TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 5:1--8:24

Konteks
5:1 Karena kami tahu, bahwa jika kemah tempat kediaman s  kita di bumi t  ini 1  dibongkar, Allah telah menyediakan suatu tempat kediaman di sorga bagi kita, suatu tempat kediaman 2  yang kekal, yang tidak dibuat oleh tangan manusia. 5:2 Selama kita di dalam kemah ini, kita mengeluh, u  karena kita rindu mengenakan tempat kediaman v  sorgawi di atas tempat kediaman kita yang sekarang ini, 5:3 sebab dengan demikian kita berpakaian dan tidak kedapatan telanjang. 5:4 Sebab selama masih diam di dalam kemah ini, kita mengeluh w  oleh beratnya tekanan, karena kita mau mengenakan pakaian x  yang baru itu tanpa menanggalkan yang lama, supaya yang fana itu ditelan oleh hidup. 5:5 Tetapi Allahlah yang justru mempersiapkan kita untuk hal itu dan yang mengaruniakan Roh, kepada kita sebagai jaminan segala sesuatu yang telah disediakan y  bagi kita. 5:6 Maka oleh karena itu hati kami senantiasa tabah, meskipun kami sadar, bahwa selama kami mendiami tubuh ini, kami masih jauh dari Tuhan, 5:7 --sebab hidup kami ini adalah hidup karena percaya, bukan karena melihat z -- 5:8 tetapi hati kami tabah, dan terlebih suka kami beralih dari tubuh ini untuk menetap pada Tuhan 3 . a  5:9 Sebab itu juga kami berusaha, baik kami diam di dalam tubuh ini, maupun kami diam di luarnya, supaya kami berkenan kepada-Nya. b  5:10 Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Kristus 4 , supaya setiap orang memperoleh apa yang patut diterimanya, c  sesuai dengan yang dilakukannya dalam hidupnya ini, baik ataupun jahat.
Pelayanan untuk pendamaian
5:11 Kami tahu apa artinya takut akan Tuhan, d  karena itu kami berusaha meyakinkan orang. Bagi Allah hati kami nyata dengan terang dan aku harap hati kami nyata juga demikian bagi pertimbangan e  kamu. 5:12 Dengan ini kami tidak berusaha memuji-muji diri kami sekali lagi f  kepada kamu, tetapi kami mau memberi kesempatan kepada kamu untuk memegahkan kami, g  supaya kamu dapat menghadapi orang-orang yang bermegah karena hal-hal lahiriah dan bukan batiniah. 5:13 Sebab jika kami tidak menguasai diri, h  hal itu adalah dalam pelayanan Allah, dan jika kami menguasai diri, hal itu adalah untuk kepentingan kamu. 5:14 Sebab kasih Kristus yang menguasai kami, karena kami telah mengerti, bahwa jika satu orang sudah mati untuk semua orang, maka mereka semua sudah mati. i  5:15 Dan Kristus telah mati untuk semua orang, supaya mereka yang hidup, tidak lagi hidup untuk dirinya sendiri, j  tetapi untuk Dia, yang telah mati k  dan telah dibangkitkan untuk mereka. 5:16 Sebab itu kami tidak lagi menilai seorang jugapun menurut ukuran manusia. l  Dan jika kami pernah menilai Kristus menurut ukuran manusia, sekarang kami tidak lagi menilai-Nya demikian. 5:17 Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, m  ia adalah ciptaan baru 5 : n  yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang. o  5:18 Dan semuanya ini dari Allah, p  yang dengan perantaraan Kristus q  telah mendamaikan kita dengan diri-Nya 6  dan yang telah mempercayakan pelayanan pendamaian itu kepada kami. 5:19 Sebab Allah mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus dengan tidak memperhitungkan pelanggaran mereka. r  Ia telah mempercayakan berita pendamaian itu kepada kami. 5:20 Jadi kami ini adalah utusan-utusan s  Kristus, seakan-akan Allah menasihati kamu dengan perantaraan kami; t  dalam nama Kristus kami meminta kepadamu: berilah dirimu didamaikan dengan Allah. u  5:21 Dia yang tidak mengenal dosa v  telah dibuat-Nya menjadi dosa 7  karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah 8 . w 
Paulus dalam pelayanannya
6:1 Sebagai teman-teman sekerja, x  kami menasihatkan kamu, supaya kamu jangan membuat menjadi sia-sia y  kasih karunia Allah 9 , yang telah kamu terima. 6:2 Sebab Allah berfirman: "Pada waktu Aku berkenan, Aku akan mendengarkan engkau, dan pada hari Aku menyelamatkan, Aku akan menolong engkau. z " Sesungguhnya, waktu ini adalah waktu perkenanan itu; sesungguhnya, hari ini adalah hari penyelamatan itu. 6:3 Dalam hal apapun kami tidak memberi sebab orang tersandung, a  supaya pelayanan kami jangan sampai dicela. 6:4 Sebaliknya, dalam segala hal kami menunjukkan, bahwa kami adalah pelayan Allah, yaitu: dalam menahan dengan penuh kesabaran dalam penderitaan, kesesakan dan kesukaran 10 , 6:5 dalam menanggung dera, dalam penjara b  dan kerusuhan, dalam berjerih payah, dalam berjaga-jaga dan berpuasa; c  6:6 dalam kemurnian hati, pengetahuan, kesabaran, dan kemurahan hati; dalam Roh Kudus d  dan kasih e  yang tidak munafik; 6:7 dalam pemberitaan f  kebenaran dan kekuasaan Allah; g  dengan menggunakan senjata-senjata keadilan h  untuk menyerang ataupun untuk membela 6:8 ketika dihormati dan ketika dihina; i  ketika diumpat j  atau ketika dipuji; ketika dianggap sebagai penipu, k  namun dipercayai, 6:9 sebagai orang yang tidak dikenal, namun terkenal; sebagai orang yang nyaris mati, l  dan sungguh kami hidup; m  sebagai orang yang dihajar, namun tidak mati; 6:10 sebagai orang berdukacita, namun senantiasa bersukacita; n  sebagai orang miskin 11 , namun memperkaya o  banyak orang; sebagai orang tak bermilik, p  sekalipun kami memiliki segala sesuatu. q 
Jangan ada lagi noda kekafiran
6:11 Hai orang Korintus! Kami telah berbicara terus terang kepada kamu, hati kami terbuka lebar-lebar bagi kamu. r  6:12 Dan bagi kamu ada tempat yang luas dalam hati kami, tetapi bagi kami hanya tersedia tempat yang sempit di dalam hati kamu. 6:13 Maka sekarang, supaya timbal balik--aku berkata seperti kepada anak-anakku s --:Bukalah hati kamu t  selebar-lebarnya! 6:14 Janganlah kamu merupakan pasangan u  yang tidak seimbang dengan orang-orang yang tak percaya 12 . v  Sebab persamaan apakah terdapat antara kebenaran dan kedurhakaan? Atau bagaimanakah terang dapat bersatu dengan gelap? w  6:15 Persamaan apakah yang terdapat antara Kristus dan Belial? x  Apakah bagian bersama orang-orang percaya y  dengan orang-orang tak percaya? z  6:16 Apakah hubungan bait Allah dengan berhala 13 ? a  Karena kita adalah bait b  dari Allah c  yang hidup menurut firman Allah ini: "Aku akan diam bersama-sama dengan mereka dan hidup di tengah-tengah mereka, dan Aku akan menjadi Allah mereka, dan mereka akan menjadi umat-Ku. d  6:17 Sebab itu: Keluarlah kamu dari antara mereka, e  dan pisahkanlah dirimu 14  dari mereka, firman Tuhan, dan janganlah menjamah apa yang najis, maka Aku akan menerima kamu. f  6:18 Dan Aku akan menjadi Bapamu, dan kamu akan menjadi anak-anak-Ku laki-laki dan anak-anak-Ku perempuan g  demikianlah firman Tuhan, Yang Mahakuasa. h " 7:1 Saudara-saudaraku i  yang kekasih, karena kita sekarang memiliki janji-janji itu 15 , j  marilah kita menyucikan diri kita 16  dari semua pencemaran jasmani dan rohani, dan dengan demikian menyempurnakan kekudusan k  kita dalam takut akan Allah.
Sukacita sesudah dukacita
7:2 Berilah tempat bagi kami di dalam hati kamu! l  Kami tidak pernah berbuat salah terhadap seorangpun, tidak seorangpun yang kami rugikan, dan tidak dari seorangpun kami cari untung. 7:3 Aku berkata demikian, bukan untuk menjatuhkan hukuman atas kamu, sebab tadi telah aku katakan, bahwa kamu telah beroleh tempat di dalam hati kami, m  sehingga kita sehidup semati. 7:4 Aku sangat berterus terang terhadap kamu; tetapi aku juga sangat memegahkan kamu. n  Dalam segala penderitaan kami aku sangat terhibur o  dan sukacitaku melimpah-limpah. p  7:5 Bahkan ketika kami tiba di Makedonia, q  kami tidak beroleh ketenangan bagi tubuh kami. Di mana-mana r  kami mengalami kesusahan: dari luar pertengkaran dan dari dalam s  ketakutan 17 . 7:6 Tetapi Allah, yang menghiburkan orang yang rendah hati 18 , t  telah menghiburkan kami dengan kedatangan Titus. u  7:7 Bukan hanya oleh kedatangannya saja, tetapi juga oleh penghiburan yang dinikmatinya di tengah-tengah kamu. Karena ia telah memberitahukan kepada kami tentang kerinduanmu, keluhanmu, kesungguhanmu untuk membela aku, sehingga makin bertambahlah sukacitaku. 7:8 Jadi meskipun aku telah menyedihkan hatimu dengan suratku v  itu, namun aku tidak menyesalkannya. Memang pernah aku menyesalkannya, karena aku lihat, bahwa surat itu menyedihkan hatimu--kendatipun untuk seketika saja lamanya--, 7:9 namun sekarang aku bersukacita, bukan karena kamu telah berdukacita, melainkan karena dukacitamu membuat kamu bertobat. Sebab dukacitamu itu adalah menurut kehendak Allah, sehingga kamu sedikitpun tidak dirugikan oleh karena kami. 7:10 Sebab dukacita menurut kehendak Allah menghasilkan pertobatan yang membawa keselamatan w  dan yang tidak akan disesalkan, tetapi dukacita yang dari dunia ini 19  menghasilkan kematian. 7:11 Sebab perhatikanlah betapa justru dukacita yang menurut kehendak Allah itu mengerjakan pada kamu kesungguhan yang besar, bahkan pembelaan diri, kejengkelan, ketakutan, kerinduan, kegiatan, x  penghukuman! Di dalam semuanya itu kamu telah membuktikan, bahwa kamu tidak bersalah di dalam perkara itu. 7:12 Sebab itu, jika aku telah menulis surat kepada kamu, y  maka bukanlah oleh karena orang yang berbuat salah, z  atau oleh karena orang yang menderita perbuatan salah, melainkan supaya kerelaanmu terhadap kami menjadi nyata bagi kamu di hadapan Allah. 7:13 Sebab itulah kami menjadi terhibur. Dan selain penghiburan yang kami peroleh itu, kami lebih lagi bersukacita oleh karena sukacita Titus, a  sebab kamu semua menyegarkan hatinya. 7:14 Aku memegahkan kamu b  kepadanya, dan kamu tidak mengecewakan aku. Kami senantiasa mengatakan apa yang benar kepada kamu, demikian juga kemegahan kami di hadapan Titus c  sudah ternyata benar. 7:15 Dan kasihnya bertambah besar terhadap kamu, apabila ia mengingat ketaatan d  kamu semua, bagaimana kamu menyambut kedatangannya dengan takut dan gentar. e  7:16 Aku bersukacita, sebab aku dapat menaruh kepercayaan kepada kamu f  dalam segala hal.
Pelayanan kasih
8:1 Saudara-saudara, kami hendak memberitahukan kepada kamu tentang kasih karunia yang dianugerahkan kepada jemaat-jemaat di Makedonia 20 . g  8:2 Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan 21 . h  8:3 Aku bersaksi, bahwa mereka telah memberikan menurut kemampuan i  mereka, bahkan melampaui kemampuan mereka. 8:4 Dengan kerelaan sendiri mereka meminta dan mendesak kepada kami, supaya mereka juga beroleh kasih karunia untuk mengambil bagian j  dalam pelayanan k  kepada orang-orang kudus. l  8:5 Mereka memberikan lebih banyak dari pada yang kami harapkan. Mereka memberikan diri mereka, pertama-tama kepada Allah, kemudian oleh karena kehendak Allah juga kepada kami. 8:6 Sebab itu kami mendesak m  kepada Titus, n  supaya ia mengunjungi kamu dan menyelesaikan o  pelayanan kasih itu sebagaimana ia telah memulainya. 8:7 Maka sekarang, sama seperti kamu kaya dalam segala sesuatu, p  --dalam iman, dalam perkataan, dalam pengetahuan, q  dalam kesungguhan untuk membantu, dan dalam kasihmu terhadap kami--demikianlah juga hendaknya kamu kaya dalam pelayanan kasih ini. 8:8 Aku mengatakan hal itu bukan sebagai perintah, r  melainkan, dengan menunjukkan usaha orang-orang lain untuk membantu, aku mau menguji keikhlasan kasih kamu. 8:9 Karena kamu telah mengenal kasih karunia s  Tuhan kita Yesus Kristus, t  bahwa Ia, yang oleh karena kamu menjadi miskin 22 , u  sekalipun Ia kaya, supaya kamu menjadi kaya v  oleh karena kemiskinan-Nya. 8:10 Inilah pendapatku w  tentang hal itu, yang mungkin berfaedah bagimu. Memang sudah sejak tahun yang lalu kamu mulai melaksanakannya dan mengambil keputusan untuk menyelesaikannya juga. x  8:11 Maka sekarang, selesaikan jugalah pelaksanaannya itu! Hendaklah pelaksanaannya sepadan dengan kerelaanmu, y  dan lakukanlah itu dengan apa yang ada padamu. 8:12 Sebab jika kamu rela untuk memberi, maka pemberianmu akan diterima, kalau pemberianmu itu berdasarkan apa yang ada padamu, z  bukan berdasarkan apa yang tidak ada padamu. 8:13 Sebab kamu dibebani bukanlah supaya orang-orang lain mendapat keringanan, tetapi supaya ada keseimbangan. 8:14 Maka hendaklah sekarang ini kelebihan kamu mencukupkan kekurangan a  mereka, agar kelebihan mereka kemudian mencukupkan kekurangan kamu, supaya ada keseimbangan. 8:15 Seperti ada tertulis: "Orang yang mengumpulkan banyak, tidak kelebihan dan orang yang mengumpulkan sedikit, tidak kekurangan. b "
Titus diutus
8:16 Syukur kepada Allah, c  yang oleh karena kamu mengaruniakan kesungguhan yang demikian juga dalam hati d  Titus e  untuk membantu kamu. 8:17 Memang ia menyambut anjuran kami, tetapi dalam kesungguhannya yang besar itu ia dengan sukarela f  pergi kepada kamu. 8:18 Bersama-sama dengan dia kami mengutus saudara g  kita, yang terpuji di semua jemaat h  karena pekerjaannya dalam pemberitaan Injil. i  8:19 Dan bukan itu saja! Ia juga telah ditunjuk oleh jemaat-jemaat untuk menemani kami j  dalam pelayanan kasih ini, yang kami lakukan untuk kemuliaan Tuhan dan sebagai bukti kerelaan k  kami. 8:20 Sebab kami hendak menghindarkan hal ini: bahwa ada orang yang dapat mencela kami dalam hal pelayanan kasih yang kami lakukan dan yang hasilnya sebesar ini. 8:21 Karena kami memikirkan yang baik, bukan hanya di hadapan Tuhan, tetapi juga di hadapan manusia. l  8:22 Bersama-sama dengan mereka kami utus seorang lain lagi, yakni saudara kita, yang telah beberapa kali kami uji dan ternyata selalu berusaha untuk membantu. Dan sekarang ia makin berusaha karena besarnya kepercayaannya kepada kamu. 8:23 Titus m  adalah temanku n  yang bekerja bersama-sama o  dengan aku untuk kamu; saudara-saudara kami yang lain p  itu adalah utusan jemaat-jemaat dan suatu kemuliaan bagi Kristus. 8:24 Karena itu tunjukkanlah kepada mereka di hadapan jemaat-jemaat bukti kasihmu dan bukti kemegahanku atas kamu. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:1]  1 Full Life : JIKA KEMAH ... DI BUMI INI.

Nas : 2Kor 5:1

Paulus menggunakan anak kalimat yang bersyarat, "jika kemah tempat kediaman kita di bumi ini dibongkar", karena dia tahu bahwa Kristus bisa kembali dengan segera, sehingga dia tidak akan mengalami kematian; sebaliknya tubuhnya akan langsung diubah

(lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

Kedua kemungkinan yang sama ini (kematian atau pengubahan) berlaku bagi orang percaya pada masa kini. Kristus telah menyatakan bahwa kita tidak mengetahui hari atau jam kedatangan-Nya (Mat 24:36,42,44); karena peristiwa ini sudah dekat, maka kita memiliki motivasi yang kuat untuk hidup kudus

(lihat cat. --> Mat 24:42;

[atau ref. Mat 24:42]

1Yoh 3:2-3).

[5:1]  2 Full Life : KEMAH ... DI BUMI ... SUATU TEMPAT KEDIAMAN.

Nas : 2Kor 5:1

Teks :
  1. 1) Istilah "kemah di bumi" menunjuk kepada tubuh orang percaya di bumi atau kepada kehidupan orang percaya di bumi.
  2. 2) "Suatu tempat kediaman di sorga bagi kita, suatu tempat kediaman yang kekal, yang tidak dibuat oleh tangan manusia" mungkin menunjuk kepada tubuh sementara yang dipersiapkan bagi orang percaya di sorga, sementara mereka menantikan kebangkitan tubuh mereka atau kepada lingkungan keberadaan sorgawi. Beberapa orang telah memakai ayat-ayat yang sulit ini untuk mengajarkan bahwa setelah kematian dan sementara menantikan kebangkitan, orang percaya berada sebagai roh-roh yang tak berwujud, bayangan yang samar-samar atau jiwa-jiwa yang tanpa bentuk. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa baik Musa maupun Elia telah menampakkan diri dengan suatu tubuh sorgawi di atas Gunung Pemuliaan itu, sekalipun mereka juga sedang menanti-nantikan tubuh kebangkitan mereka

    (lihat art. KEBANGKITAN TUBUH).

    Lebih lanjut, dalam kitab Wahy 6:9-11 jiwa-jiwa dalam sorga mengenakan jubah putih dan digambarkan sebagai oknum yang dapat dilihat; mereka bukan jiwa tanpa bentuk.

[5:8]  3 Full Life : MENETAP PADA TUHAN.

Nas : 2Kor 5:8

Ayat ini dan ayat-ayat lain (mis. Luk 23:42-43; Fili 1:23) dengan jelas mengajarkan bahwa tidak ada selang waktu antara kematian dan kehidupan yang akan datang

(lihat art. KEMATIAN).

Kematian orang percaya membawanya dengan segera ke hadapan Kristus (1Kor 13:12). Demikianlah, "mati adalah keuntungan" (Fili 1:21). Hal ini tidak berarti bahwa Kristus tidak hadir bersama dengan orang percaya sekarang, sebab pekerjaan Roh Kudus ialah untuk menyampaikan kehadiran Kristus kepada orang percaya

(lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

Tetapi hal ini menunjukkan bahwa kita sekarang ada bersama dengan Tuhan oleh iman dan bukan oleh penglihatan (Ibr 11:1).

[5:10]  4 Full Life : TAKHTA PENGADILAN KRISTUS.

Nas : 2Kor 5:10

Untuk penjelasan mengenai apa yang terjadi kepada orang percaya pada hari penghakiman,

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[5:17]  5 Full Life : IA ADALAH CIPTAAN BARU.

Nas : 2Kor 5:17

Melalui perintah Allah yang berkuasa untuk menciptakan itu (2Kor 4:6), mereka yang menerima Yesus Kristus oleh iman dijadikan ciptaan yang baru, yang termasuk dunia baru Allah di mana Roh memerintah (Rom 8:14; Gal 5:25; Ef 2:10). Orang percaya itu menjadi seorang yang baru (Gal 6:15; Ef 2:10,15; 4:24; Kol 3:10) diperbarui seturut dengan citra Allah (2Kor 4:16; 1Kor 15:49; Ef 4:24; Kol 3:10), ikut merasakan kemuliaan-Nya (2Kor 3:18) dengan pengetahuan (Kol 3:10) dan pengertian (Rom 12:2) yang dibaharui, dan hidup dalam kekudusan (Ef 4:24).

[5:18]  6 Full Life : MENDAMAIKAN KITA DENGAN DIRI-NYA.

Nas : 2Kor 5:18

Pendamaian (Yun. _katallage_) merupakan satu segi dari karya penebusan Kristus, pemulihan orang yang berdosa kepada persekutuan dengan Allah.

  1. 1) Dosa dan pemberontakan umat manusia telah mengakibatkan permusuhan terhadap dan pengasingan dari Allah (Ef 2:3; Kol 1:21). Pemberontakan ini mendatangkan murka dan hukuman Allah (Rom 1:18,24-32; 1Kor 15:25-26; Ef 5:6).
  2. 2) Melalui kematian Kristus yang menebus, Allah telah menyingkirkan penghalang dosa dan membuka suatu jalan bagi orang berdosa untuk kembali kepada Allah (ayat 2Kor 5:19; Rom 3:25; 5:10; Ef 2:15-16).
  3. 3) Pendamaian itu berlaku bagi setiap orang melalui pertobatan pribadinya dan imannya dalam Kristus (Mat 3:2; Rom 3:22).
  4. 4) Gereja telah dikaruniai pelayanan pendamaian, yang memanggil seluruh umat untuk diperdamaikan kepada Allah (ayat 2Kor 5:20;

    lihat cat. --> Rom 3:25).

    [atau ref. Rom 3:25]

[5:21]  7 Full Life : DIA YANG TIDAK MENGENAL DOSA TELAH DIBUATNYA MENJADI DOSA.

Nas : 2Kor 5:21

Alkitab sama sekali tidak menyatakan bahwa Kristus telah benar-benar menjadi seorang "berdosa", sebab Dia tetap menjadi Anak Domba Allah yang tak bercela. Tetapi Kristus telah mengambil dosa kita atas diri-Nya sendiri

(lihat art. HARI PENDAMAIAN)

dan Allah Bapa menjadikan-Nya sasaran hukuman Allah Bapa ketika Kristus menjadi korban karena dosa kita di atas kayu salib (Yes 53:10). Pada waktu mengambil alih hukuman kita itu, Yesus telah memungkinkan Allah secara adil mengampuni orang yang berdosa

(lihat cat. --> Yes 53:5;

lihat cat. --> Rom 3:24;

lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Yes 53:5; Rom 3:24-25]

[5:21]  8 Full Life : SUPAYA DALAM DIA KITA DIBENARKAN OLEH ALLAH.

Nas : 2Kor 5:21

Teks :
  1. 1) Kebenaran yang disebut dalam ayat ini tidak menunjuk kepada suatu kebenaran secara hukum, tetapi kepada kebenaran yang nyata dalam kehidupan sehari-hari sebagai suatu ciptaan baru, yaitu kepada watak dan keadaan moral mereka yang didasarkan pada dan mengalir dari iman mereka dalam Kristus (Fili 3:9;

    lihat cat. --> Rom 3:21;

    lihat cat. --> Rom 4:22).

    [atau ref. Rom 3:21; 4:22]

    Seluruh konteks dari bagian ini (ayat 2Kor 5:14-21) berkaitan dengan orang percaya yang hidup bagi Kristus (ayat 2Kor 5:15), dikendalikan oleh "kasih Kristus" (ayat 2Kor 5:14), menjadi suatu "ciptaan baru" (ayat 2Kor 5:17), dan yang menggenapkan pelayanan pendamaian sebagai wakil Allah dan kebenarannya dalam dunia ini (ayat 2Kor 5:18-20;

    lihat cat. --> 1Kor 1:30

    [atau ref. 1Kor 1:30]

    tentang Yesus Kristus sebagai kebenaran orang percaya).
  2. 2) Kebenaran Allah dinyatakan dan dialami oleh orang percaya dalam dunia ini dengan cara tetap tinggal di dalam Kristus. Hanya selama kita hidup dalam persatuan dan persekutuan dengan Kristus, kita akan menjadi kebenaran Allah (lih. Yoh 15:4-5; 1Yoh 1:9;

    lihat cat. --> Gal 2:20).

    [atau ref. Gal 2:20]

[6:1]  9 Full Life : JANGAN MEMBUAT MENJADI SIA-SIA KASIH KARUNIA ALLAH.

Nas : 2Kor 6:1

Pastilah Paulus mempercayai bahwa seorang percaya dapat menerima kasih karunia Allah dan mengalami keselamatan (ayat 2Kor 6:2), tetapi sesudah itu, karena kecerobohan rohani atau dosa yang disengaja, dia meninggalkan iman dan kehidupan di dalam Injil lalu terhilang lagi. Semua orang harus didorong untuk diperdamaikan dengan Allah dan menerima kasih karunia-Nya (2Kor 5:20). Mereka yang menerima kasih karunia Allah harus didorong untuk tidak membuat kasih karunia itu menjadi sia-sia (bd. ayat 2Kor 6:14-18).

[6:4]  10 Full Life : DALAM PENDERITAAN ... KESUKARAN.

Nas : 2Kor 6:4

Lihat cat. --> 2Kor 11:23

[atau ref. 2Kor 11:23]

mengenai penderitaan Paulus.

[6:10]  11 Full Life : ORANG MISKIN.

Nas : 2Kor 6:10

Memang tidak bertentangan dengan Injil, jikalau seorang Kristen yang benar-benar membaktikan diri akan miskin dalam hal keuangan. Paulus menyatakan bahwa dia hanya memiliki sedikit dari harta dunia ini, namun sebagai hamba Allah dia telah memperkaya banyak orang secara rohani (bd. 2Kor 8:9; Kis 3:1 dst.; Ef 3:8).

[6:14]  12 Full Life : PASANGAN YANG TIDAK SEIMBANG DENGAN ORANG-ORANG YANG TAK PERCAYA.

Nas : 2Kor 6:14

Dalam pandangan Allah, umat manusia pada akhirnya digolongkan dalam dua kelompok, yaitu: mereka yang ada dalam Kristus dan mereka yang tidak ada dalam Kristus (ayat 2Kor 6:14-16;

lihat art. TIGA JENIS ORANG).

Karena itu, orang percaya jangan bermitra secara sukarela atau berhubungan intim dengan orang tidak percaya, sebab hubungan semacam itu dapat merusakkan hubungan mereka dengan Kristus. Ini meliputi kemitraan dalam dunia usaha, golongan rahasia, kencan, pernikahan, dan persahabatan karib. Hubungan orang Kristen dengan orang tidak percaya seharusnya sejauh yang diperlukan dalam kaitan dengan keberadaan sosial atau ekonomi, atau untuk menunjukkan jalan keselamatan kepada orang yang belum percaya

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

[6:16]  13 Full Life : BAIT ALLAH DENGAN BERHALA.

Nas : 2Kor 6:16

Paulus menyajikan suatu argumentasi yang kuat bahwa seorang percaya yang sudah lahir baru, sebagai Bait Allah dan Roh Kudus (Yoh 14:23; 1Kor 6:19;

lihat art. BAIT SUCI),

tidak dapat dirasuk roh jahat.

  1. 1) Baik dalam PL maupun dalam PB, berhala melambangkan roh-roh jahat (Ul 32:17; 1Kor 10:20-21;

    lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

    Karena itu, bentuk kenajisan yang paling buruk dalam PL ialah mendirikan berhala dalam bait Allah sendiri (2Raj 21:7,11-14). Begitu pula, kita sama sekali tidak boleh menajiskan tubuh kita yang merupakan tempat kediaman Roh itu dengan cara mengizinkan roh-roh jahat masuk ke dalamnya (bd. ayat 2Kor 6:15, di mana "Belial" menunjuk kepada Iblis; juga

    lihat cat. --> Luk 10:19;

    [atau ref. Luk 10:19]

    2Tim 2:25-26; 1Yoh 4:4; 5:18).
  2. 2) Walaupun roh jahat tidak dapat hidup berdampingan dengan Roh Kudus dalam diri orang percaya yang sejati, tetapi bisa terjadi keadaan di mana roh jahat itu hidup dalam diri seorang yang secara aktif berada dalam proses pertobatan, tetapi belum dilahirkan kembali dengan sepenuhnya oleh Roh Kudus

    (lihat art. PEMBAHARUAN).

    Kadang-kadang, pertobatan menuntut pengusiran roh-roh jahat dari seorang yang dengan tulus berhasrat untuk mengikuti Kristus, namun sedang mengalami masalah dengan dosa tertentu. Sebelum kuasa dan benteng roh-roh jahat itu dihancurkan

    (lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN),

    orang itu tidak dapat mengalami keselamatan sepenuh sehingga menjadi "bait Allah yang hidup" (bd. Mat 12:28-29).

[6:17]  14 Full Life : PISAHKANLAH DIRIMU.

Nas : 2Kor 6:17

Lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA.

[7:1]  15 Full Life : KARENA KITA SEKARANG MEMILIKI JANJI-JANJI ITU.

Nas : 2Kor 7:1

Paulus dengan terang menjelaskan bahwa orang tidak dapat menerima janji-janji karunia Allah yang terdaftar dalam 2Kor 6:16-18 tanpa memiliki kehidupan yang terpisah dan kudus

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

Hal ini menerangkan mengapa ada orang yang telah kehilangan sukacita Kristennya (Yoh 15:11), perlindungan ilahi (Yoh 17:12,14-15), jawaban doa (Yoh 15:7,16) dan rasa kehadiran Allah sebagai Bapa (Yoh 14:21,23). Berkompromi dengan dunia berarti kehilangan kehadiran dan janji Allah.

[7:1]  16 Full Life : MARILAH KITA MENYUCIKAN DIRI KITA.

Nas : 2Kor 7:1

Orang percaya harus memutuskan hubungan sama sekali dengan setiap bentuk kompromi yang tidak saleh dan secara terus-menerus menolak keinginan tubuh untuk berbuat dosa. Kita harus mematikan perbuatan kita yang berdosa, makin membencinya dan menjauhkan diri daripadanya (ayat 2Kor 7:9-11; Rom 8:12-13; Gal 5:16).

[7:5]  17 Full Life : KESUSAHAN ... KETAKUTAN.

Nas : 2Kor 7:5

Sekali lagi perkataan dan pengalaman Paulus mengingatkan kita bahwa persoalan dari luar dan ketakutan di dalam diri dapat menjadi pengalaman yang nyata dari orang percaya yang sungguh menyerahkan diri.

[7:6]  18 Full Life : MENGHIBURKAN ORANG YANG RENDAH HATI.

Nas : 2Kor 7:6

Sebagai Allah yang penuh belas kasihan dan penghiburan (2Kor 1:3), maka adalah sifat-Nya untuk menghibur orang yang merasa tertekan atau susah. Bahkan, semakin banyak kita menderita, maka semakin besar pula penghiburan dan dekatnya Kristus dalam kehidupan kita. Perhatikanlah bahwa melalui perantaraan Titus, Allah menghibur Paulus. Kita harus selalu peka terhadap tuntunan Roh Kudus untuk menghibur orang yang membutuhkan bantuan.

[7:10]  19 Full Life : DUKACITA MENURUT KEHENDAK ALLAH ... DUKACITA YANG DARI DUNIA INI.

Nas : 2Kor 7:10

Di sini Paulus mengemukakan dua macam dukacita.

  1. 1) Ada dukacita yang sungguh karena dosa yang menghasilkan pertobatan, yaitu suatu perubahan hati yang menyebabkan kita berbalik dari dosa kepada Allah. Pertobatan semacam ini membawa keselamatan. Bagi Paulus, pertobatan dari dosa dan iman dalam Kristus merupakan tanggung jawab manusia dalam keselamatan

    (lihat cat. --> Mat 3:2).

    [atau ref. Mat 3:2]

  2. 2) Sebaliknya, orang yang tidak bertobat sering menyesal hanya karena akibat dosa mereka saja; dukacita sedemikian mengakibatkan kematian dan hukuman kekal (Mat 13:42,50; 25:30; Rom 6:23).

[8:1]  20 Full Life : JEMAAT-JEMAAT DI MAKEDONIA.

Nas : 2Kor 8:1-9:15

Dua pasal ini berisi petunjuk-petunjuk mengenai pengumpulan persembahan bagi orang percaya yang miskin di Yerusalem. Kata-kata Paulus berisi pengajaran yang paling lengkap tentang pemberian orang Kristen yang tedapat dalam PB. Prinsip-prinsip yang diberikan di sini menjadi pedoman bagi orang percaya dan jemaat sepanjang masa

(lihat cat. --> 2Kor 8:2 berikut).

[atau ref. 2Kor 8:2]

[8:2]  21 Full Life : KAYA DALAM KEMURAHAN.

Nas : 2Kor 8:2

Dua pasal ini menyingkapkan prinsip-prinsip dan janji-janji penting yang menyangkut pemberian orang Kristen:

  1. 1) Kita ini milik Allah; apa yang kita punyai dipegang sebagai sesuatu yang dipercayakan Tuhan kepada kita (ayat 2Kor 8:5).
  2. 2) Kita harus membuat keputusan yang mendasar dalam hati kita untuk hidup bagi Allah dan bukan untuk uang (ayat 2Kor 8:5; Mat 6:24).
  3. 3) Kita memberi untuk menolong mereka yang membutuhkan bantuan (ayat 2Kor 8:14; 9:12; Ams 19:17; Gal 2:10;

    lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT),

    meluaskan Kerajaan Allah (1Kor 9:14; Fili 4:15-18), menyimpan harta di sorga (Mat 6:20; Luk 6:32-35) dan belajar takut akan Tuhan (Ul 14:22-23).
  4. 4) Hal memberi itu harus menurut pendapatan kita (ayat 2Kor 8:3,12; 1Kor 16:2).
  5. 5) Hal memberi itu dipandang sebagai suatu bukti dari kasih kita (ayat 2Kor 8:24) dan harus dilakukan sebagai pengorbanan (ayat 2Kor 8:3) dan dengan sukarela (2Kor 9:7).
  6. 6) Dengan memberi kepada Allah, kita tidak saja menaburkan uang, melainkan juga iman, waktu, dan pelayanan. Dengan demikian kita akan menuai iman dan berkat yang lebih besar (ayat 2Kor 8:5; 9:6,10-12).
  7. 7) Ketika Allah menyediakan kelimpahan, itu adalah supaya kita dapat melipatgandakan perbuatan baik kita (2Kor 9:8; Ef 4:28).
  8. 8) Hal memberi meningkatkan penyerahan kita kepada Allah (Mat 6:21) dan mengaktifkan pekerjaan Allah dalam keadaan keuangan kita (Luk 6:38). Untuk lebih banyak keterangan mengenai pokok ini,

    lihat art. PERSEPULUHAN DAN PERSEMBAHAN.

[8:9]  22 Full Life : IA ... MENJADI MISKIN.

Nas : 2Kor 8:9

Suatu bagian penting dari hakikat dan sifat Kristus ialah memberi secara berkorban. Karena Ia telah menjadi miskin, maka sekarang kita mengambil bagian dalam kekayaan kekal-Nya. Allah menginginkan sikap yang sama di kalangan orang percaya sebagai bukti bahwa kasih karunia-Nya berkerja di dalam diri kita. Semua anugerah kasih karunia dan keselamatan, kerajaan sorga, dan bahkan aib demi Kristus, merupakan kekayaan kekal yang telah kita terima sebagai pengganti bagi dosa kita yang menjijikkan (Luk 12:15; Ef 1:3; Fili 4:11-13,18-19; Ibr 11:26; Wahy 3:17).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.09 detik
dipersembahkan oleh YLSA