kecilkan semua  

Teks -- Ibrani 8:1-13 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Imam Besar perjanjian baru
8:1 Inti segala yang kita bicarakan itu ialah: kita mempunyai Imam Besar yang demikian, yang duduk di sebelah kanan takhta Yang Mahabesar di sorga, 8:2 dan yang melayani ibadah di tempat kudus, yaitu di dalam kemah sejati, yang didirikan oleh Tuhan dan bukan oleh manusia. 8:3 Sebab setiap Imam Besar ditetapkan untuk mempersembahkan korban dan persembahan dan karena itu Yesus perlu mempunyai sesuatu untuk dipersembahkan. 8:4 Sekiranya Ia di bumi ini, Ia sama sekali tidak akan menjadi imam, karena di sini telah ada orang-orang yang mempersembahkan persembahan menurut hukum Taurat. 8:5 Pelayanan mereka adalah gambaran dan bayangan dari apa yang ada di sorga, sama seperti yang diberitahukan kepada Musa, ketika ia hendak mendirikan kemah: "Ingatlah," demikian firman-Nya, "bahwa engkau membuat semuanya itu menurut contoh yang telah ditunjukkan kepadamu di atas gunung itu." 8:6 Tetapi sekarang Ia telah mendapat suatu pelayanan yang jauh lebih agung, karena Ia menjadi Pengantara dari perjanjian yang lebih mulia, yang didasarkan atas janji yang lebih tinggi. 8:7 Sebab, sekiranya perjanjian yang pertama itu tidak bercacat, tidak akan dicari lagi tempat untuk yang kedua. 8:8 Sebab Ia menegor mereka ketika Ia berkata: "Sesungguhnya, akan datang waktunya," demikianlah firman Tuhan, "Aku akan mengadakan perjanjian baru dengan kaum Israel dan dengan kaum Yehuda, 8:9 bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka, pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir. Sebab mereka tidak setia kepada perjanjian-Ku, dan Aku menolak mereka," demikian firman Tuhan. 8:10 "Maka inilah perjanjian yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu," demikianlah firman Tuhan. "Aku akan menaruh hukum-Ku dalam akal budi mereka dan menuliskannya dalam hati mereka, maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku. 8:11 Dan mereka tidak akan mengajar lagi sesama warganya, atau sesama saudaranya dengan mengatakan: Kenallah Tuhan! Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal Aku. 8:12 Sebab Aku akan menaruh belas kasihan terhadap kesalahan mereka dan tidak lagi mengingat dosa-dosa mereka." 8:13 Oleh karena Ia berkata-kata tentang perjanjian yang baru, Ia menyatakan yang pertama sebagai perjanjian yang telah menjadi tua. Dan apa yang telah menjadi tua dan usang, telah dekat kepada kemusnahannya.
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · anak Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · Anak perempuan Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · bangsa Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · kaum Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Mesir descendants of Mizraim
 · Musa a son of Amram; the Levite who led Israel out of Egypt and gave them The Law of Moses,a Levite who led Israel out of Egypt and gave them the law
 · orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · orang-orang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · seorang Ismael a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · seorang Israel a citizen of Israel.,a member of the nation of Israel
 · suku Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · umat Israel the nation that descended from Jacob, whom God named Israel; the Jewish people,son of Isaac son of Abraham; founder of the nation of Israel,the nation of Israel under Moses, Joshua and the judges,the kingdom of Israel under King Saul,the northern tribes under Ish-Bosheth & Abner,the Kingdom of Israel as united under David and Solomon,the Northern Kingdom as divided from Judah, Simeon and Benjamin,the post exile Jewish community; the re-established Israel,the post exile lay community; Israelites other than Levites,Israel in general as in the Psalms and the prophets,the phrase "All Israel",the phrase "Assembly of (United) Israel",the phrase "Border(s) of Israel",the phrase "Children of Israel",the phrase "Congregation of Israel",the phrase "Descendants" or "Offspring of Israel",the phrase "Elders of Israel",the phrase "God of Israel",the phrase "Hill country of Israel",the phrase "Holy One of Israel",the phrase "House of Israel",the phrases "Judge(d) Israel; judge(s) of Israel",the phrase "King of Israel",the phrase "King over Israel",the phrase "Kings of Israel",the phrase "Land of Israel",the phrase "Leaders in/of Israel; take the lead in Israel",the phrase "Man of Israel",the phrase "Men of Israel",the phrase "Mountains of Israel",the phrase "O house of Israel",the phrase "O Israel",the phrase "His people Israel",the phrase "My people Israel",the phrase "Thy people Israel",the phrase "People of Israel",the phrase "Prince(s) in/of/over Israel",the phrase "Reign over Israel",the phrase "Shepherd(s) of Israel",the phrase "Sons of Israel",the phrase "Territory of Israel",the phrase "Throne in/over/of Israel",the phrase "Tribes of Israel",the phrase "Virgin of Israel"
 · Yakub the second so of a pair of twins born to Isaac and Rebeccaa; ancestor of the 12 tribes of Israel,the nation of Israel,a person, male,son of Isaac; Israel the man and nation
 · Yehuda the son of Jacob and Leah; founder of the tribe of Judah,a tribe, the land/country,a son of Joseph; the father of Simeon; an ancestor of Jesus,son of Jacob/Israel and Leah; founder of the tribe of Judah,the tribe of Judah,citizens of the southern kingdom of Judah,citizens of the Persian Province of Judah; the Jews who had returned from Babylonian exile,"house of Judah", a phrase which highlights the political leadership of the tribe of Judah,"king of Judah", a phrase which relates to the southern kingdom of Judah,"kings of Judah", a phrase relating to the southern kingdom of Judah,"princes of Judah", a phrase relating to the kingdom of Judah,the territory allocated to the tribe of Judah, and also the extended territory of the southern kingdom of Judah,the Province of Judah under Persian rule,"hill country of Judah", the relatively cool and green central highlands of the territory of Judah,"the cities of Judah",the language of the Jews; Hebrew,head of a family of Levites who returned from Exile,a Levite who put away his heathen wife,a man who was second in command of Jerusalem; son of Hassenuah of Benjamin,a Levite in charge of the songs of thanksgiving in Nehemiah's time,a leader who helped dedicate Nehemiah's wall,a Levite musician who helped Zechariah of Asaph dedicate Nehemiah's wall


Topik/Tema Kamus: Perjanjian | Janji, Perjanjian | Imam Agung | Imam Besar | Imam Agung atau Imam Besar | Kristus, Imam Besar | Israel | Janji Allah | Kemah Suci | Kristus, Pengantara | Mulia, Kemulian Kristus | Ampun, Pengampunan | Korban | Kemah (Kiasan) | Hukum, Hukum Allah | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , Jerusalem , Ende , Ref. Silang FULL

Catatan Kata/Frasa
Hagelberg

Catatan Rentang Ayat
Matthew Henry , SH , Utley , Topik Teologia , TFTWMS

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Ibr 8:1 - KITA MEMPUNYAI IMAM BESAR YANG DEMIKIAN. Nas : Ibr 8:1 Setelah Kristus sendiri menanggung hukuman atas dosa-dosa kita dengan mempersembahkan hidup-Nya sebagai korban, Ia masuk sorga di man...

Nas : Ibr 8:1

Setelah Kristus sendiri menanggung hukuman atas dosa-dosa kita dengan mempersembahkan hidup-Nya sebagai korban, Ia masuk sorga di mana Ia melayani di hadapan Allah demi kita yang percaya. Pelayanan Yesus sebagai Imam Besar (bd. Ibr 2:17) meliputi enam bidang:

  1. 1) Yesus merupakan Imam sekaligus korban yang dipersembahkan. Ia mempersembahkan diri-Nya bagi semua orang sebagai korban yang sempurna karena dosa dengan mencurahkan darah-Nya dan mati sebagai pengganti orang berdosa (Ibr 2:17-18; 4:15; 7:26-28; Mr 10:45; 1Kor 15:3; 1Pet 1:18-19; 2:22-24; 3:18;

    lihat art. HARI PENDAMAIAN).

  2. 2) Yesus menjadi pengantara perjanjian baru yang lebih baik supaya semua "yang telah terpanggil dapat menerima bagian (warisan) kekal yang dijanjikan" (Ibr 9:15-22;

    lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU),

    dan dapat senantiasa menghampiri Allah dengan penuh keyakinan (Ibr 4:16; 6:19-20; 7:25; 10:19-22;

    lihat cat. --> Yoh 17:1

    [atau ref. Yoh 17:1]

    mengenai doa Yesus selaku Imam Besar).
  3. 3) Ia berada di sorga di hadapan Allah untuk memberikan kasih karunia Allah kepada kita yang percaya (Ibr 4:14-16). Oleh kasih karunia ini yang diberikan kepada kita melalui Dia, Kristus memperbaharui kita (Yoh 3:3) dan mencurahkan Roh Kudus-Nya ke atas kita (Kis 1:4; Kis 2:4,33).
  4. 4) Yesus bertindak selaku perantara di antara Allah dengan semua orang yang telah melanggar hukum Allah dan mencari pengampunan serta pemulihan hubungan dengan-Nya (1Yoh 2:1-2).
  5. 5) Jabatan imam yang diduduki oleh Yesus adalah untuk selama-lamanya. Sebagai imam Ia turut merasa dengan orang-orang percaya dalam pencobaan serta menolong dalam keperluan mereka (Ibr 2:18; 4:15-16).
  6. 6) Yesus hidup selama-lamanya untuk senantiasa menjadi perantara bagi mereka yang dengan iman "datang kepada Allah" oleh Dia (Ibr 7:25). Akhirnya, Ia akan menyempurnakan keselamatan orang percaya

    (lihat cat. --> Ibr 7:25 dan

    lihat cat. --> Ibr 9:28).

    [atau ref. Ibr 7:25; 9:28]

Full Life: Ibr 8:6-13 - PERJANJIAN YANG LEBIH MULIA. Nas : Ibr 8:6-13 Tema yang penting dari pasal Ibr 8:1-10:39 ialah perbedaan antara perjanjian lama yang berpusatkan hukum Musa dan perjanjian baru ...

Nas : Ibr 8:6-13

Tema yang penting dari pasal Ibr 8:1-10:39 ialah perbedaan antara perjanjian lama yang berpusatkan hukum Musa dan perjanjian baru yang ditetapkan oleh Yesus Kristus.

Lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU.

Jerusalem: Ibr 8:2 - -- Sudah dibuktikan bahwa diri Kristus, imam untuk selama-lamanya dan imam sempurna, adalah lebih tinggi dari imam-imam keturunan Lewi yang hanya manusia...

Sudah dibuktikan bahwa diri Kristus, imam untuk selama-lamanya dan imam sempurna, adalah lebih tinggi dari imam-imam keturunan Lewi yang hanya manusia berdosa yang harus mati, 7; sekarang ditegaskan bahwa keutamaan Kristus juga mengenai pelayananNya: Ia melayani ibadat di tempat kudus yang lebih luhur di sorga, Ibr 8:1-5, sedangkan tempat kudus yang lama menurut Kel 25:40 hanya merupakan bayangannya: Kristus adalah Pengantara, Ibr 8:6+, suatu perjanjian yang lebih mulia, Ibr 8:6-13; bdk Ibr 9:15 dst.

Jerusalem: Ibr 8:6 - Pengantara Kata ini berupa istilah yang diterapkan pada Kristus, Ibr 9:15; 12:24; 13:20. Oleh karena benar-benar manusia sejati (Ibr 2:14-18; bdk Rom 5:15; 1Ko 1...

Kata ini berupa istilah yang diterapkan pada Kristus, Ibr 9:15; 12:24; 13:20. Oleh karena benar-benar manusia sejati (Ibr 2:14-18; bdk Rom 5:15; 1Ko 15:21; 1Ti 2:5) dan mempunyai kepenuhan keAllahan, Rom 9:5+; Kol 2:9, maka Yesus adalah satu-satunya pengantara, Rom 5:15-19; 1Ti 2:5; bdk 1Ko 3:22-23; 11:3, antara Allah dan manusia dan mendamaikan manusia dengan Allah, 2Ko 5:14-20. Kristus menjadi penengah kasih-karunia, Yoh 1:16-17. Di sorga Ia terus menjadi Pengantara orang beriman, Ibr 7:25+.

Ende: Ibr 8:2 - Pelaksanaan ibadat Demikian kami terdjemahkan istilah asli "leiturgos", jang dalam bahasa Kitab Kudus (Septuaginta) berarti imam jang melakukan upatjara pengurbanan resm...

Demikian kami terdjemahkan istilah asli "leiturgos", jang dalam bahasa Kitab Kudus (Septuaginta) berarti imam jang melakukan upatjara pengurbanan resmi didalam kenisah.

Ende: Ibr 8:6-13 - -- Pengarang hendak menundjukkan bahwa hubungan Allah dengan umatNja dalam Perdjandjian Baru djauh lebih mesra dan penuh kepertjajaan dari pada dengan um...

Pengarang hendak menundjukkan bahwa hubungan Allah dengan umatNja dalam Perdjandjian Baru djauh lebih mesra dan penuh kepertjajaan dari pada dengan umatNja jang lama.

Ref. Silang FULL: Ibr 8:1 - Imam Besar // di sorga · Imam Besar: Ibr 2:17; Ibr 2:17 · di sorga: Mr 16:19; Mr 16:19; Ibr 4:14; Ibr 4:14

· Imam Besar: Ibr 2:17; [Lihat FULL. Ibr 2:17]

· di sorga: Mr 16:19; [Lihat FULL. Mr 16:19]; Ibr 4:14; [Lihat FULL. Ibr 4:14]

Ref. Silang FULL: Ibr 8:2 - dalam kemah · dalam kemah: Ibr 9:11,24

· dalam kemah: Ibr 9:11,24

Ref. Silang FULL: Ibr 8:3 - Imam Besar // mempersembahkan korban // untuk dipersembahkan · Imam Besar: Ibr 2:17; Ibr 2:17 · mempersembahkan korban: Ibr 5:1; 9:9 · untuk dipersembahkan: Ibr 9:14

· Imam Besar: Ibr 2:17; [Lihat FULL. Ibr 2:17]

· mempersembahkan korban: Ibr 5:1; 9:9

· untuk dipersembahkan: Ibr 9:14

Ref. Silang FULL: Ibr 8:4 - hukum Taurat · hukum Taurat: Ibr 5:1; 9:9

· hukum Taurat: Ibr 5:1; 9:9

Ref. Silang FULL: Ibr 8:5 - adalah gambaran // dan bayangan // yang diberitahukan // gunung itu · adalah gambaran: Ibr 9:23 · dan bayangan: Kol 2:17; Ibr 10:1 · yang diberitahukan: Ibr 11:7; 12:25 · gunung itu: Kel 25:...

· adalah gambaran: Ibr 9:23

· dan bayangan: Kol 2:17; Ibr 10:1

· yang diberitahukan: Ibr 11:7; 12:25

· gunung itu: Kel 25:40

Ref. Silang FULL: Ibr 8:6 - menjadi Pengantara // dari perjanjian · menjadi Pengantara: Gal 3:20; Gal 3:20 · dari perjanjian: Ibr 8:8,13; Luk 22:20; Luk 22:20

· menjadi Pengantara: Gal 3:20; [Lihat FULL. Gal 3:20]

· dari perjanjian: Ibr 8:8,13; Luk 22:20; [Lihat FULL. Luk 22:20]

Ref. Silang FULL: Ibr 8:7 - yang kedua · yang kedua: Ibr 7:11,18; 10:1

· yang kedua: Ibr 7:11,18; 10:1

Ref. Silang FULL: Ibr 8:8 - perjanjian baru · perjanjian baru: Ibr 8:6,13; Luk 22:20; Luk 22:20

· perjanjian baru: Ibr 8:6,13; Luk 22:20; [Lihat FULL. Luk 22:20]

Ref. Silang FULL: Ibr 8:9 - nenek moyang · nenek moyang: Kel 19:5,6; 20:1-17

· nenek moyang: Kel 19:5,6; 20:1-17

Ref. Silang FULL: Ibr 8:10 - inilah perjanjian // dalam hati // menjadi umat-Ku · inilah perjanjian: Rom 11:27 · dalam hati: 2Kor 3:3; Ibr 10:16 · menjadi umat-Ku: Yeh 11:20; Za 8:8

· inilah perjanjian: Rom 11:27

· dalam hati: 2Kor 3:3; Ibr 10:16

· menjadi umat-Ku: Yeh 11:20; Za 8:8

Ref. Silang FULL: Ibr 8:11 - mengenal Aku · mengenal Aku: Yes 54:13; Yoh 6:45; Yoh 6:45

· mengenal Aku: Yes 54:13; Yoh 6:45; [Lihat FULL. Yoh 6:45]

Ref. Silang FULL: Ibr 8:12 - dosa-dosa mereka // dosa-dosa mereka · dosa-dosa mereka: Ibr 10:17 · dosa-dosa mereka: Yer 31:31-34

· dosa-dosa mereka: Ibr 10:17

· dosa-dosa mereka: Yer 31:31-34

Ref. Silang FULL: Ibr 8:13 - yang baru // menjadi tua · yang baru: Ibr 8:6,8; Luk 22:20; Luk 22:20 · menjadi tua: 2Kor 5:17

· yang baru: Ibr 8:6,8; Luk 22:20; [Lihat FULL. Luk 22:20]

· menjadi tua: 2Kor 5:17

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per Ayat)

Hagelberg: Ibr 8:1-6 - -- 8:1-6 berfungsi sebagai suatu peralihan. Pertama-tama dia meringkaskan apa yang sudah diuraikan di atas, bahwa "kita mempunyai Imam Besar yang demiki...

8:1-6 berfungsi sebagai suatu peralihan. Pertama-tama dia meringkaskan apa yang sudah diuraikan di atas, bahwa "kita mempunyai Imam Besar yang demikian." Dari kenyataan ini dia melangkah ke tempatnya di mana Dia melayani, di "kemah sejati" di sorga. Yang sorgawi adalah yang asli. Yang di bumi adalah "gambaran dan bayangan." PelayananNya "jauh lebih agung" karena didasari pada suatu "perjanjian yang lebih mulia, yang didasarkan atas janji yang lebih tinggi." Dengan demikian penulis surat ini melangkah dari Imam Besar kita kepada perjanjian yang lebih agung. Dari titik ini dia akan membicarakan hal Perjanjian Baru yang dinubuatkan dalam Perjanjian Lama. Perjanjian itu menjadi pokok diskusi dari 8:7-9:15.

b. Perjanjian yang lebih baik (8:7-9:15)

Beberapa tahun yang lalu di Israel, seorang Kristen berbicara dengan seorang Yahudi yang cukup berpendidikan dalam Agama Yahudi. Dalam percakapan itu, orang Yahudi itu berpendapat bahwa hukum Musa adalah kekal, dan tidak akan diganti sampai kesudahannya. (Ini memang ajaran Agama Yahudi. Mereka tidak mau mengakui bahwa dasar agama mereka bersifat sementara dalam rencana Allah.) Lalu dia disuruh membaca Yeremia 31 mengenai sebuah perjanjian yang baru yang akan dibuat oleh Allah dengan umatNya. Orang Yahudi itu langsung berkata bahwa perjanjian yang baru itu hanya merupakan kelanjutan atau perkembangan dari hukum Musa. Dia tidak dapat berkata apa-apa waktu dia disuruh membaca Yeremia 31:32, yang mengatakan bahwa perjanjian itu "bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir." Bahwa Perjanjian Baru itu tidak merupakan kelanjutan dari Perjanjian Allah dengan umatNya melalui Musa, jelas tidak dapat disangkal.

1) Perjanjian Baru itu sudah dinubuatkan (8:7-13)

Mengenai Perjanjian Baru, penulis surat ini mengutip dari Yeremia 31 untuk membuktikan bahwa pola agama dan peraturan agama yang diatur dengan perjanjian Allah dengan umat Israel melalui Musa (disebut hukum Taurat) sudah tidak berlaku lagi, dan sudah diganti dengan suatu pola peraturan yang baru, yang diatur melalui Perjanjian Baru. Dia tegas dengan pokok ini karena ada godaan untuk meninggalkan Tuhan Yesus dan kembali pada hukum Taurat dan agama Yahudi. Mereka harus ingat bahwa hukum Taurat sendiri tidak mempunyai kuasa untuk menguatkan orang, supaya orang dapat mentaatinya. Justru itu dikemukakan sebagai kata pengantar pada kutipan ini, karena dia berkata "Ia menegur mereka...." Umat Israel ditegur, karena mereka selalu melanggar kehendak Allah, seperti dikatakan juga di dalam pasal 8:9 dalam kutipan ini. Kutipan ini bisa dibagi dalam tiga bagian berikut:

a) Nubuatan mengenai keberadaan Perjanjian Baru (8:8)

Hagelberg: Ibr 8:1--10:18 - -- 2. Pelayanan yang lebih baik (8:1-10:18) Kalau di atas imamat dan Imam Besar dibicarakan, di dalam bagian ini pelayanan dari Imam Besar kita dibicara...

2. Pelayanan yang lebih baik (8:1-10:18)

Kalau di atas imamat dan Imam Besar dibicarakan, di dalam bagian ini pelayanan dari Imam Besar kita dibicarakan.

a. Pendahuluan pada pelayanan yang lebih baik (8:1-6)

Hagelberg: Ibr 8:1-6 - -- 8:1-6 berfungsi sebagai suatu peralihan. Pertama-tama dia meringkaskan apa yang sudah diuraikan di atas, bahwa "kita mempunyai Imam Besar yang demiki...

8:1-6 berfungsi sebagai suatu peralihan. Pertama-tama dia meringkaskan apa yang sudah diuraikan di atas, bahwa "kita mempunyai Imam Besar yang demikian." Dari kenyataan ini dia melangkah ke tempatnya di mana Dia melayani, di "kemah sejati" di sorga. Yang sorgawi adalah yang asli. Yang di bumi adalah "gambaran dan bayangan." PelayananNya "jauh lebih agung" karena didasari pada suatu "perjanjian yang lebih mulia, yang didasarkan atas janji yang lebih tinggi." Dengan demikian penulis surat ini melangkah dari Imam Besar kita kepada perjanjian yang lebih agung. Dari titik ini dia akan membicarakan hal Perjanjian Baru yang dinubuatkan dalam Perjanjian Lama. Perjanjian itu menjadi pokok diskusi dari 8:7-9:15.

b. Perjanjian yang lebih baik (8:7-9:15)

Beberapa tahun yang lalu di Israel, seorang Kristen berbicara dengan seorang Yahudi yang cukup berpendidikan dalam Agama Yahudi. Dalam percakapan itu, orang Yahudi itu berpendapat bahwa hukum Musa adalah kekal, dan tidak akan diganti sampai kesudahannya. (Ini memang ajaran Agama Yahudi. Mereka tidak mau mengakui bahwa dasar agama mereka bersifat sementara dalam rencana Allah.) Lalu dia disuruh membaca Yeremia 31 mengenai sebuah perjanjian yang baru yang akan dibuat oleh Allah dengan umatNya. Orang Yahudi itu langsung berkata bahwa perjanjian yang baru itu hanya merupakan kelanjutan atau perkembangan dari hukum Musa. Dia tidak dapat berkata apa-apa waktu dia disuruh membaca Yeremia 31:32, yang mengatakan bahwa perjanjian itu "bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir." Bahwa Perjanjian Baru itu tidak merupakan kelanjutan dari Perjanjian Allah dengan umatNya melalui Musa, jelas tidak dapat disangkal.

1) Perjanjian Baru itu sudah dinubuatkan (8:7-13)

Mengenai Perjanjian Baru, penulis surat ini mengutip dari Yeremia 31 untuk membuktikan bahwa pola agama dan peraturan agama yang diatur dengan perjanjian Allah dengan umat Israel melalui Musa (disebut hukum Taurat) sudah tidak berlaku lagi, dan sudah diganti dengan suatu pola peraturan yang baru, yang diatur melalui Perjanjian Baru. Dia tegas dengan pokok ini karena ada godaan untuk meninggalkan Tuhan Yesus dan kembali pada hukum Taurat dan agama Yahudi. Mereka harus ingat bahwa hukum Taurat sendiri tidak mempunyai kuasa untuk menguatkan orang, supaya orang dapat mentaatinya. Justru itu dikemukakan sebagai kata pengantar pada kutipan ini, karena dia berkata "Ia menegur mereka...." Umat Israel ditegur, karena mereka selalu melanggar kehendak Allah, seperti dikatakan juga di dalam pasal 8:9 dalam kutipan ini. Kutipan ini bisa dibagi dalam tiga bagian berikut:

a) Nubuatan mengenai keberadaan Perjanjian Baru (8:8)

Hagelberg: Ibr 7:1--10:18 - -- C. Imam yang lebih baik dengan Pelayanan yang lebih baik (7:1-10:18) Inti dari bagian ini ialah: Imam Besar yang kita punya adalah sangat mulia. Ayat...

C. Imam yang lebih baik dengan Pelayanan yang lebih baik (7:1-10:18)

Inti dari bagian ini ialah: Imam Besar yang kita punya adalah sangat mulia.

Ayat terakhir dari pasal 6 menyebut peraturan Melkisedek, dan kata-kata itu menjadi suatu peralihan untuk bagian ini di mana Yesus dikaitkan dengan Melkisedek. Kejadian 14 merupakan latar belakang dari diskusi ini.

Hagelberg: Ibr 5:1--10:39 - -- III. Bagian Kedua: Anak/Imam Allah (pasal 5:1-10:39) Bagian yang pertama sudah menguraikan kepada kita dua kebenaran. 1) bahwa Yesus, yang ditahbis...

III. Bagian Kedua: Anak/Imam Allah (pasal 5:1-10:39)

Bagian yang pertama sudah menguraikan kepada kita dua kebenaran. 1) bahwa Yesus, yang ditahbiskan sebagai Raja oleh Allah, memiliki suatu posisi dan masa depan yang sangat mulia, dan 2) bahwa kita yang mengikuti Dia dengan setia akan menikmati suatu kemenangan/warisan yang mulia. Di dalam bagian itu Yesus direnungkan terutama sebagai Raja kita yang merintis kemenangan. Di dalam bagian yang kedua ini Yesus akan direnungkan terutama sebagai Imam Besar kita. Bukannya unsur ini tidak ada di dalam bagian pertama. Ada juga unsur ini (2:17, 3:1-6, dan 4:14-16), tetapi tidak menonjol sebagai tema utama. Sekarang, di dalam bagian kedua ini, peranan Yesus sebagai Imam Besar kita akan direnungkan, dan, sama dengan apa yang ada dalam bagian pertama, beberapa peringatan akan disisipkan di dalam renungan ini.

Pada hakekatnya bagian ini (pasal 5-10) berkata bahwa Yesus adalah Imam Besar Agung, yang layak, yang lebih baik, dan yang menjadi dasar yang kuat bagi pahala kita, maka kita harus mendekati Tuhan Allah kita.

Hagelberg: Ibr 8:8 - -- 8:8 Aku akan mengadakan perjanjian baru dengan kaum Israel.... Nats ini menyatakan bahwa suatu perjanjian baru akan diadakan dengan keturunan Abraham...

8:8 Aku akan mengadakan perjanjian baru dengan kaum Israel....

Nats ini menyatakan bahwa suatu perjanjian baru akan diadakan dengan keturunan Abraham, Ishak, dan Yakub.

b) Perbedaan Perjanjian Baru dengan yang Lama (8:9)

Hagelberg: Ibr 8:8 - -- 8:8 Aku akan mengadakan perjanjian baru dengan kaum Israel.... Nats ini menyatakan bahwa suatu perjanjian baru akan diadakan dengan keturunan Abraham...

8:8 Aku akan mengadakan perjanjian baru dengan kaum Israel....

Nats ini menyatakan bahwa suatu perjanjian baru akan diadakan dengan keturunan Abraham, Ishak, dan Yakub.

b) Perbedaan Perjanjian Baru dengan yang Lama (8:9)

Hagelberg: Ibr 8:9 - -- 8:9 ...bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka... Seperti dalam peristiwa yang terjadi di Israel, di sini ditegaskan ...

8:9 ...bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka...

Seperti dalam peristiwa yang terjadi di Israel, di sini ditegaskan bahwa Perjanjian ini lain dari Perjanjian Lama. Dalam nubuatan ini juga dijelaskan bahwa Perjanjian Baru harus lain dari yang Lama karena "mereka tidak setia kepada perjanjianKu." Ini sangat penting bagi penulis surat ini, karena dia mau meyakinkan para pembaca bahwa tidak ada gunanya mereka kembali ke hukum Taurat. Tidak ada yang berhasil memenuhi tuntutan hukum Taurat.

c) Tiga Berkat dari Perjanjian Baru (8:10-12)

Perjanjian Baru berbeda dari Perjanjian Lama karena ketiga berkat yang disebut di sini.

(1) Ada karya batin (8:10b)

Lain dari pada Perjanjian Lama, Perjanjian ini membawa suatu perubahan "dalam akal budi mereka," dan "dalam hati mereka," sehingga hubungan Allah dengan umatNya tidak dibatasi pada yang lahiriah saja, seperti apa yang sering terjadi dengan Perjanjian Lama.

(2) Ada hubungan pribadi dengan Allah (8:10b-11)

Tidak berarti Dia bukan Allah bagi Israel di bawah Perjanjian Lama, tetapi rupanya hubungan ini melebihi apa yang dulu dialami oleh umat Israel. Dengan membaca "Kenallah Tuhan!" para pembaca akan mengingat 1 Sam. 2:12 di mana anak Eli tidak mengenal Allah, dan 1 Sam. 3:7, di mana Samuel belum mengenal Allah.

(3) Ada pengampunan dosa (8:12)

Bukannya tidak ada pengampunan bagi umat Allah yang percaya sebelum salib Kristus, tetapi pengampunan itu tidak diantar kepada mereka melalui Perjanjian Lama, hukum Musa. Pengampunan yang diperoleh dalam zaman Perjanjian Lama tersedia bagi mereka karena salib Kristus, dan melalui Perjanjian Baru yang pada saat itu belum diberitakan.

d) Kesimpulan (8:13)

Berdasarkan kutipan itu, penulis surat ini menyimpulkan bahwa Perjanjian Lama "telah menjadi tua... dan usang..." dan "dekat kepada kemusnahannya." Upacara-upacara yang diatur menurut Perjanjian Lama rupanya masih diadakan pada saat surat ini ditulis, tetapi si penulis barangkali mengingat perkataan Tuhan Yesus yang dicatat di dalam Mt. 24:2, bahwa "tidak satu batupun di sini akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain; semuanya akan diruntuhkan." Barangkali tidak lama sesudah Surat Ibrani ditulis, nubuatan itu digenapi, dan upacara-upacara yang diatur menurut Perjanjian Lama tidak berlangsung lagi. Berita runtuhnya Bait Allah menjadi suatu peringatan historis yang sangat mengesankan bagi para pembaca pertama.

Perjanjian Baru adalah saluran yang dibuat oleh Allah untuk memberkati semua bangsa. Perjanjian ini difokuskan pada bangsa Israel dalam Yer. 31:31 ("dengan kaum Israel dan kaum Yehuda") tetapi di dalam Lk. 22:20, I Kor. 11:25, dan II Kor. 3:6 sudah jelas juga bahwa orang percaya zaman ini dari segala bangsa juga diberkati melalui Perjanjian Baru.

2) Pelayanan Perjanjian Lama sangat terbatas (9:1-10)

Pasal 9:1 mengkaitkan diskusi mengenai Perjanjian dengan diskusi yang berikut, mengenai "peraturan-peraturan untuk ibadah" (dikembangkan dalam 9:6-10) dan mengenai "tempat kudus buatan tangan manusia" (dikembangkan dalam 9:2-5).

Mengenai "tempat kudus buatan tangan manusia," penulis surat ini mengingatkan para pembaca pertama tentang beberapa hal yang ada di dalam Kemah Suci. Kemah itu dibagi dua, ada "tempat yang kudus" di depan, dan ada juga "tempat yang maha kudus."

Dalam pasal 9:4 kesannya adalah bahwa dia berfikir "mezbah pembakaran ukupan" letaknya ada di dalam tempat yang maha kudus, sedangkan menurut Perjanjian Lama letaknya ada di depan, di dalam tempat yang kudus. Menurut pengkalimatan bahasa Yunani, mezbah itu adalah milik tempat yang maha kudus, mungkin dengan arti bahwa mezbah itu sangat berkaitan erat dengan tempat yang maha kudus.

Mengenai "peraturan-peraturan untuk ibadah," inti dari diskusi ini ditegaskan di dalam 9:10, yang mengatakan bahwa semua di dalam Rumah Allah di bumi ini hanya "untuk hidup insani, yang hanya berlaku sampai tibanya waktu pembaharuan" (9:10).

Terjemahan bahasa Indonesia dari pasal 9:7 kurang jelas. Nats ini tidak berarti ada dua kemah, tetapi ada dua bagian, seperti sudah disebut dalam ayat 2 dan 3. Maksud dari ayat 7 adalah bahwa keterbatasan pendekatan pada tempat yang maha kudus membuktikan bahwa Kemah Suci itu belum lengkap, dan peraturannya belum lengkap. Itulah sebabnya dikatakan bahwa persembahan yang dikorbankan dalam Kemah itu adalah "karena pelanggaran-pelanggaran yang dibuat oleh umatnya dengan tidak sadar." Dengan mengemukakan ini, jelas akan muncul dalam pikiran para pembaca, "Lalu bagaimana dengan dosa yang kulakukan dengan sadar? Apakah persembahan dalam Kemah Suci itu tidak membawa pengampunan kalau aku berdosa dengan sengaja?" Jawaban yang tersirat di sini adalah bahwa persembahan zaman itu tidak membawa pengampunan dosa yang dibuat dengan sengaja, karena peraturan ibadah itu begitu jauh dari sempurna, dan sangat perlu dibaharui, sama seperti bayangan dan apa yang membuat bayangan itu.

Ada orang yang berkata bahwa pada zaman ini, di dalam Kristus, hanya ada pengampunan untuk "pelanggaran-pelanggaran yang dibuat dengan tidak sadar," sehingga dosa yang dibuat dengan sadar tidak dapat diampuni. Orang yang menyampaikan ajaran tersebut tidak mengerti kemuliaan karya Tuhan Yesus, yang telah mengkuduskan kita satu kali untuk selama-lamanya. Mereka tidak mengerti bahwa pengorbanan Imam Besar kita jauh lebih baik dari pada apa yang dikorbankan oleh keturunan Lewi. Darah Kristus menghapus dosa yang dibuat dengan sengaja dan dengan tidak sengaja.

Hagelberg: Ibr 8:9 - -- 8:9 ...bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka... Seperti dalam peristiwa yang terjadi di Israel, di sini ditegaskan ...

8:9 ...bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka...

Seperti dalam peristiwa yang terjadi di Israel, di sini ditegaskan bahwa Perjanjian ini lain dari Perjanjian Lama. Dalam nubuatan ini juga dijelaskan bahwa Perjanjian Baru harus lain dari yang Lama karena "mereka tidak setia kepada perjanjianKu." Ini sangat penting bagi penulis surat ini, karena dia mau meyakinkan para pembaca bahwa tidak ada gunanya mereka kembali ke hukum Taurat. Tidak ada yang berhasil memenuhi tuntutan hukum Taurat.

c) Tiga Berkat dari Perjanjian Baru (8:10-12)

Perjanjian Baru berbeda dari Perjanjian Lama karena ketiga berkat yang disebut di sini.

(1) Ada karya batin (8:10b)

Lain dari pada Perjanjian Lama, Perjanjian ini membawa suatu perubahan "dalam akal budi mereka," dan "dalam hati mereka," sehingga hubungan Allah dengan umatNya tidak dibatasi pada yang lahiriah saja, seperti apa yang sering terjadi dengan Perjanjian Lama.

(2) Ada hubungan pribadi dengan Allah (8:10b-11)

Tidak berarti Dia bukan Allah bagi Israel di bawah Perjanjian Lama, tetapi rupanya hubungan ini melebihi apa yang dulu dialami oleh umat Israel. Dengan membaca "Kenallah Tuhan!" para pembaca akan mengingat 1 Sam. 2:12 di mana anak Eli tidak mengenal Allah, dan 1 Sam. 3:7, di mana Samuel belum mengenal Allah.

(3) Ada pengampunan dosa (8:12)

Bukannya tidak ada pengampunan bagi umat Allah yang percaya sebelum salib Kristus, tetapi pengampunan itu tidak diantar kepada mereka melalui Perjanjian Lama, hukum Musa. Pengampunan yang diperoleh dalam zaman Perjanjian Lama tersedia bagi mereka karena salib Kristus, dan melalui Perjanjian Baru yang pada saat itu belum diberitakan.

d) Kesimpulan (8:13)

Berdasarkan kutipan itu, penulis surat ini menyimpulkan bahwa Perjanjian Lama "telah menjadi tua... dan usang..." dan "dekat kepada kemusnahannya." Upacara-upacara yang diatur menurut Perjanjian Lama rupanya masih diadakan pada saat surat ini ditulis, tetapi si penulis barangkali mengingat perkataan Tuhan Yesus yang dicatat di dalam Mt. 24:2, bahwa "tidak satu batupun di sini akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain; semuanya akan diruntuhkan." Barangkali tidak lama sesudah Surat Ibrani ditulis, nubuatan itu digenapi, dan upacara-upacara yang diatur menurut Perjanjian Lama tidak berlangsung lagi. Berita runtuhnya Bait Allah menjadi suatu peringatan historis yang sangat mengesankan bagi para pembaca pertama.

Perjanjian Baru adalah saluran yang dibuat oleh Allah untuk memberkati semua bangsa. Perjanjian ini difokuskan pada bangsa Israel dalam Yer. 31:31 ("dengan kaum Israel dan kaum Yehuda") tetapi di dalam Lk. 22:20, I Kor. 11:25, dan II Kor. 3:6 sudah jelas juga bahwa orang percaya zaman ini dari segala bangsa juga diberkati melalui Perjanjian Baru.

2) Pelayanan Perjanjian Lama sangat terbatas (9:1-10)

Pasal 9:1 mengkaitkan diskusi mengenai Perjanjian dengan diskusi yang berikut, mengenai "peraturan-peraturan untuk ibadah" (dikembangkan dalam 9:6-10) dan mengenai "tempat kudus buatan tangan manusia" (dikembangkan dalam 9:2-5).

Mengenai "tempat kudus buatan tangan manusia," penulis surat ini mengingatkan para pembaca pertama tentang beberapa hal yang ada di dalam Kemah Suci. Kemah itu dibagi dua, ada "tempat yang kudus" di depan, dan ada juga "tempat yang maha kudus."

Dalam pasal 9:4 kesannya adalah bahwa dia berfikir "mezbah pembakaran ukupan" letaknya ada di dalam tempat yang maha kudus, sedangkan menurut Perjanjian Lama letaknya ada di depan, di dalam tempat yang kudus. Menurut pengkalimatan bahasa Yunani, mezbah itu adalah milik tempat yang maha kudus, mungkin dengan arti bahwa mezbah itu sangat berkaitan erat dengan tempat yang maha kudus.

Mengenai "peraturan-peraturan untuk ibadah," inti dari diskusi ini ditegaskan di dalam 9:10, yang mengatakan bahwa semua di dalam Rumah Allah di bumi ini hanya "untuk hidup insani, yang hanya berlaku sampai tibanya waktu pembaharuan" (9:10).

Terjemahan bahasa Indonesia dari pasal 9:7 kurang jelas. Nats ini tidak berarti ada dua kemah, tetapi ada dua bagian, seperti sudah disebut dalam ayat 2 dan 3. Maksud dari ayat 7 adalah bahwa keterbatasan pendekatan pada tempat yang maha kudus membuktikan bahwa Kemah Suci itu belum lengkap, dan peraturannya belum lengkap. Itulah sebabnya dikatakan bahwa persembahan yang dikorbankan dalam Kemah itu adalah "karena pelanggaran-pelanggaran yang dibuat oleh umatnya dengan tidak sadar." Dengan mengemukakan ini, jelas akan muncul dalam pikiran para pembaca, "Lalu bagaimana dengan dosa yang kulakukan dengan sadar? Apakah persembahan dalam Kemah Suci itu tidak membawa pengampunan kalau aku berdosa dengan sengaja?" Jawaban yang tersirat di sini adalah bahwa persembahan zaman itu tidak membawa pengampunan dosa yang dibuat dengan sengaja, karena peraturan ibadah itu begitu jauh dari sempurna, dan sangat perlu dibaharui, sama seperti bayangan dan apa yang membuat bayangan itu.

Ada orang yang berkata bahwa pada zaman ini, di dalam Kristus, hanya ada pengampunan untuk "pelanggaran-pelanggaran yang dibuat dengan tidak sadar," sehingga dosa yang dibuat dengan sadar tidak dapat diampuni. Orang yang menyampaikan ajaran tersebut tidak mengerti kemuliaan karya Tuhan Yesus, yang telah mengkuduskan kita satu kali untuk selama-lamanya. Mereka tidak mengerti bahwa pengorbanan Imam Besar kita jauh lebih baik dari pada apa yang dikorbankan oleh keturunan Lewi. Darah Kristus menghapus dosa yang dibuat dengan sengaja dan dengan tidak sengaja.

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

Matthew Henry: Ibr 8:1-5 - Imamat Kristus Di dalam pasal ini, Rasul Paulus melanjutkan dengan pokok sebelumnya, yakni...

Matthew Henry: Ibr 8:6-13 - Perjanjian Lama dan Baru Perjanjian Lama dan Baru (8:6-13) ...

SH: Ibr 8:1-6 - Dukungan "Orang Kuat" (Kamis, 27 April 2000) Dukungan "Orang Kuat" Dukungan "Orang Kuat". Di Indonesia banyak sekali contoh dimana seorang yang se...

SH: Ibr 8:1-6 - Memahami Kenyataan yang Benar (Jumat, 18 Agustus 2017) Memahami Kenyataan yang Benar Iman yang benar dan sejati selalu memercayai Allah akan membawa kita pada pemahaman...

SH: Ibr 8:1-13 - Allah mengukir hati kita (Selasa, 1 November 2005) Allah mengukir hati kita Judul: Allah mengukir hati kita Setelah menjelaskan keunggulan imamat Kri...

SH: Ibr 8:1-13 - Lebih Tinggi, Lebih Dekat (Jumat, 30 Juni 2023) Lebih Tinggi, Lebih Dekat Seperti mendaki anak tangga, argumen tentang keimaman Yesus mencapai puncaknya dalam ba...

SH: Ibr 8:7-13 - Semua hanya Anugerah-Nya (Jumat, 28 April 2000) Semua hanya Anugerah-Nya Semua hanya Anugerah-Nya. Anugerah keselamatan Allah bagi kita adalah seumpam...

SH: Ibr 8:7-13 - Allah Tak Pernah Ingkar (Sabtu, 19 Agustus 2017) Allah Tak Pernah Ingkar Apa rasanya andaikata ada orang yang tidak menepati janjinya kepada kita? Tentu saja kita...

Utley: Ibr 8:1-13 - --NASKAH NASB (UPDATED): Ibr 8:1-13...

Topik Teologia: Ibr 8:1 - -- Allah yang Berpribadi Pribadi Allah Yesus Kristus Imam ...

Topik Teologia: Ibr 8:2 - -- Allah yang Berpribadi Pribadi Allah Nama Allah Nama-nama Tunggal Allah Tuhan (Yun.: Kurios) ...

Topik Teologia: Ibr 8:3 - -- Keselamatan Kematian Kristus sebagai Tindakan Penyelamatan Kematian Kristus adalah Penebusan yang Sempurna Ajaran ...

Topik Teologia: Ibr 8:6 - -- Yesus Kristus Kiasan, Gelar, dan Nama-nama Kristus Pengantara 1Ti 2:...

Topik Teologia: Ibr 8:8 - -- Pengudusan Nama dan Kiasan untuk Umat yang Dikuduskan Nama-nama Untuk Orang Kristen Orang Kristen Disebut Israel ...

Topik Teologia: Ibr 8:10 - -- Pengudusan Nama dan Kiasan untuk Umat yang Dikuduskan Nama-nama Untuk Orang Kristen Orang Kristen Disebut Israel ...

Topik Teologia: Ibr 8:11 - -- Pengudusan Nama dan Kiasan untuk Umat yang Dikuduskan Nama-nama Untuk Orang Kristen Orang Kristen Disebut Israel ...

TFTWMS: Ibr 8:1-5 - Pelayanan Yang Unggul Pelayanan Yang Unggul (Ibrani 8:1-5) ...

TFTWMS: Ibr 8:1-2 - Di Dalam Kemah Suci Sejati DI DALAM KEMAH SUCI SEJATI (Ibrani 8:1, 2) Kata untuk "segala ya...

TFTWMS: Ibr 8:3-4 - Dengan Membawa Persembahan DENGAN MEMBAWA PERSEMBAHAN (Ibrani 8:3, 4) 3 Sebab setiap Imam Besar ...

TFTWMS: Ibr 8:5 - Menurut Contoh MENURUT CONTOH (Ibrani 8:5) 5 Pelayanan mereka adalah gambaran dan bayangan d...

TFTWMS: Ibr 8:6-13 - Perjanjian Yang Lebih Unggul Perjanjian Yang Lebih Unggul (Ibrani 8:6-13) Pelayanan Yesus adalah ...

TFTWMS: Ibr 8:6-7 - Perjanjian Dengan Janji-janji Yang Lebih Baik PERJANJIAN DENGAN JANJI-JANJI YANG LEBIH BAIK (Ibrani 8:6, 7) 6 Tetap...

TFTWMS: Ibr 8:8-9 - Tidak Seperti Perjanjian Yang Sudah Dilanggar TIDAK SEPERTI PERJANJIAN YANG SUDAH DILANGGAR (Ibrani 8:8, 9; ...

TFTWMS: Ibr 8:10-12 - Perjanjian Yang Ditulis Dalam Pikiran Dan Hati PERJANJIAN YANG DITULIS DALAM PIKIRAN DAN HATI (Ibrani 8:10-12) 10 ...

TFTWMS: Ibr 8:13 - Perjanjian Yang Tidak Akan Pernah Usang PERJANJIAN YANG TIDAK AKAN PERNAH USANG (Ibrani 8:13) Keempat, perjanjian ba...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Ibrani (Pendahuluan Kitab) Penulis : Tidak Disebutkan Tema : Perjanjian yang Lebih Baik Tanggal P...

Full Life: Ibrani (Garis Besar) Garis Besar I. Argumentasi: Kristus dan Iman Kristen Lebih Unggul daripada Agama Orang...

Matthew Henry: Ibrani (Pendahuluan Kitab) Mengenai surat kerasulan ini kita harus mengadakan penyelidikan atas, ...

Jerusalem: Ibrani (Pendahuluan Kitab) SURAT-SURAT PAULUS PENGANTAR Kronologi kehidupan Paulus ...

Ende: Ibrani (Pendahuluan Kitab) SURAT KEPADA ORANG-ORANG IBRANI KATA PENGANTAR Kepada siapakah surat ini ditudjukan Djudul surat ini "Kep...

Hagelberg: Ibrani (Pendahuluan Kitab) PENDAHULUAN Pendahuluan Latar Belakang Selain orang-orang Yahudi yang tinggal di Israel, ada ya...

Hagelberg: Ibrani (Garis Besar) GARIS BESAR ibrani I. Pendahuluan (...

Hagelberg: Ibrani DAFTAR PUSTAKA ibrani Daftar Kepustakaan Hodges, Zane, bahan kuliah dari Greek 225, "Epistle t...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) IMAM BESAR YANG SEPERTI ITU (Ibrani 8:1) Beberapa orang Yahudi pasti sudah me...

TFTWMS: Ibrani (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 Inti segala yang kita bicarakan itu ialah: kita mempunyai Imam Besar yang demikian, yang duduk...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) Kata Pengantar Ibrani 7:1-9:15 Dalam ...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) SORGA, KEMAH SUCI SEJATI (Ibrani 8:2) Umat Allah yang setia di zaman dulu set...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) PERSEMBAHAN YANG HIDUP (Ibrani 8:3) Kita harus menjadikan tubuh kita "pe...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) SESUAI CONTOH (Ibrani 8:5) Alkitab kadang-kadang mengacukan "contoh.&quo...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) PERJANJIAN YANG LEBIH BAIK (Ibrani 8:6) Waktu Yesus berkata bahwa darah-Nya m...

TFTWMS: Ibrani (Garis Besar) Catatan Akhir: 1 F. F. Bruce, The Epistle to the Hebrews, The New International Commentary on the New Te...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) PERJANJIAN BARU (Ibrani 8:7) Ada beberapa kebenaran penting perjanjian baru y...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) ISRAEL DAN YEHUDA (Ibrani 8:8) Beberapa spekulator premilenial membayangkan p...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) PENGAJARAN YANG SETIA (Ibrani 8:8, 9) Kita harus memulai dari apa yan...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) DITULIS PADA HATI (Ibrani 8:10) Beberapa orang menyatakan bahwa nas ini meny...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) PERSEKUTUAN DENGAN ALLAH (Ibrani 8:10, 11) "Aku akan menjadi A...

TFTWMS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) IMAN DAN ARKEOLOGI (Ibrani 8:13) Bait suci akan segera lenyap waktu kitab Ib...

BIS: Ibrani (Pendahuluan Kitab) SURAT KEPADA ORANG IBRANI PENGANTAR Surat Kepada Orang Ibrani ini ditujukan kepada sekelompok orang Kristen, y...

Ajaran: Ibrani (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya orang-orang Kristen mengerti pokok-pokok ajaran dari Kitab Ibrani, dan mempraktekkannya dalam kehidupan...

Intisari: Ibrani (Pendahuluan Kitab) Kabar baik tentang hal-hal yang lebih baik SIAPA PENULIS SURAT IBRANI?Kita sama sekali tidak tahu siapa penulis surat Ibr...

Garis Besar Intisari: Ibrani (Pendahuluan Kitab) [1] PUTRA ALLAH: LEBIH TINGGI DARIPADA PARA MALAIKAT Ibr 1:1-2:18...

Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.22 detik
dipersembahkan oleh YLSA