TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 27:35

Konteks
27:35 Sesudah berkata demikian, ia mengambil roti, mengucap syukur kepada Allah di hadapan semua mereka, memecah-mecahkannya, c  lalu mulai makan.

Kisah Para Rasul 28:15

Konteks
28:15 Saudara-saudara w  yang di sana telah mendengar tentang hal ihwal kami dan mereka datang menjumpai kami sampai ke Forum Apius dan Tres Taberne. Ketika Paulus melihat mereka, ia mengucap syukur kepada Allah lalu kuatlah hatinya.

Kisah Para Rasul 6:11

Konteks
6:11 Lalu mereka menghasut z  beberapa orang untuk mengatakan: "Kami telah mendengar dia mengucapkan kata-kata hujat terhadap Musa dan Allah. a "

Kisah Para Rasul 4:20

Konteks
4:20 Sebab tidak mungkin bagi kami untuk tidak berkata-kata 1  u  tentang apa yang telah kami lihat dan yang telah kami dengar. v "

Kisah Para Rasul 6:13

Konteks
6:13 Lalu mereka memajukan saksi-saksi palsu c  yang berkata: "Orang ini terus-menerus mengucapkan perkataan yang menghina tempat kudus ini d  dan hukum Taurat,

Kisah Para Rasul 10:44

Konteks
10:44 Ketika Petrus sedang berkata demikian, turunlah Roh Kudus ke atas k  semua orang 2  yang mendengarkan pemberitaan itu.

Kisah Para Rasul 26:25

Konteks
26:25 Tetapi Paulus menjawab: "Aku tidak gila, Festus yang mulia! h  Aku mengatakan kebenaran dengan pikiran yang sehat!

Kisah Para Rasul 2:4

Konteks
2:4 Maka penuhlah mereka dengan Roh Kudus 3 , w  lalu mereka mulai berkata-kata dalam bahasa-bahasa lain 4 , x  seperti yang diberikan oleh Roh itu kepada mereka untuk mengatakannya.

Kisah Para Rasul 9:29

Konteks
9:29 Ia juga berbicara dan bersoal jawab dengan orang-orang Yahudi yang berbahasa Yunani, q  tetapi mereka itu berusaha membunuh dia. r 

Kisah Para Rasul 5:20

Konteks
5:20 "Pergilah, berdirilah di Bait Allah dan beritakanlah seluruh firman hidup itu z  kepada orang banyak."

Kisah Para Rasul 6:10

Konteks
6:10 tetapi mereka tidak sanggup melawan hikmatnya dan Roh yang mendorong dia berbicara. y 

Kisah Para Rasul 14:25

Konteks
14:25 Di situ mereka memberitakan firman di Perga, lalu pergi ke Atalia, di pantai.

Kisah Para Rasul 16:32

Konteks
16:32 Lalu mereka memberitakan firman Tuhan kepadanya dan kepada semua orang yang ada di rumahnya.

Kisah Para Rasul 4:17

Konteks
4:17 Tetapi supaya hal itu jangan makin luas tersiar di antara orang banyak, baiklah kita mengancam dan melarang mereka, supaya mereka jangan berbicara lagi dengan siapapun dalam nama itu."

Kisah Para Rasul 2:7

Konteks
2:7 Mereka semua tercengang-cengang z  dan heran, lalu berkata: "Bukankah mereka semua yang berkata-kata itu orang Galilea? a 

Kisah Para Rasul 2:11

Konteks
2:11 baik orang Yahudi maupun penganut agama Yahudi, orang Kreta dan orang Arab, kita mendengar mereka berkata-kata dalam bahasa kita sendiri tentang perbuatan-perbuatan besar yang dilakukan Allah."

Kisah Para Rasul 11:14-15

Konteks
11:14 Ia akan menyampaikan suatu berita d  kepada kamu, yang akan mendatangkan keselamatan bagimu dan bagi seluruh isi rumahmu. e  11:15 Dan ketika aku mulai berbicara, turunlah f  Roh Kudus ke atas mereka, sama seperti dahulu g  ke atas kita 5 .

Kisah Para Rasul 16:6

Konteks
16:6 Mereka melintasi tanah Frigia a  dan tanah Galatia, b  karena Roh Kudus mencegah mereka untuk memberitakan Injil 6  di Asia. c 

Kisah Para Rasul 18:9

Konteks
18:9 Pada suatu malam berfirmanlah Tuhan kepada Paulus di dalam suatu penglihatan: x  "Jangan takut 7 ! y  Teruslah memberitakan firman dan jangan diam!

Kisah Para Rasul 22:2

Konteks
22:2 Ketika orang banyak itu mendengar ia berbicara dalam bahasa Ibrani, z  makin tenanglah mereka. Ia berkata:

Kisah Para Rasul 23:7

Konteks
23:7 Ketika ia berkata demikian, timbullah perpecahan antara orang-orang Farisi dan orang-orang Saduki dan terbagi-bagilah orang banyak itu.

Kisah Para Rasul 2:6

Konteks
2:6 Ketika turun bunyi itu, berkerumunlah orang banyak. Mereka bingung karena mereka masing-masing mendengar rasul-rasul itu berkata-kata dalam bahasa mereka sendiri.

Kisah Para Rasul 3:24

Konteks
3:24 Dan semua nabi s  yang pernah berbicara, mulai dari Samuel, dan sesudah dia, telah bernubuat tentang zaman ini.

Kisah Para Rasul 4:29

Konteks
4:29 Dan sekarang, ya Tuhan, lihatlah bagaimana mereka mengancam kami dan berikanlah kepada hamba-hamba-Mu keberanian g  untuk memberitakan firman-Mu 8 .

Kisah Para Rasul 5:40

Konteks
5:40 Mereka memanggil rasul-rasul itu, lalu menyesah x  mereka dan melarang mereka mengajar dalam nama Yesus. Sesudah itu mereka dilepaskan.

Kisah Para Rasul 8:25

Konteks
8:25 Setelah keduanya bersaksi dan memberitakan firman Tuhan, p  kembalilah mereka ke Yerusalem dan dalam perjalanannya itu mereka memberitakan Injil dalam banyak kampung q  di Samaria.

Kisah Para Rasul 11:20

Konteks
11:20 Akan tetapi di antara mereka ada beberapa orang Siprus o  dan orang Kirene p  yang tiba di Antiokhia q  dan berkata-kata juga kepada orang-orang Yunani dan memberitakan Injil, r  bahwa Yesus adalah Tuhan.

Kisah Para Rasul 13:42

Konteks
13:42 Ketika Paulus dan Barnabas keluar, z  mereka diminta untuk berbicara tentang pokok itu pula pada hari Sabat berikutnya.

Kisah Para Rasul 14:1

Konteks
14:1 Di Ikoniumpun o  kedua rasul itu masuk ke rumah ibadat p  orang Yahudi, lalu mengajar sedemikian rupa, sehingga sejumlah besar q  orang Yahudi dan orang Yunani menjadi percaya.

Kisah Para Rasul 18:25-26

Konteks
18:25 Ia telah menerima pengajaran dalam Jalan Tuhan. Dengan bersemangat u  ia berbicara dan dengan teliti ia mengajar tentang Yesus, tetapi ia hanya mengetahui baptisan Yohanes 9 . v  18:26 Ia mulai mengajar dengan berani di rumah ibadat. Tetapi setelah Priskila dan Akwila w  mendengarnya, mereka membawa dia ke rumah mereka dan dengan teliti menjelaskan kepadanya Jalan Allah.

Kisah Para Rasul 19:6

Konteks
19:6 Dan ketika Paulus menumpangkan tangan di atas mereka, i  turunlah Roh Kudus ke atas mereka 10 , j  dan mulailah mereka berkata-kata dalam bahasa roh k  dan bernubuat.

Kisah Para Rasul 19:8

Konteks
19:8 Selama tiga bulan Paulus mengunjungi rumah ibadat l  di situ dan mengajar dengan berani. Oleh pemberitaannya ia berusaha meyakinkan mereka tentang Kerajaan Allah. m 

Kisah Para Rasul 20:30

Konteks
20:30 Bahkan dari antara kamu sendiri akan muncul beberapa orang, yang dengan ajaran palsu mereka berusaha menarik murid-murid e  dari jalan yang benar dan supaya mengikut mereka.

Kisah Para Rasul 22:9

Konteks
22:9 Dan mereka yang menyertai aku, memang melihat cahaya p  itu, tetapi suara q  Dia, yang berkata kepadaku, tidak mereka dengar.

Kisah Para Rasul 26:31

Konteks
26:31 Sementara mereka keluar, mereka berkata seorang kepada yang lain: "Orang itu tidak melakukan sesuatu yang setimpal dengan hukuman mati atau hukuman penjara. m "

Kisah Para Rasul 20:37

Konteks
20:37 Maka menangislah mereka semua 11  tersedu-sedu dan sambil memeluk Paulus, mereka berulang-ulang mencium dia. n 

Kisah Para Rasul 25:13

Konteks
Paulus di hadapan Agripa dan Bernike
25:13 Beberapa hari kemudian datanglah raja Agripa dengan Bernike ke Kaisarea x  untuk mengadakan kunjungan kehormatan kepada Festus.

Kisah Para Rasul 2:14

Konteks
Khotbah Petrus
2:14 12 Maka bangkitlah Petrus berdiri dengan kesebelas rasul itu, dan dengan suara nyaring ia berkata kepada mereka: "Hai kamu orang Yahudi dan kamu semua yang tinggal di Yerusalem, ketahuilah dan camkanlah perkataanku ini.

Kisah Para Rasul 2:31

Konteks
2:31 Karena itu ia telah melihat ke depan dan telah berbicara tentang kebangkitan Mesias, ketika ia mengatakan, bahwa Dia tidak ditinggalkan di dalam dunia orang mati, dan bahwa daging-Nya tidak mengalami kebinasaan. e 

Kisah Para Rasul 3:22

Konteks
3:22 Bukankah telah dikatakan Musa: Tuhan Allah akan membangkitkan bagimu seorang nabi 13  dari antara saudara-saudaramu, sama seperti aku: Dengarkanlah dia dalam segala sesuatu yang akan dikatakannya kepadamu. q 

Kisah Para Rasul 4:31

Konteks
4:31 Dan ketika mereka sedang berdoa, goyanglah j  tempat mereka berkumpul itu dan mereka semua penuh dengan Roh Kudus 14 , k  lalu mereka memberitakan firman Allah l  dengan berani 15 . m 

Kisah Para Rasul 9:27

Konteks
9:27 Tetapi Barnabas n  menerima dia dan membawanya kepada rasul-rasul dan menceriterakan kepada mereka, bagaimana Saulus melihat Tuhan di tengah jalan dan bahwa Tuhan berbicara dengan dia o  dan bagaimana keberaniannya mengajar di Damsyik dalam nama Yesus. p 

Kisah Para Rasul 11:19

Konteks
Barnabas dan Saulus ke Antiokhia
11:19 Sementara itu banyak saudara-saudara telah tersebar karena penganiayaan yang timbul sesudah Stefanus m  dihukum mati. Mereka tersebar sampai ke Fenisia, Siprus dan Antiokhia; n  namun mereka memberitakan Injil kepada orang Yahudi saja.

Kisah Para Rasul 13:15

Konteks
13:15 Setelah selesai pembacaan dari hukum Taurat b  dan kitab nabi-nabi, pejabat-pejabat rumah ibadat menyuruh bertanya kepada mereka: "Saudara-saudara, jikalau saudara-saudara ada pesan untuk membangun dan menghibur umat ini, silakanlah!"

Kisah Para Rasul 14:3

Konteks
14:3 Paulus dan Barnabas tinggal beberapa waktu lamanya di situ. Mereka mengajar dengan berani, s  karena mereka percaya kepada Tuhan. Dan Tuhan menguatkan berita tentang kasih karunia-Nya dengan mengaruniakan kepada mereka kuasa untuk mengadakan tanda-tanda dan mujizat-mujizat 16 . t 

Kisah Para Rasul 16:13

Konteks
Paulus di Filipi
16:13 Pada hari Sabat m  kami ke luar pintu gerbang kota. Kami menyusur tepi sungai dan menemukan tempat sembahyang Yahudi, yang sudah kami duga ada di situ; setelah duduk, kami berbicara kepada perempuan-perempuan yang ada berkumpul di situ.

Kisah Para Rasul 21:39

Konteks
21:39 Paulus menjawab: "Aku adalah orang Yahudi, dari Tarsus, u  warga dari kota yang terkenal di Kilikia; v  aku minta, supaya aku diperbolehkan berbicara kepada orang banyak itu."

Kisah Para Rasul 23:9

Konteks
23:9 Maka terjadilah keributan besar. Beberapa ahli Taurat dari golongan Farisi j  tampil ke depan dan membantah dengan keras, katanya: "Kami sama sekali tidak menemukan sesuatu yang salah pada orang ini! k  Barangkali ada roh atau malaikat yang telah berbicara kepadanya. l "

Kisah Para Rasul 26:14

Konteks
26:14 Kami semua rebah ke tanah dan aku mendengar suatu suara j  yang mengatakan kepadaku dalam bahasa Ibrani: k  Saulus, Saulus, mengapa engkau menganiaya Aku? Sukar bagimu menendang ke galah rangsang.

Kisah Para Rasul 26:26

Konteks
26:26 Raja juga tahu tentang segala perkara ini, i  sebab itu aku berani berbicara terus terang kepadanya. Aku yakin, bahwa tidak ada sesuatupun dari semuanya ini yang belum didengarnya, karena perkara ini tidak terjadi di tempat yang terpencil.

Kisah Para Rasul 28:21

Konteks
28:21 Akan tetapi mereka berkata kepadanya: "Kami tidak menerima surat-surat dari Yudea tentang engkau dan juga tidak seorangpun dari saudara-saudara kita i  datang memberitakan apa-apa yang jahat mengenai engkau.

Kisah Para Rasul 15:15

Konteks
15:15 Hal itu sesuai dengan ucapan-ucapan para nabi seperti yang tertulis:

Kisah Para Rasul 20:36

Konteks
20:36 Sesudah mengucapkan kata-kata itu Paulus berlutut dan berdoa m  bersama-sama dengan mereka semua.

Kisah Para Rasul 24:21

Konteks
24:21 Atau mungkinkah karena satu-satunya perkataan yang aku serukan, ketika aku berdiri di tengah-tengah mereka, yakni: Karena hal kebangkitan orang-orang mati, aku hari ini w  dihadapkan kepada kamu."

Kisah Para Rasul 13:46

Konteks
13:46 Tetapi dengan berani Paulus dan Barnabas berkata: "Memang kepada kamulah firman Allah harus diberitakan lebih dahulu, d  tetapi kamu menolaknya dan menganggap dirimu tidak layak untuk beroleh hidup yang kekal. Karena itu kami berpaling kepada bangsa-bangsa lain. e 

Kisah Para Rasul 26:22

Konteks
26:22 Tetapi oleh pertolongan Allah aku dapat hidup sampai sekarang dan memberi kesaksian kepada orang-orang kecil dan orang-orang besar. Dan apa yang kuberitakan itu tidak lain dari pada yang sebelumnya telah diberitahukan b  oleh para nabi dan juga oleh Musa,

Kisah Para Rasul 2:26

Konteks
2:26 Sebab itu hatiku bersukacita dan jiwaku bersorak-sorak, bahkan tubuhku akan diam dengan tenteram,

Kisah Para Rasul 12:21

Konteks
12:21 Dan pada suatu hari yang ditentukan, Herodes mengenakan pakaian kerajaan, lalu duduk di atas takhta dan berpidato kepada mereka.

Kisah Para Rasul 2:29

Konteks
2:29 Saudara-saudara, z  aku boleh berkata-kata dengan terus terang kepadamu tentang Daud, bapa bangsa kita. a  Ia telah mati dan dikubur, b  dan kuburannya masih ada pada kita c  sampai hari ini.

Kisah Para Rasul 8:32

Konteks
8:32 Nas yang dibacanya itu berbunyi seperti berikut: Seperti seekor domba Ia dibawa ke pembantaian; dan seperti anak domba yang kelu di depan orang yang menggunting bulunya, demikianlah Ia tidak membuka mulut-Nya.

Kisah Para Rasul 20:1

Konteks
Dari Makedonia ke Troas
20:1 Setelah reda keributan itu, Paulus memanggil murid-murid a  dan menguatkan hati mereka. Dan sesudah minta diri, ia berangkat ke Makedonia. b 

Kisah Para Rasul 20:7

Konteks
20:7 Pada hari pertama dalam minggu itu, q  ketika kami berkumpul untuk memecah-mecahkan roti, r  Paulus berbicara dengan saudara-saudara di situ, karena ia bermaksud untuk berangkat pada keesokan harinya. Pembicaraan itu berlangsung sampai tengah malam.

Kisah Para Rasul 22:22

Konteks
22:22 Rakyat mendengarkan Paulus sampai kepada perkataan itu; tetapi sesudah itu, mereka mulai berteriak, katanya: "Enyahkan orang ini dari muka bumi! j  Ia tidak layak hidup! k "

Kisah Para Rasul 7:38

Konteks
7:38 Musa inilah yang menjadi pengantara dalam sidang jemaah di padang gurun 17  di antara malaikat z  yang berfirman kepadanya di gunung Sinai dan nenek moyang a  kita; dan dialah yang menerima firman-firman b  yang hidup untuk menyampaikannya kepada kamu. c 

Kisah Para Rasul 18:18

Konteks
Paulus kembali ke Antiokhia
18:18 Paulus tinggal beberapa hari lagi di Korintus. Lalu ia minta diri kepada saudara-saudara g  di situ, dan berlayar ke Siria, h  sesudah ia mencukur rambutnya di Kengkrea, i  karena ia telah bernazar. j  Priskila dan Akwila k  menyertai dia.

Kisah Para Rasul 21:5

Konteks
21:5 Tetapi setelah lewat waktunya, kami berangkat meneruskan perjalanan kami. Murid-murid semua dengan isteri dan anak-anak mereka mengantar kami sampai ke luar kota; dan di tepi pantai kami berlutut dan berdoa. v 

Kisah Para Rasul 28:25

Konteks
28:25 Maka bubarlah pertemuan itu dengan tidak ada kesesuaian di antara mereka. Tetapi Paulus masih mengatakan perkataan yang satu ini: "Tepatlah firman yang disampaikan o  Roh Kudus kepada nenek moyang kita dengan perantaraan nabi Yesaya:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:20]  1 Full Life : TIDAK MUNGKIN BAGI KAMI UNTUK TIDAK BERKATA-KATA.

Nas : Kis 4:20

Roh Kudus menciptakan di dalam para rasul suatu keinginan yang membara untuk memberitakan Injil. Sepanjang kitab ini, Roh Kudus mendorong orang-orang percaya untuk membawa Injil kepada orang lain (Kis 1:8; Kis 2:14-41; 3:12-26; 8:25,35; 9:15; 10:44-48; 13:1-4).

[10:44]  2 Full Life : TURUNLAH ROH KUDUS KE ATAS SEMUA ORANG.

Nas : Kis 10:44

Seluruh rumah tangga Kornelius yang bukan Yahudi mendengarkan dan menerima Firman Allah dengan iman yang menyelamatkan (ayat Kis 10:34-48; Kis 11:14).

  1. 1) Karena mereka menerima Kristus, Allah langsung mencurahkan Roh Kudus atas mereka sebagai bukti bahwa mereka telah percaya dan menerima pembaharuan hidup dari Kristus (bd. Kis 11:17; 15:8-9).
  2. 2) Kedatangan Roh Kudus atas rumah tangga Kornelius mempunyai maksud yang sama dengan karunia Roh atas para murid Yesus pada hari Pentakosta (bd. Kis 1:8; 2:4). Pencurahan ini bukan melukiskan karya pembaharuan Allah, melainkan kedatangan-Nya atas mereka untuk memberi kuasa. Perhatikan perkataan Petrus kemudian hari yang menekankan persamaan pengalaman ini dengan apa yang terjadi pada hari Pentakosta (Kis 11:15,17).
  3. 3) Jelas adalah mungkin untuk menerima baptisan dalam Roh segera setelah menjalankan iman yang menyelamatkan

    (lihat cat. --> Kis 10:46;

    [atau ref. Kis 10:46]

    bd. Kis 11:17).

[2:4]  3 Full Life : PENUHLAH MEREKA DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Kis 2:4

Apakah makna dari kepenuhan dengan Roh pada hari Pentakosta?

  1. 1) Itu berarti dimulainya penggenapan janji Allah dalam Yoel 2:28-29 untuk mencurahkan Roh-Nya atas semua manusia pada hari-hari terakhir (bd. Kis 1:4-5; Mat 3:11; Luk 24:49; Yoh 1:33;

    lihat cat. --> Yoel 2:28-29).

    [atau ref. Yoel 2:28-29]

  2. 2) Karena hari-hari terakhir dari zaman akhir ini telah mulai (ayat Kis 2:17; bd. Ibr 1:2; 1Pet 1:20) semua orang diperhadapkan dengan tantangan untuk menerima atau menolak Kristus, (Kis 3:19; Mat 3:2; Luk 13:3;

    lihat cat. --> Kis 2:17).

    [atau ref. Kis 2:17]

  3. 3) Para murid "diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi" (Luk 24:49; bd. Kis 1:8), yang menyanggupkan mereka bersaksi untuk Kristus, menginsafkan orang akan dosa, kebenaran dan penghakiman Allah sehingga mereka berbalik dari dosa kepada keselamataan dalam Kristus (bd. Kis 4:13,33; 6:8; Rom 15:19;

    lihat cat. --> Kis 1:8;

    lihat cat. --> Yoh 16:8).

    [atau ref. Kis 1:8; Yoh 16:8]

  4. 4) Roh Kudus menyatakan sifat-Nya sebagai Roh yang rindu dan berusaha demi penyelamatan orang dari setiap bangsa. Mereka yang menerima baptisan dalam Roh dipenuhi dengan kerinduan yang sama demi penyelamatan umat manusia (ayat Kis 2:38-40; 4:12,33; Rom 9:1-3; 10:1). Jadi, hari Pentakosta merupakan awal dari penginjilan dunia (ayat Kis 2:6-11,39; Kis 1:8).
  5. 5) Para rasul menjadi pelayan Roh. Mereka bukan hanya memberitakan Yesus yang disalibkan dan dibangkitkan, menuntun orang lain kepada pertobatan dan iman kepada Kristus, tetapi mereka juga mempengaruhi orang-orang bertobat untuk menerima "karunia-karunia Roh Kudus" (ayat Kis 2:38-39) yang sudah mereka terima pada hari Pentakosta. Hal menuntun orang lain untuk menerima baptisan Roh Kudus adalah kunci karya rasuli dalam PB (lih. Kis 8:17; 9:17-18; 10:44-46; 19:6).
  6. 6) Lewat baptisan dalam Roh ini para pengikut Kristus menjadi orang-orang yang melanjutkan karya Kristus dalam dunia ini. Dalam kuasa Roh Kudus, mereka terus melakukan dan mengajarkan hal-hal yang sama "yang dikerjakan dan diajarkan Yesus" (Kis 1:1;

    lihat cat. --> Yoh 14:12;

    [atau ref. Yoh 14:12]

    lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

[2:4]  4 Full Life : MULAI BERKATA-KATA DALAM BAHASA-BAHASA LAIN.

Nas : Kis 2:4

Untuk pembahasan tentang berbahasa roh pada hari Pentakosta dan dalam gereja, serta kemungkinan adanya bahasa roh palsu,

lihat art. BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH.

[11:15]  5 Full Life : TURUNLAH ROH KUDUS KE ATAS MEREKA SAMA SEPERTI DAHULU KE ATAS KITA.

Nas : Kis 11:15

Pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta (Kis 2:4) merupakan pola penerimaan Roh Kudus selanjutnya. Baptisan dalam Roh akan ditentukan oleh perubahan yang tampak dalam individu, penyaluran sukacita, ucapan-ucapan yang diilhami Roh dan keberanian dalam bersaksi (Kis 2:4; Kis 4:31; 8:15-19; 10:45-47; 19:6). Jadi, ketika Petrus mengemukakan kepada para rasul dan saudara-saudara di Yerusalem bahwa Kornelius sekeluarga berkata-kata dalam bahasa roh pada saat Roh Kudus dicurahkan atas mereka (bd. Kis 10:45-46), mereka yakin bahwa Allah telah memberikan keselamatan kepada orang bukan Yahudi (ayat Kis 11:18). Baptisan dalam Roh jangan dianggap terjadi hari ini jika tidak disertai penyataan-penyataan yang tampak seperti bahasa roh; dalam kitab Kisah Para Rasul tidak pernah dianggap bahwa baptisan dalam Roh ini suatu pengalaman yang dapat diketahui dengan iman saja

(lihat cat. --> Kis 8:12;

lihat cat. --> Kis 8:16;

lihat cat. --> Kis 19:6;

[atau ref. Kis 8:12,16; 19:6]

lihat art. BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH; dan

lihat art. KRITERIA UNTUK BAPTISAN DALAM ROH).

[16:6]  6 Full Life : ROH KUDUS MENCEGAH MEREKA UNTUK MEMBERITAKAN INJIL.

Nas : Kis 16:6

Setiap usaha penginjilan, dan kegiatan misionaris khususnya dalam perjalanan pekabaran Injil di dalam kitab ini adalah hasil pimpinan Roh Kudus (Kis 1:8; 2:14-41; 4:8-12,31; 8:26-29,39-40; 10:19-20; 13:2; Kis 16:6-10; 20:22). Bimbingan itu bisa berupa penyataan nubuat, dorongan dalam hati, keadaan tertentu atau penglihatan (ayat Kis 16:6-9). Dengan dorongan Roh Kudus orang percaya bergerak maju memberitakan Injil kepada yang belum diselamatkan. Ketika dicegah oleh Roh untuk pergi ke suatu arah, mereka akan ke arah yang lain, sambil berharap pada Roh Kudus untuk menyetujui atau tidak menyetujui rencana perjalanan mereka.

[18:9]  7 Full Life : JANGAN TAKUT.

Nas : Kis 18:9

Bagian ini mengungkapkan perasaan batin sang rasul yang manusiawi. Rupanya pertentangan dan kebencian terhadap Paulus dan Injil makin bertambah sehingga Paulus mulai takut dan ragu-ragu apakah harus meninggalkan Korintus atau berdiam diri sebentar (bd. 1Kor 2:3). Kadang-kadang perasaan yang sama akan timbul dalam hati umat Allah yang setia, seperti Elia (1Raj 19:4) dan Yeremia (Yer 15:15). Dalam situasi semacam itu Allah akan menjumpai orang kudus-Nya dan membesarkan hati mereka. Janji kehadiran-Nya (ayat Kis 18:10) sudah cukup untuk membebaskan mereka dari ketakutan serta memberikan kepastian dan damai yang diperlukan untuk melaksanakan kehendak Allah bagi kehidupan mereka (ayat Kis 18:10-11).

[4:29]  8 Full Life : BERIKANLAH KEPADA HAMBA-HAMBA-MU KEBERANIAN UNTUK MEMBERITAKAN FIRMAN-MU.

Nas : Kis 4:29

Para murid memerlukan keberanian baru untuk bersaksi dan berbicara tentang Kristus. Sepanjang kehidupan Kristen kita, kita juga perlu berdoa supaya mengatasi ketakutan, penolakan, kecaman, dan penganiayaan. Kasih karunia Allah, lewat kepenuhan Roh Kudus, akan membantu kita untuk berbicara tentang Yesus dengan berani (bd. Mat 10:32).

[18:25]  9 Full Life : HANYA MENGETAHUI BAPTISAN YOHANES.

Nas : Kis 18:25

Pada saat itu pemahaman Apolos tentang Injil terbatas. Dia telah menerima baptisan Yohanes dan percaya kepada Yesus sebagai Mesias yang disalib dan dibangkitkan. Yang belum dipelajarinya ialah bahwa Yesus sendiri kini membaptiskan semua orang percaya dalam Roh Kudus. Para murid di Efesus berada dalam situasi yang sama (Kis 19:2,6).

[19:6]  10 Full Life : TURUNLAH ROH KUDUS KE ATAS MEREKA.

Nas : Kis 19:6

Peristiwa ini terjadi sekitar 25 tahun setelah peristiwa Pentakosta (Kis 2:4), namun, pola penerimaan Roh Kudus dari 12 orang ini sangat konsisten dengan pola biasa yang sudah disajikan Lukas

(lihat cat. --> Kis 8:5-24).

[atau ref. Kis 8:5-24]

  1. 1) Mereka percaya kepada Kristus dan dilahirkan kembali oleh Roh Kudus

    (lihat cat. --> Kis 19:5 sebelumnya).

    [atau ref. Kis 19:5]

  2. 2) Setelah mereka dibaptis dalam air (ayat Kis 19:5), Paulus menumpangkan tangannya atas mereka dan mereka dibaptis dalam Roh Kudus.
  3. 3) Pada saat Roh Kudus turun ke atas mereka, mereka mulai berkata-kata dengan bahasa roh dan bernubuat. Lukas tidak pernah menyampaikan pencurahan Roh Kudus sebagai sesuatu yang dapat diketahui dengan iman saja. Sebaliknya, Lukas menunjukkan bahwa pengalaman ini dapat diketahui dan dikenali serta dapat dibuktikan secara obyektif; berkata-kata dengan bahasa roh adalah bukti luar yang kelihatan bahwa Roh Kudus telah turun atas para pengikut Yesus ini

    (lihat art. BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH).

[20:37]  11 Full Life : MENANGISLAH MEREKA SEMUA.

Nas : Kis 20:37

Perpisahan ini merupakan suatu teladan persekutuan dan kasih Kristiani yang sangat baik. Paulus telah melayani para penatua di Efesus dengan kepedulian dan perhatian tanpa pamrih. Dia ikut merasakan sukacita dan dukacita mereka sambil melayani mereka dengan air mata dan melalui berbagai pencobaan (ayat Kis 20:19,31). Mereka sangat sedih dan menangis tersedu-sedu karena mengira tidak akan melihatnya kembali (ayat Kis 20:38). Kasih yang mendalam di antara Paulus dengan para penatua ini seharusnya merupakan ciri dari semua orang yang kerja sama dalam iman.

[2:14]  12 Full Life : KHOTBAH PETRUS PADA HARI PENTAKOSTA.

Nas : Kis 2:14-40

Khotbah Petrus ketika itu, bersama dengan khotbahnya dalam Kis 3:11-26, berisi pola untuk pemberitaan Injil.

  1. 1) Yesus adalah Tuhan dan Kristus -- tersalib, bangkit, dan dimuliakan (ayat Kis 2:22-36; 3:13-15).
  2. 2) Kini di sebelah kanan Allah Bapa, Ia menerima kuasa untuk mencurahkan Roh Kudus atas semua orang percaya (ayat Kis 2:16-18,32-33; 3:19)
  3. 3) Setiap orang harus beriman kepada Yesus sebagai Tuhan, bertobat dari dosa serta dibaptiskan dalam hubungan dengan pengampunan dosa (ayat Kis 2:36-38; 3:19).
  4. 4) Orang percaya harus menantikan karunia atau baptisan dalam Roh Kudus yang dijanjikan setelah ia beriman dan bertobat (ayat Kis 2:38-39).
  5. 5) Mereka yang mendengar dengan iman harus memisahkan diri dari dunia dan diselamatkan dari angkatan yang jahat ini (ayat Kis 2:40; 3:26).
  6. 6) Yesus Kristus akan kembali untuk memulihkan Kerajaan Allah (Kis 3:20-21).

[3:22]  13 Full Life : SEORANG NABI.

Nas : Kis 3:22

Nubuat Musa dalam Ul 18:18-19 bahwa "Tuhan Allah akan membangkitkan bagimu seorang nabi dari antara saudara-saudaramu sama seperti aku" menjadi nubuat tentang Yesus Kristus. Dalam hal apakah Yesus sama dengan Musa?

  1. 1) Musa diurapi oleh Roh Kudus (Bil 11:17); Roh Tuhan ada pada Yesus untuk menyampaikan kabar baik (Luk 4:18-19).
  2. 2) Allah memakai Musa untuk meresmikan perjanjian lama; sedangkan Yesus meresmikan perjanjian baru.
  3. 3) Musa menuntun bangsa Israel keluar dari Mesir ke Gunung Sinai dan menetapkan hubungan perjanjian dengan Allah; Kristus menebus umat-Nya dari dosa dan belenggu Iblis dan menetapkan hubungan baru yang hidup dengan Allah agar melaluinya umat-Nya dapat masuk hadirat Allah.
  4. 4) Musa dalam peraturan PL menunjuk kepada persembahan seekor anak domba untuk mengadakan penebusan; Kristus sendiri menjadi Anak Domba Allah untuk memberikan keselamatan kepada semua orang yang menerima-Nya.
  5. 5) Musa dengan setia menunjuk kepada hukum Taurat serta kewajiban umat Allah untuk menaatinya supaya menerima berkat-berkat Allah; Kristus menunjuk kepada diri-Nya sendiri dan Roh Kudus sebagai cara Allah untuk menggenapi kehendak-Nya serta menerima berkat-Nya dan hidup kekal.

[4:31]  14 Full Life : MEREKA SEMUA PENUH DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Kis 4:31

Beberapa kebenaran penting menonjol di sini.

  1. 1) Istilah "dibaptiskan dengan (atau dalam) Roh Kudus"

    (lihat cat. --> Kis 1:5)

    [atau ref. Kis 1:5]

    menguraikan karya Roh Kudus yang mengabdikan orang percaya ketika menuntunnya ke dalam kuasa ilahi untuk bersaksi. Istilah "penuh", "diselimuti", dan "diberi kuasa" menunjukkan kepada perlengkapan yang diberi Roh Kudus untuk pelayanan (Kis 2:4; 4:8,31; 9:17; 13:9,52). Sebagaimana diperlukan, "kepenuhan" ini dapat diulangi.
  2. 2) Istilah "mencurahkan Roh" (Kis 2:17-18; 10:45), "menerima karunia Roh Kudus" (Kis 2:38; 8:15), "Roh Kudus turun ke atas" (Kis 8:16; 10:44; 11:15; 19:6) merupakan ungkapan-ungkapan yang berbeda tentang peristiwa ketika orang percaya "penuh dengan Roh Kudus" (Kis 2:4; 4:31; 9:17).
  3. 3) Semua orang percaya, termasuk para rasul yang telah dipenuhi sebelumnya (Kis 2:4), kini dipenuhi kembali untuk menghadapi perlawanan yang terus-menerus dari golongan Yahudi (ayat Kis 4:29). Kepenuhan kembali dengan Roh Kudus merupakan bagian dari kehendak dan persediaan Allah bagi semua orang yang telah menerima baptisan dalam Roh Kudus (bd.

    lihat cat. --> Kis 4:8;

    lihat cat. --> Kis 13:52).

    [atau ref. Kis 4:8; 13:52]

    Kita harus mengharapkan dan mencari kepenuhan kembali ini.
  4. 4) Roh Kudus di sini mengunjungi seluruh jemaat. Karena itu, untuk memenuhi kehendak Allah untuk gereja, yang dipenuhi bukan saja perseorangan (ayat Kis 4:8; 9:17; 13:9), namun seluruh jemaat (Kis 2:4; 4:31; 13:53) harus meng-alami berbagai kunjungan Roh Kudus apabila terjadi kebutuhan dan tantangan khusus.
  5. 5) Gerakan Allah di atas seluruh jemaat dengan kepenuhan Roh Kudus yang baru menghasilkan keberanian dan kuasa dalam bersaksi, saling mengasihi dan kasih karunia berlimpah bagi semuanya.

[4:31]  15 Full Life : MEMBERITAKAN FIRMAN ALLAH DENGAN BERANI.

Nas : Kis 4:31

Kuasa Roh Kudus yang ada di dalam batin dan realitas kehadiran Allah yang dihasilkan dari kepenuhan Roh membebaskan orang percaya dari ketakutan terhadap orang lain dan meningkatkan keberanian dalam memberitakan Firman Allah.

[14:3]  16 Full Life : TANDA-TANDA DAN MUKJIZAT-MUKJIZAT.

Nas : Kis 14:3

Allah bermaksud supaya pemberitaan Injil disertai oleh tanda-tanda adikodrati untuk menegaskan kebenaran Injil (bd. Mr 16:20;

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Dengan cara ini Tuhan bekerja bersama umat-Nya dan memberi kesaksian tentang kebenaran berita itu. Penegasan kasih karunia Allah semacam ini dengan tanda dan mukjizat dewasa ini juga sangat diperlukan bila kita menghadapi masa sukar pada hari-hari terakhir (1Tim 4:1; 2Tim 3:1-13).

[7:38]  17 Full Life : SIDANG JEMAAH DI PADANG GURUN.

Nas : Kis 7:38

Yang dimaksudkan adalah Israel sebagai umat Allah. Dalam bahasa Ibrani kata yang diterjemahkan "gereja" adalah _qahal_ dan dalam Septuaginta (terjemahan PL dalam bah. Yunani) disebut _ekklesia_ (yaitu: "sidang jemaah" atau "gereja").

  1. 1) Sebagaimana Musa memimpin gereja PL, sedemikian pula Kristus memimpin gereja dari PB. Gereja PB yang disebut "keturunan Abraham" (Gal 3:29; bd. Rom 4:11-18) dan "Israel milik Allah" (Gal 6:16) merupakan kelanjutan dari gereja dalam PL.
  2. 2) Seperti halnya gereja PL, maka gereja dalam PB berada "di padang gurun", yaitu, suatu gereja yang mengembara jauh dari tanah perjanjian (Ibr 11:6-16). Oleh karena itu tidak boleh kita merasa terlalu senang tinggal di dunia ini.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA