TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 8:8

Konteks
8:8 Kambing jantan itu sangat membesarkan dirinya, tetapi ketika ia sampai pada puncak kuasanya, patahlah e  tanduk yang besar itu, lalu pada tempatnya tumbuh empat tanduk yang aneh, sejajar dengan keempat mata angin yang dari langit. f 

Daniel 6:14

Konteks
6:14 (6-15) Setelah raja mendengar hal itu, maka sangat sedihlah j  ia, dan ia mencari jalan untuk melepaskan Daniel, bahkan sampai matahari masuk, ia masih berusaha untuk menolongnya.

Daniel 2:12

Konteks
2:12 Maka raja menjadi sangat geram c  dan murka karena hal itu, lalu dititahkannyalah untuk melenyapkan d  semua orang bijaksana di Babel.

Daniel 7:28

Konteks
7:28 Sekianlah berita itu. Adapun aku, Daniel, pikiran-pikiranku r  sangat menggelisahkan s  aku, sehingga aku menjadi pucat; t  dan aku menyimpan hal itu dalam ingatanku."

Daniel 9:18

Konteks
9:18 Ya Allahku, arahkanlah telinga-Mu o  dan dengarlah, p  bukalah mata-Mu dan lihatlah q  kebinasaan kami dan kota yang disebut dengan nama-Mu, r  sebab kami menyampaikan doa permohonan kami ke hadapan-Mu bukan berdasarkan jasa-jasa kami, tetapi berdasarkan kasih sayang-Mu s  yang berlimpah-limpah.

Daniel 11:25

Konteks
11:25 Kekuatan dan keberaniannya akan ditujukannya melawan raja negeri Selatan dengan memakai tentara yang besar; dan walaupun raja negeri Selatan itu akan bersiap untuk berperang dengan tentara yang amat besar dan kuat, ia tidak akan dapat bertahan, sebab akan diadakan siasat terhadap dia,

Daniel 9:23

Konteks
9:23 Ketika engkau mulai menyampaikan permohonan a  keluarlah suatu firman, maka aku datang untuk memberitahukannya kepadamu, sebab engkau sangat dikasihi. b  Jadi camkanlah firman itu dan perhatikanlah penglihatan c  itu!

Daniel 2:31

Konteks
2:31 Ya raja, tuanku melihat suatu penglihatan, yakni sebuah patung l  yang amat besar! Patung ini tinggi, berkilau-kilauan luar biasa, tegak di hadapan tuanku, dan tampak mendahsyatkan. m 

Daniel 8:9

Konteks
8:9 Maka dari salah satu tanduk itu muncul suatu tanduk 1  kecil, g  yang menjadi sangat besar ke arah selatan, ke arah timur dan ke arah Tanah Permai. h 

Daniel 7:7

Konteks
7:7 Kemudian aku melihat dalam penglihatan x  malam itu, tampak seekor binatang yang keempat, yang menakutkan dan mendahsyatkan, dan ia sangat kuat. Ia bergigi besar dari besi; y  ia melahap dan meremukkan, dan sisanya z  diinjak-injaknya a  dengan kakinya; ia berbeda dengan segala binatang yang terdahulu; lagipula ia bertanduk b  sepuluh.

Daniel 3:22

Konteks
3:22 Karena titah raja itu keras, dipanaskanlah perapian itu dengan luar biasa, sehingga nyala api itu membakar mati orang-orang yang mengangkat Sadrakh, Mesakh dan Abednego r  itu ke atas.

Daniel 4:10

Konteks
4:10 Adapun penglihatan yang kudapat di tempat tidurku x  itu, demikian: di tengah-tengah bumi ada sebatang pohon 2  yang sangat tinggi; y 

Daniel 11:23

Konteks
11:23 Dan dari saat diadakan persekutuan dengan dia, ia akan berlaku curang, j  dan ia akan maju serta menjadi berkuasa, meskipun sedikit orang-orangnya.

Daniel 11:34

Konteks
11:34 Sementara jatuh, mereka akan mendapat pertolongan sedikit, dan banyak orang akan menggabungkan diri kepada mereka secara berpura-pura. w 

Daniel 8:6

Konteks
8:6 Ia datang pada domba jantan yang dua tanduknya dan yang kulihat berdiri di depan sungai itu, lalu menyerangnya dengan keganasan yang hebat.

Daniel 7:19

Konteks
7:19 Lalu aku ingin mendapat penjelasan tentang binatang yang keempat itu, yang berbeda dengan segala binatang yang lain, yang sangat menakutkan, dengan gigi besinya dan kuku tembaganya, yang melahap dan meremukkan dan menginjak-injak sisanya dengan kakinya;

Daniel 3:13

Konteks
3:13 Sesudah itu Nebukadnezar memerintahkan dalam marahnya g  dan geramnya untuk membawa Sadrakh, Mesakh dan Abednego menghadap. Setelah orang-orang itu dibawa menghadap raja,

Daniel 11:3

Konteks
11:3 Kemudian akan muncul seorang raja yang gagah perkasa 3 , yang akan memerintah dengan kekuasaan yang besar dan akan berbuat sekehendaknya. n 

Daniel 2:1

Konteks
Mimpi Nebukadnezar
2:1 Pada tahun yang kedua pemerintahan Nebukadnezar bermimpilah j  Nebukadnezar 4 ; karena itu hatinya gelisah k  dan ia tidak dapat tidur. l 

Daniel 10:11

Konteks
10:11 Katanya kepadaku: "Daniel, engkau orang yang dikasihi 5 , m  camkanlah firman yang kukatakan kepadamu, dan berdirilah n  pada kakimu, sebab sekarang aku diutus kepadamu." Ketika hal ini dikatakannya kepadaku, berdirilah aku dengan gemetar.

Daniel 5:14

Konteks
5:14 Telah kudengar tentang engkau, bahwa engkau penuh dengan roh para dewa, h  dan bahwa padamu terdapat kecerahan, akal budi dan hikmat i  yang luar biasa.

Daniel 7:13

Konteks
7:13 Aku terus melihat dalam penglihatan malam itu, tampak datang p  dengan awan-awan dari langit q  seorang seperti anak manusia 6 ; r  datanglah ia kepada Yang Lanjut Usianya itu, dan ia dibawa ke hadapan-Nya.

Daniel 11:44

Konteks
11:44 Tetapi kabar-kabar dari sebelah timur dan dari sebelah utara akan mengejutkan hatinya, sehingga ia akan keluar dengan kegeraman yang besar untuk memusnahkan dan membinasakan banyak orang.

Daniel 12:13

Konteks
12:13 Tetapi engkau, pergilah sampai tiba akhir zaman, r  dan engkau akan beristirahat, s  dan akan bangkit untuk mendapat bagianmu t  u  pada kesudahan zaman."

Daniel 10:7

Konteks
10:7 Hanya aku, Daniel, melihat penglihatan itu, tetapi orang-orang yang bersama-sama dengan aku, tidak melihatnya; e  tetapi mereka ditimpa oleh ketakutan yang besar, sehingga mereka lari bersembunyi;

Daniel 3:24

Konteks
3:24 Kemudian terkejutlah raja Nebukadnezar lalu bangun dengan segera; berkatalah ia kepada para menterinya: "Bukankah tiga orang yang telah kita campakkan dengan terikat ke dalam api itu?" Jawab mereka kepada raja: "Benar, ya raja!"

Daniel 11:30

Konteks
11:30 karena akan datang kapal-kapal orang Kitim o  melawan dia, sehingga hilanglah keberaniannya. p  Lalu pulanglah ia dengan hati mendendam q  terhadap Perjanjian Kudus dan ia akan bertindak: setelah pulang kembali, ia akan menujukan perhatiannya kepada mereka yang meninggalkan Perjanjian Kudus.

Daniel 4:3

Konteks
4:3 Betapa besarnya tanda-tanda-Nya dan betapa hebatnya mujizat-mujizat-Nya! i  Kerajaan-Nya adalah kerajaan yang kekal j  dan pemerintahan-Nya turun-temurun!

Daniel 11:12

Konteks
11:12 Setelah tentara besar itu dihancurkannya, maka hatinya akan bermegah; walaupun ia telah menewaskan berlaksa-laksa orang, ia tidak akan mempunyai kekuatan.

Daniel 11:20

Konteks
11:20 Menggantikan dia akan muncul seorang yang menyuruh seorang pemungut pajak menjalani bagian yang terindah e  dari kerajaan itu, tetapi beberapa hari kemudian ia akan dibinasakan 8 , bukan oleh kemarahan atau oleh peperangan.

Daniel 8:24

Konteks
8:24 Kekuatannya akan menjadi hebat, tetapi tidak sekuat yang terdahulu, dan ia akan mendatangkan kebinasaan yang mengerikan, dan apa yang dilakukannya akan berhasil; orang-orang berkuasa akan dibinasakannya, juga umat orang kudus. j 

Daniel 11:10

Konteks
11:10 Kemudian anak-anaknya akan bersiap untuk berperang 9 , dan akan mengerahkan sejumlah tentara yang besar, lalu salah seorang dari mereka itu akan bergerak maju melawan dia, menggenangi dan meliputi semuanya seperti air bah; t  dan pada serbuan yang kedua kalinya ia akan sampai ke benteng musuhnya.

Daniel 7:8-9

Konteks
7:8 Sementara aku memperhatikan tanduk-tanduk itu, tampak tumbuh di antaranya suatu tanduk lain yang kecil 10 , c  sehingga tiga dari tanduk-tanduk yang dahulu itu tercabut; dan pada tanduk itu tampak ada mata seperti mata manusia d  dan mulut yang menyombong. e  7:9 Sementara aku terus melihat, takhta-takhta diletakkan, lalu duduklah f  Yang Lanjut Usianya 11 ; g  pakaian-Nya putih seperti salju h  dan rambut-Nya bersih seperti bulu domba; i  kursi-Nya dari nyala api dengan roda-rodanya j  dari api yang berkobar-kobar;

Daniel 8:5

Konteks
8:5 Tetapi sementara aku memperhatikannya, tampak seekor kambing jantan 12  datang dari sebelah barat, yang melintasi seluruh bumi tanpa menginjak tanah; dan kambing jantan itu mempunyai satu tanduk yang aneh di antara kedua matanya.

Daniel 8:17

Konteks
8:17 Lalu datanglah ia ke tempat aku berdiri, dan ketika ia datang, terkejutlah aku dan jatuh tertelungkup, z  lalu ia berkata kepadaku: "Pahamilah, anak manusia, bahwa penglihatan itu mengenai akhir masa! a "

Daniel 10:1

Konteks
Penglihatan Daniel di tepi sungai Tigris
10:1 Pada tahun ketiga pemerintahan Koresh, p  raja orang Persia, suatu firman dinyatakan kepada Daniel yang diberi nama Beltsazar; q  firman itu benar r  dan mengenai kesusahan yang besar. Maka dicamkannyalah firman itu dan diperhatikannyalah penglihatan itu.

Daniel 10:19

Konteks
10:19 dan berkata: "Hai engkau yang dikasihi, d  janganlah takut, sejahteralah e  engkau, jadilah kuat, f  ya, jadilah kuat!" Sementara ia berbicara dengan aku, aku merasa kuat lagi dan berkata: "Berbicaralah kiranya tuanku, sebab engkau telah memberikan aku kekuatan. g "

Daniel 11:2

Konteks
Raja negeri Utara dan raja negeri Selatan
11:2 "Oleh sebab itu, aku akan memberitahukan kepadamu hal yang benar 13 . l  Sesungguhnya, tiga raja lagi akan muncul di negeri Persia, dan yang keempat akan mendapat kekayaan yang lebih besar dari mereka semua, dan apabila ia telah menjadi kuat karena kekayaannya, ia akan berusaha sekuat-kuatnya untuk melawan kerajaan Yunani. m 

Daniel 11:8

Konteks
11:8 Bahkan dewa-dewa r  mereka dan patung-patung tuangan mereka dan barang-barang mereka yang berharga dari perak dan emas akan diangkutnya sebagai jarahan ke Mesir, s  lalu beberapa tahun lamanya ia akan berhenti berperang melawan raja negeri Utara.

Daniel 5:11

Konteks
5:11 sebab dalam kerajaan tuanku ada seorang yang penuh dengan roh para dewa y  yang kudus! Dalam zaman ayah tuanku ada terdapat pada orang itu kecerahan, akal budi dan hikmat z  yang seperti hikmat para dewa. a  Ia telah diangkat oleh raja Nebukadnezar, ayah tuanku menjadi kepala orang-orang berilmu, para ahli jampi, para Kasdim dan para ahli nujum, b 

Daniel 5:9

Konteks
5:9 Sesudah itu sangatlah cemas w  hati raja Belsyazar dan ia menjadi pucat; juga para pembesarnya terperanjat.

Daniel 3:20

Konteks
3:20 Kepada beberapa orang yang sangat kuat dari tentaranya dititahkannya untuk mengikat Sadrakh, Mesakh dan Abednego q  dan mencampakkan mereka ke dalam perapian yang menyala-nyala itu.

Daniel 4:5

Konteks
4:5 lalu aku mendapat mimpi l  yang mengejutkan aku, dan khayalanku di tempat tidurku m  serta penglihatan-penglihatan yang kulihat n  menggelisahkan aku. o 

Daniel 4:11

Konteks
4:11 pohon itu bertambah besar dan kuat, tingginya sampai ke langit, dan dapat dilihat sampai ke ujung seluruh bumi. z 

Daniel 6:23

Konteks
6:23 (6-24) Lalu sangat sukacitalah raja dan ia memberi perintah, supaya Daniel ditarik dari dalam gua itu. Maka ditariklah Daniel dari dalam gua itu, dan tidak terdapat luka v  apa-apa padanya, karena ia percaya w  kepada Allahnya 14 .

Daniel 4:21

Konteks
4:21 yang daun-daunnya indah dan buahnya berlimpah-limpah dan padanya ada makanan bagi semua yang hidup, yang di bawahnya ada binatang-binatang di padang dan di dahan-dahannya bersarang burung-burung di udara p --

Daniel 7:22

Konteks
7:22 sampai Yang Lanjut Usianya itu datang dan keadilan diberikan kepada orang-orang kudus milik Yang Mahatinggi dan waktunya datang orang-orang kudus itu memegang pemerintahan. e 

Daniel 8:27

Konteks
8:27 Maka aku, Daniel, lelah dan jatuh sakit q  beberapa hari lamanya; kemudian bangunlah aku dan melakukan pula urusan r  raja. Dan aku tercengang-cengang s  tentang penglihatan itu, tetapi tidak memahaminya.

Daniel 11:43

Konteks
11:43 Ia akan menguasai harta benda emas dan perak dan segala barang berharga negeri Mesir, j  dan orang Libia k  serta orang Etiopia akan mengikuti dia.

Daniel 12:4

Konteks
12:4 Tetapi engkau, Daniel, sembunyikanlah segala firman itu, dan meteraikanlah w  Kitab itu 15  sampai pada akhir zaman; x  banyak orang akan menyelidikinya, y  dan pengetahuan akan bertambah."

Daniel 4:12

Konteks
4:12 Daun-daunnya indah, buahnya berlimpah-limpah, padanya ada makanan bagi semua yang hidup; di bawahnya binatang-binatang di padang mencari tempat bernaung dan di dahan-dahannya a  bersarang burung-burung di udara, dan segala makhluk mendapat makanan dari padanya.

Daniel 6:4

Konteks
6:4 (6-5) Kemudian para pejabat tinggi dan wakil raja itu mencari alasan dakwaan w  terhadap Daniel dalam hal pemerintahan, tetapi mereka tidak mendapat alasan apapun atau sesuatu kesalahan, sebab ia setia dan tidak ada didapati sesuatu kelalaian atau sesuatu kesalahan padanya.

Daniel 8:4

Konteks
8:4 Aku melihat domba jantan itu menanduk ke barat, ke utara dan ke selatan, dan tidak ada seekor binatangpun yang tahan menghadapi dia, dan tidak ada yang dapat membebaskan dari kuasanya; a  ia berbuat sekehendak b  hatinya dan membesarkan diri.

Daniel 12:1

Konteks
Akhir zaman
12:1 "Pada waktu itu juga akan muncul Mikhael, m  pemimpin besar itu, yang akan mendampingi anak-anak bangsamu; dan akan ada suatu waktu kesesakan n  yang besar 16 , seperti yang belum pernah terjadi sejak ada bangsa-bangsa sampai pada waktu itu. Tetapi pada waktu itu bangsamu akan terluput, o  yakni barangsiapa yang didapati namanya tertulis dalam Kitab p  itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:9]  1 Full Life : MUNCUL SUATU TANDUK.

Nas : Dan 8:9

Dari salah satu tanduk itu muncul suatu tanduk kecil (versi Inggris NIV -- yang semula kecil); ini mengacu kepada Antiokhus Epifanes yang pada tahun 168 SM mendirikan patung dari dewa Yunani Zeus di Bait Suci dan mempersembahkan seekor babi di atas mezbah (lih. ayat Dan 8:23-25). Yudas Makabe kemudian merebut kembali Yerusalem dan menguduskan kembali Bait Suci dan mezbahnya (165 SM).

[4:10]  2 Full Life : SEBATANG POHON.

Nas : Dan 4:10

Lih. ayat Dan 4:22 tentang apa yang dilambangkan pohon ini

menurut Daniel.

[11:3]  3 Full Life : RAJA YANG GAGAH PERKASA.

Nas : Dan 11:3

Yang dimaksud adalah Aleksander Agung (336-323 SM), yang wafat pada puncak kekuasaannya; kerajaannya tidak diwarisi oleh keturunannya, melainkan dibagi di antara empat panglimanya (ayat Dan 11:4;

lihat cat. --> Dan 7:3).

[atau ref. Dan 7:3]

[2:1]  4 Full Life : BERMIMPILAH NEBUKADNEZAR.

Nas : Dan 2:1

Raja sangat gelisah karena mimpinya dan tentu saja berpikir bahwa para dewa sedang berusaha menyampaikan sesuatu kepadanya; jadi dia memanggil para peramal untuk memberitahukan mimpi itu serta maknanya kepadanya.

[10:11]  5 Full Life : ENGKAU ORANG YANG DIKASIHI.

Nas : Dan 10:11

Kemuliaan dan semarak penglihatan ini menyedot kekuatan Daniel; kemudian tangan seorang malaikat menyentuh dan mengangkatnya sampai bertumpu pada tangan dan lututnya. Semangat Daniel dibangkitkan ketika malaikat itu menyebut dia sebagai "orang yang dikasihi" dan mengatakan padanya, "Janganlah takut" (ayat Dan 10:12). Allah mengasihi dunia (Yoh 3:16), tetapi Ia menanggapi secara khusus kasih dan kesetiaan umat yang, seperti Daniel, adalah hamba-hamba-Nya yang sejati. Umat Allah yang setia tidak perlu takut ketika Allah berbicara kepada mereka.

[7:13]  6 Full Life : SEORANG SEPERTI ANAK MANUSIA.

Nas : Dan 7:13

Oknum agung ini dihadapkan kepada Allah Bapa sebagai oknum yang terpisah dan berbeda dari Dia untuk menerima kerajaan kekal yang tidak pernah akan diberikan kepada orang lain (seperti yang terjadi dengan kerajaan-kerajaan sebelumnya). Awan-awan dari langit itu mungkin awan kemuliaan (bd. Kel 40:34,38; Kis 1:9,11; 1Tes 4:17; Wahy 1:7), yang menunjukkan bahwa Dialah Putra ilahi itu (Mat 26:64), Tuhan kita Yesus Kristus (bd. Luk 21:27; Yoh 1:51).

[3:24]  7 Full Life : YANG KEEMPAT ITU RUPANYA SEPERTI ANAK DEWA.

Nas : Dan 3:24-25

Orang keempat itu mungkin saja malaikat atau manisfestasi prapenjelmaan dari Kristus yang diutus untuk melindungi ketiga sahabat Daniel dan mendampingi mereka pada saat cobaan yang hebat itu. Perhatikan bahwa makna nama Ibrani ketiga pemuda ini sesuai dengan kelepasan yang dikaruniakan Allah kepada mereka. "Tuhan menunjukkan kasih karunia" (Hananya) kepada mereka dan "Tuhan menolong" (Azarya) mereka. Rupa orang keempat di dalam perapian itu adalah seperti oknum "yang setara dengan Allah" (Misael;

lihat cat. --> Dan 1:7).

[atau ref. Dan 1:7]

[11:20]  8 Full Life : IA AKAN DIBINASAKAN.

Nas : Dan 11:20

Pembunuhan Seleukus IV Filopater (187-175 SM) diatur oleh menteri keuangannya, Heliodorus.

[11:10]  9 Full Life : ANAK-ANAKNYA AKAN BERSIAP UNTUK BERPERANG.

Nas : Dan 11:10-12

Dua putra Seleukus II ialah Seleukus III Ceraunus (226-223 SM) dan Antiokhus III Agung (223-187 SM). Antiokhus III dikalahkan oleh Ptolemeus IV Filopater (221-203 SM) dengan kehilangan sekitar 10.000 tentara di benteng Rafia, Palestina selatan.

[7:8]  10 Full Life : TANDUK LAIN YANG KECIL.

Nas : Dan 7:8

Tanduk kecil ini melambangkan pemimpin besar terakhir di dunia -- antikristus (1Yoh 2:18), manusia durhaka (2Tes 2:3,8), binatang yang mengalahkan tiga dari sepuluh raja itu (ayat Dan 7:11,24; Wahy 13:7; Wahy 19:19-20). Dia akan berperang melawan orang-orang kudus Allah, mengalahkan mereka (ayat Dan 7:21-22,25), dan mengucapkan perkataan yang menentang Allah (ayat Dan 7:25). Ketika "Yang Lanjut Usia" (yaitu, Yesus Kristus) datang (ayat Dan 7:9), orang kudus akan memegang pemerintahan (ayat Dan 7:22,27; bd. Wahy 11:15-18; 20:4-6); antikristus akan dibinasakan (ayat Dan 7:11,26) dan dicampakkan ke dalam lautan api yang menyala-nyala (Wahy 19:20).

[7:9]  11 Full Life : DUDUKLAH YANG LANJUT USIANYA.

Nas : Dan 7:9

"Yang Lanjut Usia" adalah cara lain untuk mengakui Allah sebagai Yang Kekal, Yang oleh Abraham diakui sebagai "Hakim segenap bumi" (Kej 18:25). Ia dilukiskan sebagai menghakimi semua orang dan semua kerajaan pada akhir zaman. Gambaran Allah di dalam ayat ini juga menyatakan kekudusan-Nya ("pakaiannya putih seperti salju"), keagungan-Nya ("rambutnya bersih seperti bulu domba"), dan keadilan yang menyala-nyala ("kursi-Nya dari nyala api dan roda-rodanya dari api yang berkobar-kobar").

[8:5]  12 Full Life : SEEKOR KAMBING JANTAN.

Nas : Dan 8:5

Kambing jantan dari barat ini adalah kerajaan Yunani dan tanduknya yang menonjol melambangkan Aleksander Agung (lih. ayat Dan 8:21-22) yang wafat sebelum waktunya pada puncak kekuasaannya; sesudah itu kerajaannya dibagi di antara keempat panglimanya

(lihat cat. --> Dan 7:3).

[atau ref. Dan 7:3]

[11:2]  13 Full Life : AKU AKAN MEMBERITAHUKAN KEPADAMU HAL YANG BENAR.

Nas : Dan 11:2

"Hal yang benar" adalah sebuah nubuat yang berisi garis besar peristiwa-peristiwa penting yang membawa kepada naiknya Antiokhus Epifanes, penguasa Yunani yang mencemarkan Bait Suci (ayat Dan 11:2-35). Persia akan memiliki tiga raja lagi, Kambisus I (530-522 SM), Pseudo-Merdis atau Gaumata (522 SM), dan Darius I (522-486 SM). Kemudian, raja keempat Ahasyweros (486-465 SM) akan berperang melawan Yunani. Dengan disebutnya Yunani (kerajaan berikutnya), Persia tidak disebut lagi sekalipun masih bertahan beberapa waktu.

[6:23]  14 Full Life : KARENA IA PERCAYA KEPADA ALLAHNYA.

Nas : Dan 6:24

Sekalipun raja berusaha untuk membesarkan hati Daniel untuk mengandalkan Allahnya (ayat Dan 6:17), suaranya pada keesokan hari tidak menunjukkan harapannya bahwa Daniel telah dilepaskan (ayat Dan 6:21); tetapi malaikat Allah telah menutup mulut singa-singa itu terhadap nabi yang setia, karena itu dia dalam keadaan sehat walafiat. Kelepasan ini mendorong Darius untuk bersaksi tentang kuasa Allah yang lebih besar daripada kuasa singa (ayat Dan 6:27-28). Perhatikan juga bahwa nama Daniel, "Allah adalah Hakimku," terbukti benar dalam pengalamannya sendiri. Ia dibenarkan oleh Tuhan dan dinyatakan benar berhubung dengan halnya memilih kemurnian hukum Allah (pasal Dan 1:1-21) dan kesetiaannya dalam doa (pasal Dan 6:1-28).

[12:4]  15 Full Life : METERAIKANLAH KITAB ITU.

Nas : Dan 12:4

Daniel diperintahkan untuk memeteraikan kitab itu; nubuat-nubuat itu bukan hanya untuk zamannya, tetapi juga untuk akhir zaman, untuk mendorong orang yang hidup pada masa itu. Daniel kemudian melihat dua malaikat, satu di tiap-tiap tepi sungai, sambil bertanya berapa lama hingga akhir zaman tiba. Orang yang berpakaian kain lenan (bd. Dan 10:5-6) bersumpah demi Allah bahwa waktunya akan menjadi tiga setengah tahun, mungkin mengacu kepada paruhan terakhir dari tujuh masa yang ke-70

(lihat cat. --> Dan 9:27).

[atau ref. Dan 9:27]

[12:1]  16 Full Life : WAKTU KESESAKAN BESAR.

Nas : Dan 12:1

Daniel menubuatkan suatu masa penuh kesulitan bagi Israel, yang menggenapi Yer 30:7 (juga lih. Mat 24:15,21; Wahy 6:17), tetapi maksud Allah masih untuk melepaskan umat Daniel yang namanya tertulis "dalam Kitab itu" (yaitu, "kitab kehidupan"; lih. Fili 4:3; Wahy 3:5; Wahy 21:27). Mereka akhirnya akan mempercayai Yesus sebagai Mesias, Juruselamat, dan Tuhan mereka.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA