TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 15:6

Konteks
15:6 Lalu percayalah Abram kepada TUHAN, maka TUHAN memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran 1 . d 

Kejadian 42:20

Konteks
42:20 Tetapi saudaramu yang bungsu itu haruslah kamu bawa kepadaku, c  supaya perkataanmu itu ternyata benar dan kamu jangan mati." Demikianlah diperbuat mereka.

Kejadian 37:33

Konteks
37:33 Ketika Yakub memeriksa jubah itu, ia berkata: "Ini jubah anakku; binatang buas m  telah memakannya; tentulah Yusuf telah diterkam. n "

Kejadian 38:26

Konteks
38:26 Yehuda memeriksa barang-barang itu, lalu berkata: "Bukan aku, tetapi perempuan itulah yang benar, s  karena memang aku tidak memberikan dia kepada Syela, t  anakku." Dan ia tidak bersetubuh lagi dengan perempuan itu.

Kejadian 44:16

Konteks
44:16 Sesudah itu berkatalah Yehuda: v  "Apakah yang akan kami katakan kepada tuanku, w  apakah yang akan kami jawab, dan dengan apakah kami akan membenarkan diri x  kami? Allah telah memperlihatkan kesalahan hamba-hambamu ini. y  Maka kami ini, budak tuankulah z  kami, baik kami maupun orang pada siapa kedapatan piala itu. a "

Kejadian 24:48

Konteks
24:48 Kemudian berlututlah aku dan sujud menyembah TUHAN, x  serta memuji TUHAN, Allah tuanku Abraham, y  yang telah menuntun aku di jalan yang benar untuk mengambil anak perempuan saudara tuanku ini bagi anaknya. z 

Kejadian 18:23-24

Konteks
18:23 Abraham datang mendekat dan berkata: "Apakah Engkau akan melenyapkan orang benar bersama-sama dengan orang fasik? v  18:24 Bagaimana sekiranya ada lima puluh orang benar dalam kota itu? Apakah Engkau akan melenyapkan tempat itu dan tidakkah Engkau mengampuninya karena kelima puluh orang benar yang ada di dalamnya itu? w 

Kejadian 3:4

Konteks
3:4 Tetapi ular itu berkata kepada perempuan i  itu: "Sekali-kali kamu tidak akan mati 2 ,

Kejadian 18:26

Konteks
18:26 TUHAN berfirman: "Jika Kudapati lima puluh orang benar dalam kota Sodom, Aku akan mengampuni seluruh tempat itu karena mereka. c "

Kejadian 18:25

Konteks
18:25 Jauhlah kiranya dari pada-Mu untuk berbuat demikian, x  membunuh orang benar y  bersama-sama dengan orang fasik, sehingga orang benar itu seolah-olah sama z  dengan orang fasik! Jauhlah kiranya yang demikian dari pada-Mu! Masakan Hakim a  segenap bumi tidak menghukum dengan adil? b "

Kejadian 12:14

Konteks
12:14 Sesudah Abram masuk ke Mesir, orang Mesir itu melihat, bahwa perempuan k  itu sangat cantik,

Kejadian 18:28

Konteks
18:28 Sekiranya kurang lima orang dari kelima puluh orang benar itu, apakah Engkau akan memusnahkan seluruh kota itu karena yang lima itu?" Firman-Nya: "Aku tidak memusnahkannya, jika Kudapati empat puluh lima di sana."

Kejadian 18:30

Konteks
18:30 Katanya: "Janganlah kiranya Tuhan murka, e  kalau aku berkata sekali lagi. Sekiranya tiga puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan berbuat demikian, jika Kudapati tiga puluh di sana."

Kejadian 18:29

Konteks
18:29 Lagi Abraham melanjutkan perkataannya kepada-Nya: "Sekiranya empat puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan berbuat demikian karena yang empat puluh itu."

Kejadian 42:16

Konteks
42:16 Suruhlah seorang dari padamu untuk menjemput adikmu t  itu, tetapi kamu ini harus tinggal terkurung u  di sini. Dengan demikian perkataanmu dapat diuji, apakah benar, v  dan jika tidak, demi hidup Firaun, sungguh-sungguhlah kamu ini pengintai. w "

Kejadian 25:24

Konteks
25:24 Setelah genap harinya untuk bersalin, a  memang anak kembar yang di dalam kandungannya. b 

Kejadian 18:21

Konteks
18:21 Baiklah Aku turun r  untuk melihat, apakah benar-benar mereka telah berkelakuan seperti keluh kesah orang yang telah sampai kepada-Ku atau tidak; Aku hendak mengetahuinya."

Kejadian 42:19

Konteks
42:19 Jika kamu orang jujur, z  biarkanlah dari kamu bersaudara tinggal seorang terkurung dalam rumah tahanan, a  tetapi pergilah kamu, bawalah gandum untuk meredakan lapar seisi rumahmu. b 

Kejadian 18:19

Konteks
18:19 Sebab Aku telah memilih dia, j  supaya diperintahkannya kepada anak-anaknya k  dan kepada keturunannya supaya tetap hidup menurut jalan yang ditunjukkan TUHAN 3 , l  dengan melakukan kebenaran dan keadilan, m  dan supaya TUHAN memenuhi kepada Abraham apa yang dijanjikan-Nya n  kepadanya."

Kejadian 30:6

Konteks
30:6 Berkatalah Rahel: "Allah telah memberikan keadilan k  kepadaku, juga telah didengarkan-Nya permohonanku dan diberikan-Nya kepadaku seorang anak laki-laki. l " Itulah sebabnya ia menamai anak itu Dan. m 

Kejadian 18:31

Konteks
18:31 Katanya: "Sesungguhnya aku telah memberanikan diri berkata kepada Tuhan. Sekiranya dua puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan memusnahkannya karena yang dua puluh itu."

Kejadian 42:34

Konteks
42:34 lalu bawalah kepadaku saudaramu yang bungsu itu, maka aku akan tahu, bahwa kamu bukan pengintai, tetapi orang jujur; d  dan aku akan mengembalikan saudaramu itu kepadamu, e  dan bolehlah kamu menjalani negeri ini f  dengan bebas."

Kejadian 20:4

Konteks
20:4 Adapun Abimelekh belum menghampiri Sara. Berkatalah ia: "Tuhan! Apakah Engkau membunuh bangsa k  yang tak bersalah?

Kejadian 34:8

Konteks
34:8 Berbicaralah Hemor kepada mereka itu: "Hati Sikhem anakku mengingini anakmu; kiranya kamu memberikan dia kepadanya menjadi isterinya a 

Kejadian 3:5

Konteks
3:5 tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah 4 , j  tahu tentang yang baik dan yang jahat."

Kejadian 20:11

Konteks
20:11 Lalu Abraham berkata: "Aku berpikir: Takut akan Allah u  tidak ada di tempat ini; tentulah aku akan dibunuh karena isteriku. v 

Kejadian 18:32

Konteks
18:32 Katanya: "Janganlah kiranya Tuhan murka, kalau aku berkata lagi sekali f  ini saja. Sekiranya sepuluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan memusnahkannya karena yang sepuluh g  itu."

Kejadian 30:33

Konteks
30:33 Dan kejujuranku akan terbukti di kemudian hari, apabila engkau datang memeriksa upahku: Segala yang tidak berbintik-bintik atau berbelang-belang di antara kambing-kambing dan yang tidak hitam e  di antara domba-domba, anggaplah itu tercuri f  olehku."

Kejadian 6:12

Konteks
6:12 Allah menilik bumi itu dan sungguhlah rusak q  benar, sebab semua manusia menjalankan hidup r  yang rusak di bumi.

Kejadian 27:21

Konteks
27:21 Lalu kata Ishak kepada Yakub: "Datanglah mendekat, anakku, supaya aku meraba engkau, j  apakah engkau ini anakku Esau atau bukan."

Kejadian 42:33

Konteks
42:33 Lalu kata orang itu, yakni yang menjadi tuan atas negeri itu, kepada kami: Dari hal ini aku akan tahu, apakah kamu orang jujur: dari kamu bersaudara haruslah kamu tinggalkan seorang padaku; kemudian bawalah gandum untuk meredakan lapar seisi rumahmu dan pergilah; c 

Kejadian 3:12

Konteks
3:12 Manusia itu menjawab: "Perempuan yang Kautempatkan di sisiku, w  dialah yang memberi dari buah pohon itu kepadaku, maka kumakan."

Kejadian 18:22

Konteks
18:22 Lalu berpalinglah orang-orang s  itu dari situ dan berjalan ke Sodom, t  tetapi Abraham masih tetap berdiri di hadapan TUHAN 5 . u 

Kejadian 44:5

Konteks
44:5 Bukankah ini piala w  yang dipakai tuanku untuk minum dan yang biasa dipakainya untuk menelaah 6 ? x  Kamu berbuat jahat dengan melakukan yang demikian."

Kejadian 45:28

Konteks
45:28 Kata Yakub: "Cukuplah itu; r  anakku Yusuf masih hidup; aku mau pergi melihatnya, sebelum aku mati. s "

Kejadian 16:13

Konteks
16:13 Kemudian Hagar menamakan TUHAN yang telah berfirman kepadanya itu dengan sebutan: "Engkaulah El-Roi. l " Sebab katanya: "Bukankah di sini kulihat Dia yang telah melihat aku? m "

Kejadian 24:49

Konteks
24:49 Jadi sekarang, apabila kamu mau menunjukkan kasih dan setia a  kepada tuanku itu, beritahukanlah kepadaku; dan jika tidak, beritahukanlah juga kepadaku, supaya aku tahu entah berpaling ke kanan atau ke kiri."

Kejadian 38:29

Konteks
38:29 Ketika anak itu menarik tangannya kembali, keluarlah x  saudaranya laki-laki, dan bidan itu berkata: "Alangkah kuatnya engkau menembus ke luar," maka anak itu dinamai Peres. y 

Kejadian 45:5

Konteks
45:5 Tetapi sekarang, janganlah bersusah hati v  dan janganlah menyesali diri, karena kamu menjual aku ke sini, w  sebab untuk memelihara kehidupanlah Allah menyuruh aku 7  mendahului kamu. x 

Kejadian 34:24

Konteks
34:24 Maka usul Hemor dan Sikhem, anaknya itu, didengarkan oleh semua orang yang datang berkumpul di pintu gerbang kota x  itu, lalu disunatlah setiap laki-laki, yakni setiap orang dewasa di kota itu.

Kejadian 48:17

Konteks
48:17 Ketika Yusuf melihat bahwa ayahnya meletakkan tangan kanannya i  di atas kepala Efraim, j  hal itu dipandangnya tidak baik; lalu dipegangnya tangan ayahnya untuk memindahkannya dari atas kepala Efraim ke atas kepala Manasye.

Kejadian 31:37

Konteks
31:37 Engkau telah menggeledah segala barangku, sekarang apakah yang kautemui dari segala barang rumahmu? y  Letakkanlah di sini di depan saudara-saudaraku dan saudara-saudaramu, z  supaya mereka mengadili antara kita berdua. a 

Kejadian 4:7

Konteks
4:7 Apakah mukamu tidak akan berseri, jika engkau berbuat baik? Tetapi jika engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu; k  ia sangat menggoda engkau 8 , tetapi engkau harus berkuasa atasnya. l "

Kejadian 43:7

Konteks
43:7 Jawab mereka: "Orang itu telah menanyai kami dengan seksama tentang kami sendiri dan tentang sanak saudara kita: Masih hidupkah a  ayahmu? Adakah adikmu lagi? b  Dan kami telah memberitahukan semuanya kepadanya seperti yang sebenarnya. Bagaimana kami dapat menduga bahwa ia akan berkata: Bawalah ke mari c  adikmu itu."

Kejadian 27:36

Konteks
27:36 Kata Esau: "Bukankah tepat namanya Yakub, i  karena ia telah dua kali menipu j  aku. Hak kesulunganku k  telah dirampasnya, dan sekarang dirampasnya pula berkat l  yang untukku." Lalu katanya: "Apakah bapa tidak mempunyai berkat lain bagiku?"

Kejadian 16:5

Konteks
16:5 Lalu berkatalah Sarai kepada Abram: "Penghinaan yang kuderita ini adalah tanggung jawabmu; akulah yang memberikan hambaku ke pangkuanmu, tetapi baru saja ia tahu, bahwa ia mengandung, ia memandang rendah akan aku; TUHAN kiranya yang menjadi Hakim antara aku v  dan engkau."

Kejadian 38:11

Konteks
38:11 Lalu berkatalah Yehuda kepada Tamar, k  menantunya l  itu: "Tinggallah sebagai janda di rumah ayahmu, m  sampai anakku Syela n  itu besar, o " sebab pikirnya: "Jangan-jangan ia mati seperti kedua kakaknya itu." Maka pergilah Tamar dan tinggal di rumah ayahnya.

Kejadian 31:24

Konteks
31:24 Pada waktu malam datanglah Allah dalam suatu mimpi kepada Laban, orang Aram t  itu, serta berfirman kepadanya: u  "Jagalah baik-baik, supaya engkau jangan mengatai Yakub dengan sepatah katapun. v "

Kejadian 31:29

Konteks
31:29 Aku ini berkuasa untuk berbuat jahat e  kepadamu, tetapi Allah ayahmu f  telah berfirman kepadaku tadi malam: Jagalah baik-baik, jangan engkau mengatai Yakub dengan sepatah katapun. g 

Kejadian 27:24

Konteks
27:24 tetapi ia masih bertanya: "Benarkah engkau ini anakku Esau?" Jawabnya: "Ya!"

Kejadian 42:31

Konteks
42:31 Tetapi kata kami kepadanya: Kami orang jujur, kami bukan pengintai. a 

Kejadian 6:9

Konteks
Riwayat Nuh
6:9 Inilah riwayat i  Nuh: Nuh adalah seorang yang benar dan tidak bercela j  di antara orang-orang 9  sezamannya; k  dan Nuh itu hidup bergaul dengan Allah. l 

Kejadian 7:1

Konteks
Air bah
7:1 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Nuh: "Masuklah ke dalam bahtera itu, engkau dan seisi rumahmu, f  sebab engkaulah yang Kulihat benar g  di hadapan-Ku di antara orang zaman ini.

Kejadian 42:11

Konteks
42:11 Kami ini sekalian anak dari satu ayah; kami ini orang jujur; j  hamba-hambamu k  ini bukanlah pengintai. l "

Kejadian 20:16

Konteks
20:16 Lalu katanya kepada Sara: "Telah kuberikan kepada saudaramu seribu syikal perak, itulah bukti kesucianmu bagi semua orang yang bersama-sama dengan engkau. Maka dalam segala hal engkau dibenarkan."

Kejadian 28:16

Konteks
28:16 Ketika Yakub bangun dari tidurnya, b  berkatalah ia: "Sesungguhnya TUHAN ada di tempat ini, dan aku tidak mengetahuinya."

Kejadian 41:37

Konteks
Yusuf di Mesir sebagai penguasa
41:37 Usul itu dipandang baik oleh Firaun dan oleh semua pegawainya. b 

Kejadian 41:47

Konteks
41:47 Tanah itu mengeluarkan hasil bertumpuk-tumpuk dalam ketujuh tahun kelimpahan y  itu,

Kejadian 20:12

Konteks
20:12 Lagipula ia benar-benar saudaraku, w  anak ayahku, hanya bukan anak ibuku, tetapi kemudian ia menjadi isteriku.

Kejadian 29:14

Konteks
29:14 Kata Laban kepadanya: "Sesungguhnya engkau sedarah sedaging q  dengan aku." Maka tinggallah Yakub padanya genap sebulan lamanya.

Kejadian 42:14

Konteks
42:14 Lalu kata Yusuf kepada mereka: "Sudahlah! Seperti telah kukatakan kepadamu tadi: kamu ini pengintai. q 

Kejadian 45:12

Konteks
45:12 Dan kamu telah melihat dengan mata sendiri, dan saudaraku Benyamin l  juga, bahwa mulutku sendiri mengatakannya kepadamu. m 

Kejadian 31:28

Konteks
31:28 Lagipula engkau tidak memberikan aku kesempatan untuk mencium cucu-cucuku laki-laki dan anak-anakku perempuan. d  Memang bodoh perbuatanmu itu.

Kejadian 3:1

Konteks
Manusia jatuh ke dalam dosa
3:1 Adapun ular 10  e  ialah yang paling cerdik dari segala binatang di darat yang dijadikan oleh TUHAN Allah. Ular itu berkata kepada perempuan itu: "Tentulah Allah berfirman: Semua pohon dalam taman f  ini jangan kamu makan buahnya, bukan?"

Kejadian 20:5

Konteks
20:5 Bukankah orang itu sendiri mengatakan kepadaku: Dia saudaraku? l  Dan perempuan itu sendiri telah mengatakan: Ia saudaraku. Jadi hal ini kulakukan dengan hati yang tulus m  dan dengan tangan yang suci. n "

Kejadian 31:16

Konteks
31:16 Tetapi segala kekayaan, yang telah diambil Allah dari ayah kami, adalah milik kami dan anak-anak kami; z  maka sekarang, perbuatlah segala yang difirmankan Allah kepadamu."

Kejadian 45:1

Konteks
Yusuf memperkenalkan dirinya kepada saudara-saudaranya
45:1 Ketika itu Yusuf tidak dapat menahan hatinya m  lagi di depan semua orang yang berdiri di dekatnya, lalu berserulah ia: "Suruhlah keluar semua orang dari sini. n " Maka tidak ada seorangpun yang tinggal di situ bersama-sama Yusuf, ketika ia memperkenalkan dirinya kepada saudara-saudaranya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:6]  1 Full Life : PERCAYALAH ABRAM ... MEMPERHITUNGKAN HAL ITU KEPADANYA SEBAGAI KEBENARAN.

Nas : Kej 15:6

Untuk pertama kalinya iman dan kebenaran disebut bersama-sama dalam Alkitab.

  1. 1) Di dalam PL, iman memiliki dua pengertian:
    1. (a) "percaya" atau "bergantung pada," dan
    2. (b) "taat" atau "kesetiaan." Jadi "percaya" (Ibr. _'aman_) berarti bertekun dalam mempercayai dan yakin dengan menyatakan kesetiaan yang bersifat taat. Inilah iman yang dimiliki Abram. Hatinya terarah kepada Allah dalam kepercayaan, ketaatan dan penyerahan yang tetap.
  2. 2) Allah melihat sikap hati Abram yang beriman dan memperhitungkan hal itu sebagai kebenaran. Istilah "kebenaran" berarti mempunyai hubungan yang benar dengan Allah dan kehendak-Nya (bd. Kej 6:9; Ayub 12:14 dst.). Lagi pula, Allah mengadakan perjanjian dengan Abram; dengan ini Abram menerima Allah sebagai perisai dan upahnya (ayat Kej 15:1), keturunan yang banyak (ayat Kej 15:5), dan janji suatu negeri (ayat Kej 15:7;

    lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

  3. 3) Di bawah perjanjian yang baru, berkat Allah, hubungan benar dan persekutuan dengan Allah juga diterima melalui iman. Hal ini merupakan kebenaran yang mendasar dalam PB (Rom 4:3; Gal 3:6; Yak 2:23;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

    Demikianlah, Abraham menjadi "bapa semua orang percaya" (Rom 4:11).

[3:4]  2 Full Life : SEKALI-KALI KAMU TIDAK AKAN MATI.

Nas : Kej 3:4

Umat manusia terikat kepada Allah oleh iman pada firman-Nya sebagai kebenaran mutlak

(lihat cat. --> Kej 2:16).

[atau ref. Kej 2:16]

  1. 1) Karena mengetahui hal ini, Iblis berusaha untuk menghancurkan iman wanita kepada apa yang dikatakan Allah dengan menimbulkan keragu-raguan mengenai Firman itu. Iblis memberi kesan bahwa Allah tidak bersungguh-sungguh dengan perkataan-Nya (bd. Kej 2:16-17). Dengan kata lain, kebohongan pertama Iblis merupakan suatu bentuk antinomisme, menyangkal hukuman mati untuk dosa dan kemurtadan.
  2. 2) Salah satu dosa pokok manusia ialah tidak percaya pada firman Allah. Yakni percaya bahwa Allah tidak bersungguh-sungguh ketika berbicara tentang keselamatan, kebenaran, dosa, hukuman dan kematian. Kebohongan Iblis yang paling bertahan ialah bahwa dosa dan pemberontakan kepada Allah yang tidak disesali dan disengaja tidak akan mengakibatkan perpisahan dengan Allah dan kutukan kekal

    (lihat cat. --> 1Kor 6:9;

    lihat cat. --> Gal 5:21;

    lihat cat. --> 1Yoh 2:4).

    [atau ref. 1Kor 6:9; Gal 5:21; 1Yoh 2:4]

[18:19]  3 Full Life : DIPERINTAHKANNYA KEPADA ANAK-ANAKNYA ... TETAP HIDUP MENURUT JALAN YANG DITUNJUKKAN TUHAN.

Nas : Kej 18:19

Yang penting di dalam panggilan Abraham ialah maksud Allah agar dia menjadi pemimpin rohani dalam rumahnya dan mendidik anak-anaknya menuruti jalan Tuhan. Dengan dipanggilnya Abraham, Allah menetapkan ayah sebagai yang bertanggung jawab untuk mengasuh anak-anak agar "hidup menurut jalan yang ditunjukkan Tuhan, dengan melakukan kebenaran dan keadilan"

(lihat cat. --> Ul 6:7;

[atau ref. Ul 6:7]

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

[3:5]  4 Full Life : KAMU AKAN MENJADI SEPERTI ALLAH.

Nas : Kej 3:5

Iblis, sejak semula, menggoda manusia agar percaya bahwa mereka bisa menjadi seperti Allah dan menentukan sendiri apa yang baik dan apa pula yang jahat.

  1. 1) Umat manusia, dalam usaha untuk menjadi "seperti Allah," tidak lagi bergantung pada Allah Yang Mahakuasa dan dengan demikian menjadi allah palsu

    (lihat cat. --> Kej 3:22;

    lihat cat. --> Yoh 10:34).

    [atau ref. Kej 3:22; Yoh 10:34]

    Manusia kini berusaha memperoleh pengetahuan moral dan pemahaman etis dengan memakai akalnya sendiri serta ingin dimerdekakan dari firman Allah. Sekalipun demikian, hanya Allah berhak untuk menentukan mana yang baik dan mana yang jahat.
  2. 2) Alkitab menyatakan bahwa semua yang berusaha menjadi Allah "akan lenyap dari bumi dan dari kolong langit ini" (Yer 10:10-11). Hal ini juga akan menjadi nasib antikristus yang akan menyatakan diri "sebagai Allah" (2Tes 2:4).

[18:22]  5 Full Life : ABRAHAM MASIH TETAP BERDIRI DI HADAPAN TUHAN.

Nas : Kej 18:22

Karena perhatian akan Lot sekeluarga, Abraham berdoa agar Allah tidak membinasakan kota itu (ayat Kej 18:22-33). Allah menjawab doa Abraham, sekalipun bukan dengan cara yang diharapkan Abraham. Allah tidak menghukum orang benar bersama-sama dengan orang jahat. Ia menyelamatkan yang benar, tetapi membinasakan yang jahat. Pada hari murka Allah akan menimpa bumi ini

(lihat cat. --> 1Tes 5:2;

lihat cat. --> 2Tes 2:2),

[atau ref. 1Tes 5:2; 2Tes 2:2]

Allah telah berjanji untuk meloloskan orang yang benar

(lihat cat. --> Luk 21:36;

lihat cat. --> Wahy 3:10;

[atau ref. Luk 21:36; Wahy 3:10]

lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

[44:5]  6 Full Life : DIPAKAINYA UNTUK MENELAAH

Nas : Kej 44:5

(versi Inggris NIV -- dipakai untuk meramal). Pastilah Yusuf tidak mempraktikkan ramalan karena dilarang oleh Allah. Ada dua penjelasan yang mungkin bagi penyebutannya di sini.

  1. 1) Istilah Ibrani untuk "meramal" juga dapat diterjemahkan "pasti memperhatikan." Jadi ayat ini bisa berarti bahwa Yusuf pasti akan memperhatikan bahwa cawan itu telah hilang.
  2. 2) Juga bisa berarti bahwa Yusuf sekedar menyesuaikan diri dengan citra seorang pemimpin di Mesir yang kira-kira dibayangkan oleh kakak-kakaknya (bd. ayat Kej 44:15).

[45:5]  7 Full Life : ALLAH MENYURUH AKU.

Nas : Kej 45:5

Yusuf menyatakan bahwa sering Allah menguasai tindakan-tindakan jahat manusia supaya melaksanakan kehendak-Nya (bd. Kej 50:20;

lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH).

[4:7]  8 Full Life : IA SANGAT MENGGODA ENGKAU

Nas : Kej 4:7

(versi Inggris NIV -- ia sangat menginginkanmu). Allah menggambarkan dosa sebagai kekuatan menggoda yang, seperti binatang buas, siap menerkam dan menelan. Namun, Allah juga memberikan kemampuan untuk melawan dan menolak dosa dengan tunduk pada firman-Nya, dengan bantuan kasih karunia-Nya. Manusialah yang memilih apakah mereka akan menyerah kepada dosa atau mengalahkannya (bd. Rom 6:1-23).

[6:9]  9 Full Life : NUH ADALAH SEORANG YANG BENAR DAN TIDAK BERCELA DI ANTARA ORANG-ORANG.

Nas : Kej 6:9

Di tengah kefasikan dan kejahatan yang merajalela ketika itu (ayat Kej 6:5), Allah menemukan dalam diri Nuh seorang yang benar dan yang masih berusaha untuk berhubungan dengan-Nya.

  1. 1) "Tidak bercela di antara orang-orang sezamannya" menunjukkan bahwa dia memisahkan diri dari kejahatan moral masyarakat di sekitarnya. Karena dia adalah orang benar yang takut akan Allah dan tidak menyetujui pandangan dan kelakuan umum yang populer, Nuh berkenan kepada Allah (ayat Kej 6:8; 7:1; Ibr 11:7; 2Pet 2:5).
  2. 2) Kebenaran dalam hidup Nuh ini dihasilkan oleh kasih karunia Allah, oleh iman Nuh dan pergaulannya dengan Allah (ayat Kej 6:9). Keselamatan di zaman PB harus diperoleh dengan cara yang sama, yaitu oleh kemurahan dan kasih karunia Allah yang diterima melalui iman yang begitu vital sehingga menghasilkan usaha yang tulus untuk bergaul dengan Allah dan hidup terpisah dari angkatan yang jahat (ayat Kej 6:22; Kej 7:5,9,16). Ibr 11:7 menyatakan bahwa Nuh "ditentukan untuk menerima kebenaran sesuai dengan imannya."
  3. 3) PB juga menyatakan bahwa Nuh merupakan pengkhotbah kebenaran (2Pet 2:5). Di dalam hal ini dia merupakan teladan bagi para pengkhotbah.

[3:1]  10 Full Life : ADAPUN ULAR.

Nas : Kej 3:1

Di dalam episode ini ular menyerang Allah melalui ciptaan-Nya. Dia menyatakan bahwa apa yang dikatakan Allah kepada Adam tidak benar (ayat Kej 3:3-4); akhirnya dia menyebabkan Allah mengutuk ciptaan-Nya termasuk umat manusia yang diciptakan menurut gambar-Nya itu (ayat Kej 3:16-19). "Ular" kemudian disebut sebagai Iblis (bd. Wahy 12:9; Wahy 20:2). Iblis jelas menguasai ular dan memakainya sebagai sarana dalam mengadakan pencobaan (bd. 2Kor 11:3,14; Wahy 20:2;

lihat cat. --> Mat 4:10

[atau ref. Mat 4:10]

mengenai Iblis).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA