TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Efesus 5:26

Konteks
5:26 untuk menguduskannya, y  sesudah Ia menyucikannya dengan memandikannya z  dengan air dan firman,

Efesus 4:30

Konteks
4:30 Dan janganlah kamu mendukakan Roh Kudus 1  Allah, d  yang telah memeteraikan e  kamu menjelang hari penyelamatan. f 

Efesus 2:21

Konteks
2:21 Di dalam Dia tumbuh seluruh bangunan, rapih tersusun, menjadi bait Allah e  yang kudus, di dalam Tuhan.

Efesus 3:5

Konteks
3:5 yang pada zaman angkatan-angkatan dahulu tidak diberitakan kepada anak-anak manusia, tetapi yang sekarang dinyatakan di dalam Roh kepada rasul-rasul dan nabi-nabi-Nya l  yang kudus,

Efesus 4:12

Konteks
4:12 untuk memperlengkapi orang-orang kudus bagi pekerjaan pelayanan, bagi pembangunan r  tubuh Kristus, s 

Efesus 1:14

Konteks
1:14 Dan Roh Kudus itu adalah jaminan bagian f  kita sampai kita memperoleh seluruhnya, yaitu penebusan g  yang menjadikan kita milik Allah, untuk memuji kemuliaan-Nya. h 

Efesus 1:4

Konteks
1:4 Sebab di dalam Dia Allah telah memilih 2  kita i  sebelum dunia j  dijadikan, supaya kita kudus dan tak bercacat k  di hadapan-Nya.

Efesus 3:18

Konteks
3:18 Aku berdoa, supaya kamu bersama-sama dengan segala orang kudus j  dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya k  kasih Kristus,

Efesus 1:15

Konteks
Doa untuk pengertian tentang kemuliaan Kristus
1:15 Karena itu, setelah aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus i  dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus, j 

Efesus 1:18

Konteks
1:18 Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, o  agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: p  betapa kayanya q  kemuliaan bagian r  yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, s 

Efesus 2:19

Konteks
2:19 Demikianlah kamu bukan lagi orang asing dan pendatang, w  melainkan kawan sewarga x  dari orang-orang kudus dan anggota-anggota keluarga y  Allah,

Efesus 5:3

Konteks
5:3 Tetapi percabulan p  dan rupa-rupa kecemaran atau keserakahan q  disebut sajapun jangan di antara kamu, sebagaimana sepatutnya bagi orang-orang kudus.

Efesus 6:18

Konteks
6:18 dalam segala doa dan permohonan. i  Berdoalah setiap waktu j  di dalam Roh 3  k  dan berjaga-jagalah di dalam doamu itu dengan permohonan yang tak putus-putusnya l  untuk segala orang Kudus,

Efesus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus oleh kehendak Allah, b  kepada orang-orang kudus c  di Efesus, d  orang-orang percaya e  dalam Kristus Yesus 6 .

Efesus 3:8

Konteks
3:8 Kepadaku, yang paling hina di antara segala orang kudus, s  telah dianugerahkan kasih karunia ini, untuk memberitakan kepada orang-orang bukan Yahudi t  kekayaan Kristus, u  yang tidak terduga itu,

Efesus 5:27

Konteks
5:27 supaya dengan demikian Ia menempatkan jemaat di hadapan diri-Nya a  dengan cemerlang tanpa cacat atau kerut atau yang serupa itu, tetapi supaya jemaat kudus dan tidak bercela. b 

Efesus 4:24

Konteks
4:24 dan mengenakan r  manusia baru, s  yang telah diciptakan menurut kehendak Allah di dalam kebenaran dan kekudusan t  yang sesungguhnya.

Efesus 1:13

Konteks
1:13 Di dalam Dia b  kamu juga--karena kamu telah mendengar firman kebenaran, c  yaitu Injil keselamatanmu--di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan d  dengan Roh Kudus 5  6 , e  yang dijanjikan-Nya itu.

Efesus 4:3

Konteks
4:3 Dan berusahalah memelihara kesatuan 8  x  Roh oleh ikatan damai sejahtera: y 

Efesus 2:18

Konteks
2:18 karena oleh Dia kita kedua pihak dalam satu Roh t  beroleh jalan masuk u  kepada Bapa 9 . v 

Efesus 5:18

Konteks
5:18 Dan janganlah kamu mabuk oleh anggur 10 , n  karena anggur menimbulkan hawa nafsu, tetapi hendaklah kamu penuh dengan Roh 11 , o 

Efesus 3:16

Konteks
3:16 Aku berdoa supaya Ia, menurut kekayaan e  kemuliaan-Nya, menguatkan f  dan meneguhkan kamu oleh Roh-Nya di dalam batinmu 12 , g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:30]  1 Full Life : MENDUKAKAN ROH KUDUS.

Nas : Ef 4:30

Roh Kudus yang tinggal di dalam diri orang percaya (Rom 8:9; 1Kor 6:19), adalah Oknum yang dapat mengalami duka atau kesedihan yang mendalam sebagaimana halnya Yesus ketika Dia menangisi Yerusalem atau bersedih pada peristiwa lainnya (Mat 23:37; Mr 3:5; Luk 19:41; Yoh 11:35).

  1. 1) Orang percaya mendukakan Roh Kudus apabila mereka mengabaikan kehadiran, suara, atau pimpinan-Nya (Rom 8:5-17; Gal 5:16-25; 6:7-9).
  2. 2) Mendukakan Roh Kudus membawa kepada penolakan Roh Kudus (Kis 7:51); yang seterusnya menghasilkan pemadaman api Roh (1Tes 5:19), dan akhirnya menghina Roh kasih karunia (Ibr 10:29). Tindakan terakhir ini dapat dihubungkan dengan hal menghujat Roh, sesuatu yang tidak bisa diampuni

    (lihat cat. --> Mat 12:31).

    [atau ref. Mat 12:31]

[1:4]  2 Full Life : MEMILIH.

Nas : Ef 1:4

Lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI.

[6:18]  3 Full Life : BERDOALAH ... DI DALAM ROH.

Nas : Ef 6:18

Peperangan orang Kristen melawan kekuatan Iblis menuntut kesungguhan dalam doa, yaitu berdoa "di dalam Roh", "setiap waktu", "dengan permohonan yang tak putus-putus", "untuk segala orang kudus", dan "berdoalah senantiasa". Doa jangan dipandang sebagai sekadar senjata yang lain, tetapi sebagai bagian dari peperangan itu sendiri, di mana kemenangan diperoleh bagi diri sendiri dan orang lain dengan bekerja sama dengan Allah. Gagal berdoa dengan rajin, dengan permohonan yang tak putus-putus dalam segala situasi, berarti menyerah kepada musuh (Luk 18:1; Rom 12:12; Fili 4:6; Kol 4:2; 1Tes 5:17).

[1:1]  4 Full Life : DALAM KRISTUS YESUS.

Nas : Ef 1:1

Setiap orang percaya "yang setia" memiliki hidup hanya "dalam Kristus Yesus".

  1. 1) Istilah " dalam Kristus", "dalam Tuhan", "dalam Dia", dst. muncul 160 kali dalam surat-surat Paulus (36 kali di Efesus). "Dalam Kristus" berarti bahwa orang percaya kini hidup dan bertindak dalam lingkungan Kristus Yesus. Persatuan dengan Kristus merupakan lingkungan baru orang tertebus. Orang percaya "dalam Kristus" secara sadar memiliki hubungan erat dengan Tuhan mereka, dan dalam hubungan ini kehidupan mereka dipandang sebagai kehidupan Kristus yang hidup dalam diri mereka

    (lihat cat. --> Gal 2:20).

    [atau ref. Gal 2:20]

    Persekutuan pribadi ini dengan Kristus adalah hal yang terpenting dalam pengalaman Kristen. Persatuan dengan Kristus diterima sebagai karunia Allah melalui iman.
  2. 2) Alkitab membandingkan kehidupan baru kita "dalam Kristus" dengan kehidupan lama yang belum diperbaharui "dalam Adam." Sedangkan kehidupan lama itu bercirikan ketidaktaatan, dosa, keterkutukan, dan kematian, kehidupan baru kita "dalam Kristus" bercirikan keselamatan, hidup di dalam Roh, kasih karunia yang berkelimpahan, kebenaran, dan hidup kekal

    (lih. Rom 5:12-21; 6:1-23; 8:1-39; 14:17-19; 1Kor 15:21-22,45-49;

    Fili 2:1-5; 4:6-9;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

[1:13]  5 Full Life : DIMETERAIKAN DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Ef 1:13

Sebagai meterai, Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai tanda kemilikan Allah. Dengan mencurahkan Roh Kudus, Allah memeteraikan kita sebagai milik-Nya (lih. 2Kor 1:22). Demikianlah, kita mempunyai bukti bahwa kita adalah anak angkat Allah dan bahwa penebusan kita itu nyata jikalau Roh Kudus ada dalam hidup kita (ayat Ef 1:5). Kita dapat mengetahui bahwa kita sungguh-sungguh menjadi milik Allah apabila Roh Kudus mengubah dan memperbaharui kita (Yoh 1:12-13; 3:3-6), membebaskan kita dari kuasa dosa (Rom 8:1-17; Gal 5:16-25), memberikan kesadaran bahwa Allah adalah Bapa kita (ayat Ef 1:5; Rom 8:15; Gal 4:6) dan memenuhi kita dengan kuasa untuk bersaksi bagi-Nya (Kis 1:8; 2:4).

[1:13]  6 Full Life : ROH KUDUS.

Nas : Ef 1:13

Roh Kudus dan tempat-Nya dalam penebusan orang percaya menjadi penekanan inti surat ini. Roh Kudus

  1. (1) adalah meterai hak milik Allah (ayat Ef 1:13);
  2. (2) adalah jaminan dari bagian warisan orang percaya (ayat Ef 1:14);
  3. (3) merupakan Roh hikmat dan wahyu (ayat Ef 1:17);
  4. (4) menolong orang percaya apabila menghampiri Allah (Ef 2:18);
  5. (5) membangun tubuh Kristus menjadi bait yang kudus (Ef 2:21-22);
  6. (6) menyatakan rahasia Kristus (Ef 3:4-5);
  7. (7) memperkuat orang percaya dengan kuasa di dalam batin (Ef 3:16);
  8. (8) mendorong kesatuan dalam iman Kristen dengan menjadi sepenuhnya serupa dengan Kristus (Ef 4:3,13-14);
  9. (9) berduka bila ada dosa dalam diri orang percaya (Ef 4:30);
  10. (10) rindu senantiasa memenuhi dan memberi kuasa kepada orang percaya (Ef 5:18); dan
  11. (11) menolong dalam doa dan peperangan rohani (Ef 6:18).

[1:13]  7 Full Life : ROH KUDUS ... JAMINAN.

Nas : Ef 1:13-14

Roh Kudus adalah "jaminan", yaitu cengkeram atau panjar dari warisan kita. Pada zaman ini Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai persekot dari apa yang akan kita miliki sepenuhnya pada masa yang akan datang. Kehadiran dan karya-Nya dalam kehidupan kita menjadi jaminan dari bagian warisan kita pada masa yang akan datang (bd. Rom 8:23; 2Kor 1:22; 2Kor 5:5).

[4:3]  8 Full Life : MEMELIHARA KESATUAN.

Nas : Ef 4:3

"Kesatuan Roh" tidak mungkin diciptakan oleh manusia. Kesatuan tersebut sudah tersedia bagi mereka yang mempercayai kebenaran dan menerima Kristus sebagaimana diberitakan oleh rasul Paulus dalam pasal Ef 1:1-3:21. Jemaat Efesus kini harus memelihara kesatuan itu, bukan dengan usaha atau pengaturan manusia, tetapi dengan hidup "berpadanan dengan panggilan itu" (ayat Ef 4:1). Kesatuan rohani dipelihara dengan tetap setia kepada kebenaran dan berjalan seiring dengan Roh (ayat Ef 4:1-3,14-15; Gal 5:22-26). Kesatuan ini tidak mungkin diperoleh "dengan usaha manusia" (Gal 3:3).

[2:18]  9 Full Life : JALAN MASUK KEPADA BAPA.

Nas : Ef 2:18

Jalan masuk kepada Allah Bapa adalah melalui Yesus Kristus oleh Roh Kudus. "Jalan masuk" artinya bahwa kita yang beriman kepada Kristus memiliki kebebasan dan hak untuk menghampiri Bapa sorgawi kita dengan keyakinan bahwa kita akan diterima, dikasihi dan disambut.

  1. 1) Jalan masuk ini diperoleh melalui Kristus -- darah-Nya yang tercurah di salib (ayat Ef 2:13; Rom 5:1-2) dan doa syafaat-Nya di sorga bagi semua orang yang datang kepada-Nya (Ibr 7:25; bd. Ibr 4:14-16).
  2. 2) Jalan masuk kepada Allah memerlukan bantuan Roh Kudus. Kuasa Roh yang tinggal di dalam kita memungkinkan kita berdoa dan berseru kepada Allah sesuai dengan maksud dan kehendak-Nya (Yoh 14:16-17; 16:13-14; Rom 8:15-16,26-27).

[5:18]  10 Full Life : ANGGUR.

Nas : Ef 5:18

Kepenuhan Roh Kudus tergantung pada tanggapan orang percaya terhadap kasih karunia yang diberikan kepada mereka untuk mencapai dan memelihara pengudusan. Maksudnya, seseorang tidak mungkin "mabuk oleh anggur" dan pada saat yang sama "penuh dengan Roh." Paulus mengingatkan semua orang percaya tentang perbuatan sifat berdosa -- bahwa mereka yang melakukan hal itu "tidak akan mendapatkan bagian dalam Kerajaan Allah" (Gal 5:19-21; bd. Ef 5:3-7). Lagi pula, mereka "yang melakukan hal-hal yang demikian" (Gal 5:21) tidak akan mendapat bagian dalam kehadiran dan kepenuhan Roh Kudus. Dengan kata lain, tidak memiliki "buah Roh" (Gal 5:22-23) berarti kehilangan kepenuhan Roh

(lihat cat. --> Kis 8:21).

[atau ref. Kis 8:21]

[5:18]  11 Full Life : PENUH DENGAN ROH.

Nas : Ef 5:18

"Hendaklah ... penuh" (bentuk waktu ini pasif-imperatif) dalam bahasa Yunani mengandung arti "dipenuhi berkali-kali." Anak-anak Allah harus senantiasa mengalami pembaharuan (Ef 3:14-19; 4:22-24; Rom 12:2) dengan berkali-kali dipenuhi Roh Kudus.

  1. 1) Orang Kristen harus dibaptis dengan Roh Kudus setelah pertobatan

    (lih. Kis 1:5; 2:4), namun mereka perlu berkali-kali dipenuhi dengan

    Roh untuk menyembah, melayani, dan bersaksi

    (lihat cat. --> Kis 4:31;

    lihat cat. --> Kis 4:33;

    lihat cat. --> Kis 6:3).

    [atau ref. Kis 4:31-33; 6:3]

  2. 2) Orang percaya mengalami kepenuhan Roh berkali-kali dengan memelihara iman yang hidup pada Yesus Kristus (Gal 3:5), dipenuhi dengan Firman Allah (Kol 3:16), berdoa, mengucap syukur dan memuji Tuhan (ayat Ef 5:19-20; 1Kor 14:15), melayani sesama (ayat Ef 5:21), dan melakukan apa yang diinginkan oleh Roh Kudus (Ef 4:30; Rom 8:1-14; Gal 5:16 dst; 1Tes 5:19).
  3. 3) Beberapa akibat dari hal penuh dengan Roh adalah:
    1. (a) berbicara dengan sukacita kepada Allah dalam mazmur, kidung puji-pujian, dan nyanyian rohani (ayat Ef 5:19),
    2. (b) mengucap syukur (ayat Ef 5:20) dan
    3. (c) merendahkan diri seorang kepada yang lain (ayat Ef 5:21).

[3:16]  12 Full Life : MENEGUHKAN ... BATINMU.

Nas : Ef 3:16-19

"Batin" yang diteguhkan Roh Kudus berarti semua perasaan, pikiran, dan maksud kita makin lama makin tunduk kepada pengaruh dan pengarahan-Nya sehingga Roh dapat menyatakan kuasa-Nya melalui kita dalam cara yang lebih besar. Peneguhan ini mempunyai empat tujuan:

  1. (1) supaya Kristus dapat memantapkan kehadiran-Nya di dalam hati kita (ayat Ef 3:16-17; bd. Rom 8:9-10);
  2. (2) supaya kita berakar di dalam kasih yang sungguh-sungguh kepada Allah, Kristus, dan sesama manusia;
  3. (3) supaya kita dapat memahami di dalam pikiran dan mengalami di dalam hidup, kasih Kristus kepada kita (ayat Ef 3:18-19);
  4. (4) supaya kita dipenuhi dengan "seluruh kepenuhan Allah" (ayat Ef 3:19), yaitu supaya kehadiran Allah sedemikian memenuhi kita sehingga kita mencerminkan dari batin kita kodrat dan sifat yang dimiliki Tuhan Yesus Kristus (bd. Ef 4:13,15,22-24).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA