TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 23:36

Konteks
23:36 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya semuanya ini akan ditanggung angkatan ini! b "

Matius 22:38

Konteks
22:38 Itulah hukum yang terutama dan yang pertama.

Matius 24:13

Konteks
24:13 Tetapi orang yang bertahan sampai pada kesudahannya akan selamat. t 

Matius 9:3

Konteks
9:3 Maka berkatalah beberapa orang ahli Taurat dalam hatinya: "Ia menghujat p  Allah."

Matius 9:26

Konteks
9:26 Maka tersiarlah kabar tentang hal itu ke seluruh daerah itu. l 

Matius 13:53

Konteks
Yesus ditolak di Nazaret
13:53 Setelah Yesus selesai menceriterakan perumpamaan-perumpamaan o  itu, Iapun pergi dari situ.

Matius 22:20

Konteks
22:20 Maka Ia bertanya kepada mereka: "Gambar dan tulisan siapakah ini?"

Matius 22:40

Konteks
22:40 Pada kedua hukum inilah l  tergantung seluruh hukum Taurat dan kitab para nabi."

Matius 25:46

Konteks
25:46 Dan mereka ini akan masuk ke tempat siksaan yang kekal, tetapi orang benar ke dalam hidup yang kekal. j " k 

Matius 26:8

Konteks
26:8 Melihat itu murid-murid gusar dan berkata: "Untuk apa pemborosan ini?

Matius 27:47

Konteks
27:47 Mendengar itu, beberapa orang yang berdiri di situ berkata: "Ia memanggil Elia."

Matius 21:42

Konteks
21:42 Kata Yesus kepada mereka: "Belum pernahkah kamu baca dalam Kitab Suci: Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru: hal itu terjadi dari pihak Tuhan, suatu perbuatan ajaib di mata j  kita.

Matius 10:22

Konteks
10:22 Dan kamu akan dibenci semua orang oleh karena nama-Ku; w  tetapi orang yang bertahan sampai pada kesudahannya akan selamat. x 

Matius 12:23

Konteks
12:23 Maka takjublah sekalian orang banyak itu, katanya: "Ia ini agaknya Anak Daud. r "

Matius 15:8

Konteks
15:8 Bangsa ini memuliakan Aku dengan bibirnya, padahal hatinya jauh dari pada-Ku 1 .

Matius 21:10-11

Konteks
21:10 Dan ketika Ia masuk ke Yerusalem, gemparlah seluruh kota itu dan orang berkata: "Siapakah orang ini?" 21:11 Dan orang banyak itu menyahut: "Inilah nabi b  Yesus dari Nazaret di Galilea."

Matius 24:33-34

Konteks
24:33 Demikian juga, jika kamu melihat semuanya ini 2 , ketahuilah, bahwa waktunya sudah dekat, sudah di ambang pintu. n  24:34 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya angkatan ini 3  tidak akan berlalu, sebelum semuanya ini terjadi. o 

Matius 26:12

Konteks
26:12 Sebab dengan mencurahkan minyak itu ke tubuh-Ku, ia membuat suatu persiapan untuk penguburan-Ku. t 

Matius 26:62

Konteks
26:62 Lalu Imam Besar itu berdiri dan berkata kepada-Nya: "Tidakkah Engkau memberi jawab atas tuduhan-tuduhan saksi-saksi ini terhadap Engkau?"

Matius 27:58

Konteks
27:58 Ia pergi menghadap Pilatus dan meminta mayat Yesus. Pilatus memerintahkan untuk menyerahkannya kepadanya.

Matius 3:17

Konteks
3:17 4 lalu terdengarlah suara dari sorga s  yang mengatakan: "Inilah Anak-Ku t  yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan. u "

Matius 4:3

Konteks
4:3 Lalu datanglah si pencoba y  itu dan berkata kepada-Nya: "Jika Engkau Anak Allah, z  perintahkanlah supaya batu-batu ini menjadi roti."

Matius 7:12

Konteks
Jalan yang benar
7:12 "Segala sesuatu yang kamu kehendaki supaya orang perbuat kepadamu, t  perbuatlah demikian juga kepada mereka. Itulah isi seluruh hukum Taurat dan kitab para nabi. u 

Matius 8:27

Konteks
8:27 Dan heranlah orang-orang itu, katanya: "Orang apakah Dia ini, sehingga angin dan danaupun taat kepada-Nya?"

Matius 11:16

Konteks
11:16 Dengan apakah akan Kuumpamakan angkatan ini? Mereka itu seumpama anak-anak yang duduk di pasar dan berseru kepada teman-temannya:

Matius 12:24

Konteks
12:24 Tetapi ketika orang Farisi mendengarnya, mereka berkata: "Dengan Beelzebul, s  penghulu setan, Ia mengusir setan. t "

Matius 13:20

Konteks
13:20 Benih yang ditaburkan di tanah yang berbatu-batu ialah orang yang mendengar firman itu dan segera menerimanya dengan gembira.

Matius 18:4

Konteks
18:4 Sedangkan barangsiapa merendahkan diri dan menjadi seperti anak kecil ini, dialah yang terbesar dalam Kerajaan Sorga. u 

Matius 20:12

Konteks
20:12 katanya: Mereka yang masuk terakhir ini hanya bekerja satu jam dan engkau menyamakan mereka dengan kami yang sehari suntuk bekerja berat dan menanggung panas y  terik matahari.

Matius 26:23

Konteks
26:23 Ia menjawab: "Dia yang bersama-sama dengan Aku mencelupkan tangannya ke dalam pinggan ini, dialah yang akan menyerahkan Aku. a 

Matius 26:34

Konteks
26:34 Yesus berkata kepadanya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya malam ini, sebelum ayam berkokok, engkau telah menyangkal Aku tiga kali. n "

Matius 26:61

Konteks
26:61 yang mengatakan: "Orang ini berkata: Aku dapat merubuhkan Bait Allah dan membangunnya kembali dalam tiga hari. o "

Matius 26:71

Konteks
26:71 Ketika ia pergi ke pintu gerbang, seorang hamba lain melihat dia dan berkata kepada orang-orang yang ada di situ: "Orang ini bersama-sama dengan Yesus, orang Nazaret itu."

Matius 27:37

Konteks
27:37 Dan di atas kepala-Nya terpasang tulisan yang menyebut alasan mengapa Ia dihukum: "Inilah Yesus Raja orang Yahudi."

Matius 28:15

Konteks
28:15 Mereka menerima uang itu dan berbuat seperti yang dipesankan kepada mereka. Dan ceritera ini tersiar di antara orang Yahudi sampai sekarang ini.

Matius 3:3

Konteks
3:3 Sesungguhnya dialah yang dimaksudkan nabi Yesaya ketika ia berkata: "Ada suara orang yang berseru-seru di padang gurun: Persiapkanlah jalan untuk Tuhan, luruskanlah jalan bagi-Nya. b "

Matius 10:23

Konteks
10:23 Apabila mereka menganiaya kamu dalam kota yang satu, larilah ke kota yang lain; karena Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya sebelum kamu selesai mengunjungi kota-kota Israel 5 , Anak Manusia sudah datang. y 

Matius 11:10

Konteks
11:10 Karena tentang dia ada tertulis: Lihatlah, Aku menyuruh utusan-Ku mendahului Engkau, y  ia akan mempersiapkan jalan-Mu di hadapan-Mu. z 

Matius 12:41-42

Konteks
12:41 Pada waktu penghakiman, orang-orang Niniwe n  akan bangkit bersama angkatan ini dan menghukumnya juga. Sebab orang-orang Niniwe itu bertobat setelah mendengar pemberitaan Yunus, o  dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Yunus! 12:42 Pada waktu penghakiman, ratu dari Selatan itu akan bangkit bersama angkatan ini dan ia akan menghukumnya juga. Sebab ratu ini datang p  dari ujung bumi untuk mendengar hikmat Salomo, dan sesungguhnya yang ada di sini lebih dari pada Salomo!"

Matius 13:19

Konteks
13:19 Kepada setiap orang yang mendengar firman tentang Kerajaan Sorga, g  tetapi tidak mengertinya, datanglah si jahat h  dan merampas 6  yang ditaburkan dalam hati orang itu; itulah benih yang ditaburkan di pinggir jalan.

Matius 13:22-23

Konteks
13:22 Yang ditaburkan di tengah semak duri ialah orang yang mendengar firman itu, lalu kekuatiran dunia ini dan tipu daya kekayaan j  menghimpit firman itu sehingga tidak berbuah. 13:23 Yang ditaburkan di tanah yang baik ialah orang yang mendengar firman itu dan mengerti, dan karena itu ia berbuah, ada yang seratus kali lipat, ada yang enam puluh kali lipat, ada yang tiga puluh kali lipat. k "

Matius 13:38

Konteks
13:38 ladang ialah dunia. Benih yang baik itu anak-anak Kerajaan dan lalang anak-anak si jahat. y 

Matius 13:54-55

Konteks
13:54 Setibanya di tempat asal-Nya, Yesus mengajar orang-orang di situ di rumah ibadat p  mereka. Maka takjublah q  mereka dan berkata: "Dari mana diperoleh-Nya hikmat itu dan kuasa untuk mengadakan mujizat-mujizat itu? 13:55 Bukankah Ia ini anak tukang kayu? r  Bukankah ibu-Nya s  bernama Maria dan saudara-saudara-Nya: t  Yakobus, Yusuf, Simon dan Yudas?

Matius 14:2

Konteks
14:2 Lalu ia berkata kepada pegawai-pegawainya: "Inilah Yohanes Pembaptis; y  ia sudah bangkit dari antara orang mati dan itulah sebabnya kuasa-kuasa itu bekerja di dalam-Nya."

Matius 16:18

Konteks
16:18 Dan Akupun berkata kepadamu: Engkau adalah Petrus e  dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikan jemaat 7 -Ku f  dan alam maut tidak akan menguasainya 8 .

Matius 17:5

Konteks
17:5 Dan tiba-tiba sedang ia berkata-kata turunlah awan yang terang menaungi mereka dan dari dalam awan itu terdengar suara yang berkata: "Inilah Anak yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan, w  dengarkanlah Dia. x "

Matius 20:21

Konteks
20:21 Kata Yesus: "Apa yang kaukehendaki?" Jawabnya: "Berilah perintah, supaya kedua anakku ini boleh duduk kelak di dalam Kerajaan-Mu, l  yang seorang di sebelah kanan-Mu dan yang seorang lagi di sebelah kiri-Mu."

Matius 21:16

Konteks
21:16 lalu mereka berkata kepada-Nya: "Engkau dengar apa yang dikatakan anak-anak ini?" Kata Yesus kepada mereka: "Aku dengar; belum pernahkah kamu baca: Dari mulut bayi-bayi dan anak-anak yang menyusu Engkau telah menyediakan puji-pujian? k "

Matius 21:23

Konteks
Pertanyaan mengenai kuasa Yesus
21:23 Lalu Yesus masuk ke Bait Allah, dan ketika Ia mengajar di situ, datanglah imam-imam kepala serta tua-tua bangsa Yahudi kepada-Nya, dan bertanya: "Dengan kuasa p  manakah Engkau melakukan hal-hal itu? Dan siapakah yang memberikan kuasa itu kepada-Mu?"

Matius 21:38

Konteks
21:38 Tetapi ketika penggarap-penggarap itu melihat anaknya itu, mereka berkata seorang kepada yang lain: Ia adalah ahli waris, e  mari kita bunuh dia, f  supaya warisannya g  menjadi milik kita.

Matius 26:31

Konteks
26:31 Maka berkatalah Yesus kepada mereka: "Malam ini kamu semua akan tergoncang imanmu karena Aku. k  Sebab ada tertulis: Aku akan membunuh gembala dan kawanan domba itu akan tercerai-berai. l 

Matius 27:54

Konteks
27:54 Kepala pasukan dan prajurit-prajuritnya yang menjaga f  Yesus menjadi sangat takut ketika mereka melihat gempa bumi dan apa yang telah terjadi, lalu berkata: "Sungguh, Ia ini adalah Anak Allah. g "

Matius 5:19

Konteks
5:19 Karena itu siapa yang meniadakan salah satu perintah hukum Taurat c  sekalipun yang paling kecil, dan mengajarkannya demikian kepada orang lain, ia akan menduduki tempat yang paling rendah di dalam Kerajaan Sorga; tetapi siapa yang melakukan dan mengajarkan segala perintah-perintah hukum Taurat, ia akan menduduki tempat yang tinggi di dalam Kerajaan Sorga 9 .

Matius 12:45

Konteks
12:45 Lalu ia keluar dan mengajak tujuh roh lain yang lebih jahat dari padanya dan mereka masuk dan berdiam di situ. Maka akhirnya keadaan orang itu lebih buruk dari pada keadaannya semula. q  Demikian juga akan berlaku atas angkatan yang jahat ini."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:8]  1 Full Life : PADAHAL HATINYA JAUH DARI PADA-KU.

Nas : Mat 15:8

Lihat cat. --> Mr 7:6.

[atau ref. Mr 7:6]

[24:33]  2 Full Life : MELIHAT SEMUANYA INI.

Nas : Mat 24:33

Kata-kata ini menunjuk kepada semua tanda yang akan terjadi selama masa kesengsaraan besar (ayat Mat 24:15-29) dengan tanda yang utama yakni "Pembinasa keji" (ayat Mat 24:15;

lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

Pada waktu peristiwa yang dinubuatkan ini terjadi, orang percaya yang setia dalam masa kesengsaraan yang menyelidiki Alkitab akan "melihat semuanya ini" dan mengetahui bahwa kedatangan Tuhan "sudah dekat, sudah di ambang pintu".

[24:34]  3 Full Life : ANGKATAN INI.

Nas : Mat 24:34

Yang dimaksudkan dengan "angkatan ini" mungkin adalah angkatan yang mulai menyaksikan peningkatan tanda-tanda zaman yang umum ini (ayat Mat 24:4-14) yang mencapai puncak dengan tanda-tanda masa kesengsaraan

(lihat cat. --> Mat 24:5),

[atau ref. Mat 24:5]

atau bisa juga menunjuk kepada umat Yahudi sebagai suatu bangsa.

[3:17]  4 Full Life : CONTOH TENTANG TRINITAS.

Nas : Mat 3:17

Baptisan Yesus merupakan perwujudan yang sangat baik untuk menunjukkan kebenaran tentang Trinitas.

  1. 1) Yesus Kristus, yang dinyatakan setara dengan Allah (Yoh 10:30), dibaptis di Sungai Yordan.
  2. 2) Roh Kudus, yang juga setara dengan Bapa (Kis 5:3-4) turun ke atas Yesus sebagai burung merpati.
  3. 3) Bapa menyatakan bahwa Ia sangat berkenan kepada Yesus. Jadi, kita mempunyai tiga oknum ilahi yang setara; adalah bertentangan dengan seluruh Alkitab bila kita menafsirkan peristiwa ini dengan cara yang lain. Menurut doktrin Trinitas ketiga oknum ilahi ini demikian bersatu hakikatnya sehingga mereka merupakan Allah yang Esa

    (lihat cat. --> Mr 1:11

    [atau ref. Mr 1:11]

    mengenai Trinitas; bd. Mat 28:19; Yoh 15:26; 1Kor 12:4-13; Ef 2:18; 1Pet 1:2).

[10:23]  5 Full Life : KOTA-KOTA ISRAEL.

Nas : Mat 10:23

Mungkin Kristus sedang memberitahukan kepada para murid bahwa Injil akan terus diberitakan kepada orang Yahudi sampai Ia datang kembali.

[13:19]  6 Full Life : SI JAHAT DAN MERAMPAS.

Nas : Mat 13:19

Lihat cat. --> Mr 4:15.

[atau ref. Mr 4:15]

[16:18]  7 Full Life : PETRUS ... BATU KARANG ... JEMAAT.

Nas : Mat 16:18

Dengan kata-kata ini Kristus berjanji untuk mendirikan gereja-Nya berlandaskan kebenaran dari pengakuan Petrus dan murid lain bahwa Yesus adalah Kristus, Anak Allah yang hidup (ayat Mat 16:16; bd. Kis 2:14-26). Di dalam ayat ini Yesus mengadakan permainan kata-kata. Ia menyebut murid-Nya itu "Petrus" (Yun. _Petros_, yang artinya sebuah batu kecil), namun Ia melanjutkan dengan mengatakan "di atas batu karang ini (Yun. _petra_, yaitu batu karang yang sangat besar atau tebing batu) Aku akan mendirikan jemaat-Ku," maksudnya: Ia akan mendirikan gereja (jemaat-Nya) di atas pengakuan Petrus yang kokoh.

  1. 1) Yesus Kristus sendirilah yang menjadi Batu Karang itu, yaitu landasan utama dan pertama dari gereja (1Kor 3:11). Di dalam surat kirimannya yang pertama, Petrus mengatakan bahwa Yesus adalah "batu yang hidup ... batu yang terpilih, sebuah batu penjuru yang mahal ... batu yang telah dibuang oleh tukang-tukang bangunan" (1Pet 2:4,6-7). Pada saat yang bersamaan, Petrus dan semua orang percaya lainnya merupakan batu-batu hidup yang digunakan dalam mendirikan rumah rohani yang sedang dibangun oleh Allah (1Pet 2:5).
  2. 2) Tidak pernah dalam Alkitab dinyatakan bahwa Petrus sendiri yang akan merupakan tokoh yang paling berwenang dan tak mungkin salah di atas semua rasul yang lain (bd. Kis 15:1-41; Gal 2:11). Juga, tidak pernah disebutkan dalam Alkitab bahwa Petrus hendaknya mempunyai pengganti-pengganti yang tak mungkin berbuat kesalahan, yang akan mewakili Kristus dan berperan sebagai kepala gereja yang resmi. Untuk suatu pembahasan mengenai doktrin gereja sebagaimana dilihat di sini dan lain tempat di Alkitab

    lihat art. GEREJA.

[16:18]  8 Full Life : ALAM MAUT TIDAK AKAN MENGUASAINYA.

Nas : Mat 16:18

"Alam maut", dimaksudkan di sini adalah Iblis dan semua usaha jahat dunia untuk membinasakan gereja Yesus Kristus.

  1. 1) Bagian ayat ini tidak berarti bahwa seorang percaya, gereja lokal, atau persekutuan gereja, atau denominasi tertentu tidak akan pernah terjerumus ke dalam kedursilaan, ajaran sesat atau kemurtadan. Yesus sendiri sudah menubuatkan bahwa banyak orang akan meninggalkan iman, dan Ia mengingatkan gereja-gereja yang sedang meninggalkan iman PB agar berbalik dari dosa mereka, kalau tidak mereka akan disingkirkan dari kerajaan-Nya (Mat 24:10-11; Wahy 2:5,12-19; 3:1-6,14-16;

    lihat cat. --> 1Tim 4:1;

    [atau ref. 1Tim 4:1]

    lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

    Janji dalam ayat Mat 16:18 tidak berlaku atas mereka yang menyangkal imannya atau jemaat yang suam-suam kuku.
  2. 2) Yang dimaksudkan oleh Kristus ialah bahwa sekalipun Iblis berusaha sekuat-kuatnya untuk menghancurkan gereja, terjadinya kemurtadan antara orang percaya, gereja menjadi suam-suam kuku, dan guru palsu menyusup ke dalam Kerajaan Allah, gereja tidak akan dibinasakan. Dengan kasih karunia-Nya, kebijaksanaan, dan kuasa-Nya yang mahabesar, Allah senantiasa akan memiliki sekelompok sisa orang percaya dan gereja sepanjang sejarah penebusan, yang tetap setia kepada Injil Kristus yang asli dan rasul-rasul, dan yang mengalami persekutuan-Nya, ke-Tuhanan Kristus serta kuasa Roh Kudus. Sebagai umat Allah yang sejati, kelompok sisa ini akan menunjukkan kuasa Kerajaan dari Roh Kudus melawan Iblis, dosa, penyakit, dunia, dan kuasa-kuasa kegelapan. Gereja semacam inilah yang tidak akan pernah dapat dibinasakan oleh Iblis dan seluruh bala tentaranya.

[5:19]  9 Full Life : TINGGI DI DALAM KERAJAAN SORGA.

Nas : Mat 5:19

Kedudukan orang percaya dalam Kerajaan Sorga akan ditentukan oleh sikapnya terhadap hukum Allah dan oleh caranya mengajarkan dan mengamalkan hukum itu. Tingkat kesetiaan kita dalam hal ini akan menentukan taraf kemuliaan kita di sorga

(lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA