TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 1:4

Konteks
1:4 Ram memperanakkan Aminadab, Aminadab memperanakkan Nahason, Nahason memperanakkan Salmon,

Matius 1:7-10

Konteks
1:7 Salomo memperanakkan Rehabeam, Rehabeam memperanakkan Abia, Abia memperanakkan Asa, 1:8 Asa memperanakkan Yosafat, Yosafat memperanakkan Yoram, Yoram memperanakkan Uzia, 1:9 Uzia memperanakkan Yotam, Yotam memperanakkan Ahas, Ahas memperanakkan Hizkia, 1:10 Hizkia memperanakkan Manasye, j  Manasye memperanakkan Amon, Amon memperanakkan Yosia,

Matius 1:13-15

Konteks
1:13 Zerubabel memperanakkan Abihud, Abihud memperanakkan Elyakim, Elyakim memperanakkan Azor, 1:14 Azor memperanakkan Zadok, Zadok memperanakkan Akhim, Akhim memperanakkan Eliud, 1:15 Eliud memperanakkan Eleazar, Eleazar memperanakkan Matan, Matan memperanakkan Yakub,

Matius 1:2-3

Konteks
1:2 Abraham memperanakkan Ishak, c  Ishak memperanakkan Yakub, d  Yakub memperanakkan Yehuda dan saudara-saudaranya, e  1:3 Yehuda memperanakkan Peres dan Zerah dari Tamar, f  Peres memperanakkan Hezron, Hezron memperanakkan Ram,

Matius 1:5-6

Konteks
1:5 Salmon memperanakkan Boas dari Rahab, g  Boas memperanakkan Obed dari Rut, Obed memperanakkan Isai, 1:6 Isai memperanakkan raja Daud. h  Daud memperanakkan Salomo dari isteri Uria, i 

Matius 1:12

Konteks
1:12 Sesudah pembuangan ke Babel, Yekhonya memperanakkan Sealtiel, l  Sealtiel memperanakkan Zerubabel, m 

Matius 13:34

Konteks
13:34 Semuanya itu disampaikan Yesus kepada orang banyak dalam perumpamaan, dan tanpa perumpamaan t  suatupun tidak disampaikan-Nya kepada mereka,

Matius 1:11

Konteks
1:11 Yosia memperanakkan Yekhonya dan saudara-saudaranya pada waktu pembuangan ke Babel. k 

Matius 1:16

Konteks
1:16 Yakub memperanakkan Yusuf suami Maria, n  yang melahirkan Yesus 1  yang disebut Kristus. o 

Matius 13:18

Konteks
13:18 Karena itu, dengarlah arti perumpamaan penabur itu.

Matius 13:53

Konteks
Yesus ditolak di Nazaret
13:53 Setelah Yesus selesai menceriterakan perumpamaan-perumpamaan o  itu, Iapun pergi dari situ.

Matius 15:15

Konteks
15:15 Lalu Petrus berkata kepada-Nya: "Jelaskanlah perumpamaan itu kepada kami. a "

Matius 22:1

Konteks
Perumpamaan tentang perjamuan kawin
22:1 Lalu Yesus berbicara pula dalam perumpamaan kepada mereka:

Matius 26:1

Konteks
Pemberitahuan keempat tentang penderitaan Yesus -- Rencana untuk membunuh Yesus
26:1 Setelah Yesus selesai dengan segala pengajaran-Nya l  itu, berkatalah Ia kepada murid-murid-Nya:

Matius 7:28

Konteks
Kesan pendengar
7:28 Dan setelah Yesus mengakhiri perkataan ini, j  takjublah orang banyak itu mendengar pengajaran-Nya, k 

Matius 13:10

Konteks
13:10 Maka datanglah murid-murid-Nya dan bertanya kepada-Nya: "Mengapa Engkau berkata-kata kepada mereka dalam perumpamaan?"

Matius 19:1

Konteks
Perceraian
19:1 Setelah Yesus selesai dengan pengajaran-Nya itu, t  berangkatlah Ia dari Galilea dan tiba di daerah Yudea yang di seberang sungai Yordan.

Matius 21:45

Konteks
21:45 Ketika imam-imam kepala dan orang-orang Farisi mendengar perumpamaan-perumpamaan Yesus, mereka mengerti, bahwa merekalah yang dimaksudkan-Nya.

Matius 7:26

Konteks
7:26 Tetapi setiap orang yang mendengar perkataan-Ku ini dan tidak melakukannya, ia sama dengan orang yang bodoh, yang mendirikan rumahnya di atas pasir.

Matius 9:10

Konteks
9:10 Kemudian ketika Yesus makan di rumah Matius, datanglah banyak pemungut cukai dan orang berdosa dan makan bersama-sama dengan Dia dan murid-murid-Nya.

Matius 13:3

Konteks
13:3 2 Dan Ia mengucapkan banyak hal dalam perumpamaan kepada mereka. Kata-Nya: "Adalah seorang penabur keluar untuk menabur 3 .

Matius 13:13

Konteks
13:13 Itulah sebabnya Aku berkata-kata dalam perumpamaan kepada mereka; karena sekalipun melihat, mereka tidak melihat dan sekalipun mendengar, mereka tidak mendengar dan tidak mengerti. b 

Matius 13:24

Konteks
Perumpamaan tentang lalang di antara gandum
13:24 Yesus membentangkan suatu perumpamaan lain lagi kepada mereka, kata-Nya: "Hal Kerajaan Sorga itu seumpama l  orang yang menaburkan benih yang baik di ladangnya.

Matius 13:31

Konteks
Perumpamaan tentang biji sesawi dan ragi
13:31 Yesus membentangkan suatu perumpamaan lain lagi kepada mereka, kata-Nya: "Hal Kerajaan Sorga itu seumpama n  biji sesawi 5 , o  yang diambil dan ditaburkan orang di ladangnya.

Matius 13:36

Konteks
Penjelasan perumpamaan tentang lalang di antara gandum
13:36 Maka Yesuspun meninggalkan orang banyak itu, lalu pulang. Murid-murid-Nya datang dan berkata kepada-Nya: "Jelaskanlah kepada kami perumpamaan w  tentang lalang di ladang itu."

Matius 23:29

Konteks
23:29 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu membangun makam nabi-nabi p  dan memperindah tugu orang-orang saleh

Matius 24:1

Konteks
Bait Allah akan diruntuhkan
24:1 Sesudah itu Yesus keluar dari Bait Allah, lalu pergi. Maka datanglah murid-murid-Nya dan menunjuk kepada bangunan-bangunan Bait Allah.

Matius 24:32

Konteks
24:32 Tariklah pelajaran dari perumpamaan tentang pohon ara 6 : Apabila ranting-rantingnya melembut dan mulai bertunas, kamu tahu, bahwa musim panas sudah dekat.

Matius 26:61

Konteks
26:61 yang mengatakan: "Orang ini berkata: Aku dapat merubuhkan Bait Allah dan membangunnya kembali dalam tiga hari. o "

Matius 27:40

Konteks
27:40 mereka berkata: "Hai Engkau yang mau merubuhkan Bait Suci dan mau membangunnya kembali dalam tiga hari, s  selamatkanlah diri-Mu t  jikalau Engkau Anak Allah, u  turunlah dari salib itu!"

Matius 21:33

Konteks
Perumpamaan tentang penggarap-penggarap kebun anggur
21:33 7 "Dengarkanlah suatu perumpamaan yang lain. Adalah seorang tuan tanah membuka y  kebun anggur dan menanam pagar sekelilingnya. Ia menggali lobang tempat memeras anggur dan mendirikan menara jaga z  di dalam kebun itu. Kemudian ia menyewakan kebun itu kepada penggarap-penggarap lalu berangkat ke negeri lain. a 

Matius 7:24

Konteks
Dua macam dasar
7:24 "Setiap orang yang mendengar perkataan-Ku ini dan melakukannya, i  ia sama dengan orang yang bijaksana, yang mendirikan rumahnya di atas batu.

Matius 13:33

Konteks
13:33 Dan Ia menceriterakan perumpamaan ini juga kepada mereka: "Hal Kerajaan Sorga itu seumpama q  ragi 8  yang diambil seorang perempuan dan diadukkan ke dalam tepung terigu r  tiga sukat sampai khamir seluruhnya. s "

Matius 16:18

Konteks
16:18 Dan Akupun berkata kepadamu: Engkau adalah Petrus e  dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikan jemaat 9 -Ku f  dan alam maut tidak akan menguasainya 10 .

Matius 21:42

Konteks
21:42 Kata Yesus kepada mereka: "Belum pernahkah kamu baca dalam Kitab Suci: Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru: hal itu terjadi dari pihak Tuhan, suatu perbuatan ajaib di mata j  kita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:16]  1 Full Life : MARIA ... YESUS.

Nas : Mat 1:16

Kelahiran Yesus dari seorang perawan dilindungi dalam silsilah-Nya. Perhatikan bahwa kata "memperanakkan" dipakai untuk semua nama sampai kepada Yusuf, tetapi setelah itu pernyataan diubah. Tidak dikatakan bahwa Yusuf "memperanakkan Yesus", melainkan bahwa Yusuf adalah "suami Maria, yang melahirkan Yesus"

(lihat cat. --> Mat 1:23).

[atau ref. Mat 1:23]

[13:3]  2 Full Life : PERUMPAMAAN-PERUMPAMAAN TENTANG KERAJAAN ALLAH.

Nas : Mat 13:3

Dalam pasal Mat 13:1-58 terdapat perumpamaan-perumpamaan mengenai Kerajaan Sorga, yang mengisahkan akibat pemberitaan Injil dan kondisi rohani yang akan ada di bumi ini di kalangan anggota Kerajaan Sorga yang kelihatan (yaitu gereja-gereja) hingga akhir zaman.

  1. 1) Dalam sebagian besar perumpamaan ini, Kristus mengajarkan bahwa di dalam kerajaan-Nya yang kelihatan itu akan ada baik dan jahat sepanjang zaman itu. Di antara orang-orang yang mengaku pengikut-Nya akan ada kompromi dan keduniawian yang membawa kepada kemurtadan, namun akan ada juga ketaatan dan kesetiaan yang menuntun kepada hidup kekal. Pada akhir zaman ini orang fasik akan binasa (ayat Mat 13:41,49); "pada waktu itulah orang benar akan bercahaya seperti matahari dalam Kerajaan Bapa mereka" (ayat Mat 13:43).
  2. 2) Kristus menceritakan perumpamaan-perumpamaan ini untuk mengingatkan murid-murid-Nya yang sejati agar jangan terkejut bila melihat kejahatan di dalam lingkungan kerajaan. Ia juga mengajar mereka bagaimana mengalahkan pengaruh dan perlawanan Iblis dan para pengikutnya. Satu-satunya cara untuk melakukannya adalah dengan penyerahan sepenuhnya kepada Kristus (ayat Mat 13:44,46) dan mengabdikan hidup kepada kebenaran (ayat Mat 13:43; lihat pasal Wahy 2:1-3:22 mengenai contoh-contoh dari adanya kebaikan dan kejahatan di dalam gereja-gereja Kerajaan itu).
  3. 3) Perumpamaan merupakan kisah dari kehidupan sehari-hari yang menceritakan dan menggambarkan kebenaran rohani tertentu. Keunikannya ialah bahwa ia menyatakan kebenaran kepada orang yang rohani sedangkan pada saat yang bersamaan menyembunyikan kebenaran itu dari orang yang tidak percaya (ayat Mat 13:11). Perumpamaan kadang-kadang dapat menuntut orang mengambil keputusan (mis. Luk 10:30-37).

[13:3]  3 Full Life : SEORANG PENABUR KELUAR UNTUK MENABUR.

Nas : Mat 13:3

Lihat cat. --> Mr 4:3.

[atau ref. Mr 4:3]

[13:24]  4 Full Life : BENIH YANG BAIK ... BENIH LALANG.

Nas : Mat 13:24-25

Perumpamaan tentang gandum dan lalang ini menekankan bahwa Iblis akan menabur di samping mereka yang menaburkan Firman Allah. "Ladang" melambangkan dunia, dan "benih yang baik" melambangkan orang percaya dalam Kerajaan Allah (ayat Mat 13:38).

  1. 1) Injil dan orang percaya yang sejati akan ditanam di seluruh dunia (ayat Mat 13:38). Iblis juga akan menanam para pengikutnya, "anak-anak si jahat" (ayat Mat 13:38), di antara umat Tuhan untuk meniadakan kebenaran Allah (ayat Mat 13:25,38-39).
  2. 2) Pekerjaan utama para pengikut Iblis di dalam Kerajaan Sorga yang kelihatan (yaitu gereja-gereja) adalah melemahkan kekuasaan Firman Allah

    (lih. Kej 3:4) serta memajukan ketidakbenaran dan ajaran yang palsu

    (bd. Kis 20:29-30; 2Tes 2:7,12). Beberapa waktu kemudian Kristus berbicara tentang suatu usaha besar untuk menyesatkan umat-Nya, yang dilakukan oleh orang-orang yang mengaku Kristen namun yang sesungguhnya ialah guru-guru palsu

    (lihat cat. --> Mat 24:11;

    [atau ref. Mat 24:11]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

  3. 3) Keadaan adanya para pengikut Iblis di antara umat Tuhan akan berakhir ketika Allah pada akhirnya membinasakan segala orang jahat pada akhir zaman (ayat Mat 13:38-43). Perumpamaan lain yang menekankan keadaan campuran orang percaya dan orang tidak percaya ini, terdapat dalam Mat 22:11-14; 25:1-30; Luk 18:10-14;

    lihat art. PESAN KRISTUS KEPADA TUJUH JEMAAT.

[13:31]  5 Full Life : BIJI SESAWI.

Nas : Mat 13:31

Lihat cat. --> Luk 13:19.

[atau ref. Luk 13:19]

[24:32]  6 Full Life : POHON ARA.

Nas : Mat 24:32

Pohon ara yang mulai bertunas (bd. Luk 21:29-31) menunjuk kepada peristiwa-peristiwa yang terjadi selama masa kesengsaraan besar (ayat Mat 24:15-29). Beberapa orang menafsirkan bahwa pohon ara ini menunjuk kepada pemulihan kembali Israel sebagai suatu negara politis (bd. Hos 9:10; Luk 13:6-9).

[21:33]  7 Full Life : PENGGARAP-PENGGARAP KEBUN ANGGUR.

Nas : Mat 21:33-44

Perumpamaan ini menggambarkan penolakan Anak Allah yang tunggal oleh Israel (bd.

lihat cat. --> Mr 12:1;

[atau ref. Mr 12:1]

Luk 20:9).

[13:33]  8 Full Life : RAGI.

Nas : Mat 13:33

Lihat cat. --> Luk 13:21.

[atau ref. Luk 13:21]

[16:18]  9 Full Life : PETRUS ... BATU KARANG ... JEMAAT.

Nas : Mat 16:18

Dengan kata-kata ini Kristus berjanji untuk mendirikan gereja-Nya berlandaskan kebenaran dari pengakuan Petrus dan murid lain bahwa Yesus adalah Kristus, Anak Allah yang hidup (ayat Mat 16:16; bd. Kis 2:14-26). Di dalam ayat ini Yesus mengadakan permainan kata-kata. Ia menyebut murid-Nya itu "Petrus" (Yun. _Petros_, yang artinya sebuah batu kecil), namun Ia melanjutkan dengan mengatakan "di atas batu karang ini (Yun. _petra_, yaitu batu karang yang sangat besar atau tebing batu) Aku akan mendirikan jemaat-Ku," maksudnya: Ia akan mendirikan gereja (jemaat-Nya) di atas pengakuan Petrus yang kokoh.

  1. 1) Yesus Kristus sendirilah yang menjadi Batu Karang itu, yaitu landasan utama dan pertama dari gereja (1Kor 3:11). Di dalam surat kirimannya yang pertama, Petrus mengatakan bahwa Yesus adalah "batu yang hidup ... batu yang terpilih, sebuah batu penjuru yang mahal ... batu yang telah dibuang oleh tukang-tukang bangunan" (1Pet 2:4,6-7). Pada saat yang bersamaan, Petrus dan semua orang percaya lainnya merupakan batu-batu hidup yang digunakan dalam mendirikan rumah rohani yang sedang dibangun oleh Allah (1Pet 2:5).
  2. 2) Tidak pernah dalam Alkitab dinyatakan bahwa Petrus sendiri yang akan merupakan tokoh yang paling berwenang dan tak mungkin salah di atas semua rasul yang lain (bd. Kis 15:1-41; Gal 2:11). Juga, tidak pernah disebutkan dalam Alkitab bahwa Petrus hendaknya mempunyai pengganti-pengganti yang tak mungkin berbuat kesalahan, yang akan mewakili Kristus dan berperan sebagai kepala gereja yang resmi. Untuk suatu pembahasan mengenai doktrin gereja sebagaimana dilihat di sini dan lain tempat di Alkitab

    lihat art. GEREJA.

[16:18]  10 Full Life : ALAM MAUT TIDAK AKAN MENGUASAINYA.

Nas : Mat 16:18

"Alam maut", dimaksudkan di sini adalah Iblis dan semua usaha jahat dunia untuk membinasakan gereja Yesus Kristus.

  1. 1) Bagian ayat ini tidak berarti bahwa seorang percaya, gereja lokal, atau persekutuan gereja, atau denominasi tertentu tidak akan pernah terjerumus ke dalam kedursilaan, ajaran sesat atau kemurtadan. Yesus sendiri sudah menubuatkan bahwa banyak orang akan meninggalkan iman, dan Ia mengingatkan gereja-gereja yang sedang meninggalkan iman PB agar berbalik dari dosa mereka, kalau tidak mereka akan disingkirkan dari kerajaan-Nya (Mat 24:10-11; Wahy 2:5,12-19; 3:1-6,14-16;

    lihat cat. --> 1Tim 4:1;

    [atau ref. 1Tim 4:1]

    lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

    Janji dalam ayat Mat 16:18 tidak berlaku atas mereka yang menyangkal imannya atau jemaat yang suam-suam kuku.
  2. 2) Yang dimaksudkan oleh Kristus ialah bahwa sekalipun Iblis berusaha sekuat-kuatnya untuk menghancurkan gereja, terjadinya kemurtadan antara orang percaya, gereja menjadi suam-suam kuku, dan guru palsu menyusup ke dalam Kerajaan Allah, gereja tidak akan dibinasakan. Dengan kasih karunia-Nya, kebijaksanaan, dan kuasa-Nya yang mahabesar, Allah senantiasa akan memiliki sekelompok sisa orang percaya dan gereja sepanjang sejarah penebusan, yang tetap setia kepada Injil Kristus yang asli dan rasul-rasul, dan yang mengalami persekutuan-Nya, ke-Tuhanan Kristus serta kuasa Roh Kudus. Sebagai umat Allah yang sejati, kelompok sisa ini akan menunjukkan kuasa Kerajaan dari Roh Kudus melawan Iblis, dosa, penyakit, dunia, dan kuasa-kuasa kegelapan. Gereja semacam inilah yang tidak akan pernah dapat dibinasakan oleh Iblis dan seluruh bala tentaranya.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA