TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 13:3

Konteks
13:3 Maka tampaklah kepadaku satu dari kepala-kepalanya seperti kena luka yang membahayakan hidupnya 1 , tetapi luka yang membahayakan hidupnya itu sembuh. o  Seluruh dunia heran, p  lalu mengikut binatang itu.

Wahyu 13:12

Konteks
13:12 Dan seluruh kuasa g  binatang yang pertama itu dijalankannya h  di depan matanya. Ia menyebabkan seluruh bumi dan semua penghuninya menyembah binatang pertama 2 , i  yang luka parahnya telah sembuh. j 

Wahyu 12:9

Konteks
12:9 Dan naga besar itu, si ular tua, j  yang disebut Iblis k  atau Satan, l  yang menyesatkan m  seluruh dunia, dilemparkan ke bawah; ia dilemparkan ke bumi, n  bersama-sama dengan malaikat-malaikatnya.

Wahyu 3:10

Konteks
3:10 Karena engkau menuruti firman-Ku, untuk tekun menantikan Aku, maka Akupun akan melindungi engkau c  dari hari pencobaan 3  yang akan datang atas seluruh dunia d  untuk mencobai e  mereka yang diam di bumi. f 

Wahyu 5:6

Konteks
5:6 Maka aku melihat di tengah-tengah takhta dan keempat makhluk v  itu dan di tengah-tengah tua-tua w  itu berdiri seekor Anak Domba x  seperti telah disembelih 4 , bertanduk tujuh dan bermata tujuh: y  itulah ketujuh Roh z  Allah yang diutus ke seluruh bumi.

Wahyu 18:1

Konteks
Jatuhnya Babel
18:1 Kemudian dari pada itu aku melihat seorang malaikat n  lain turun dari sorga. o  Ia mempunyai kekuasaan besar dan bumi menjadi terang oleh kemuliaannya. p 

Wahyu 8:7

Konteks
8:7 Lalu malaikat yang pertama i  meniup sangkakalanya dan terjadilah hujan es, dan api, j  bercampur darah 5 ; dan semuanya itu dilemparkan ke bumi; maka terbakarlah sepertiga k  dari bumi dan sepertiga dari pohon-pohon dan hanguslah l  seluruh rumput-rumputan hijau.

Wahyu 11:10

Konteks
11:10 Dan mereka yang diam di atas bumi p  bergembira dan bersukacita atas mereka itu dan berpesta dan saling mengirim hadiah, q  karena kedua nabi itu telah merupakan siksaan bagi semua orang yang diam di atas bumi.

Wahyu 17:5

Konteks
17:5 Dan pada dahinya tertulis suatu nama, suatu rahasia: g  "Babel besar 6 , h  ibu dari wanita-wanita pelacur i  dan dari kekejian bumi."

Wahyu 16:14

Konteks
16:14 Itulah roh-roh setan s  yang mengadakan perbuatan-perbuatan t  ajaib 7 , dan mereka pergi mendapatkan raja-raja di seluruh dunia, u  untuk mengumpulkan mereka guna peperangan v  pada hari besar, w  yaitu hari Allah Yang Mahakuasa.

Wahyu 20:9

Konteks
20:9 Maka naiklah mereka ke seluruh dataran bumi, lalu mengepung q  perkemahan tentara orang-orang kudus dan kota yang dikasihi r  itu. Tetapi dari langit s  turunlah api menghanguskan mereka,

Wahyu 10:10

Konteks
10:10 Lalu aku mengambil kitab itu dari tangan malaikat itu, dan memakannya: di dalam mulutku p  ia terasa manis seperti madu, tetapi sesudah aku memakannya, perutku menjadi pahit rasanya.

Wahyu 13:8

Konteks
13:8 Dan semua orang yang diam di atas bumi w  akan menyembahnya 8 , yaitu setiap orang yang namanya tidak tertulis sejak dunia x  dijadikan di dalam kitab kehidupan y  dari Anak Domba, z  yang telah disembelih 9 .

Wahyu 5:13

Konteks
5:13 Dan aku mendengar semua makhluk yang di sorga dan yang di bumi s  dan yang di bawah bumi dan yang di laut dan semua yang ada di dalamnya, berkata: "Bagi Dia yang duduk di atas takhta t  dan bagi Anak Domba, u  adalah puji-pujian dan hormat dan kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya! v "

Wahyu 9:15

Konteks
9:15 Maka dilepaskanlah b  keempat malaikat yang telah disiapkan bagi jam dan hari, bulan dan tahun untuk membunuh sepertiga c  dari umat manusia. d 

Wahyu 20:8

Konteks
20:8 dan ia akan pergi menyesatkan bangsa-bangsa 10  l  pada keempat penjuru bumi, m  yaitu Gog dan Magog, n  dan mengumpulkan mereka untuk berperang o  dan jumlah mereka sama dengan banyaknya pasir di laut. p 

Wahyu 8:1

Konteks
Meterai yang ketujuh
8:1 Dan ketika Anak Domba itu membuka meterai yang ketujuh 11 , x  maka sunyi senyaplah di sorga, kira-kira setengah jam lamanya.

Wahyu 13:6

Konteks
13:6 Lalu ia membuka mulutnya untuk menghujat Allah, menghujat nama-Nya dan kemah kediaman-Nya dan semua mereka yang diam di sorga. t 

Wahyu 14:16

Konteks
14:16 Dan Ia, yang duduk di atas awan itu, mengayunkan sabit-Nya ke atas bumi, dan bumipun dituailah.

Wahyu 16:4

Konteks
16:4 Dan malaikat yang ketiga menumpahkan cawannya atas sungai-sungai dan mata-mata air, n  dan semuanya menjadi darah. o 

Wahyu 19:14

Konteks
19:14 Dan semua pasukan 12  yang di sorga mengikuti Dia; mereka menunggang kuda putih dan memakai lenan halus m  yang putih n  bersih.

Wahyu 6:12-13

Konteks
6:12 Maka aku melihat, ketika Anak Domba itu membuka meterai yang keenam, sesungguhnya terjadilah gempa bumi e  yang dahsyat 13  dan matahari menjadi hitam f  bagaikan karung g  rambut dan bulan menjadi merah seluruhnya bagaikan darah. 6:13 Dan bintang-bintang di langit berjatuhan ke atas bumi h  bagaikan pohon ara i  menggugurkan buah-buahnya yang mentah, apabila ia digoncang angin yang kencang.

Wahyu 8:11

Konteks
8:11 Nama bintang itu ialah Apsintus 14 . Dan sepertiga s  dari semua air menjadi apsintus, dan banyak orang mati karena air itu, sebab sudah menjadi pahit. t 

Wahyu 13:7

Konteks
13:7 Dan ia diperkenankan untuk berperang u  melawan orang-orang kudus 15  dan untuk mengalahkan mereka; dan kepadanya diberikan kuasa atas setiap suku dan umat dan bahasa dan bangsa. v 

Wahyu 16:10

Konteks
16:10 Dan malaikat yang kelima menumpahkan cawannya ke atas takhta binatang e  itu 16  dan kerajaannya menjadi gelap, f  dan mereka menggigit lidah mereka karena kesakitan,

Wahyu 18:3

Konteks
18:3 karena semua bangsa telah minum dari anggur hawa nafsu cabulnya t  dan raja-raja di bumi telah berbuat cabul dengan dia, u  dan pedagang-pedagang di bumi telah menjadi kaya v  oleh kelimpahan hawa nafsunya. w "

Wahyu 18:17

Konteks
18:17 Dan setiap nakhoda dan pelayar dan anak-anak kapal dan semua orang yang mata pencahariannya di laut, b  berdiri jauh-jauh, c 

Wahyu 19:18

Konteks
19:18 supaya kamu makan daging semua raja dan daging semua panglima dan daging semua pahlawan dan daging semua kuda dan daging semua penunggangnya dan daging semua orang, y  baik yang merdeka maupun hamba, z  baik yang kecil maupun yang besar. a "

Wahyu 19:21

Konteks
19:21 Dan semua orang lain dibunuh 17  dengan pedang, m  yang keluar dari mulut Penunggang kuda n  itu; dan semua burung o  kenyang oleh daging mereka.

Wahyu 1:5

Konteks
1:5 dan dari Yesus Kristus, Saksi yang setia, m  yang pertama bangkit dari antara orang mati n  dan yang berkuasa atas raja-raja bumi ini. o  Bagi Dia, yang mengasihi kita p  dan yang telah melepaskan kita dari dosa kita oleh darah-Nya q --

Wahyu 14:4

Konteks
14:4 Mereka adalah orang-orang yang tidak mencemarkan dirinya dengan perempuan-perempuan 18 , karena mereka murni k  sama seperti perawan. Mereka adalah orang-orang yang mengikuti Anak Domba itu ke mana saja Ia pergi. l  Mereka ditebus dari antara manusia m  sebagai korban-korban sulung n  bagi Allah dan bagi Anak Domba itu.

Wahyu 16:2

Konteks
16:2 Maka pergilah malaikat yang pertama dan ia menumpahkan cawannya ke atas bumi; j  maka timbullah bisul k  yang jahat dan yang berbahaya pada semua orang yang memakai tanda dari binatang itu dan yang menyembah patungnya. l 

Wahyu 16:19

Konteks
16:19 Lalu terbelahlah kota besar k  itu menjadi tiga bagian dan runtuhlah kota-kota bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Maka teringatlah l  Allah akan Babel yang besar m  itu 19  untuk memberikan kepadanya cawan yang penuh dengan anggur kegeraman murka-Nya. n 

Wahyu 17:3

Konteks
17:3 Dalam roh y  aku dibawanya ke padang gurun. z  Dan aku melihat seorang perempuan duduk di atas seekor binatang yang merah ungu 20 , a  yang penuh tertulis dengan nama-nama b  hujat. Binatang itu mempunyai tujuh kepala dan sepuluh tanduk. c 

Wahyu 18:23

Konteks
18:23 Dan cahaya lampu tidak akan bersinar lagi di dalammu, dan suara mempelai laki-laki dan pengantin perempuan tidak akan kedengaran lagi r  di dalammu. Karena pedagang-pedagangmu adalah pembesar-pembesar s  di bumi, oleh ilmu sihirmu t  semua bangsa disesatkan."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:3]  1 Full Life : LUKA YANG MEMBAHAYAKAN HIDUPNYA.

Nas : Wahy 13:3

Tampaklah kepada seluruh dunia bahwa antikristus telah menderita luka yang membahayakan hidupnya, namun dihidupkan kembali oleh kuasa adikodrati Iblis (ayat Wahy 13:2,14; bd. 2Tes 2:9;

lihat cat. --> Wahy 17:8).

[atau ref. Wahy 17:8]

Rupanya Allah akan mengizinkan Iblis untuk mencoba meniru kuasa Kristus. Barangkali ini menjadi cara utama Iblis untuk memperdaya seluruh umat manusia (bd. 2Tes 2:9-10).

[13:12]  2 Full Life : MENYEMBAH BINATANG PERTAMA.

Nas : Wahy 13:12

Binatang kedua akan memperkenalkan suatu jemaat oikumene yang palsu yang akan menyembah antikristus. Ia akan mengadakannya dengan mempertunjukkan tanda-tanda dan mukjizat-mukjizat yang besar (ayat Wahy 13:13-14). Dalam beberapa cara, pelayanannya akan meniru pelayanan adikodrati Roh Kudus (bd. 2Tes 2:9-10).

[3:10]  3 Full Life : HARI PENCOBAAN.

Nas : Wahy 3:10

Janji Kristus untuk melindungi orang yang setia di Filadelfia dari hari pencobaan ini mirip dengan janji Paulus kepada orang Tesalonika yang menyatakan bahwa mereka akan diluputkan dari "murka yang akan datang" (1Tes 1:10); dan ini terus berlaku bagi semua orang yang setia kepada Allah sepanjang masa (ayat Wahy 3:13,22). Hari ini meliputi masa pencobaan, murka dan kesesakan yang telah ditetapkan secara ilahi dan yang akan datang atas "seluruh dunia" pada tahun-tahun akhir dari zaman ini, menjelang berdirinya kerajaan Kristus di atas bumi (Wahy 5:10; Wahy 6:1-19:21; Wahy 20:4). Mengenai masa ini, Alkitab menyatakan kebenaran-kebenaran berikut:

  1. 1) Hari pencobaan ini meliputi murka Allah atas orang-orang fasik (pasal Wahy 6:1-19:21; Yes 13:6-13; 17:4-11; Dan 9:27;12:1; Za 14:1-4; Mat 24:9-31;

    lihat cat. --> 1Tes 5:2;

    [atau ref. 1Tes 5:2]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR)

  2. 2) Akan tetapi, dalam hari pencobaan ini juga termasuk kemarahan Iblis atas orang-orang saleh, yaitu atas mereka yang menerima Kristus selama masa yang dahsyat itu. Mereka nanti akan menderita kelaparan, dahaga, tidak dilindungi dari unsur-unsur alam (Wahy 7:16), serta penderitaan dan tangisan yang besar (Wahy 7:9-17; Dan 12:10; Mat 24:15-21). Secara tidak langsung mereka akan mengalami bencana perang, bala kelaparan, dan kematian. Mereka akan dianiaya, disiksa dan banyak orang akan mati syahid (Wahy 6:11; 13:7; 14:13). Mereka akan dibinasakan oleh Iblis dan kekuatan-kekuatan roh jahat (Wahy 9:3-5; 12:12), kejahatan dan kekejaman dari orang jahat dan penganiayaan oleh antikristus (Wahy 6:9; 12:17; 13:15-17). Mereka akan kehilangan tempat tinggal dan harus melarikan diri dalam ketakutan (Mat 24:15-21). Secara khusus ini akan menjadi suatu masa malapetaka bagi mereka yang memiliki keluarga dan anak-anak (Mat 24:19), yang sedemikian mengerikan sehingga orang kudus yang meninggal dalam kesengsaraan ini akan dianggap berbahagia, sebab mereka telah beristirahat dari jerih lelah mereka dan bebas dari penganiayaan (Wahy 14:13).
  3. 3) Bagi mereka yang menjadi pemenang sebelum hari itu tiba

    (lihat cat. --> Wahy 2:7;

    lihat cat. --> Luk 21:36),

    [atau ref. Wahy 2:7; Luk 21:36]

    Allah akan memelihara mereka dari hari pencobaan itu, kemungkinan besar melalui keangkatan gereja, yaitu pengangkatan orang setia untuk berjumpa dengan Kristus di udara sebelum Allah mencurahkan murka-Nya

    (lihat cat. --> Yoh 14:3;

    [atau ref. Yoh 14:3]

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

    Pembebasan ini merupakan pahala bagi mereka yang bertekun mematuhi Firman Allah dalam iman yang benar.
  4. 4) Orang percaya yang hidup pada masa sekarang yang berharap untuk terhindar dari semua hal yang akan menimpa dunia ini akan melakukannya hanya dengan kesetiaan kepada Kristus dan Firman-Nya serta tetap waspada di dalam doa

    (lihat cat. --> Luk 21:36),

    [atau ref. Luk 21:36]

    sehingga mereka tidak akan tertipu

    (lihat cat. --> Mat 24:5).

    [atau ref. Mat 24:5]

[5:6]  4 Full Life : SEPERTI TELAH DISEMBELIH.

Nas : Wahy 5:6

Kristus, yang menampakkan diri sebagai Anak Domba yang menyandang tanda-tanda bahwa Ia telah disembelih, melambangkan penyerahan diri-Nya di salib bagi dosa umat manusia. Ini menunjukkan bahwa kelayakan, kuasa, wewenang, dan kemenangan Kristus itu datang dari kematian-Nya sebagai korban (ayat Wahy 5:9-14). "Anak Domba" merupakan simbol yang paling menonjol dalam kitab Wahyu untuk Kristus (mis. ayat Wahy 5:6-7; 12:11; Wahy 15:3; 17:14; 21:22; 22:1,3). Hukuman Kristus akan berlaku bagi mereka yang menolak korban-Nya sebagai Anak Domba Allah (Wahy 6:16-17). "Ketujuh tanduk" itu melambangkan kuasa dan kekuatan seorang penguasa (1Raj 22:11; Dan 7:24); tentang "ketujuh roh",

lihat cat. --> Wahy 4:5.

[atau ref. Wahy 4:5]

[8:7]  5 Full Life : HUJAN ES, DAN API, BERCAMPUR DARAH.

Nas : Wahy 8:7

Empat sangkakala hukuman yang pertama dimulaikan.

  1. 1) Sepertiga tumbuh-tumbuhan di bumi binasa oleh api dan hujan es; sepertiga laut dan sungai-sungai dicemarkan; langit, matahari, bulan, dan bintang-bintang menjadi gelap selama sepertiga bagian dari siang dan malam hari (ayat Wahy 8:7-13).
  2. 2) Hukuman-hukuman itu juga mempengaruhi manusia, sebab banyak orang mati (ayat Wahy 8:11) Hukuman itu dibatasi pada sepertiga bagian dunia, karena sebagian maksud hukuman itu adalah untuk memperingatkan manusia dan menyebabkan mereka bertobat (Wahy 9:20-21).

[17:5]  6 Full Life : BABEL BESAR.

Nas : Wahy 17:5

Kata "Babel" melambangkan agama palsu, ilmu sihir, ilmu nujum, dan pemberontakan terhadap Allah (Kej 10:8-10; 11:4; Yes 47:13).

[16:14]  7 Full Life : ROH-ROH SETAN YANG MENGADAKAN PERBUATAN-PERBUATAN AJAIB.

Nas : Wahy 16:14

Dalam masa kesengsaraan, para penguasa bangsa-bangsa akan dirasuk setan. Karena diperdaya oleh Iblis melalui mukjizat-mukjizat, mereka akan mengambil bagian dalam sebuah rencana gila yang akan menjerumuskan seluruh dunia ke dalam suatu bencana yang besar

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR; dan

lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).

[13:8]  8 Full Life : SEMUA ORANG ... AKAN MENYEMBAHNYA.

Nas : Wahy 13:8

Antikristus memperkenalkan dirinya sebagai allah dan memiliki kuasa adikodrati atas dunia roh-roh jahat (2Tes 2:4,9). Karena itu, ia akan disembah (ayat Wahy 13:4,8,12; 14:9; 16:2). Dengan kata lain, agama antikristus itu mengajarkan doktrin keilahian manusia (bd. Kej 3:5). Sebagai pengganti kebenaran bahwa di dalam Kristus Allah telah menjadi manusia (Yoh 1:14), ia memberitakan kebohongan bahwa di dalam dirinya sendiri sifat manusiawi telah atau bisa berubah menjadi Allah (2Tes 2:4). Ajaran aliran "Zaman Baru" masa kini menekankan doktrin antikristus ini dan barangkali sedang mempersiapkan massa untuk akhirnya menerima doktrin tersebut.

[13:8]  9 Full Life : ANAK DOMBA YANG TELAH DISEMBELIH

Nas : Wahy 13:8

(seharusnya ditambah -- "sejak dunia dijadikan" -- versi Inggris NIV). Kematian Kristus yang menebus demi keselamatan umat manusia telah ditetapkan sejak penciptaan dunia

(lihat cat. --> Wahy 17:8;

[atau ref. Wahy 17:8]

Kej 3:15; 1Pet 1:18-20).

[20:8]  10 Full Life : MENYESATKAN BANGSA-BANGSA.

Nas : Wahy 20:8

Ini merupakan pemberontakan terakhir dalam sejarah terhadap Allah. Banyak dari antara mereka yang lahir dalam kerajaan seribu tahun akhirnya memilih untuk menolak ketuhanan Kristus yang tampak dan sebagai gantinya memilih Iblis dan dustanya. Hukuman Allah adalah kebinasaan total (ayat Wahy 20:9).

[8:1]  11 Full Life : METERAI YANG KETUJUH.

Nas : Wahy 8:1

Pembukaan meterai yang ketujuh memulaikan tujuh sangkakala hukuman; jadi, sangkakala hukuman itu adalah meterai yang ketujuh. Sangkakala hukuman adalah hukuman yang bersifat sebagian (pasal Wahy 8:1-9:21; Wahy 11:15-19), sementara hukuman dari ketujuh cawan itu (pasal Wahy 16:1-21) lebih hebat lagi. Sangkakala hukuman yang ketujuh akan mengumumkan tujuh cawan hukuman (Wahy 16:1-21). Kesenyapan di sorga terjadi karena kengerian kedatangan hukuman-hukuman atas dosa.

[19:14]  12 Full Life : SEMUA PASUKAN.

Nas : Wahy 19:14

Pasukan-pasukan yang kembali bersama Kristus termasuk semua orang kudus yang sudah ada di dalam sorga (bd. Wahy 17:14). Pakaian putih mereka menegaskan hal ini.

[6:12]  13 Full Life : GEMPA BUMI YANG DAHSYAT.

Nas : Wahy 6:12

Bencana hukuman Allah yang dilukiskan di sini meliputi suatu goncangan dunia secara fisik, pergolakan alam semesta, dan kegelapan hebat serta kengerian bagi penduduk bumi (ayat Wahy 6:15-17; bd. Yes 34:4; Yoel 2:30-31; Hag 2:6; Mat 24:29). Ini belum akhir dari kesengsaraan itu. Masih ada meterai yang ketujuh (pasal Wahy 8:1-13).

[8:11]  14 Full Life : APSINTUS.

Nas : Wahy 8:11

"Apsintus" adalah sebuah tanaman yang pahit, yang melambangkan hukuman Allah dan kedukaan manusia (lih. Ul 29:18; Ams 5:4; Yer 9:15; Am 5:7).

[13:7]  15 Full Life : BERPERANG MELAWAN ORANG-ORANG KUDUS.

Nas : Wahy 13:7

Selama masa kesengsaraan itu, orang harus memilih apakah mereka akan mengikuti jalan yang mudah dan terkenal dari agama baru atau akan percaya pada Kristus dan tetap setia saja.

  1. 1) Mereka yang tetap setia kepada Allah dan Firman-Nya akan dianiaya dan mungkin dibunuh

    (lihat cat. --> Wahy 6:9;

    lihat cat. --> Wahy 7:9).

    [atau ref. Wahy 6:9; 7:9]

  2. 2) Iblis akan "mengalahkan mereka", bukan dalam arti bahwa iman mereka dihancurkan, tetapi dalam kematian syahid (Wahy 6:9-11). Selama "empat puluh dua bulan" antikristus akan berperang melawan orang kudus (ayat Wahy 13:5).

[16:10]  16 Full Life : TAKHTA BINATANG ITU.

Nas : Wahy 16:10

Cawan yang kelima mulai mengacaukan pemerintahan antikristus atas dunia. Hukuman yang khusus ini berpusat pada markas dan para pengikutnya.

[19:21]  17 Full Life : SEMUA ORANG LAIN DIBUNUH.

Nas : Wahy 19:21

Allah membinasakan orang-orang fasik di seluruh muka bumi (lih. Yer 25:29-33). Karena itu, tidak ada orang yang tidak selamat atau tidak benar akan masuk kerajaan seribu tahun Allah (Wahy 20:4). Selama masa kesengsaraan itu, Injil telah diberitakan dengan memadai oleh para malaikat dari angkasa kepada setiap orang yang hidup di atas bumi. Orang-orang yang menolak kebenaran ditimpa "kesesatan ... yang menyebabkan mereka percaya akan dusta, supaya dihukum semua orang yang tidak percaya akan kebenaran dan yang suka kejahatan" (2Tes 2:11-12). Perhatikanlah bahwa orang-orang yang tidak benar "tidak akan mewarisi kerajaan Allah" (1Kor 6:9-11; bd. Gal 5:19-21). Mereka akan dipisahkan dari orang-orang benar setelah Kristus datang kembali dalam kemuliaan dan akan diserahkan kepada hukuman yang kekal (Mat 25:31-46).

[14:4]  18 Full Life : TIDAK MENCEMARKAN DIRINYA DENGAN PEREMPUAN-PEREMPUAN.

Nas : Wahy 14:4

Ungkapan ini dapat dipahami dengan sangat baik dalam pengertian rohani. 144.000 pemenang itu tetap menjaga kekudusannya dengan menolak untuk menyesuaikan diri dengan sistem dunia yang berdosa

(lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA)

atau untuk menjadi bagian dari gereja sesat pada hari-hari terakhir

(lihat cat. --> Wahy 17:1).

[atau ref. Wahy 17:1]

Perhatikanlah watak mereka yang akan dekat dengan Kristus di sorga.

  1. 1) Mereka dipisahkan dari dunia dan jemaat yang murtad

    (lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

  2. 2) Mereka mengikuti Kristus (bd. Mr 8:34;

    lihat cat. --> Yoh 14:21).

    [atau ref. Yoh 14:21]

  3. 3) Mereka menyerahkan diri kepada Allah dan Kristus (ayat Wahy 14:4).
  4. 4) Mereka tidak berkata-kata dusta (ayat Wahy 14:5; bd. Wahy 21:27-22:15).
  5. 5) Secara moral mereka tak bercacat

    (lihat art. PENGUDUSAN).

[16:19]  19 Full Life : BABEL YANG BESAR ITU.

Nas : Wahy 16:19

Lihat cat. --> Wahy 17:1 berikut.

[atau ref. Wahy 17:1]

[17:3]  20 Full Life : BINATANG YANG MERAH UNGU.

Nas : Wahy 17:3

Binatang ini adalah pemerintahan dunia dan Babel yang politis, yang mendukung kuasa rohani yang murtad. Untuk ulasan mengenai "tujuh kepala,"

lihat cat. --> Wahy 17:10;

[atau ref. Wahy 17:10]

tentang "sepuluh tanduk,"

lihat cat. --> Wahy 17:12.

[atau ref. Wahy 17:12]



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA