Advanced Commentary

Teks -- Yeremia 29:1-14 (TB)

Konteks
Surat kiriman kepada orang-orang buangan di Babel
29:1 Beginilah bunyi surat yang dikirim oleh nabi Yeremia dari Yerusalem kepada tua-tua di antara orang buangan , kepada imam-imam , kepada nabi-nabi dan kepada seluruh rakyat yang telah diangkut ke dalam pembuangan oleh Nebukadnezar dari Yerusalem ke Babel . [ ] 29:2 Itu terjadi sesudah raja Yekhonya beserta ibu suri , pegawai-pegawai istana , pemuka-pemuka Yehuda dan Yerusalem , tukang dan pandai besi telah keluar dari Yerusalem . 29:3 Surat itu dikirim dengan perantaraan Elasa bin Safan dan Gemarya bin Hilkia yang diutus oleh Zedekia , raja Yehuda , ke Babel , kepada Nebukadnezar , raja Babel . Bunyinya : 29:4 "Beginilah firman TUHAN semesta alam , Allah Israel , kepada semua orang buangan yang diangkut ke dalam pembuangan dari Yerusalem ke Babel : 29:5 Dirikanlah rumah untuk kamu diami ; buatlah kebun untuk kamu nikmati hasilnya ; 29:6 ambillah isteri untuk memperanakkan anak laki-laki dan perempuan ; ambilkanlah isteri bagi anakmu laki-laki dan carikanlah suami bagi anakmu perempuan , supaya mereka melahirkan anak laki-laki dan perempuan , agar di sana kamu bertambah banyak dan jangan berkurang ! 29:7 Usahakanlah kesejahteraan kota ke mana kamu Aku buang , dan berdoalah untuk kota itu kepada TUHAN , sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu . 29:8 Sungguh , beginilah firman TUHAN semesta alam , Allah Israel : Janganlah kamu diperdayakan oleh nabi-nabimu yang ada di tengah-tengahmu dan oleh juru-juru tenungmu , dan janganlah kamu dengarkan mimpi-mimpi yang mereka mimpikan ! [ ] 29:9 Sebab mereka bernubuat palsu kepadamu demi nama-Ku . Aku tidak mengutus mereka, demikianlah firman TUHAN . 29:10 Sebab beginilah firman TUHAN : Apabila telah genap tujuh puluh tahun bagi Babel , barulah Aku memperhatikan kamu. Aku akan menepati janji-Ku itu kepadamu dengan mengembalikan kamu ke tempat ini . 29:11 Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN , yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan , untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan . 29:12 Dan apabila kamu berseru dan datang untuk berdoa kepada-Ku , maka Aku akan mendengarkan kamu; [ ] 29:13 apabila kamu mencari Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati , 29:14 Aku akan memberi kamu menemukan Aku, demikianlah firman TUHAN , dan Aku akan memulihkan keadaanmu dan akan mengumpulkan kamu dari antara segala bangsa dan dari segala tempat ke mana kamu telah Kuceraiberaikan , demikianlah firman TUHAN , dan Aku akan mengembalikan kamu ke tempat yang dari mana Aku telah membuang kamu. --

Perikop

TB
  • Yer 29:1-23 -- Surat kiriman kepada orang-orang buangan di Babel

Kamus Alkitab

Ilustrasi Khotbah

Kebaikan di Masa Depan; Lakukan yang Terbaik; Pelangi di Balik Hujan; "itu Belum Semuanya!"; Sikap Seorang Pendoa

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA