada di depan mezbah TUHAN !" [ ] 29:20 Maka pagi-pagi raja Hizkia mengumpulkan pemimpin-pemimpin kota , dan pergi ke rumah TUHAN . 29:21 Mereka membawa tujuh ekor lembu jantan , tujuh ekor domba jantan , tujuh ekor domba muda dan tujuh ekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa untuk keluarga raja, untuk tempat kudus dan untuk Yehuda . Ia memerintahkan anak-anak Harun , yakni para imam , untuk mempersembahkannya di atas mezbah TUHAN . 29:22 Lalu mereka menyembelih lembu-lembu itu; para imam menerima darahnya dan menyiramkannya pada mezbah . Kemudian mereka, menyembelih domba-domba jantan dan menyiramkan darahnya pada mezbah . Sesudah itu mereka menyembelih domba-domba muda dan menyiramkan darahnya pada mezbah . 29:23 Selanjutnya mereka membawa kambing-kambing jantan yang akan menjadi korban penghapus dosa ke hadapan raja dan jemaah . Mereka meletakkan tangannya ke atas kambing-kambing itu.

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Ilustrasi Khotbah

Tetap Percaya

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA