TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 2:1

Konteks
Raja yang diurapi TUHAN
2:1 Mengapa rusuh bangsa-bangsa 1 , mengapa suku-suku bangsa mereka-reka w  perkara yang sia-sia?

Mazmur 2:10

Konteks
2:10 Oleh sebab itu, hai raja-raja, bertindaklah bijaksana, r  terimalah pengajaran, hai para hakim s  dunia!

Mazmur 11:3

Konteks
11:3 Apabila dasar-dasar p  dihancurkan, apakah yang dapat dibuat oleh orang benar itu?

Mazmur 12:8

Konteks
12:8 (12-9) Orang-orang fasik berjalan r  ke mana-mana, sementara kebusukan muncul di antara anak-anak manusia.

Mazmur 17:5

Konteks
17:5 langkahku tetap mengikuti jejak-Mu, q  kakiku tidak goyang. r 

Mazmur 24:1

Konteks
Kedatangan Raja Kemuliaan dalam Bait Allah
24:1 Mazmur Daud. Tuhanlah k  yang empunya bumi serta segala isinya, dan dunia serta yang diam di dalamnya. l 

Mazmur 33:17

Konteks
33:17 Kuda m  adalah harapan sia-sia untuk mencapai kemenangan, yang sekalipun besar ketangkasannya tidak dapat memberi keluputan.

Mazmur 37:23

Konteks
37:23 TUHAN menetapkan o  langkah-langkah orang yang hidupnya berkenan p  kepada-Nya;

Mazmur 38:18

Konteks
38:18 (38-19) ya, aku mengaku kesalahanku, h  aku cemas karena dosaku.

Mazmur 50:2

Konteks
50:2 Dari Sion, j  puncak keindahan, k  Allah tampil bersinar. l 

Mazmur 52:1

Konteks
Hukuman terhadap orang fasik
52:1 Untuk pemimpin biduan. Nyanyian pengajaran Daud, (52-2) ketika Doeg, orang Edom b  itu, datang memberitahukan kepada Saul, bahwa Daud telah sampai di rumah Ahimelekh. (52-3) Mengapa engkau memegahkan c  diri dengan kejahatan, hai pahlawan, terhadap orang yang dikasihi Allah sepanjang hari? d 

Mazmur 54:4

Konteks
54:4 (54-6) Sesungguhnya, Allah adalah penolongku 2 ; q  Tuhanlah yang menopang r  aku.

Mazmur 55:4

Konteks
55:4 (55-5) Hatiku gelisah 3 , f  kengerian g  maut telah menimpa aku.

Mazmur 71:1

Konteks
Doa minta perlindungan di masa tua
71:1 Pada-Mu, ya TUHAN, aku berlindung 4  r , janganlah sekali-kali aku mendapat malu s .

Mazmur 71:21

Konteks
71:21 Engkau akan menambah kebesaranku j  dan akan berpaling menghibur k  aku.

Mazmur 89:4

Konteks
89:4 (89-5) Untuk selama-lamanya Aku hendak menegakkan anak cucumu 5 , dan membangun takhtamu turun-temurun. l " Sela

Mazmur 93:2

Konteks
93:2 takhta-Mu tegak w  sejak dahulu kala, dari kekal x  Engkau ada.

Mazmur 94:7

Konteks
94:7 dan mereka berkata: "TUHAN tidak melihatnya, s  dan Allah Yakub t  tidak mengindahkannya."

Mazmur 96:7

Konteks
96:7 Kepada TUHAN, k  hai suku-suku bangsa, l  kepada TUHAN sajalah kemuliaan dan kekuatan!

Mazmur 107:33

Konteks
107:33 Dibuat-Nya sungai-sungai menjadi padang gurun, y  dan pancaran-pancaran air z  menjadi tanah gersang,

Mazmur 109:14

Konteks
109:14 Biarlah kesalahan nenek moyangnya f  diingat-ingat di hadapan TUHAN, dan janganlah dihapuskan dosa ibunya.

Mazmur 109:23-24

Konteks
109:23 aku menghilang seperti bayang-bayang t  pada waktu memanjang, aku dikebutkan seperti belalang. 109:24 Lututku melentuk u  oleh sebab berpuasa, v  dan badanku menjadi kurus, habis lemaknya. w 

Mazmur 115:2

Konteks
115:2 Mengapa bangsa-bangsa akan berkata: "Di mana Allah r  mereka?"

Mazmur 116:5

Konteks
116:5 TUHAN adalah pengasih dan adil, s  Allah kita penyayang. t 

Mazmur 116:15

Konteks
116:15 Berharga di mata h  TUHAN kematian semua orang yang dikasihi-Nya 6 . i 

Mazmur 118:16

Konteks
118:16 tangan kanan TUHAN berkuasa meninggikan, tangan kanan TUHAN melakukan keperkasaan!"

Mazmur 118:20

Konteks
118:20 Inilah pintu gerbang TUHAN, c  orang-orang benar akan masuk d  ke dalamnya.

Mazmur 118:22

Konteks
118:22 Batu g  yang dibuang 7  oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru. h 

Mazmur 118:28

Konteks
118:28 Allahku Engkau, aku hendak bersyukur kepada-Mu, Allahku, r  aku hendak meninggikan s  Engkau.

Mazmur 119:1

Konteks
Bahagianya orang yang hidup menurut Taurat TUHAN
119:1 8 Berbahagialah 9  orang-orang yang hidupnya tidak bercela, t  yang hidup u  menurut Taurat TUHAN 10 . v 

Mazmur 119:15

Konteks
119:15 Aku hendak merenungkan titah-titah-Mu u  dan mengamat-amati jalan-jalan-Mu.

Mazmur 119:20

Konteks
119:20 Hancur z  jiwaku karena rindu kepada hukum-hukum-Mu a  setiap waktu.

Mazmur 119:28

Konteks
119:28 Jiwaku menangis karena duka hati, l  teguhkanlah aku m  sesuai dengan firman-Mu. n 

Mazmur 119:56

Konteks
119:56 Inilah yang kuperoleh, bahwa aku memegang titah-titah-Mu. h 

Mazmur 119:60

Konteks
119:60 Aku bersegera dan tidak berlambat-lambat untuk berpegang pada perintah-perintah-Mu. o 

Mazmur 119:86

Konteks
119:86 Segala perintah-Mu dapat dipercaya; h  mereka mengejar i  aku tanpa alasan j --tolonglah aku! k 

Mazmur 119:89

Konteks
119:89 Untuk selama-lamanya, p  ya TUHAN, firman-Mu tetap teguh 11  di sorga.

Mazmur 119:114

Konteks
119:114 Engkaulah persembunyianku dan perisaiku; h  aku berharap i  kepada firman-Mu.

Mazmur 119:123

Konteks
119:123 Mataku sangat merindukan z  keselamatan a  dari pada-Mu dan merindukan janji-Mu b  yang adil.

Mazmur 119:138

Konteks
119:138 Telah Kauperintahkan peringatan-peringatan-Mu dalam keadilan f  dan dalam kesetiaan g  belaka.

Mazmur 121:4-5

Konteks
121:4 Sesungguhnya tidak terlelap dan tidak tertidur Penjaga h  Israel. 121:5 Tuhanlah Penjagamu 12 , i  Tuhanlah naunganmu di sebelah tangan kananmu.

Mazmur 124:8

Konteks
124:8 Pertolongan kita adalah dalam nama x  TUHAN, yang menjadikan langit y  dan bumi.

Mazmur 126:5

Konteks
126:5 Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata, u  akan menuai v  dengan bersorak-sorai 13 . w 

Mazmur 128:4

Konteks
128:4 Sesungguhnya demikianlah akan diberkati p  orang laki-laki yang takut akan TUHAN. q 

Mazmur 129:3

Konteks
129:3 Di atas punggungku pembajak membajak, membuat panjang alur bajak mereka.

Mazmur 129:7

Konteks
129:7 yang tidak digenggam tangan penyabit, g  atau dirangkum orang yang mengikat berkas,

Mazmur 132:3

Konteks
132:3 "Sesungguhnya aku tidak akan masuk ke dalam kemah kediamanku, k  tidak akan berbaring di ranjang petiduranku,

Mazmur 145:16

Konteks
145:16 Engkau yang membuka tangan-Mu dan yang berkenan n  mengenyangkan segala yang hidup.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:1]  1 Full Life : MENGAPA RUSUH BANGSA-BANGSA.

Nas : Mazm 2:1-12

Mazmur ini terdiri atas empat pemandangan yang berbeda.

  1. 1) Pemazmur mulai dengan membicarakan bangsa-bangsa dan raja-raja dunia yang menentang Yang Diurapi Allah (ayat Mazm 2:1-3; bd. Kis 4:25-27;

    lihat cat. --> Mazm 2:2 berikutnya)

    [atau ref. Mazm 2:2]

    -- suatu gambaran menyedihkan mengenai pemberontakan congkak umat manusia terhadap Allah, hukum-Nya, penebusan-Nya, Mesias-Nya, dan ajaran moral penyataan-Nya. Para penulis PB juga melihat dunia sedang menentang Kristus, orang percaya, dan iman alkitabiah (Yoh 15:19; Ef 6:12).
  2. 2) Allah menanggapi mereka dengan mencemooh usaha bodoh dari dunia yang berusaha menyingkirkan Dia (ayat Mazm 2:4-6). Saatnya akan tiba ketika Ia akan mengakhiri pemberontakan manusia dan menegakkan kerajaan-Nya di atas muka bumi ini (lih. Rom 1:18; 1Tes 5:1-11; 2Tes 2:8; Wahy 19:11-21).
  3. 3) Allah Bapa berjanji untuk mengutus Anak yang dikasihi-Nya (ayat Mazm 2:7-9), puncak warisan bangsa-bangsa (lih. Kis 13:33; Ibr 1:5; Ibr 5:5; bd. Mat 3:17; 17:5; 2Pet 1:17), untuk mengalahkan semua pihak yang menentang pemerintahan-Nya. Jadi, janji ini akan digenapi ketika Kristus datang ke dunia pada akhir zaman dan membinasakan semua musuh Allah (lih. Wahy 12:5; 19:15). Ketika itu semua orang percaya yang setia akan ikut memerintah bangsa-bangsa bersama dengan Dia (Wahy 2:26-27).
  4. 4) Melalui pemazmur, Roh Kudus menasihati umat manusia untuk bersikap bijaksana di hadapan Allah Yang Mahakuasa dan berlindung pada-Nya sebelum hari penghakiman yang dahsyat itu tiba (ayat Mazm 2:10-12; Ibr 3:7-19).

[54:4]  2 Full Life : ALLAH ADALAH PENOLONGKU.

Nas : Mazm 54:6

Mazmur ini merupakan doa yang cocok bagi orang percaya yang menghadapi bahaya atau terancam bencana. Pemazmur berseru minta tolong, dan mengharapkan bahwa Allah menanggapi dengan kuasa-Nya yang menyelamatkan, membebaskan dan menyembuhkan. Dewasa ini Tuhan mengutus Roh Kudus untuk menjadi penolong kita di bumi dan memelihara jiwa kita

(lihat cat. --> Yoh 14:16).

[atau ref. Yoh 14:16]

[55:4]  3 Full Life : HATIKU GELISAH.

Nas : Mazm 55:5

Mazmur ini mungkin ditulis oleh Daud setelah putranya Absalom mengkhianatinya dengan berusaha merebut takhta; pemberontakan Absalom menjadi salah satu akibat mengerikan yang diderita Daud karena dosanya dengan Batsyeba

(lihat cat. --> 2Sam 12:11-12;

lihat cat. --> 2Sam 12:12).

[atau ref. 2Sam 12:11-12]

[71:1]  4 Full Life : AKU BERLINDUNG.

Nas : Mazm 71:1-24

Mazmur ini berisi doa seorang yang sudah tua (ayat Mazm 71:9) yang menghadapi kesulitan dan memerlukan bantuan Allah untuk membebaskan dirinya dari semua musuh dan kesusahan (ayat Mazm 71:1-2,18). Dia telah berjalan di jalan Allah sejak kecil (ayat Mazm 71:5-6,17) dan mengalami kesulitan-kesulitan luar biasa dalam hidup ini (ayat Mazm 71:20), namun ia tetap memelihara iman dan keyakinannya kepada Allah. Ia bertekad untuk menjalankan sisa hidupnya dengan keyakinan bahwa Allah akan menunjukkan kuasa dan kebaikan-Nya di dalam hidupnya.

[89:4]  5 Full Life : UNTUK SELAMA-LAMANYA AKU HENDAK MENEGAKKAN ANAK CUCUMU.

Nas : Mazm 89:5

Janji perjanjian Allah dengan Daud ialah bahwa "anak cucumu" akan memerintah atas takhta untuk selama-lamanya (juga lih. ayat Mazm 89:30,37-38).

  1. 1) Jelas bahwa janji Allah tidak mencakup semua keturunan Daud. Ketika raja-raja keturunannya tidak menaati Allah, Ia menyingkirkan mereka sebagaimana Ia menyerahkan kerajaan utara kepada musuh untuk ditawan ketika mereka bersikeras dalam kemurtadan (lih. ayat Mazm 89:39-52).
  2. 2) PB melihat penggenapan ayat ini di dalam Tuhan Yesus Kristus. Rasul Petrus menyatakan, "Dan dari keturunannyalah, sesuai dengan yang telah dijanjikan-Nya, Allah telah membangkitkan Juruselamat bagi orang Israel, yaitu Yesus" (Kis 13:23). Malaikat Gabriel menyatakan kepada Maria, "Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya (Yesus) takhta Daud ... dan kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan" (Luk 1:32-33; bd. Luk 1:69).

[116:15]  6 Full Life : BERHARGA ... KEMATIAN SEMUA ORANG YANG DIKASIHI-NYA.

Nas : Mazm 116:15

Teks :
  1. 1) Tuhan secara cermat mengawasi kehidupan umat-Nya yang percaya.
  2. 2) Ia menguasai situasi kematian mereka (Rom 8:28,35-39).
  3. 3) Ketika mereka meninggal, Ia ada bersama mereka.
  4. 4) Kematian mereka, yang sangat berharga bagi-Nya, adalah saatnya mereka dibebaskan dari semua kejahatan, diangkat dari kehidupan ini kepada kemenangan yang berbahagia dan dibawa ke sorga untuk memandang muka Yesus

    (lihat cat. --> Fili 1:21;

    [atau ref. Fili 1:21]

    lihat art. KEMATIAN).

[118:22]  7 Full Life : BATU YANG DIBUANG.

Nas : Mazm 118:22-23

Yesus menerapkan ayat ini pada diri-Nya sendiri karena Ia ditolak oleh umat-Nya sendiri, tetapi kemudian menjadi batu penjuru rumah Allah yang baru, yaitu gereja (Mat 21:42; Mr 12:10; Luk 20:17; Kis 4:11; Ef 2:20; 1Pet 2:7).

[119:1]  8 Full Life : HIDUPNYA TIDAK BERCELA.

Nas : Mazm 119:1-176

Mazmur ini mengungkapkan kasih yang agung untuk firman Allah yang tertulis. Firman Allah disebutnya sebagai janji, perintah, pedoman, kesaksian, ajaran, hikmat, kebenaran, keadilan, dan teguran. Firman Allah disajikan sebagai penghiburan, perlindungan, harta, patokan hidup, kebahagiaan hati dan jiwa, dan sumber jawaban segala kebutuhan.

  1. 1) Pemazmur mengungkapkan kasih yang mendalam bagi Allah dengan membaca, merenungkan, dan mendoakan Firman-Nya. Ia mengajarkan bahwa kita akan bertumbuh dalam kasih karunia dan kebenaran hanya bila kasih akan Firman itu bertumbuh dalam diri kita.
  2. 2) Mazmur ini disebut sebagai akrostik abjad karena ke-22 baitnya (atau alinea) yang terdiri dari delapan ayat masing-masing cocok dengan ke-22 huruf abjad Ibrani. Setiap ayat dari setiap alinea dimulai dengan huruf yang dipakai untuk bait itu.

[119:1]  9 Full Life : BERBAHAGIALAH.

Nas : Mazm 119:1

Allah berjanji untuk mencurahkan berkat-Nya atas orang yang telah memutuskan untuk hidup sesuai dengan Firman-Nya dengan semua standar dan petunjuknya. Mereka akan mengalami kehadiran-Nya yang pribadi (bd. Kej 26:3), yang memberi mereka kekuatan, pertolongan, dan perlindungan (Ef 3:16; Kol 1:11;

lihat cat. --> Luk 24:50).

[atau ref. Luk 24:50]

[119:1]  10 Full Life : TAURAT TUHAN.

Nas : Mazm 119:1

Hukum (Ibr. _torah_) merupakan seluruh pengarahan Allah kepada umat-Nya; hukum ini juga dapat mengacu kepada Pentateukh (lima kitab pertama PL) atau bahkan seluruh PL.

[119:89]  11 Full Life : UNTUK SELAMA-LAMANYA, YA TUHAN, FIRMAN-MU TETAP TEGUH.

Nas : Mazm 119:89

Lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB.

[121:5]  12 Full Life : TUHANLAH PENJAGAMU.

Nas : Mazm 121:5

Anak Allah yang setia senantiasa berada di bawah perlindungan, pembelaan, dan pengawasan Tuhan

(lihat cat. --> 1Pet 1:5).

[atau ref. 1Pet 1:5]

Yesus menekankan kebenaran ini ketika mengatakan, "Rambut kepalamu pun terhitung semuanya. Sebab itu janganlah kamu takut" (Mat 10:30-31).

[126:5]  13 Full Life : MENABUR DENGAN MENCUCURKAN AIR MATA, AKAN MENUAI DENGAN BERSORAK-SORAI.

Nas : Mazm 126:5-6

Kesedihan yang mendalam dan menabur sambil bergumul dalam doa akan mendatangkan berkat-berkat dari Allah berupa pembaharuan, kebangunan, dan perbuatan ajaib (bd. Mat 5:4; 2Kor 9:6). Orang percaya diyakinkan bahwa apa yang mereka taburkan dengan rajin sekarang ini akan diberkati dengan berlimpah-limpah oleh Allah di masa depan. Jadi, marilah kita menabur bagi Allah kesetiaan, kebenaran, dan doa syafaat, kendatipun mengalami kepedihan karena mengetahui bahwa akan ada tuaian berkat Allah yang besar (bd. Yer 31:9).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA