Advanced Commentary

Teks -- Yosua 12:1-24 (TB)

Konteks
Daftar raja-raja yang kalah
12:1 Inilah raja-raja negeri yang dikalahkan oleh orang Israel dan yang negerinya diduduki mereka di seberang Yordan ke arah matahari terbit , dari sungai Arnon sampai gunung Hermon , serta seluruh Araba-Yordan ke arah timur : 12:2 yakni Sihon , raja orang Amori , yang diam di Hesybon , yang memerintah atas suatu daerah dari Aroer , yang letaknya di tepi sungai Arnon , pada pertengahan sungai itu, ditambah setengah Gilead , sampai sungai Yabok , batas daerah bani Amon , 12:3 dan atas Araba-Yordan sampai sebelah timur danau Kinerot dan sampai sebelah timur Laut Araba , yakni Laut Asin , ke arah Bet-Yesimot dan ke arah selatan sampai kaki lereng-lereng gunung Pisga . [ ] 12:4 Selanjutnya daerah Og , raja Basan , seorang dari sisa-sisa orang Refaim . Raja ini diam di Asytarot dan di Edrei , 12:5 dan memerintah atas gunung Hermon , atas Salkha dan atas seluruh Basan sampai daerah orang Gesur dan orang Maakha dan atas setengah Gilead , sampai daerah Sihon , raja Hesybon . 12:6 Musa , hamba TUHAN itu, beserta orang Israel , telah mengalahkan mereka, dan Musa , hamba TUHAN itu, telah memberikan daerah itu kepada orang Ruben , orang Gad dan suku Manasye yang setengah itu, menjadi milik mereka. 12:7 Inilah raja negeri yang dikalahkan oleh Yosua dan oleh orang Israel di sebelah barat sungai Yordan , dari Baal-Gad di lembah gunung Libanon sampai Pegunungan Gundul , yang mendaki ke arah Seir -- negeri ini diberikan Yosua kepada suku-suku Israel menjadi miliknya , menurut pembagiannya , 12:8 di Pegunungan , di Daerah Bukit , di Araba-Yordan , di Lereng Gunung , di Padang Gurun dan di Tanah Negeb , yakni di negeri orang Het , orang Amori , orang Kanaan , orang Feris , orang Hewi dan orang Yebus --: 12:9 Raja negeri Yerikho , satu ; raja negeri Ai , di sebelah Betel , satu ; [ ] 12:10 raja negeri Yerusalem , satu ; raja negeri Hebron , satu ; 12:11 raja negeri Yarmut , satu ; raja negeri Lakhis , satu ; 12:12 raja negeri Eglon , satu ; raja negeri Gezer , satu ; 12:13 raja negeri Debir , satu ; raja negeri Geder , satu ; 12:14 raja negeri Horma , satu ; raja negeri Arad , satu ; 12:15 raja negeri Libna , satu ; raja negeri Adulam , satu ; 12:16 raja negeri Makeda , satu ; raja negeri Betel , satu ; 12:17 raja negeri Tapuah , satu ; raja negeri Hefer , satu ; 12:18 raja negeri Afek , satu ; raja negeri Lasaron , satu ; 12:19 raja negeri Madon , satu ; raja negeri Hazor , satu ; 12:20 raja negeri Simron Meron , satu ; raja negeri Akhsaf , satu ; 12:21 raja negeri Taanakh , satu ; raja negeri Megido , satu ; 12:22 raja negeri Kedesh , satu ; raja negeri Yokneam di dekat gunung Karmel , satu ; 12:23 raja negeri Dor di tanah bukit Dor , satu ; raja negeri Goyim di Galilea , satu ; 12:24 raja negeri Tirza , satu ; jadi jumlah semua raja itu, tiga puluh satu orang.

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA