TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Galatia 5:16-25

Konteks
Hidup menurut daging atau Roh
5:16 Maksudku ialah: hiduplah oleh Roh, l  maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging. m  5:17 Sebab keinginan daging n  berlawanan dengan keinginan Roh dan keinginan Roh berlawanan dengan keinginan daging 1 --karena keduanya bertentangan--sehingga kamu setiap kali tidak melakukan apa yang kamu kehendaki. o  5:18 Akan tetapi jikalau kamu memberi dirimu dipimpin oleh Roh, p  maka kamu tidak hidup di bawah hukum Taurat. q  5:19 Perbuatan daging 2  telah nyata, yaitu: percabulan, r  kecemaran, hawa nafsu, 5:20 penyembahan berhala, sihir, perseteruan, perselisihan, iri hati, amarah, kepentingan diri sendiri, percideraan, roh pemecah, 5:21 kedengkian, kemabukan, pesta pora dan sebagainya. s  Terhadap semuanya itu kuperingatkan kamu--seperti yang telah kubuat dahulu--bahwa barangsiapa melakukan hal-hal yang demikian, ia tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah 3 . t  5:22 Tetapi buah u  Roh 4  ialah: kasih, v  sukacita, damai sejahtera, w  kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, 5:23 kelemahlembutan, penguasaan diri. x  Tidak ada hukum y  yang menentang hal-hal itu. 5:24 Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging z  dengan segala hawa nafsu dan keinginannya. a  5:25 Jikalau kita hidup oleh Roh, b  baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh,

Galatia 6:7-9

Konteks
6:7 Jangan sesat! m  Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan 5 . Karena apa yang ditabur n  orang, itu juga yang akan dituainya. 6:8 Sebab barangsiapa menabur dalam dagingnya, o  ia akan menuai kebinasaan p  dari dagingnya, tetapi barangsiapa menabur dalam Roh, ia akan menuai hidup yang kekal q  dari Roh itu. 6:9 Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, r  karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah. s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:17]  1 Full Life : ROH ... KEINGINAN DAGING.

Nas : Gal 5:17

Perselisihan rohani di dalam orang percaya melibatkan seluruh orang itu; yang diperjuangkan adalah apakah mereka akan menyerah pada kecenderungan keinginan daging dan sekali lagi tunduk kepada penguasaan dosa atau apakah mereka akan menyerah kepada tuntutan Roh dan tinggal di bawah kekuasaan Kristus (ayat Gal 5:16; Rom 8:4-14). Medan perang itu berada di dalam orang Kristen itu sendiri dan pertempuran itu harus berlangsung sepanjang hidup mereka di dunia ini jikalau mereka kelak akan memerintah bersama Kristus (Rom 7:7-25; 2Tim 2:12; Wahy 12:11;

lihat cat. --> Ef 6:11).

[atau ref. Ef 6:11]

[5:19]  2 Full Life : PERBUATAN DAGING.

Nas : Gal 5:19

Untuk ulasan mengenai berbagai perbuatan daging

lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH).

[5:21]  3 Full Life : TIDAK AKAN MENDAPAT BAGIAN DALAM KERAJAAN ALLAH.

Nas : Gal 5:21

Walaupun Paulus mengatakan bahwa seseorang tidak mungkin mewarisi Kerajaan Allah dengan menaati hukum Taurat (Gal 2:16; 5:4), dia juga mengajarkan bahwa ada kemungkinan seseorang menghalangi dirinya masuk Kerajaan Allah dengan melakukan perbuatan jahat

(lihat cat. --> 1Kor 6:9;

[atau ref. 1Kor 6:9]

bd. Mat 25:41-46; Ef 5:7-11).

[5:22]  4 Full Life : BUAH ROH.

Nas : Gal 5:22-23

Untuk ulasan tentang berbagai aspek dari buah Roh,

lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH).

[6:7]  5 Full Life : ALLAH TIDAK MEMBIARKAN DIRI-NYA DIPERMAINKAN.

Nas : Gal 6:7

Mereka yang mengaku menjadi pengikut Kristus yang sudah dilahirkan kembali dan dipenuhi Roh (ayat Gal 6:3), sedangkan pada saat yang sama secara sadar menabur untuk memuaskan keinginan daging (Gal 5:19-21), bersalah karena mempermainkan dan menghina Allah. Janganlah kita menipu diri sendiri: orang demikian tidak akan menuai "hidup yang kekal" tetapi "kebinasaan" (ayat Gal 6:8) dan "kematian" (Rom 6:20-23;

lihat cat. --> 1Kor 6:9).

[atau ref. 1Kor 6:9]



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA