Advanced Commentary

Teks -- 1 Tawarikh 26:18-32 (AYT)

Konteks
26:18 Di Parbar sebelah barat , ada empat orang di jalan raya dan dua orang di Parbar . 26:19 Itulah kelompok penjaga pintu gerbang dari keturunan Korah dan keturunan Merari .
Bendahara dan Petugas Penting Lainnya
26:20 Orang-orang Lewi , saudara sesuku mereka, bertanggung jawab atas perbendaharaan bait Allah dan perbendaharaan barang-barang kudus . 26:21 Keturunan Ladan , keturunan Gerson melalui Ladan , para kepala kaum Ladan , orang Gerson , adalah Yehiel . 26:22 Keturunan Yehiel adalah Zetam dan saudaranya Yoel . Mereka bertanggung jawab atas perbendaharaan bait TUHAN . 26:23 Dari orang Amram , orang Yizhar , orang Hebron , dan orang Uziel : 26:24 Sebuel , anak Gersom , anak Musa , yang menjadi kepala perbendaharaan . [ ] 26:25 Saudara-saudaranya melalui Eliezer adalah Rehabya , anak Eliezer; Yesaya , anak Rehabya; Yoram , anak Yesaya; Zikhri , anak Yoram; dan Selomit , anak Zikhri. 26:26 Selomit dan saudara-saudaranya bertanggung jawab atas semua perbendaharaan benda-benda kudus yang dikuduskan oleh Raja Daud , para kepala kaum , para pemimpin pasukan seribu dan pasukan seratus , serta para panglima tentara . [ ] 26:27 Mereka mengkhususkan sebagian rampasan perang untuk memperbaiki bait TUHAN . 26:28 Juga, semua barang yang telah dikuduskan oleh Samuel , pelihat itu, oleh Saul , anak Kish ; oleh Abner , anak Ner ; dan oleh Yoab , anak Zeruya . Semua barang yang dikhususkan ini berada di bawah pengawasan Selomit dan saudara-saudaranya . [ ] 26:29 Dari orang Yizhar : Kenanya dan anak-anaknya yang ditugaskan untuk pekerjaan-pekerjaan di luar Israel , yaitu sebagai pengatur dan hakim . 26:30 Dari orang Hebron : Hasabya dan saudara-saudaranya , sebanyak 1.700 orang yang gagah perkasa . Mereka menjadi pengawas Israel di sisi barat Sungai Yordan untuk semua urusan bagi TUHAN dan pelayanan bagi raja . 26:31 Dari orang Hebron : Yeria yang menjadi kepala orang Hebron menurut daftar keturunannya . Pada tahun keempat puluh pemerintahan Daud , orang-orang Hebron diselidiki . Di antara mereka, ditemukan pahlawan-pahlawan yang gagah perkasa di Yaezer-Gilead . [ ] 26:32 Saudara-saudaranya , para kepala kaum yang gagah perkasa , berjumlah 2.700 orang. Raja Daud mengangkat mereka untuk mengawasi orang Ruben , orang Gad , dan setengah suku Manasye dalam segala urusan Allah dan segala urusan raja . [ ]

Perikop

TB
  • 1Taw 26:1-32 -- Para penunggu pintu dan para pejabat lain di antara orang Lewi
AYT

Kamus Alkitab

Gambar

Himne

(Catatan: Pada kondisi "aktif" atau "on", lagu himne akan diputar secara otomatis ketika mouse hover pada sebuah judul himne)
  • [1Taw 26:30] Service Of The King, The

Ilustrasi Khotbah

Tertampar Kata-kata Sendiri
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA