TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 23:1-20

Konteks
Sara mati dan dikuburkan
23:1 Sara hidup seratus dua puluh tujuh tahun lamanya; itulah umur Sara. 23:2 Kemudian matilah Sara di Kiryat-Arba, a  yaitu Hebron, b  di tanah Kanaan, lalu Abraham datang meratapi dan menangisinya. c  23:3 Sesudah itu Abraham bangkit dan meninggalkan isterinya yang mati itu, lalu berkata kepada bani Het: d  23:4 "Aku ini orang asing dan pendatang e  di antara kamu; berikanlah kiranya kuburan milik kepadaku di tanah kamu ini, supaya kiranya aku dapat mengantarkan dan menguburkan isteriku yang mati f  itu." 23:5 Bani Het menjawab Abraham: 23:6 "Dengarlah kepada kami, tuanku. Tuanku ini seorang raja agung g  di tengah-tengah kami; jadi kuburkanlah isterimu yang mati itu dalam kuburan kami yang terpilih, tidak akan ada seorangpun dari kami yang menolak menyediakan kuburannya bagimu untuk menguburkan isterimu yang mati itu." 23:7 Kemudian bangunlah Abraham lalu sujud kepada bani Het, penduduk negeri itu, 23:8 serta berkata kepada mereka: "Jika kamu setuju, bahwa aku mengantarkan dan menguburkan isteriku yang mati itu, maka dengarkanlah aku dan tolonglah mintakan dengan sangat kepada Efron bin Zohar, h  23:9 supaya ia memberikan kepadaku gua Makhpela i  miliknya itu, yang terletak di ujung ladangnya; baiklah itu diberikannya kepadaku dengan harga penuh untuk menjadi kuburan milikku di tengah-tengah kamu." 23:10 Pada waktu itu Efron hadir di tengah-tengah bani Het. Maka jawab Efron, orang Het itu, kepada Abraham dengan didengar oleh bani Het, j  oleh semua orang yang datang di pintu gerbang k  kota: 23:11 "Tidak, tuanku, dengarkanlah aku; ladang itu kuberikan l  kepadamu dan gua yang di sanapun kuberikan kepadamu; di depan mata orang-orang sebangsaku kuberikan itu kepadamu; kuburkanlah isterimu yang mati itu." 23:12 Lalu sujudlah Abraham di depan penduduk negeri itu 23:13 serta berkata kepada Efron dengan didengar oleh mereka: "Sesungguhnya, jika engkau suka, dengarkanlah aku: aku membayar harga ladang itu; terimalah itu dari padaku, supaya aku dapat menguburkan isteriku yang mati itu di sana." 23:14 Jawab Efron kepada Abraham: 23:15 "Tuanku, dengarkanlah aku: sebidang tanah dengan harga empat ratus syikal perak, m  apa artinya itu bagi kita? Kuburkan sajalah isterimu yang mati itu." 23:16 Lalu Abraham menerima usul Efron, maka ditimbangnyalah perak untuk Efron, sebanyak yang dimintanya dengan didengar oleh bani Het itu, empat ratus syikal perak, n  seperti yang berlaku di antara para saudagar. o  23:17 Demikianlah ladang Efron, yang letaknya di Makhpela p  di sebelah timur Mamre, q  ladang dan gua yang di sana, serta segala pohon di ladang itu, bahkan di seluruh tanah itu sampai ke tepi-tepinya, 23:18 diserahkan kepada Abraham menjadi tanah belian, r  di depan mata bani Het s  itu, di depan semua orang yang datang di pintu gerbang t  kota. 23:19 Sesudah itu Abraham menguburkan Sara, isterinya, di dalam gua ladang Makhpela u  itu, di sebelah timur Mamre, yaitu Hebron v  di tanah Kanaan. w  23:20 Demikianlah dari pihak bani Het ladang dengan gua yang ada di sana diserahkan x  kepada Abraham menjadi kuburan y  miliknya 1 .

Kejadian 2:7

Konteks
2:7 ketika itulah TUHAN Allah membentuk v  manusia w  itu dari debu x  tanah y  dan menghembuskan nafas z  hidup a  ke dalam hidungnya; demikianlah manusia itu menjadi makhluk b  yang hidup 2 .

Kejadian 12:12

Konteks
12:12 Apabila orang Mesir melihat engkau, mereka akan berkata: Itu isterinya. Jadi mereka akan membunuh aku dan membiarkan engkau hidup.

Kejadian 49:18

Konteks
49:18 Aku menanti-nantikan keselamatan q  yang dari pada-Mu, ya TUHAN. r 

Mazmur 27:14

Konteks
27:14 Nantikanlah c  TUHAN! Kuatkanlah d  dan teguhkanlah hatimu! Ya, nantikanlah TUHAN!

Mazmur 37:7-9

Konteks
37:7 Berdiam j  dirilah di hadapan TUHAN dan nantikanlah k  Dia 3 ; jangan marah l  karena orang yang berhasil dalam hidupnya, m  karena orang yang melakukan tipu daya. n  37:8 Berhentilah marah o  dan tinggalkanlah panas hati itu, jangan marah, p  itu hanya membawa kepada kejahatan. 37:9 Sebab orang-orang yang berbuat jahat akan dilenyapkan, q  tetapi orang-orang yang menanti-nantikan r  TUHAN akan mewarisi negeri. s 

Mazmur 62:1

Konteks
Perasaan tenang dekat Allah
62:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut: Yedutun. Mazmur Daud. (62-2) Hanya dekat v  Allah saja aku tenang, w  dari pada-Nyalah keselamatanku 4 .

Mazmur 62:5-6

Konteks
62:5 (62-6) Hanya pada Allah saja d  kiranya aku tenang, sebab dari pada-Nyalah harapanku. 62:6 (62-7) Hanya Dialah gunung batuku dan keselamatanku, kota bentengku, aku tidak akan goyah.

Mazmur 130:5-7

Konteks
130:5 Aku menanti-nantikan TUHAN, q  jiwaku menanti-nanti, r  dan aku mengharapkan firman-Nya. s  130:6 Jiwaku mengharapkan Tuhan lebih dari pada pengawal t  mengharapkan pagi, lebih dari pada pengawal mengharapkan pagi. u  130:7 Berharaplah v  kepada TUHAN, hai Israel! Sebab pada TUHAN ada kasih setia, w  dan Ia banyak kali mengadakan pembebasan. x 

Yesaya 25:9

Konteks
25:9 Pada waktu itu r  orang akan berkata: "Sesungguhnya, inilah Allah s  kita, yang kita nanti-nantikan, t  supaya kita diselamatkan. u  Inilah TUHAN yang kita nanti-nantikan 5 ; marilah kita bersorak-sorak v  dan bersukacita oleh karena keselamatan w  yang diadakan-Nya!"

Yesaya 26:8

Konteks
26:8 Ya TUHAN, kami juga menanti-nantikan x  saatnya Engkau menjalankan penghakiman; y  kesukaan kami ialah menyebut nama-Mu z  dan mengingat Engkau 6 .

Ratapan 3:25-26

Konteks
3:25 TUHAN adalah baik bagi orang yang berharap kepada-Nya, w  bagi jiwa yang mencari Dia. 3:26 Adalah baik menanti dengan diam x  pertolongan TUHAN. y 

Lukas 8:15

Konteks
8:15 Yang jatuh di tanah yang baik itu ialah orang, yang setelah mendengar firman itu, menyimpannya dalam hati yang baik dan mengeluarkan buah dalam ketekunan."

Lukas 21:19

Konteks
21:19 Kalau kamu tetap bertahan 7 , kamu akan memperoleh hidupmu. u "

Kolose 1:11

Konteks
1:11 dan dikuatkan dengan segala kekuatan x  oleh kuasa kemuliaan-Nya 8  untuk menanggung segala sesuatu dengan tekun dan sabar, y 

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,

Kolose 1:3

Konteks
Ucapan syukur dan doa
1:3 Kami selalu mengucap syukur kepada Allah, f  Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, setiap kali kami berdoa untuk kamu,

Kolose 1:2

Konteks
1:2 kepada saudara-saudara yang kudus dan yang percaya dalam Kristus di Kolose 9 . Kasih karunia d  dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, e  menyertai kamu.

Kolose 3:5

Konteks
Manusia baru
3:5 Karena itu matikanlah b  dalam dirimu segala sesuatu yang duniawi, c  yaitu percabulan, d  kenajisan, hawa nafsu, nafsu jahat dan juga keserakahan, e  yang sama dengan penyembahan berhala 10 , f 

Ibrani 6:12

Konteks
6:12 agar kamu jangan menjadi lamban, tetapi menjadi penurut-penurut q  mereka yang oleh iman dan kesabaran r  mendapat bagian dalam apa yang dijanjikan s  Allah.

Ibrani 6:15

Konteks
6:15 Abraham menanti dengan sabar dan dengan demikian ia memperoleh apa yang dijanjikan v  kepadanya.

Ibrani 10:36

Konteks
10:36 Sebab kamu memerlukan ketekunan, c  supaya sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu. d 

Ibrani 12:1-3

Konteks
Nasihat supaya bertekun dalam iman
12:1 Karena kita mempunyai banyak saksi, bagaikan awan yang mengelilingi kita, marilah kita menanggalkan semua beban dan dosa yang begitu merintangi kita, dan berlomba g  dengan tekun h  dalam perlombaan yang diwajibkan bagi kita 11 . 12:2 Marilah kita melakukannya dengan mata yang tertuju kepada Yesus 12 , i  yang memimpin j  kita dalam iman, dan yang membawa iman kita itu kepada kesempurnaan, yang dengan mengabaikan kehinaan k  tekun memikul salib l  ganti sukacita yang disediakan bagi Dia, yang sekarang duduk di sebelah kanan takhta Allah. m  12:3 Ingatlah selalu akan Dia, yang tekun menanggung bantahan yang sehebat itu terhadap diri-Nya dari pihak orang-orang berdosa, supaya jangan kamu menjadi lemah n  dan putus asa.

Yakobus 1:3-4

Konteks
1:3 sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu g  itu menghasilkan ketekunan. h  1:4 Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, i  supaya kamu menjadi sempurna 13  dan utuh dan tak kekurangan suatu apapun.

Yakobus 5:7-11

Konteks
Bersabar dalam penderitaan
5:7 Karena itu, saudara-saudara, bersabarlah sampai kepada kedatangan x  Tuhan 14 ! Sesungguhnya petani menantikan hasil yang berharga dari tanahnya dan ia sabar y  sampai telah turun hujan musim gugur dan hujan musim semi. z  5:8 Kamu juga harus bersabar dan harus meneguhkan hatimu, karena kedatangan a  Tuhan sudah dekat! b  5:9 Saudara-saudara, c  janganlah kamu bersungut-sungut dan saling mempersalahkan, supaya kamu jangan dihukum. Sesungguhnya Hakim d  telah berdiri di ambang pintu 15 . e  5:10 Saudara-saudara, turutilah teladan penderitaan dan kesabaran para nabi f  yang telah berbicara demi nama Tuhan. 5:11 Sesungguhnya kami menyebut mereka berbahagia, g  yaitu mereka yang telah bertekun; kamu telah mendengar tentang ketekunan h  Ayub 16  dan kamu telah tahu apa yang pada akhirnya disediakan i  Tuhan baginya, karena Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan. j 

Wahyu 1:9

Konteks
Penglihatan Yohanes di Patmos
1:9 Aku, Yohanes, a  saudara dan sekutumu dalam kesusahan, b  dalam Kerajaan c  dan dalam ketekunan d  menantikan Yesus, berada di pulau yang bernama Patmos 17  oleh karena firman Allah e  dan kesaksian yang diberikan oleh Yesus. f 

Wahyu 13:10

Konteks
13:10 Barangsiapa ditentukan untuk ditawan, ia akan ditawan; barangsiapa ditentukan untuk dibunuh dengan pedang, ia harus dibunuh b  dengan pedang. Yang penting di sini ialah ketabahan dan iman c  orang-orang kudus. d 

Wahyu 14:12

Konteks
14:12 Yang penting di sini ialah ketekunan j  orang-orang kudus, k  yang menuruti perintah l  Allah 18  dan iman kepada Yesus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:20]  1 Full Life : LADANG ... MENJADI KUBURAN MILIKNYA.

Nas : Kej 23:20

Alkitab mengatakan bahwa satu-satunya bidang tanah di Kanaan yang dimiliki Abraham sebagai penggenapan janji Allah adalah tanah kuburan (Ibr 11:8-9). Baru pada zaman Yosua, keturunannya memiliki tanah Kanaan. Kenyataan ini menunjuk kepada hidup iman yang menanti hingga akhir hidupnya untuk menerima upah penuh dari kepercayaan seseorang kepada Allah (Ibr 11:13). Orang percaya, seperti Abraham, tidak boleh mengarahkan hatinya kepada hal-hal di bumi, tetapi harus mendambakan tanah air sorgawi di mana Allah "telah mempersiapkan sebuah kota bagi mereka" (Ibr 11:16;

lihat cat. --> Ibr 11:10).

[atau ref. Ibr 11:10]

[2:7]  2 Full Life : MAKHLUK YANG HIDUP.

Nas : Kej 2:7

Pemberian hidup kepada manusia dilukiskan sebagai akibat dari tindakan Allah yang khusus, berbeda dengan penciptaan makhluk hidup lainnya. Allah secara khusus memberikan hidup dan nafas kepada manusia pertama, yang menunjukkan bahwa hidup manusia lebih tinggi dan berhakikat lain daripada bentuk kehidupan lain dan bahwa ada hubungan unik antara hidup ilahi dengan hidup manusia (bd. Kej 1:26-27). Allah merupakan sumber pokok dari hidup umat manusia.

[37:7]  3 Full Life : NANTIKANLAH DIA

Nas : Mazm 37:7

(versi Inggris NIV -- nantikan Dia dengan sabar). Mazmur ini menunjukkan bagaimana seorang benar harus bereaksi manakala orang fasik berhasil kendatipun cara hidupnya yang jahat dan dursila. Kita harus bertekun di dalam iman sambil menantikan Allah melakukan keadilan dan membenarkan kita (bd. ayat Mazm 37:1; 73:1-28; Ams 3:31; 23:17; 24:1; Yer 12:1-17). Kesabaran ketika sedang mengalami kesulitan atau penderitaan dimungkinkan oleh pertolongan Roh Kudus (Gal 5:22; Rom 8:3-4; bd. Ef 4:1-2; Kol 1:11; 3:12), yang meyakinkan kita bahwa tidak lama lagi, Allah akan memberi kita pahala dan menghukum orang fasik (bd. Rom 8:28; Ibr 12:1-2,5-13).

[62:1]  4 Full Life : DARIPADA-NYALAH KESELAMATANKU.

Nas : Mazm 62:2

Mazmur ini mengungkapkan suatu kebenaran mendasar yang dengannya setiap orang percaya harus hidup. Di tengah-tengah kesulitan, kesengsaraan atau pertentangan dari musuh, kita harus berbalik kepada Allah sebagai perlindungan dan pelepas yang tertinggi. Setiap orang percaya yang mengandalkan Allah harus dapat mengatakan:

  1. 1) Saya tidak akan membiarkan kesukaran, krisis atau penderitaan bagaimanapun menggoyahkan kepercayaan saya kepada Allah (ayat Mazm 62:3,7). Bukan saja keselamatanku datang dari Dia (ayat Mazm 62:2), tetapi Dia sendiri juga menjadi batu karang, keselamatan, dan perlindunganku (ayat Mazm 62:7-8).
  2. 2) Pada masa kekhawatiran atau ancaman saya akan menyerahkan diri kepada-Nya dan dengan doa yang sungguh-sungguh mencurahkan isi hatiku kepada-Nya

    (lihat cat. --> Fili 4:6).

    [atau ref. Fili 4:6]

  3. 3) Saya akan menantikan Tuhan bertindak menolong saya, yakin bahwa Dia akan menanggapi dalam kasih dan belas kasihan terhadap keadaanku (ayat Mazm 62:12-13).

[25:9]  5 Full Life : TUHAN YANG KITA NANTI-NANTIKAN

Nas : Yes 25:9

(versi Inggris NIV -- kita mengandalkan Dia). Yesaya melukiskan orang yang setia dalam Kerajaan Allah sebagai mereka yang telah mempercayai Tuhan. Semua orang percaya harus mengandalkan Tuhan, menantikan dengan harapan akan kedatangan Kristus, dan penggenapan semua janji-Nya (1Kor 1:7; Tit 2:13;

lihat cat. --> Luk 2:25).

[atau ref. Luk 2:25]

[26:8]  6 Full Life : KAMI JUGA MENANTI-NANTIKAN ... ENGKAU.

Nas : Yes 26:8-9

Sepanjang hari-hari terakhir dalam sejarah, kaum yang benar akan menanti (yaitu, merindukan) penampakan Tuhan mereka.

  1. 1) Yesaya melukiskan kerinduan itu sebagai hasrat sungguh-sungguh untuk kenyataan terakhir dari kehadiran Allah dan kebenaran-Nya di bumi.
  2. 2) Orang percaya dalam Kristus yang setia harus merindukan dan mendoakan kedatangan kembali Tuhan mereka untuk mengangkat mereka dari bumi supaya dapat bersama dengan Dia untuk selama-lamanya

    (lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

    Mereka menginginkan
    1. (a) dimulainya hukuman Tuhan supaya orang fasik dapat belajar apa itu keadilan dan kebenaran, dan
    2. (b) Tuhan memerintah dengan penuh kemenangan untuk selama-lamanya (bd. pasal Wahy 20:1-21:27).

[21:19]  7 Full Life : TETAP BERTAHAN.

Nas : Luk 21:19

Kita harus mengamalkan kesetiaan yang sungguh-sungguh kepada Kristus melalui sarana-sarana kasih karunia, yaitu berdoa, bersaksi, mendalami Firman Allah, beribadah, bersekutu dengan saudara Kristen dan menolak dosa setiap hari

(lihat cat. --> Yoh 15:6).

[atau ref. Yoh 15:6]

Dengan cara bertekun dalam iman yang benar, orang percaya beroleh hidup kekal dan menang di dalam segala keadaan.

[1:11]  8 Full Life : DIKUATKAN ... OLEH KUASA KEMULIAAN-NYA.

Nas : Kol 1:11

Agar dapat hidup layak bagi Tuhan (ayat Kol 1:10), kita harus dikuatkan oleh kuasa-Nya. Pemberian kuasa ini merupakan pengalaman yang terus-menerus menerima hidup Allah dari Dia sendiri. Tidak ada hal lain yang dapat memungkinkan kita untuk mengalahkan dosa, Iblis, dan dunia (bd. Fili 4:13;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

[1:2]  9 Full Life : SAUDARA-SAUDARA ... YANG PERCAYA ... DI KOLOSE.

Nas : Kol 1:2

Paulus menulis kepada jemaat Kolose oleh sebab guru-guru palsu telah menyusup ke dalam gereja. Mereka mengajar bahwa penyerahan kepada Kristus dan ketaatan kepada ajaran para rasul tidak memadai untuk mendapat keselamatan penuh. Ajaran palsu ini mencampur "filsafat" dan "tradisi" manusia dengan Injil (Kol 2:8) dan meminta penyembahan para malaikat sebagai pengantara antara Allah dan manusia (Kol 2:18). Para guru palsu ini menuntut pelaksanaan beberapa syarat agama Yahudi (Kol 2:16,21-23) serta membenarkan kekeliruan mereka dengan menyatakan bahwa mereka mendapat wahyu melalui penglihatan-penglihatan (Kol 2:18).

  1. 1) Filsafat mendasar di balik ajaran salah ini tampak dewasa ini di dalam ajaran bahwa Yesus Kristus dan Injil asli PB tidak memadai untuk memenuhi keperluan rohaniah kita

    (lihat cat. --> 2Pet 1:3).

    [atau ref. 2Pet 1:3]

  2. 2) Paulus membuktikan salahnya bidat ini dengan menunjukkan bahwa Kristus bukan saja Juruselamat pribadi kita, tetapi kepala gereja dan Tuhan semesta alam dan ciptaan juga. Karena itu, bukannya filsafat atau hikmat manusia, melainkan Yesus Kristus dan kuasa-Nya di dalam kehidupan kita itulah yang menebus dan menyelamatkan kita untuk selama-lamanya; perantara tidak perlu dan kita harus langsung menghampiri Dia.
  3. 3) Menjadi orang percaya berarti beriman kepada Kristus dan Injil-Nya, bersandar kepada-Nya, mengasihi Dia dan hidup di hadirat-Nya. Kita tidak boleh menambah apa-apa pada Injil atau memajukan hikmat atau filsafat humanistik yang modern.

[3:5]  10 Full Life : KESERAKAHAN, YANG SAMA DENGAN PENYEMBAHAN BERHALA.

Nas : Kol 3:5

Apakah penyembahan berhala itu ?

  1. 1) Yaitu, membiarkan hal-hal lain menjadi pusat dari keinginan, nilai, dan ketergantungan seorang sehingga tidak lagi bergantung dan beriman pada Allah sendiri (bd. Kel 20:3-6; Ul 7:25-26; Yes 40:18-23;

    lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

    Karena itulah keserakahan disebut penyembahan berhala.
  2. 2) Penyembahan berhala dapat meliputi hal mengaku setia kepada Allah dan Firman-Nya sedangkan pada saat yang sama memberikan kesetiaan yang setara atau yang lebih besar kepada orang-orang, lembaga, tradisi, atau penguasa di bumi ini. Tidak sesuatu pun boleh lebih diutamakan daripada hubungan yang setia kepada Allah dan Firman-Nya seperti yang dinyatakan di dalam Alkitab (Rom 1:22-23; Ef 5:5).

[12:1]  11 Full Life : PERLOMBAAN YANG DIWAJIBKAN BAGI KITA.

Nas : Ibr 12:1

Perlombaan ini merupakan ujian iman seumur hidup kita di dalam dunia ini (Ibr 10:23,38; 11:1-40; 12:25; 13:13).

  1. 1) Perlombaan ini harus dilaksanakan "dengan tekun" (Yun. _hupomone_), yaitu dengan kesabaran dan ketabahan (bd. Ibr 10:36; Fili 3:12-14). Cara untuk mencapai kemenangan sama dengan cara yang dipakai orang-orang kudus dalam pasal Ibr 11:1-40 -- maju terus hingga mencapai akhir (bd. Ibr 6:11-12; 12:1-4; Luk 21:19; 1Kor 9:24-25; Fili 3:11-14; Wahy 3:21).
  2. 2) Perlombaan ini harus dilaksanakan dengan membuang dosa-dosa yang menghalangi atau menghambat kecepatan kita dan dengan mengarahkan pandangan, hidup, dan hati kita kepada Yesus dan teladan ketaatan yang tabah yang ditunjukkan oleh-Nya ketika di bumi (ayat Ibr 12:1-4).
  3. 3) Perlombaan ini harus dilaksanakan dengan kesadaran bahwa bahaya terbesar yang menghadang kita adalah pencobaan untuk menyerah lagi kepada dosa (ayat Ibr 12:1,4), kembali "ke negeri yang telah kita tinggalkan" (Ibr 11:15; Yak 1:12), dan kembali menjadi warga dunia ini (Ibr 11:13; Yak 4:4; 1Yoh 2:15;

    lihat cat. --> Ibr 11:10).

    [atau ref. Ibr 11:10]

[12:2]  12 Full Life : MATA YANG TERTUJU KEPADA YESUS.

Nas : Ibr 12:2

Di dalam perlombaan iman ini kita mengarahkan pandangan kepada Yesus sebagai

  1. (1) teladan dari kepercayaan kepada Allah (Ibr 2:13), penyerahan kepada kehendak-Nya (Ibr 10:7-10; Mr 14:36), doa (Ibr 5:7; Mr 1:35; Yoh 17:1-26), mengatasi pencobaan dan penderitaan (Ibr 2:10; 4:15), ketabahan dalam kesetiaan kepada Bapa (ayat Ibr 12:2-3), dan usaha untuk memperoleh sukacita akibat menyelesaikan tugas yang dibebankan Allah kepada kita (ayat Ibr 12:2; bd. Luk 15:6,24,32; Yoh 15:11);
  2. (2) sumber kekuatan, kasih, kasih karunia, kemurahan dan pertolongan (Ibr 4:16; 7:25; 10:22; Wahy 3:21).

[1:4]  13 Full Life : SUPAYA KAMU MENJADI SEMPURNA

Nas : Yak 1:4

(versi Inggris NIV -- "supaya kamu menjadi matang"). Matang (Yun. _teleios_) mencerminkan pengertian alkitabiah tentang kedewasaan, yang didefinisikan sebagai hubungan yang benar dengan Allah yang berbuahkan usaha yang sungguh-sungguh untuk mengasihi Dia dengan sepenuh hati dalam pengabdian yang sepenuhnya, ketaatan, dan kemurnian (Ul 6:5; 18:13; Mat 22:37;

lihat cat. --> 1Tes 2:10;

[atau ref. 1Tes 2:10]

lihat art. PENGUDUSAN).

[5:7]  14 Full Life : BERSABARLAH SAMPAI KEPADA KEDATANGAN TUHAN.

Nas : Yak 5:7

Yakobus berbicara tentang kedatangan Kristus seperti sudah dekat (ayat Yak 5:8). Kristus akan datang sebagai hakim untuk menghukum yang jahat dan memberi pahala kepada yang benar dan membebaskan mereka dari penderitaan (ayat Yak 5:9). Kesabaran adalah sifat menanggung ketidakadilan, penderitaan, kesulitan, dan penganiayaan, sambil menyerahkan hidup kita kepada Allah dalam kepercayaan bahwa Dia akan membereskan segala sesuatu pada saat kedatangan-Nya (Ul 32:35; Rom 12:12; Ibr 10:30; Ibr 12:1-2;

lihat cat. --> Ayub 2:3;

lihat cat. --> Mazm 73:17).

[atau ref. Ayub 2:3; Mazm 73:17]

[5:9]  15 Full Life : BERDIRI DI AMBANG PINTU.

Nas : Yak 5:9

Motivasi untuk bersabar dan bertekun dalam iman adalah kedatangan Tuhan yang sudah dekat (ayat Yak 5:8). Dia "berdiri di ambang pintu". Pintu itu mungkin baru terbuka pada esok hari, lusa, minggu depan atau tahun depan, tetapi dapat saja terbuka setiap saat.

[5:11]  16 Full Life : KETEKUNAN AYUB.

Nas : Yak 5:11

Kata "ketekunan" (Yun. _hupomone_) menunjuk kepada ketabahan dalam situasi pencobaan apa pun yang kita hadapi tanpa kehilangan kepercayaan kepada Allah. Ketekunan ini lahir dari iman yang berkemenangan hingga akhir di tengah-tengah penderitaan (Ayub 13:15). Hasil dari tindakan-tindakan Allah terhadap Ayub menyatakan bahwa di dalam segala kesulitan Ayub, Allah sangat memperhatikannya dan dengan penuh kemurahan menyokong dia. Yakobus ingin kita tahu bahwa Allah memperhatikan seluruh umat-Nya dan bahwa di dalam penderitaan mereka Ia akan memelihara mereka dengan kasih dan kemurahan

(lihat cat. --> Ayub 6:4;

lihat cat. --> Ayub 42:10).

[atau ref. Ayub 6:4; 42:10]

[1:9]  17 Full Life : PULAU ... PATMOS.

Nas : Wahy 1:9

Patmos adalah sebuah pulau kecil di Laut Aegea, kira-kira 80 kilometer sebelah barat daya Efesus. Di sana Yohanes menjadi tawanan karena dengan setia ia telah memberitakan Injil dan tetap setia kepada Kristus dan Firman-Nya.

[14:12]  18 Full Life : YANG MENURUTI PERINTAH ALLAH.

Nas : Wahy 14:12

Nasib akhir para pengikut binatang itu mengerikan (ayat Wahy 14:9-11). Karena itu, orang kudus harus terus-menerus "menaati perintah-perintah Allah dan tinggal setia kepada Yesus." Oleh karena kesetiaan mereka kepada Kristus, barangkali mereka akan mati

(lihat cat. --> Wahy 14:13 berikut).

[atau ref. Wahy 14:13]



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA