TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 1:3

Konteks
1:3 Lembu mengenal l  pemiliknya, tetapi Israel 1  tidak; keledai mengenal palungan m  yang disediakan tuannya, tetapi umat-Ku tidak memahaminya. n  o "

Yesaya 6:9-10

Konteks
6:9 Kemudian firman-Nya: "Pergilah, i  dan katakanlah kepada bangsa ini 2 : Dengarlah sungguh-sungguh, tetapi mengerti: jangan! Lihatlah sungguh-sungguh, tetapi menanggap: j  jangan! 6:10 Buatlah hati bangsa ini keras k  dan buatlah telinganya berat mendengar dan buatlah matanya l  melekat tertutup, supaya jangan mereka melihat dengan matanya dan mendengar dengan telinganya m  dan mengerti dengan hatinya, lalu berbalik dan menjadi sembuh. n "

Yesaya 29:9-14

Konteks
Bangsa yang buta
29:9 Tercengang-cenganglah, penuh keheranan, h  biarlah matamu tertutup, buta i  semata-mata! Jadilah mabuk, j  tetapi bukan karena anggur, k  jadilah pusing, l  tetapi bukan karena arak! 29:10 Sebab TUHAN telah membuat kamu tidur m  nyenyak; matamu n --yakni para nabi o --telah dipejamkan-Nya dan mukamu--yaitu para pelihat p --telah ditudungi-Nya. 29:11 Maka bagimu penglihatan q  dari semuanya itu seperti isi sebuah kitab yang termeterai, r  apabila itu diberikan kepada orang yang tahu membaca dengan mengatakan: "Baiklah baca ini," maka ia akan menjawab: "Aku tidak dapat, sebab kitab itu termeterai"; 29:12 dan apabila kitab itu diberikan kepada seorang yang tidak dapat membaca dengan mengatakan: "Baiklah baca ini," maka ia akan menjawab: "Aku tidak dapat membaca." 29:13 Dan Tuhan telah berfirman: "Oleh karena bangsa s  ini datang mendekat dengan mulutnya dan memuliakan Aku dengan bibirnya, t  padahal hatinya menjauh dari pada-Ku 3 , u  dan ibadahnya kepada-Ku hanyalah perintah manusia v  yang dihafalkan, 29:14 maka sebab itu, sesungguhnya, Aku akan melakukan pula hal-hal yang ajaib kepada bangsa ini, keajaiban yang menakjubkan; w  hikmat orang-orangnya yang berhikmat x  akan hilang, dan kearifan orang-orangnya yang arif akan bersembunyi. y "

Yesaya 42:19-20

Konteks
42:19 Siapakah yang buta e  selain dari hamba-Ku, f  dan yang tuli seperti utusan g  yang Kusuruh? Siapakah yang buta seperti suruhan-Ku h  dan yang tuli seperti hamba TUHAN? 42:20 Engkau melihat banyak, tetapi tidak memperhatikan, engkau memasang telinga, tetapi tidak mendengar. i 

Yesaya 56:10

Konteks
56:10 Sebab pengawal-pengawal h  umat-Ku adalah orang-orang buta 4 , mereka semua tidak tahu apa-apa; i  mereka semua adalah anjing-anjing bisu, tidak tahu menyalak; mereka berbaring melamun dan suka tidur j  saja;

Yeremia 8:7-9

Konteks
8:7 Bahkan burung ranggung di udara mengetahui musimnya, burung tekukur, burung layang-layang dan burung bangau berpegang pada waktu kembalinya, tetapi umat-Ku tidak mengetahui u  hukum TUHAN 5 . 8:8 Bagaimanakah kamu berani berkata: Kami bijaksana, dan kami mempunyai Taurat v  TUHAN? Sesungguhnya, pena palsu penyurat sudah membuatnya menjadi bohong. 8:9 Orang-orang bijaksana w  akan menjadi malu, akan terkejut x  dan tertangkap. y  Sesungguhnya, mereka telah menolak firman z  TUHAN, maka kebijaksanaan a  apakah yang masih ada pada mereka?

Hosea 4:6

Konteks
4:6 Umat-Ku binasa karena tidak mengenal l  Allah; karena engkaulah yang menolak pengenalan itu 6  maka Aku menolak engkau menjadi imam-Ku; dan karena engkau melupakan pengajaran m  Allahmu, maka Aku juga akan melupakan anak-anakmu.

Maleakhi 2:7-8

Konteks
2:7 Sebab bibir seorang imam l  memelihara pengetahuan dan orang mencari pengajaran m  dari mulutnya, sebab dialah utusan n  TUHAN semesta alam. 2:8 Tetapi kamu ini menyimpang dari jalan; o  kamu membuat banyak orang tergelincir p  dengan pengajaranmu; kamu merusakkan perjanjian q  dengan Lewi, r  firman TUHAN semesta alam.

Matius 15:14

Konteks
15:14 Biarkanlah mereka itu. Mereka orang buta yang menuntun orang buta. y  Jika orang buta menuntun orang buta, pasti keduanya jatuh ke dalam lobang. z "

Matius 23:16-26

Konteks
23:16 Celakalah kamu, hai pemimpin-pemimpin buta, d  yang berkata: Bersumpah demi Bait Suci, sumpah e  itu tidak sah; tetapi bersumpah demi emas Bait Suci, sumpah itu mengikat. 23:17 Hai kamu orang-orang bodoh dan orang-orang buta, apakah yang lebih penting, emas atau Bait Suci yang menguduskan f  emas itu? 23:18 Bersumpah demi mezbah, sumpah itu tidak sah; tetapi bersumpah demi persembahan yang ada di atasnya, sumpah itu mengikat. 23:19 Hai kamu orang-orang buta, apakah yang lebih penting, persembahan atau mezbah yang menguduskan g  persembahan itu? 23:20 Karena itu barangsiapa bersumpah demi mezbah, ia bersumpah demi mezbah dan juga demi segala sesuatu yang terletak di atasnya. 23:21 Dan barangsiapa bersumpah demi Bait Suci, ia bersumpah demi Bait Suci dan juga demi Dia, yang diam h  di situ. 23:22 Dan barangsiapa bersumpah demi sorga, ia bersumpah demi takhta Allah dan juga demi Dia, yang bersemayam di atasnya. i  23:23 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab persepuluhan j  dari selasih, adas manis dan jintan kamu bayar, tetapi yang terpenting dalam hukum Taurat kamu abaikan, yaitu: keadilan dan belas kasihan dan kesetiaan. k  Yang satu harus dilakukan dan yang lain jangan diabaikan. 23:24 Hai kamu pemimpin-pemimpin buta, l  nyamuk kamu tapiskan dari dalam minumanmu, tetapi unta yang di dalamnya kamu telan. 23:25 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab cawan dan pinggan m  kamu bersihkan sebelah luarnya, tetapi sebelah dalamnya penuh rampasan dan kerakusan. n  23:26 Hai orang Farisi yang buta, bersihkanlah dahulu sebelah dalam cawan itu, maka sebelah luarnya juga akan bersih.

Yohanes 3:10

Konteks
3:10 Jawab Yesus: "Engkau adalah pengajar o  Israel, dan engkau tidak mengerti hal-hal itu?

Roma 1:18-22

Konteks
Hukuman Allah atas kefasikan dan kelaliman manusia
1:18 Sebab murka Allah 7  o  nyata dari sorga atas segala kefasikan dan kelaliman manusia, yang menindas kebenaran dengan kelaliman. 1:19 Karena apa yang dapat mereka ketahui tentang Allah nyata bagi mereka, sebab Allah telah menyatakannya kepada mereka. p  1:20 Sebab apa yang tidak nampak dari pada-Nya, yaitu kekuatan-Nya yang kekal dan keilahian-Nya, dapat nampak kepada pikiran dari karya-Nya q  sejak dunia diciptakan, sehingga mereka tidak dapat berdalih. r  1:21 Sebab sekalipun mereka mengenal Allah, mereka tidak memuliakan Dia 8  sebagai Allah atau mengucap syukur kepada-Nya. Sebaliknya pikiran mereka menjadi sia-sia dan hati mereka yang bodoh menjadi gelap. s  1:22 Mereka berbuat seolah-olah mereka penuh hikmat, tetapi mereka telah menjadi bodoh. t 

Roma 1:28

Konteks
1:28 Dan karena mereka tidak merasa perlu untuk mengakui Allah, maka Allah menyerahkan f  mereka kepada pikiran-pikiran yang terkutuk, sehingga mereka melakukan apa yang tidak pantas:

Roma 1:2

Konteks
1:2 Injil itu telah dijanjikan-Nya sebelumnya d  dengan perantaraan nabi-nabi-Nya e  dalam kitab-kitab suci, f 

Kolose 3:15

Konteks
3:15 Hendaklah damai sejahtera Kristus b  memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah c  kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. d  Dan bersyukurlah.

Kolose 3:2

Konteks
3:2 Pikirkanlah perkara yang di atas 9 , bukan yang di bumi. w 

Kolose 4:3-4

Konteks
4:3 Berdoa jugalah untuk kami, supaya Allah membuka pintu 10  q  untuk pemberitaan kami, sehingga kami dapat berbicara tentang rahasia r  Kristus, yang karenanya aku dipenjarakan. s  4:4 Dengan demikian aku dapat menyatakannya, sebagaimana seharusnya.

Kolose 4:2

Konteks
4:2 Bertekunlah dalam doa p  dan dalam pada itu berjaga-jagalah 11  sambil mengucap syukur.

Kolose 2:10-12

Konteks
2:10 dan kamu telah dipenuhi di dalam Dia. Dialah kepala p  semua pemerintah dan penguasa. q  2:11 Dalam Dia kamu telah disunat, r  bukan dengan sunat yang dilakukan oleh manusia, tetapi dengan sunat Kristus 12 , yang terdiri dari penanggalan akan tubuh yang berdosa, s  2:12 karena dengan Dia kamu dikuburkan dalam baptisan, t  dan di dalam Dia kamu turut dibangkitkan u  juga oleh kepercayaanmu kepada kerja kuasa Allah, yang telah membangkitkan Dia dari orang mati. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:3]  1 Full Life : ISRAEL.

Nas : Yes 1:3

Di sini "Israel" mengacu kepada ke-12 suku itu, termasuk Yehuda.

[6:9]  2 Full Life : PERGILAH, DAN KATAKANLAH KEPADA BANGSA INI.

Nas : Yes 6:9

Allah memberi tahu Yesaya bahwa umat itu akan menolak beritanya dan tetap acuh tak acuh terhadap panggilan sang nabi untuk bertobat; pemberitaan Yesaya bahkan akan membuat hati umat itu makin memberontak kepada Tuhan (ayat Yes 6:9-10; bd. Mat 13:14-15; Mr 4:12; Luk 8:10). Sekalipun demikian, Yesaya harus dengan setia memberitakan berita hukuman yang tidak populer itu (bd. Yer 1:8,19; Yeh 2:3-4). Akan tetapi, ada batas pada pelayanan ini yang meremukkan hati. Hukuman yang dilaksanakan melalui Sanherib pada tahun 701 SM (ayat Yes 6:11-12) akan membawa Yerusalem kepada iman dan ketaatan (Yes 36:21; 37:7); sebagai akibat Yesaya akan dapat mempunyai pelayanan yang baru sepanjang 15 tahun yang dianugerahkan kepada Raja Hizkia (Yes 38:5).

[29:13]  3 Full Life : HATINYA MENJAUH DARIPADA-KU.

Nas : Yes 29:13

Umat Allah menghampiri Dia di dalam doa, ibadah, nyanyian dan pujian, sekalipun hati mereka tidak mengabdi kepada Dia atau perintah-perintah-Nya. Mereka bertindak seakan-akan penyataan Allah dan standar-standar kebenaran-Nya itu tidak mengikat. Sebagai ganti menaati Allah dan firman-Nya, mereka mengisi hidup mereka dengan upacara keagamaan dan tradisi yang diajarkan oleh pemimpin mereka, dan dengan rasa aman yang palsu mereka hidup untuk diri sendiri (bd. Yer 4:3-4; 24:7; 31:31-34). Keadaan rohani yang merusak seperti itu terjadi di beberapa gereja dewasa ini. Orang memuji dan memuliakan Allah dengan bibir mereka, sedangkan mereka tidak sungguh-sungguh mengasihi Allah atau ketetapan-ketetapan-Nya yang benar. Ketika kebaktian mereka selesai, mereka mencari kesenangan dosa dan dunia untuk memuaskan keinginan duniawi mereka

(lihat cat. --> Mr 7:6;

lihat cat. --> Mr 7:8);

[atau ref. Mr 7:6,8]

hasilnya ialah kebutaan rohani dan penipuan diri (ayat Yes 29:14).

[56:10]  4 Full Life : PENGAWAL-PENGAWAL ... ADALAH ORANG-ORANG BUTA.

Nas : Yes 56:10-12

Allah mengutuk para pemimpin dan imam Israel yang korup, karena mereka tidak mengenal firman-Nya, serakah akan keuntungan yang mementingkan diri dan tidak dapat meninggalkan minuman beralkohol.

[8:7]  5 Full Life : TIDAK MENGETAHUI HUKUM TUHAN.

Nas : Yer 8:7

Bangsa itu tidak mengetahui hukum Allah. Lagi pula, para pemimpin mereka demikian memutarbalikkan firman Allah dan memalsukan beritanya sehingga umat itu yakin bahwa mereka dapat berbuat dosa tanpa dihukum (ayat Yer 8:8). Dengan cara yang serupa, rasul Petrus berbicara tentang orang-orang yang memutarbalikkan Alkitab menjadi kebinasaan mereka sendiri dan orang lain pula (bd. 2Pet 3:16). Kita harus waspada terhadap pendeta-pendeta yang mengajarkan bahwa orang-orang yang sengaja terus hidup di dalam dosa dan pemberontakan kepada Allah tetap akan mewarisi keselamatan dan kerajaan Allah

(lihat cat. --> 1Kor 6:9).

[atau ref. 1Kor 6:9]

[4:6]  6 Full Life : ENGKAULAH YANG MENOLAK PENGENALAN ITU.

Nas : Hos 4:6

Ketiadaan pengenalan pribadi akan Allah sedang menghancurkan umat itu, tetapi bukan karena pengenalan itu tidak tersedia. Umat itu dengan sengaja menolak kebenaran yang diberikan Allah kepada mereka melalui para nabi dan Firman-Nya yang tertulis. Bahkan dewasa ini di dalam gereja ada orang sedang dihancurkan oleh cara-cara dosa dunia karena mereka tidak mengetahui Allah dan Firman-Nya yang terilham.

[1:18]  7 Full Life : MURKA ALLAH.

Nas : Rom 1:18

Murka (Yun. _orge_) Allah adalah ungkapan tentang kebenaran dan kasih-Nya

(lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

Itu adalah kemarahan pribadi dan reaksi Allah yang tetap terhadap segala dosa (Yeh 7:8-9; Ef 5:6; Wahy 19:15), yang dibangkitkan oleh kelakuan jahat orang-orang (Kel 4:14; Bil 12:1-9; 2Sam 6:6-7) dan bangsa-bangsa (Yes 10:5; 13:3; Yer 50:13; Yeh 30:15) dan oleh ketidaksetiaan umat Allah (Bil 25:3; 32:10-13; Ul 29:24-28).

  1. 1) Pada masa lampau, murka Allah dan kebencian-Nya terhadap dosa dinyatakan dalam air bah (pasal Kej 6:1-8:22), bencana kelaparan dan wabah (Yeh 6:11 dst), pemusnahan (Ul 29:22-23), perserakan (Rat 4:16) dan pembakaran negeri (Yes 9:18-19).
  2. 2) Pada masa sekarang murka Allah dinyatakan dalam membiarkan orang jahat terjerumus dalam kefasikan dan nafsu-nafsu jahat

    (lihat cat. --> Rom 1:24)

    [atau ref. Rom 1:24]

    dan dalam mendatangkan kehancuran dan kematian atas semua yang tidak taat kepada-Nya (Rom 1:18-3:20; 6:23; Yeh 18:4; Ef 2:3).
  3. 3) Pada masa depan murka Allah akan berupa siksaan besar bagi orang fasik dalam dunia ini (Mat 24:21; Wahy 5:1-19:21) dan hari penghakiman bagi semua orang dan bangsa (Yeh 7:19; Dan 8:19) -- "hari kesusahan dan kesulitan, hari kemusnahan dan pemusnahan, hari kegelapan dan kesuraman" (Zef 1:15), hari penghukuman atas orang yang tidak benar (Rom 2:5; Mat 3:7; Luk 3:17; Ef 5:6; Kol 3:6; Wahy 11:18; 14:8-10; 19:15). Pada akhirnya, murka Allah mengakibatkan hukuman kekal bagi mereka yang tidak mau bertobat

    (lihat cat. --> Mat 10:28).

    [atau ref. Mat 10:28]

  4. 4) Murka Allah bukanlah usaha-Nya terakhir terhadap umat manusia karena Dia telah menyediakan jalan keluarnya. Seorang dapat bertobat dari dosanya dan berbalik dengan iman kepada Yesus Kristus (Rom 5:8; Yoh 3:36; 1Tes 1:10; 5:9;

    lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

  5. 5) Orang percaya yang dipersatukan dengan Kristus harus terlibat dalam murka Allah terhadap dosa, bukan dalam bentuk balas dendam, tetapi dengan kasih akan kebenaran dan kebencian akan kejahatan

    (lihat cat. --> Ibr 1:9).

    [atau ref. Ibr 1:9]

    PB mengakui adanya kemarahan yang kudus yang membenci apa yang dibenci Allah, suatu kemarahan yang nyata dalam Yesus sendiri (Mr 3:5; Yoh 2:12-17; Ibr 1:9;

    lihat cat. --> Luk 19:45),

    [atau ref. Luk 19:45]

    dalam Paulus (Kis 17:16) dan dalam umat yang benar (2Pet 2:7-8;

    lihat cat. --> Wahy 2:6).

    [atau ref. Wahy 2:6]

[1:21]  8 Full Life : MEREKA TIDAK MEMULIAKAN DIA.

Nas : Rom 1:21

Walaupun ayat Rom 1:21-28 terutama membahas alur menurun dari kebejatan moral orang yang tidak bertobat, di dalamnya juga tercatat prinsip-prinsip yang menunjukkan mengapa salah satu dosa utama yang mengakibatkan kejatuhan pemimpin Kristen adalah kedursilaan

(lihat cat. --> Rom 1:24 berikutnya).

[atau ref. Rom 1:24]

  1. 1) Bila para pemimpin gereja menjadi sombong (ayat Rom 1:22), mereka mencari kehormatan bagi diri sendiri (ayat Rom 1:21) dan lebih memuliakan diri mereka (ciptaan) daripada Sang Pencipta (ayat Rom 1:25). Pada saat itu pintu terbuka dalam hidup mereka untuk kecemaran seksual dan nafsu yang memalukan (ayat Rom 1:24,26;

    lihat cat. --> 2Pet 2:2).

    lihat cat. --> 2Pet 2:15).

    [atau ref. 2Pet 2:2,15]

    Apabila mereka tidak bertobat dan berbalik, pada akhirnya mereka akan diserahkan kepada pikiran-pikiran yang terkutuk (ayat Rom 1:28).
  2. 2) Orang semacam ini mungkin saja tetap meneruskan nafsu yang memalukan dan dosa, sambil membenarkan perbuatan mereka sebagai kelemahan manusiawi, sementara meyakinkan diri sendiri bahwa mereka masih bersekutu dengan Roh Kudus dan memiliki keselamatan. Mereka membutakan diri terhadap peringatan Alkitab bahwa "tidak ada orang sundal, orang cemar atau orang serakah ... yang mendapat bagian di dalam Kerajaan Kristus dan Allah" (Ef 5:5).

[3:2]  9 Full Life : PIKIRKANLAH PERKARA YANG DI ATAS.

Nas : Kol 3:2

Karena hidup kita ada bersama Kristus di sorga (ayat Kol 3:3), kita harus memikirkan perkara yang di atas dan membiarkan sikap kita ditentukan olehnya. Kita harus menilai, mempertimbangkan, dan memikirkan segala sesuatu dari sudut pandangan kekekalan dan sorga. Tujuan dan sasaran kita hendaknya mencari hal-hal rohani (ayat Kol 3:1-4), melawan dosa (ayat Kol 3:5-11), dan mengenakan watak Kristus (ayat Kol 3:12-17). Semua sifat baik, kuasa, pengalaman, dan berkat rohani ada bersama Kristus di sorga. Ia memberikan hal-hal itu kepada sekalian orang yang dengan sungguh-sungguh meminta, dengan tekun mencari dan terus-menerus mengetok (Luk 11:1-13; 1Kor 12:11; Ef 1:3; 4:7-8).

[4:3]  10 Full Life : SUPAYA ALLAH MEMBUKA PINTU.

Nas : Kol 4:3

Paulus yakin bahwa Allah sedang bekerja dengan membuka dan menutup pintu agar mengarahkan kehidupan dan pelayanannya. Produktivitas kehidupan dan kesaksian kita bergantung baik pada pemeliharaan-Nya maupun pada campur tangan-Nya secara langsung. Kita harus berdoa agar Allah membuka pintu bagi kita dan menunjukkan di mana kita harus bekerja (bd. Kis 16:6-10).

[4:2]  11 Full Life : BERTEKUNLAH DALAM DOA DAN ... BERJAGA-JAGALAH.

Nas : Kol 4:2

"Bertekunlah" (Yun. _proskartereo_) berarti "meneruskan dengan tabah", tersirat ketekunan dan semangat yang kuat, tetap berpaut pada doa. "Berjaga-jagalah" (Yun. _gregoreo_) berarti "tersadar atau waspada secara rohani."

  1. 1) Agar dapat sangat bertekun dalam doa, kita harus waspada terhadap banyak hal yang hendak membuat kita menyimpang dari maksud ini. Iblis dan kelemahan sifat manusiawi kita akan mencoba menyebabkan kita mengabaikan doa itu sendiri atau mengalihkan perhatian kita sementara berdoa. Kita harus mendisiplin diri kita untuk mencapai doa yang dibutuhkan untuk memperoleh kemenangan kristiani.
  2. 2) Ini merupakan kebiasaan yang penting sekali bagi orang-orang di gereja PB yang telah dibaptis dalam Roh. "Mereka bertekun ... berdoa" (Kis 2:42). Ketekunan dalam doa harus diperkuat oleh ucapan syukur kepada Kristus atas apa yang telah dilakukan-Nya bagi kita.

[2:11]  12 Full Life : DENGAN SUNAT KRISTUS.

Nas : Kol 2:11

Dalam PL sunat merupakan tanda bahwa seorang Israel mempunyai hubungan perjanjian dengan Allah

(lihat cat. --> Kej 17:11).

[atau ref. Kej 17:11]

Sunat melambangkan pengeratan atau pemisahan dari dosa dan segala sesuatu yang tidak suci di dalam dunia. Di bawah perjanjian PB, orang percaya telah mengalami sunat yang rohani, yaitu "penanggalan akan tubuh (sifat) yang berdosa." Ini suatu perbuatan rohani yang dengannya Kristus mengerat sifat lama kita yang belum dilahirkan kembali yang penuh pendurhakaan terhadap Allah serta memberikan hidup rohani atau hidup kebangkitan Kristus kepada kita (ayat Kol 2:12-13); ini adalah sunat di dalam hati (Ul 10:16; Ul 30:6; Yer 4:4; 9:26; Rom 2:29).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA