Advanced Commentary

Teks -- Bilangan 32:17-42 (TB)

Konteks
32:17 tetapi kami sendiri akan mempersenjatai diri dan dengan bersegera kami akan berjalan di depan orang Israel , sampai kami membawa mereka ke tempatnya ; sementara itu anak-anak kami akan tinggal dalam kota-kota yang berkubu oleh karena penduduk negeri ini; 32:18 kami tidak akan pulang ke rumah kami, sampai setiap orang Israel memperoleh milik pusakanya ; [ ] 32:19 sebab kami tidak mau menerima milik pusaka di seberang sungai Yordan sana dan seterusnya , apabila kami mendapat milik pusaka di seberang sungai Yordan sini, di sebelah timur ." 32:20 Lalu berkatalah Musa kepada mereka: "Jika kamu hendak berbuat demikian , jika kamu hendak mempersenjatai diri untuk berperang di hadapan TUHAN , [ ] 32:21 dan setiap orang dari kamu yang telah bersenjata hendak menyeberangi sungai Yordan di hadapan TUHAN , sampai Ia menghalau musuh-musuh-Nya dari hadapan-Nya , 32:22 sehingga negeri itu takluk ke hadapan TUHAN , dan jika kemudian kamu pulang , maka akan bebaslah kamu dari kewajibanmu kepada TUHAN dan kepada Israel , dan negeri inipun akan menjadi milikmu di hadapan TUHAN . 32:23 Tetapi jika kamu tidak berbuat demikian , sesungguhnya kamu berdosa kepada TUHAN , dan kamu akan mengalami , bahwa dosamu itu akan menimpa kamu. 32:24 Dirikanlah kota-kota bagi anak-anakmu dan kandang-kandang bagi kambing dombamu , dan perbuatlah apa yang telah kamu ucapkan ." 32:25 Maka berkatalah bani Gad dan bani Ruben itu kepada Musa : "Hamba-hambamu ini akan berbuat seperti yang diperintahkan tuanku . [ ] 32:26 Anak-anak dan isteri-isteri kami, ternak dan hewan kami akan tinggal di sini di kota-kota Gilead , [ ] 32:27 tetapi hamba-hambamu ini akan menyeberang di hadapan TUHAN untuk bertempur , yakni setiap orang yang bersenjata untuk berperang , seperti yang dikatakan tuanku ." 32:28 Lalu Musa memberi perintah mengenai mereka kepada imam Eleazar dan kepada Yosua bin Nun , dan kepada kepala-kepala puak dari suku-suku Israel , [ ] 32:29 kata Musa kepada mereka: "Jika bani Gad dan bani Ruben itu telah menyeberangi sungai Yordan bersama-sama dengan kamu untuk berperang di hadapan TUHAN , yakni semuanya orang yang bersenjata untuk berperang , dan jika negeri itu telah takluk kepadamu , maka haruslah kamu memberikan tanah Gilead kepada mereka sebagai milik . 32:30 Tetapi jika mereka tidak menyeberang dengan bersenjata bersama-sama dengan kamu, maka haruslah mereka menerima tanah miliknya di tengah-tengahmu di tanah Kanaan ." 32:31 Lalu bani Gad dan bani Ruben itu menjawab : "Apa yang difirmankan TUHAN kepada hamba-hambamu ini akan kami lakukan . [ ] 32:32 Kami sendiri akan menyeberang dengan bersenjata di hadapan TUHAN ke tanah Kanaan , tetapi bagi kami tetaplah tanah milik pusaka kami di seberang sungai Yordan sini." 32:33 Lalu Musa memberikan kepada mereka, kepada bani Gad , kepada bani Ruben dan kepada setengah suku Manasye bin Yusuf : kerajaan Sihon , raja orang Amori , dan kerajaan Og , raja Basan , yakni negeri mereka beserta kota-kotanya di seluruh negeri itu, dengan daerah-daerah setiap kota itu. 32:34 Maka bani Gad membangun kota-kota Dibon , Atarot , Aroer , 32:35 Atarot-Sofan , Yaezer , Yogbeha , 32:36 Bet-Nimra , Bet-Haran , sebagai kota-kota yang berkubu dan sebagai tempat kandang-kandang kambing domba . 32:37 Dan bani Ruben membangun kota-kota Hesybon , Eleale , Kiryataim , 32:38 Nebo , Baal-Meon , -- dengan mengganti nama-namanya -- dan Sibma ; dan mereka memberi nama lain kepada kota-kota yang dibangun mereka itu. [ ] 32:39 Bani Makhir bin Manasye pergi ke Gilead ; mereka merebutnya dan menghalaukan orang Amori yang ada di sana. 32:40 Lalu Musa memberikan Gilead kepada Makhir bin Manasye dan diamlah ia di sana. 32:41 Yair , anak Manasye , pergi merebut dusun-dusunnya dan menamainya Hawot-Yair . 32:42 Nobah pergi merebut Kenat dengan segala anak kotanya dan menamainya Nobah menurut namanya sendiri.

Perikop

TB
  • Bil 32:1-42 -- Penyerahan daerah sebelah timur sungai Yordan

Kamus Alkitab

selebihnya

Pertanyaan-Pertanyaan

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

  • Kej 2:16; Kej 2:19; Kej 13:5-12; Kej 27:5-10; Kej 37:25-27; Bil 32:1-5,20-27; Ula 33:20-21; Yos 8:3; Ezr 7:10; Ams 16:9; Yoh 5:35; Kis 15:39-40; Kis 19:21; Rom 7:18; 1Ko 9:17; 2Ko 9:7; 2Ko 12:6; Fili 1:20-24; Fili 3:7-11...
  • Kel 32:33-34; Ima 5:17; Bil 32:23; Maz 5:11; Maz 19:13; Maz 38:5; Ams 10:9; Yer 14:16; Yeh 11:21; Yeh 21:24; Hos 12:15; Mat 5:21-22; Mat 5:27-30; Mat 11:20-24; Mat 23:33; Luk 12:47-48; Luk 20:46-47; Yoh 19:11; 1Ko 11:27; Yak ...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA