TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 1:9

Konteks
1:9 Sesudah Ia mengatakan demikian, terangkatlah s  Ia disaksikan oleh mereka, dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka.

Kisah Para Rasul 1:24

Konteks
1:24 Mereka semua berdoa p  dan berkata: "Ya Tuhan, Engkaulah yang mengenal hati q  semua orang, tunjukkanlah r  kiranya siapa yang Engkau pilih dari kedua orang ini,

Kisah Para Rasul 7:4

Konteks
7:4 Maka keluarlah ia dari negeri orang Kasdim, lalu menetap di Haran. Dan setelah ayahnya meninggal, Allah menyuruh dia pindah dari situ ke tanah ini, tempat kamu diam l  sekarang;

Kisah Para Rasul 8:39

Konteks
8:39 Dan setelah mereka keluar dari air, Roh Tuhan tiba-tiba melarikan Filipus c  dan sida-sida itu tidak melihatnya lagi. Ia meneruskan perjalanannya dengan sukacita.

Kisah Para Rasul 9:13

Konteks
9:13 Jawab Ananias: "Tuhan, dari banyak orang telah kudengar tentang orang itu, betapa banyaknya kejahatan yang dilakukannya terhadap orang-orang kudus-Mu 1  r  di Yerusalem. s 

Kisah Para Rasul 16:15

Konteks
16:15 Sesudah ia dibaptis p  bersama-sama dengan seisi rumahnya, q  ia mengajak kami, katanya: "Jika kamu berpendapat, bahwa aku sungguh-sungguh percaya kepada Tuhan, marilah menumpang di rumahku." Ia mendesak sampai kami menerimanya.

Kisah Para Rasul 16:24

Konteks
16:24 Sesuai dengan perintah itu, kepala penjara memasukkan mereka ke ruang penjara yang paling tengah dan membelenggu kaki mereka dalam pasungan d  yang kuat.

Kisah Para Rasul 17:1

Konteks
Keributan di Tesalonika
17:1 Paulus dan Silas mengambil jalan melalui Amfipolis dan Apolonia dan tiba di Tesalonika. a  Di situ ada sebuah rumah ibadat orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 18:26

Konteks
18:26 Ia mulai mengajar dengan berani di rumah ibadat. Tetapi setelah Priskila dan Akwila w  mendengarnya, mereka membawa dia ke rumah mereka dan dengan teliti menjelaskan kepadanya Jalan Allah.

Kisah Para Rasul 20:6

Konteks
20:6 Tetapi sesudah hari raya Roti Tidak Beragi kami berlayar dari Filipi o  dan empat hari kemudian sampailah kami di Troas p  dan bertemu dengan mereka. Di situ kami tinggal tujuh hari lamanya.

Kisah Para Rasul 20:16

Konteks
20:16 Paulus telah memutuskan untuk tidak singgah di Efesus, x  supaya jangan habis waktunya di Asia. y  Sebab ia buru-buru, agar jika mungkin, ia telah berada di Yerusalem z  pada hari raya Pentakosta. a 

Kisah Para Rasul 20:19

Konteks
20:19 dengan segala rendah hati aku melayani Tuhan. Dalam pelayanan itu aku banyak mencucurkan air mata 2  f  dan banyak mengalami pencobaan dari pihak orang Yahudi g  yang mau membunuh aku.

Kisah Para Rasul 20:25

Konteks
20:25 Dan sekarang aku tahu, bahwa kamu tidak akan melihat mukaku lagi, t  kamu sekalian yang telah kukunjungi untuk memberitakan Kerajaan Allah. u 

Kisah Para Rasul 21:7

Konteks
21:7 Dari Tirus w  kami tiba di Ptolemais dan di situ berakhirlah pelayaran kami. Kami memberi salam kepada saudara-saudara x  dan tinggal satu hari di antara mereka.

Kisah Para Rasul 22:14

Konteks
22:14 Lalu katanya: Allah nenek moyang v  kita telah menetapkan engkau untuk mengetahui kehendak-Nya, untuk melihat w  Yang Benar x  dan untuk mendengar suara yang keluar dari mulut-Nya.

Kisah Para Rasul 23:12

Konteks
Komplotan orang-orang Yahudi
23:12 Dan setelah hari siang orang-orang Yahudi mengadakan komplotan p  dan bersumpah dengan mengutuk diri, bahwa mereka tidak akan makan atau minum, sebelum mereka membunuh Paulus. q 

Kisah Para Rasul 23:30

Konteks
23:30 Kepadaku telah diberitahukan, k  bahwa ada komplotan l  merencanakan membunuh dia. Karena itu aku segera menyuruh membawa dia kepadamu, sedang kepada para pendakwa m  telah kuberitahukan, bahwa mereka harus mengajukan perkara itu kepadamu."

Kisah Para Rasul 24:24

Konteks
24:24 Dan setelah beberapa hari datanglah Feliks bersama-sama dengan isterinya Drusila, seorang Yahudi; ia menyuruh memanggil Paulus, lalu mendengar dari padanya tentang kepercayaan kepada Yesus Kristus. b 

Kisah Para Rasul 25:6

Konteks
25:6 Festus tinggal tidak lebih dari pada delapan atau sepuluh hari di Yerusalem. Sesudah itu ia pulang ke Kaisarea. Pada keesokan harinya ia mengadakan sidang pengadilan, o  dan menyuruh menghadapkan Paulus. p 

Kisah Para Rasul 26:4

Konteks
26:4 Semua orang Yahudi mengetahui jalan hidupku sejak masa mudaku, s  sebab dari semula aku hidup di tengah-tengah bangsaku di Yerusalem.

Kisah Para Rasul 27:39

Konteks
27:39 Dan ketika hari mulai siang, mereka melihat suatu teluk yang rata pantainya. f  Walaupun mereka tidak mengenal daratan itu, mereka memutuskan untuk sedapat mungkin mendamparkan kapal itu ke situ.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:13]  1 Full Life : ORANG-ORANG KUDUS-MU.

Nas : Kis 9:13

Orang percaya dalam PB disebut "orang-orang kudus" (bd. Kis 26:10; Rom 1:7; 1Kor 1:2; Wahy 13:7; 19:8).

  1. 1) Pengertian dasar istilah "orang kudus" (Yun. _hagios_) adalah pemisahan dari dosa dan diperuntukkan bagi Allah. Dengan kata lain, orang kudus adalah "orang yang dipisahkan untuk Allah" atau "orang suci Allah". Hal ini berarti dipimpin dan dikuduskan oleh Roh Kudus (Rom 8:14; 1Kor 6:11; 2Tes 2:13; 1Pet 1:2), dan berpaling dari dunia untuk mengikut Yesus (Yoh 17:15-17;

    lihat art. PENGUDUSAN).

    Akan tetapi, istilah "orang kudus" tidak berarti bahwa orang percaya itu sudah sempurna atau tidak dapat berbuat dosa (bd. 1Yoh 2:1).
  2. 2) Menyebut orang percaya "orang-orang berdosa yang sudah diselamatkan" bukan kebiasaan dalam PB. Sebagai istilah alkitabiah yang umum bagi semua orang percaya, maka "orang kudus" menekankan:
    1. (a) harapan alkitabiah bahwa semua orang percaya menyesuaikan diri dengan jalan kebenaran Allah (Ef 5:3), dan
    2. (b) perlunya kesucian batiniah bagi seluruh umat Kristus (1Kor 1:30).

[20:19]  2 Full Life : MENCUCURKAN AIR MATA.

Nas : Kis 20:19

Beberapa kali Paulus menyebutkan bahwa dia melayani Tuhan dengan "air mata" (ayat Kis 20:31; 2Kor 2:4; Fili 3:18). Dalam amanat kepada para penatua di Efesus ini (ayat Kis 20:17-38), Paulus mengisahkan bagaimana dia setiap hari mengingatkan mereka dengan air mata selama tiga tahun (ayat Kis 20:31). Air mata ini bukan tanda kelemahan; sebaliknya, Paulus melihat keterhilangan umat manusia, kejahatan dosa, pemutarbalikan Injil serta bahayanya menolak Tuhan sebagai realitas yang begitu serius sehingga pemberitaannya sering disertai air mata (bd. Mr 9:24; Luk 19:41).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA