TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 1:26

Konteks
1:26 Karena itu Allah menyerahkan b  mereka kepada hawa nafsu c  yang memalukan, sebab isteri-isteri mereka menggantikan persetubuhan yang wajar dengan yang tak wajar. d 

Roma 2:7

Konteks
2:7 yaitu hidup kekal v  kepada mereka yang dengan tekun berbuat baik, mencari kemuliaan, kehormatan w  dan ketidakbinasaan 1 , x 

Roma 2:16

Konteks
2:16 Hal itu akan nampak pada hari, bilamana Allah, sesuai dengan Injil h  yang kuberitakan, akan menghakimi segala sesuatu yang tersembunyi 2  i  dalam hati manusia, oleh Kristus Yesus. j 

Roma 3:5

Konteks
3:5 Tetapi jika ketidakbenaran kita menunjukkan h  kebenaran Allah, apakah yang akan kita katakan? Tidak adilkah Allah--aku berkata sebagai manusia i --jika Ia menampakkan murka-Nya?

Roma 3:27

Konteks
3:27 Jika demikian, apakah dasarnya untuk bermegah? p  Tidak ada! Berdasarkan apa? Berdasarkan perbuatan? Tidak, melainkan berdasarkan iman!

Roma 4:5

Konteks
4:5 Tetapi kalau ada orang yang tidak bekerja, namun percaya kepada Dia yang membenarkan orang durhaka, imannya diperhitungkan menjadi kebenaran 3 . y 

Roma 4:14

Konteks
4:14 Sebab jika mereka yang mengharapkannya dari hukum Taurat, menerima bagian yang dijanjikan Allah, maka sia-sialah iman dan batallah janji itu. i 

Roma 4:20

Konteks
4:20 Tetapi terhadap janji Allah ia tidak bimbang karena ketidakpercayaan, malah ia diperkuat x  dalam imannya dan ia memuliakan Allah, y 

Roma 5:1-2

Konteks
Hasil pembenaran
5:1 Sebab itu, kita yang dibenarkan g  karena iman 4 , h  kita hidup dalam damai sejahtera i  dengan Allah oleh karena Tuhan kita, Yesus Kristus. j  5:2 Oleh Dia kita juga beroleh jalan masuk k  oleh iman kepada kasih karunia ini. Di dalam kasih karunia ini kita berdiri l  dan kita bermegah dalam pengharapan m  akan menerima kemuliaan Allah.

Roma 5:5

Konteks
5:5 Dan pengharapan p  tidak mengecewakan, karena kasih q  Allah telah dicurahkan di dalam hati kita 5  oleh Roh Kudus r  yang telah dikaruniakan kepada kita.

Roma 5:16

Konteks
5:16 Dan kasih karunia tidak berimbangan dengan dosa satu orang. Sebab penghakiman atas satu pelanggaran itu telah mengakibatkan penghukuman, tetapi penganugerahan karunia atas banyak pelanggaran itu mengakibatkan pembenaran.

Roma 6:6

Konteks
6:6 Karena kita tahu, bahwa manusia lama kita g  telah turut disalibkan, h  supaya tubuh dosa 6  i  kita hilang kuasanya, agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa. j 

Roma 8:7

Konteks
8:7 Sebab keinginan daging adalah perseteruan terhadap Allah, w  karena ia tidak takluk kepada hukum Allah; hal ini memang tidak mungkin baginya.

Roma 8:39

Konteks
8:39 atau kuasa-kuasa, k  baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, l  yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita 7 . m 

Roma 9:25

Konteks
9:25 seperti yang difirmankan-Nya juga dalam kitab nabi Hosea: "Yang bukan umat-Ku akan Kusebut: umat-Ku dan yang bukan kekasih: kekasih. i "

Roma 9:27

Konteks
9:27 Dan Yesaya berseru tentang Israel: "Sekalipun jumlah anak Israel seperti pasir di laut, k  namun hanya sisanya akan diselamatkan. l 

Roma 11:14

Konteks
11:14 yaitu kalau-kalau aku dapat membangkitkan cemburu 8  v  di dalam hati kaum sebangsaku menurut daging dan dapat menyelamatkan w  beberapa orang dari mereka.

Roma 11:18

Konteks
11:18 janganlah kamu bermegah terhadap cabang-cabang itu! Jikalau kamu bermegah, ingatlah, bahwa bukan kamu yang menopang akar itu, melainkan akar itu yang menopang kamu. c 

Roma 11:20

Konteks
11:20 Baiklah! Mereka dipatahkan karena ketidakpercayaan 9  mereka, dan kamu tegak tercacak karena iman. d  Janganlah kamu sombong, e  tetapi takutlah! f 

Roma 11:23

Konteks
11:23 Tetapi merekapun akan dicangkokkan kembali, jika mereka tidak tetap dalam ketidakpercayaan mereka, sebab Allah berkuasa untuk mencangkokkan mereka kembali. j 

Roma 12:16

Konteks
12:16 Hendaklah kamu sehati sepikir h  dalam hidupmu bersama; janganlah kamu memikirkan perkara-perkara yang tinggi, tetapi arahkanlah dirimu kepada perkara-perkara yang sederhana. Janganlah menganggap dirimu pandai! i 

Roma 13:12

Konteks
13:12 Hari sudah jauh malam 10 , telah hampir siang. e  Sebab itu marilah kita menanggalkan perbuatan-perbuatan kegelapan f  dan mengenakan perlengkapan senjata g  terang!

Roma 14:5

Konteks
14:5 Yang seorang menganggap hari yang satu lebih penting dari pada hari yang lain 11 , q  tetapi yang lain menganggap semua hari sama saja. Hendaklah setiap orang benar-benar yakin dalam hatinya sendiri.

Roma 14:9

Konteks
14:9 Sebab untuk itulah Kristus telah mati dan hidup kembali, u  supaya Ia menjadi Tuhan, baik atas orang-orang mati, maupun atas orang-orang hidup. v 

Roma 14:17

Konteks
14:17 Sebab Kerajaan Allah bukanlah soal makanan dan minuman, i  tetapi soal kebenaran, damai sejahtera j  dan sukacita oleh Roh Kudus. k 

Roma 15:15

Konteks
15:15 Namun, karena kasih karunia yang telah dianugerahkan Allah kepadaku, r  aku di sana sini dengan agak berani telah menulis kepadamu untuk mengingatkan kamu,

Roma 15:18

Konteks
15:18 Sebab aku tidak akan berani berkata-kata tentang sesuatu yang lain, kecuali tentang apa yang telah dikerjakan Kristus olehku, yaitu untuk memimpin bangsa-bangsa lain x  kepada ketaatan, y  oleh perkataan dan perbuatan,

Roma 15:31

Konteks
15:31 supaya aku terpelihara v  dari orang-orang yang tidak taat di Yudea, dan supaya pelayananku w  untuk Yerusalem disambut dengan baik oleh orang-orang kudus x  di sana,

Roma 16:4

Konteks
16:4 Mereka telah mempertaruhkan nyawanya untuk hidupku. Kepada mereka bukan aku saja yang berterima kasih, tetapi juga semua jemaat bukan Yahudi.

Roma 16:23

Konteks
16:23 Salam kepada kamu dari Gayus, o  yang memberi tumpangan kepadaku, dan kepada seluruh jemaat. Salam kepada kamu dari Erastus, p  bendahara negeri, dan dari Kwartus, saudara kita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:7]  1 Full Life : KEMULIAAN, KEHORMATAN, DAN KETIDAKBINASAAN.

Nas : Rom 2:7

Pada awal uraiannya tentang keselamatan, Paulus menjelaskan suatu kebenaran mendasar mengenai urusan Allah dengan seluruh umat manusia: Allah menghukum pelaku kejahatan dan memberikan pahala kepada orang benar (Gal 6:7-8;

lihat cat. --> Yoh 5:29).

[atau ref. Yoh 5:29]

  1. 1) Orang benar adalah mereka yang sudah dibenarkan oleh iman (Rom 1:16-17; 3:24) dan bertekun dalam melakukan yang benar menurut standar Allah (ayat Rom 2:7,10; bd. Mat 24:13; Kol 1:23; Ibr 3:14; Wahy 2:10). Mereka sangat menghargai kemuliaan dari Allah (Rom 1:23; 2:7; 5:2; 8:18) dan mencari hidup kekal (Rom 8:23; 1Kor 15:51-57; 1Pet 1:4; Wahy 21:1-22:5).
  2. 2) Mereka yang mencari ketidakbinasaan melakukannya berdasarkan kasih karunia melalui iman (Rom 3:24-25; Ef 1:4-7; 2:8-10; 2Tim 2:1;

    lihat cat. --> Fili 2:12;

    lihat cat. --> Fili 2:13).

    [atau ref. Fili 2:12-13]

    Orang yang setia memasuki "kemuliaan, kehormatan dan ketidakbinasaan" dengan "tekun berbuat baik" (bd. Mat 24:12-13) melalui kasih karunia Kristus yang memberi kekuatan

    (lihat cat. --> Mat 7:21;

    [atau ref. Mat 7:21]

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

  3. 3) Mereka yang melakukan kejahatan itu mementingkan diri sendiri, tidak menaati kebenaran dan senang melakukan yang tidak benar. Mereka akan menerima kemarahan dan kesusahan (Rom 1:28-32; 2:8-9).

[2:16]  2 Full Life : ALLAH ... AKAN MENGHAKIMI SEGALA SESUATU YANG TERSEMBUNYI.

Nas : Rom 2:16

Lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA.

[4:5]  3 Full Life : IMANNYA DIPERHITUNGKAN MENJADI KEBENARAN.

Nas : Rom 4:5

Iman Abraham diperhitungkan sebagai kebenaran. Iman yang menyelamatkan dari orang Kristen dianggap sama dengan kebenaran berhubungan dengan efeknya.

  1. 1) Paulus berbicara tentang "perhitungkan sebagai kebenaran" enam kali dalam pasal Rom 4:1-25, dan di dalam semua ayat itu Paulus menghubungkan iman atau kepercayaan dengan kebenaran (ayat Rom 4:3,5-6,9,11,22,24;

    lihat cat. --> Kej 15:6).

    [atau ref. Kej 15:6]

  2. 2) Akan tetapi memperhitungkan iman orang percaya sebagai kebenaran bukanlah semata hasil dari iman atau komitmen kepada Kristus; itu terutama merupakan tindakan kasih karunia dan kemurahan ilahi (ayat Rom 4:16).
  3. 3) Apabila Allah melihat hati orang percaya berbalik kepada Kristus dengan iman, Dia dengan cuma-cuma mengampuni dosa mereka, memperhitungkan iman mereka sebagai kebenaran dan menerima mereka sebagai anak-anak-Nya (ayat Rom 4:5-8;

    lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN.

    Di samping memperhitungkan iman sebagai kebenaran, Allah juga memberikan kasih karunia untuk pengudusan (lih. ayat Rom 4:16; 5:2; Fili 3:9; Tit 3:5-7).
  4. 4) Iman yang diperhitungkan sebagai kebenaran dan mendatangkan pengampunan dosa adalah iman kepada Kristus dan kematian-Nya yang membawa penebusan (Rom 3:24-26). Tidak ada sesuatu apa pun selain kematian Kristus sebagai korban di salib yang menjadi landasan bagi pendamaian dengan Allah

    (lihat cat. --> Rom 5:10).

    [atau ref. Rom 5:10]

[5:1]  4 Full Life : SEBAB ITU, KITA YANG DIBENARKAN KARENA IMAN.

Nas : Rom 5:1

Pembenaran karena iman mengakibatkan beberapa hasil bagi orang percaya: damai dengan Allah

(lihat art. DAMAI SEJAHTERA ALLAH),

kasih karunia, pengharapan, keyakinan, penderitaan, kasih Allah, Roh Kudus, selamat dari murka Allah, pendamaian dengan Allah, keselamatan oleh hidup dan kehadiran Yesus, dan sukacita di dalam Allah (ayat Rom 5:1-11).

[5:5]  5 Full Life : KASIH ALLAH TELAH DICURAHKAN DI DALAM HATI KITA.

Nas : Rom 5:5

Orang Kristen mengalami kasih Allah (yaitu, kasih Allah bagi orang percaya) dalam hati mereka melalui Roh Kudus, khususnya pada masa-masa sulit. Kata kerja "dicurahkan" menyatakan suatu keadaan yang masih berlangsung sebagai hasil suatu tindakan sebelumnya, yaitu Roh Kudus terus-menerus membanjiri hati kita dengan kasih. Pengalaman akan kasih Allah yang senantiasa hadir ini menopang kita dalam penderitaan (ayat Rom 5:3) dan meyakinkan kita bahwa pengharapan kita akan kemuliaan yang mendatang bukan harapan kosong (ayat Rom 5:4-5). Kedatangan Kristus untuk kita adalah pasti (bd. Rom 8:17; Mazm 22:5-6; Yoh 14:3;

lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

[6:6]  6 Full Life : MANUSIA LAMA ... TUBUH DOSA.

Nas : Rom 6:6

Di sini Paulus memakai dua istilah.

  1. 1) "Manusia lama": istilah ini menunjuk kepada manusia yang belum diperbaharui, keadaan seseorang sebelumnya, kehidupan yang di dalam dosa. Manusia lama ini sudah disalibkan (yaitu, dimatikan) dengan Kristus di salib supaya orang percaya dapat menerima hidup baru dalam Kristus dan menjadi orang yang baru (bd. Gal 2:20).
  2. 2) "Tubuh dosa": istilah ini menunjuk kepada tubuh manusia yang dikuasai oleh keinginan-keinginan berdosa. Kini perbudakannya kepada dosa sudah dipatahkan (bd. 2Kor 5:17; Ef 4:22; Kol 3:9-10). Sejak saat ini, orang percaya tidak boleh membiarkan cara hidup yang lama menguasai hidup dan tubuh mereka lagi (2Kor 5:17; Ef 4:22; Kol 3:9-10).

[8:39]  7 Full Life : KASIH ALLAH, YANG ADA DALAM KRISTUS YESUS, TUHAN KITA.

Nas : Rom 8:39

Jikalau seorang gagal dalam hidup rohaninya, maka hal itu tidak disebabkan oleh kekurangan kasih karunia dan kasih ilahi (ayat Rom 8:31-34), dan bukan karena kekuatan luar atau kesulitan yang sangat hebat (ayat Rom 8:35-39), tetapi karena kelalaiannya tinggal dalam Kristus Yesus

(lihat cat. --> Yoh 15:6).

[atau ref. Yoh 15:6]

Kasih Allah hanya dinyatakan dan dialami "di dalam Kristus Yesus". Hanya selama kita tetap tinggal dalam Kristus Yesus sebagai "Tuhan kita" maka ada kepastian bahwa kita tidak pernah terpisah dari kasih Allah.

[11:14]  8 Full Life : MEMBANGKITKAN CEMBURU.

Nas : Rom 11:14

Seharusnya menjadi kerinduan dan doa semua gereja bahwa kuasa dan berkat Allah menaungi mereka sedemikian rupa sehingga beberapa orang dari Israel menjadi iri dan berbalik kepada Tuhan. Keselamatan Kristus dan hak istimewa kerajaan-Nya yang berkarya di dalam kita akan membangkitkan keinginan untuk memperoleh berkat yang sama di dalam orang Israel.

[11:20]  9 Full Life : KARENA KETIDAKPERCAYAAN.

Nas : Rom 11:20

Kunci masa depan Israel bukanlah keputusan Allah yang sewenang-wenang, tetapi ketidakpercayaan dan penolakan mereka terhadap kasih karunia Allah di dalam Kristus

(lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

[13:12]  10 Full Life : HARI SUDAH JAUH MALAM.

Nas : Rom 13:12

Paulus percaya akan kedatangan Tuhan yang dekat untuk memindahkan yang setia dalam gereja-Nya ke sorga

(lihat cat. --> Yoh 14:3;

[atau ref. Yoh 14:3]

lihat art. KEANGKATAN GEREJA),

suatu peristiwa yang Paulus percaya dapat terjadi dalam masa hidupnya. Kristus memperingatkan bahwa Dia akan datang bila orang yang setia yakin Dia tidak akan datang

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:44).

[atau ref. Mat 24:42,44]

Karena itu, anak-anak Allah harus selalu siap secara rohani dan harus "menanggalkan perbuatan-perbuatan kegelapan"

(lihat cat. --> Luk 12:35).

[atau ref. Luk 12:35]

[14:5]  11 Full Life : MENGANGGAP HARI YANG SATU LEBIH PENTING DARI PADA HARI YANG LAIN.

Nas : Rom 14:5

Hal ini mungkin menunjuk kepada hari-hari raya khusus dalam upacara hukum PL. Beberapa orang Kristen rupanya masih memandang hari-hari khusus itu sebagai memiliki kegunaan abadi sedangkan orang lain mengabaikannya. Dalam jawabannya, Paulus tidak berusaha untuk membatalkan prinsip Allah untuk memisahkan satu hari dalam sepekan sebagai hari khusus untuk beristirahat dan menyembah Dia

(lihat cat. --> Mat 12:1).

[atau ref. Mat 12:1]

Allah sendiri memisahkan satu hari antara tujuh untuk beristirahat (Kej 2:2-3; bd. Kel 20:11; 31:17; Yes 58:13-14). Dalam PB hari pertama dalam setiap minggu diakui memiliki arti khusus karena kebangkitan Yesus (Kis 20:7; 1Kor 16:2; Wahy 1:10).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA