(Catatan: Pada kondisi "aktif" atau "on", lagu himne akan diputar secara otomatis ketika mouse hover pada sebuah judul himne)
						Himne Indonesia
Wahyu 19:8
Kidung Jemaat
 Kini Berakhirlah perang [KJ.201] Kini Berakhirlah perang [KJ.201]  - 1. Haleluya, Haleluya, Haleluya! 
 Kini berakhirlah perang; sambutlah Dia yang menang
 Dengan pujian cemerlang: Haleluya!
 - 2. Kuasa maut menyerah: Kristus telah menumpasnya. 
 Hai umat Tuhan, soraklah: Haleluya!
 - Yes 25:8 
 1 Kor 15:26
 2 Tim 1:10
 Why 1:18
 Why 19:1-8
 - 3. Berakhir hari yang sedih; Yang Bangkit patut diberi 
 hormat dan puji tak henti: Haleluya!
 - 4. Benteng neraka direjang, gapura sorga terbentang. 
 Pujilah Kristus yang menang: Haleluya!
 - Ibr 2:14-15 
 - 5. Ya Tuhan, oleh salibMu Engkau hidupkan umatMu; 
 mahamulia namaMu! Haleluya!- Play 
 Kini Sang Putra T'lah Menang [KJ.198] Kini Sang Putra T'lah Menang [KJ.198]  - 1. Kini Sang Putra t'lah menang, yang oleh maut tak terkekang. 
 Haleluya, Haleluya! KuasaNya agung dan megah; kekal terpuji
 Namanya! Haleluya, Haleluya!
 - Kis 2:34 
 Why 1:18
 - 2. Dan kuasa Iblis, penentang dengan sempurna direjang. 
 Haleluya, Haleluya! Pahlawan, tiada bandingNya,
 Telah menumpas musuhNya. Haleluya, Haleluya!
 - Luk 10:18 
 Ibr 2:14-15
 1 Yoh 3:8
 1 Kor 15:26
 2 Tim 1:10
 - 3. Ya Jurus'lamat dunia, yang menebus manusia, 
 Haleluya, Haleluya, kiranya pimpin kami pun
 Ke dalam kemuliaanMu! Haleluya, Haleluya!
 - Yoh 14:2-3 
 - 4. Musuh terakhir dibekuk: hai maut, dimana kuasamu? 
 Haleluya, Haleluya! Di tangan Allah s'lamatlah
 Kembali kita anakNya. Haleluya, Haleluya!
 - Yes 25:8 
 1 Kor 15:26
 1 Kor 15:54-56
 Rm 8:16
 Gal 3:26-27
 1 Yoh 3:1-2
 - 5. Kami bersama bersyukur dan merindukan sorgaMu. 
 Haleluya, Haleluya! Di sana berkumandanglah
 pujian kami s'lamanya. Haleluya, Haleluya!
 - Why 19:6-8 
 - 6. Ya Allah Bapa, t'rimalah syukur, pujian dan sembah, 
 Haleluya, Haleluya, bersama Kristus, Penebus, dan Roh
 Penghibur yang Kudus. Haleluya, Haleluya!- Play 
 T'rang Bintang Fajar Berseri [KJ.139] T'rang Bintang Fajar Berseri [KJ.139]  - Mzm 45; Kdg. Agung - 1. T'rang Bintang Fajar berseri, cerminan sorga memberi karunia, kebenaran. 
 Ya Anak Daud, Rajaku, Engkau Pengantin umatMu; hatiku Kau besarkan!
 Mahamurah dan mulia, Kau sedia melimpahkan sukacita pengharapan.
 - 2 Ptr 1:19 
 Why 22:16-17
 Ef 5:25-27
 - 2. Engkaulah mutiaraku, Putra mahkota BapaMu, Pangeran Mahamulia! 
 Kau bunga bakung hatiku; betapa harum InjilMu, lipuran yang sempurna!
 Hosiana! Kau dandanan dan santapan yang sorgawi: Kau sertaku tiap hari!
 - Mat 13:44-46 
 Kid 2:1
 Yoh 6:32-58
 - 3. Pancarkanlah di batinku cahaya sinar kasihMu, Permata yang abadi! 
 Ya Pokok-anggur yang benar, buatlah rantingMu segar berbuah yang sejati!
 Kaulah Nyala pengasihan, kebajikan dalam hati: rindu lama Kauobati!
 - Yoh 15:1-8 
 - 4. WajahMu mencerminkan t'rus pribadi Allah yang kudus penuh kemurahanNya. 
 Ya Yesus, b'rilah sabdaMu dan Roh KudusMu yang teguh sertaku selamanya!
 Lihat, ingat akan daku dan Kauhapus air mataku: t'rima aku di mejaMu!
 - Yoh 1:14 
 2 Kor 4:6
 Yes 25:8
 Why 7:17
 Why 21:4
 - 5. Ya Bapa mahamulia, sebelum ada dunia telah Kaupilih aku. 
 Di dalam Putra TunggalMu Kau menerima diriku: padaNya 'ku terpadu.
 Haleluya! Hidup sorga yang sempurna diberiNya: sukacita tak terhingga!
 - Ef 1:4 
 Gal 4:4-6
 - 6. Pujianmu, hai dunia, dengan musik iringilah demi PerjamuanNya! 
 Muliakanlah Sang Mempelai di singgasana yang permai; bersuka, hai umatNya!
 Nyanyi, tari bergiliran, bergembira puji Tuhan, Maharaja Keagungan!
 - Why 19:6-9 
 - 7. Alangkah riang hatiku, sebab 'ku jadi milikMu, ya Alfa dan Omega! 
 Yang Awal dan Yang Akhir Kau dan Pohon Hidup di firdaus, Engkau harapan g'reja!
 Amin, amin, Kurindukan Dikau, Tuhan; 'ku berkata: oleh Rohmu:"Maranata!"- Why 1:8, 17 
 Why 22:13
 Kej 2:9
 Why 2:7
 1 Kor 16:22
 Why 22:20
 - Play 
 Yerusalem, Mulia dan Kudus [KJ.261] Yerusalem, Mulia dan Kudus [KJ.261]  - 1. Yerusalem, mulia dan kudus, rinduan hatiku! 
 'Ku tergerak hendak terbang terus ke puncak bukitmu,
 diatas hutan rimba dan gunung dan lembah,
 supaya aku tiba di negeri baka.
 - Mzm 48 
 Mzm 87
 Mzm 122
 Ibr 11:10
 Why 3:12
 Why 21:2, 9-11
 - 2. Bila kelak bersinar cahyamu, o hari cemerlang, 
 waktunyalah kus'rahkan nyawaku gembira dan senang
 ke dalam tangan Bapa yang t'lah memilihnya dan
 kuperoleh s'lamat di Sion s'lamanya.
 - Mzm 31:6 
 - 3. Kota emas, gerbangmu bukalah, terima salamku! 
 Di dunia alangkah lamanya 'ku rindu padamu,
 Tatkala aku susah di alam yang fana dan
 kudambakan sorga pusaka yang baka.
 - Mat 5:3, 10 
 - 4. O lihatlah kumpulan yang kudus, berlaksa banyaknya! 
 Jumlah besar yang sudah ditebus, pilihan mulia,
 Telah diutus Tuhan menyambut diriku
 Di saat 'ku berjuang di kancah kemelut.
 - Why 5:11 
 Why 7:9
 1 Tes 3:13
 - 5. Nabi besar, leluhur mulia, jemaat beriman, yang t'lah 
 pernah memikul salibnya, disiksa, ditekan, sekarang
 aku lihat berwajah yang cerah di cahya yang gemilang
 yang tiada habisnya.
 - Why 18:20 
 1 Ptr 2:21
 Ibr 11:35-40
 Why 7:9-12
 - 6. Wahai Firdaus, nyanyianmu merdu dan warnamu segar, 
 udaramu dan tamanmu penuh bahagia benar.
 Kemuliaan sorga t'lah masuk hatiku dan 'ku menyanyi
 Juga menurut lagumu.
 - Why 21:1-2 
 - 7. Madah besar gempita cemerlang di sana menggegap; 
 gambus, gendang, kecapi dan serdam membuatnya lengkap:
 berlaksa-laksa lidah bersuara bergema di dalam gita indah
 di sorga s'lamanya.- Why 4:8-11 
 Why 5:9-14
 Why 7:9-12
 Why 14:2-3
 Why 15:2-4
 Why 19:1-8
 - Play 
Wahyu 19:14
Kidung Jemaat
 Firman Allah Jayalah [KJ.49] Firman Allah Jayalah [KJ.49]  - 1. Firman Allah jayalah sampai ujung dunia: 
 kita pun dipanggilnya untuk hidup yang baka.
 - Why 19:11-16 
 Yes 55:10-11
 Yoh 6:68
 - 2. Firman Khalik semesta yang mengasuh mahlukNya, 
 bimbinganNya pun tepat bagi orang tersesat.
 - Mat 4:4 
 Ibr 1:3
 Ibr 11:3
 - 3. Firman Put'ra mulia menyampaikan kurnia: 
 oleh darah yang kudus dosa kita ditebus.
 - Ibr 9:11-14 
 - 4. Firman kesaksian Roh pandu s'lamat yang teguh: 
 kita mengikutiNya dalam karsa dan kerja.
 - Ibr 10:15 
 - 5. Firman Hidup yang kudus, berkuasalah terus 
 hingga dunia yang gelap lihat fajar gemerlap.
 - Ul 32:47 
 - 6. Umat Tuhan, bangunlah, masuk ladang dunia! 
 Banyaklah tuaiannya, tapi kurang pekerja.
 - Mat 9:37-38 
 - 7. Tuhan, untuk panenMu semangatkan hambaMu; 
 biar isi dunia sambut sinarMu seg'ra.- Yoh 4:35 
 - Play 
Himne Inggris
Tidak ada Himne Inggris yang terkait dengan ayat-ayat ini.Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Kontak | Partisipasi | Donasi

