TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 9:1-29

Konteks
Perjanjian Allah dengan Nuh
9:1 Lalu Allah memberkati Nuh dan anak-anaknya serta berfirman kepada mereka: "Beranakcuculah dan bertambah banyaklah serta penuhilah bumi. p  9:2 Akan takut dan akan gentar kepadamu segala binatang di bumi dan segala burung di udara, segala yang bergerak di muka bumi dan segala ikan di laut; ke dalam tanganmulah q  semuanya itu diserahkan. 9:3 Segala yang bergerak, yang hidup, akan menjadi makananmu. r  Aku telah memberikan semuanya s  itu kepadamu seperti juga tumbuh-tumbuhan hijau. 9:4 Hanya daging yang masih ada nyawanya, t  yakni darahnya, janganlah kamu makan. 9:5 Tetapi mengenai darah kamu, yakni nyawa kamu, Aku akan menuntut balasnya; u  dari segala binatang v  Aku akan menuntutnya, dan dari setiap manusia Aku akan menuntut nyawa sesama manusia. w  9:6 Siapa yang menumpahkan darah manusia, darahnya akan tertumpah x  oleh manusia 1 , sebab Allah membuat manusia itu menurut gambar-Nya y  sendiri. 9:7 Dan kamu, beranakcuculah dan bertambah banyak, sehingga tak terbilang jumlahmu di atas bumi, ya, bertambah banyaklah di atasnya. z " 9:8 Berfirmanlah Allah kepada Nuh dan kepada anak-anaknya yang bersama-sama dengan dia: 9:9 "Sesungguhnya Aku mengadakan perjanjian-Ku dengan kamu 2  a  dan dengan keturunanmu, 9:10 dan dengan segala makhluk hidup yang bersama-sama dengan kamu: burung-burung, ternak dan binatang-binatang liar di bumi yang bersama-sama dengan kamu, segala yang keluar dari bahtera itu, segala binatang di bumi. 9:11 Maka Kuadakan perjanjian-Ku b  dengan kamu, c  bahwa sejak ini tidak ada yang hidup yang akan dilenyapkan oleh air bah lagi, dan tidak akan ada lagi air bah untuk memusnahkan bumi. d " 9:12 Dan Allah berfirman: "Inilah tanda perjanjian e  yang Kuadakan antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, yang bersama-sama dengan kamu, turun-temurun, untuk selama-lamanya: f  9:13 Busur-Ku g  Kutaruh di awan 3 , supaya itu menjadi tanda perjanjian antara Aku dan bumi. 9:14 Apabila kemudian Kudatangkan awan di atas bumi dan busur h  itu tampak di awan, 9:15 maka Aku akan mengingat perjanjian-Ku i  yang telah ada antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, segala yang bernyawa, sehingga segenap air tidak lagi menjadi air bah untuk memusnahkan segala yang hidup. j  9:16 Jika busur k  itu ada di awan, maka Aku akan melihatnya, sehingga Aku mengingat perjanjian-Ku l  yang kekal antara Allah dan segala makhluk yang hidup, segala makhluk yang ada di bumi." 9:17 Berfirmanlah Allah kepada Nuh: "Inilah tanda perjanjian m  yang Kuadakan antara Aku dan segala makhluk yang ada di bumi."
Nuh dan anak-anaknya
9:18 Anak-anak Nuh yang keluar dari bahtera ialah Sem, Ham dan Yafet; n  Ham adalah bapa Kanaan. o  9:19 Yang tiga inilah anak-anak Nuh, p  dan dari mereka inilah tersebar penduduk seluruh bumi. q  9:20 Nuh menjadi petani; dialah yang mula-mula membuat kebun anggur. 9:21 Setelah ia minum anggur, r  mabuklah ia 4  dan ia telanjang dalam kemahnya. 9:22 Maka Ham 5 , bapa Kanaan itu, melihat aurat s  ayahnya, lalu diceritakannya kepada kedua saudaranya di luar. 9:23 Sesudah itu Sem dan Yafet mengambil sehelai kain dan membentangkannya pada bahu mereka berdua, lalu mereka berjalan mundur; mereka menutupi aurat ayahnya sambil berpaling muka, sehingga mereka tidak melihat aurat ayahnya. 9:24 Setelah Nuh sadar dari mabuknya dan mendengar apa yang dilakukan anak bungsunya kepadanya, 9:25 berkatalah ia: "Terkutuklah t  Kanaan 6 , u  hendaklah ia menjadi hamba yang paling hina bagi saudara-saudaranya. v " 9:26 Lagi katanya: "Terpujilah TUHAN, Allah Sem, w  tetapi hendaklah Kanaan menjadi hamba x  baginya. 9:27 Allah meluaskan kiranya tempat kediaman Yafet, y  dan hendaklah ia tinggal dalam kemah-kemah Sem, z  tetapi hendaklah Kanaan menjadi hamba baginya." 9:28 Nuh masih hidup tiga ratus lima puluh tahun sesudah air bah. 9:29 Jadi Nuh mencapai umur sembilan ratus lima puluh tahun, lalu ia mati. a 

Kejadian 19:21

Konteks
19:21 Sahut malaikat itu kepadanya: "Baiklah, dalam hal inipun permintaanmu u  akan kuterima dengan baik; yakni kota yang telah kau sebut itu tidak akan kutunggangbalikkan.

Kejadian 20:1

Konteks
Abraham dan Abimelekh
20:1 Lalu Abraham berangkat dari situ x  ke Tanah Negeb y  dan ia menetap antara Kadesh z  dan Syur. a  Ia tinggal b  di Gerar c  sebagai orang asing.

Kejadian 21:1-2

Konteks
Ishak lahir
21:1 TUHAN memperhatikan Sara, e  seperti yang difirmankan-Nya, dan TUHAN melakukan kepada Sara seperti yang dijanjikan-Nya. f  21:2 Maka mengandunglah Sara, lalu ia melahirkan seorang anak laki-laki g  bagi Abraham dalam masa tuanya, h  pada waktu yang telah ditetapkan, sesuai dengan firman Allah kepadanya. i 

Kejadian 18:31

Konteks
18:31 Katanya: "Sesungguhnya aku telah memberanikan diri berkata kepada Tuhan. Sekiranya dua puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan memusnahkannya karena yang dua puluh itu."

Ezra 7:27

Konteks
7:27 Terpujilah TUHAN, Allah nenek moyang kita, yang dengan demikian menggerakkan hati b  raja, sehingga ia menyemarakkan c  rumah TUHAN yang ada di Yerusalem,

Nehemia 1:11

Konteks
1:11 Ya, Tuhan, berilah telinga s  kepada doa hamba-Mu ini dan kepada doa hamba-hamba-Mu yang rela takut akan nama-Mu, dan biarlah hamba-Mu berhasil hari ini dan mendapat belas kasihan t  dari orang ini 7 ." Ketika itu aku ini juru minuman u  raja.

Mazmur 10:17

Konteks
10:17 Keinginan orang-orang yang tertindas e  telah Kaudengarkan, ya TUHAN; Engkau menguatkan hati mereka, Engkau memasang telinga-Mu, f 

Mazmur 119:36

Konteks
119:36 Condongkanlah hatiku b  kepada peringatan-peringatan-Mu, dan jangan kepada laba. c 

Yeremia 10:23

Konteks
10:23 Aku tahu, ya TUHAN, bahwa manusia tidak berkuasa untuk menentukan jalannya, t  dan orang yang berjalan tidak berkuasa untuk menetapkan langkahnya.

Yeremia 32:39-40

Konteks
32:39 Aku akan memberi mereka satu o  hati dan satu tingkah langkah, sehingga mereka takut p  kepada-Ku sepanjang masa untuk kebaikan mereka dan anak-anak mereka yang datang kemudian. 32:40 Aku akan mengikat perjanjian q  kekal dengan mereka, bahwa Aku tidak akan membelakangi mereka, melainkan akan berbuat baik kepada mereka; Aku akan menaruh r  takut kepada-Ku ke dalam hati mereka, supaya mereka jangan menjauh dari pada-Ku. s 

Yehezkiel 36:26-27

Konteks
36:26 Kamu akan Kuberikan hati j  yang baru 8 , dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras k  dan Kuberikan kepadamu hati yang taat. l  36:27 Roh-Ku m  akan Kuberikan diam di dalam batinmu 9  dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku n  dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku o  dan melakukannya.

Yehezkiel 36:2

Konteks
36:2 Beginilah firman n  Tuhan ALLAH: Oleh karena musuh itu 10  berkata mengenai kamu: Syukur! o  Bukit-bukit p  dari dahulu kala sudah menjadi milik q  kita.

Kolose 1:16

Konteks
1:16 karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu 11 , yang ada di sorga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; l  segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. m 

Filipi 2:13

Konteks
2:13 karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu 12  p  baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya. q 

Yakobus 1:16-18

Konteks
1:16 Saudara-saudara z  yang kukasihi, janganlah sesat! a  1:17 Setiap pemberian yang baik dan setiap anugerah yang sempurna, datangnya dari atas, b  diturunkan dari Bapa segala terang; c  pada-Nya tidak ada perubahan d  atau bayangan karena pertukaran. 1:18 Atas kehendak-Nya sendiri Ia telah menjadikan kita e  oleh firman kebenaran, f  supaya kita pada tingkat yang tertentu menjadi anak sulung g  di antara semua ciptaan-Nya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:6]  1 Full Life : SIAPA YANG MENUMPAHKAN DARAH MANUSIA, DARAH-NYA AKAN TERTUMPAH OLEH MANUSIA.

Nas : Kej 9:6

Akibat nafsu untuk melakukan kekerasan dan penumpahan darah yang timbul di hati manusia (bd. Kej 6:11; 8:21), Allah berusaha untuk melindungi kekudusan hidup manusia dengan membatasi pembunuhan yang ada di dalam masyarakat;

  1. (1) dengan menekankan bahwa manusia telah diciptakan menurut gambar-Nya (Kej 1:26) dan bahwa nyawa mereka itu kudus di hadapan-Nya;
  2. (2) dengan menetapkan hukuman mati, yaitu memerintahkan agar semua pembunuh dijatuhi hukuman mati (bd. Kel 21:12,14; 22:2; Bil 35:6-34; Ul 19:1-13;

    lihat cat. --> Rom 13:4).

    [atau ref. Rom 13:4]

    Kekuasaan pemerintah untuk mempergunakan "pedang" dalam hukuman mati ditegaskan kembali dalam PB (Kis 25:11; Rom 13:4; bd. Mat 26:52).

[9:9]  2 Full Life : AKU MENGADAKAN PERJANJIAN-KU DENGAN KAMU.

Nas : Kej 9:9-17

Ayat-ayat ini berbicara tentang perjanjian Allah dengan umat manusia dan alam. Di dalamnya Allah berjanji untuk tidak lagi membinasakan bumi dan semua makhluk hidup dengan air bah (ayat Kej 9:11,15).

[9:13]  3 Full Life : BUSUR-KU KUTARUH DI AWAN.

Nas : Kej 9:13

Pelangi merupakan tanda Allah dan peringatan terus-menerus mengenai janji-Nya untuk tidak lagi memusnahkan semua penghuni bumi dengan air bah. Pelangi seharusnya mengingatkan kita akan kemurahan dan kesetiaan Allah kepada firman-Nya.

[9:21]  4 Full Life : SETELAH IA MINUM ANGGUR, MABUKLAH IA.

Nas : Kej 9:21

Penyebutan anggur yang pertama dalam Alkitab dikaitkan dengan kemabukan, dosa, rasa malu, dan kutukan (ayat Kej 9:21-25). Karena hal-hal jahat yang menyertai minuman keras, Allah telah menjadikan pertarakan menyeluruh sebagai standar yang tinggi bagi umat-Nya (bd. Im 10:9; Hak 13:4-7; Ams 31:4; lih. Bil 6:3;

lihat cat. --> Ams 23:31;

lihat cat. --> 1Tes 5:6;

lihat cat. --> Tit 2:2;

[atau ref. Ams 23:31; 1Tes 5:6; Tit 2:2]

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA;

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1);

dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).

[9:22]  5 Full Life : HAM.

Nas : Kej 9:22

Dosa Ham terdiri atas kegagalannya untuk menghormati dan menyegani ayahnya; daripada menutupi Nuh, dia malah membeberkan keadaan ayahnya yang memalukan itu.

[9:25]  6 Full Life : TERKUTUKLAH KANAAN.

Nas : Kej 9:25

Ketika Nuh mengetahui tentang perbuatan Ham yang memalukan, dikutuknya Kanaan, putra Ham (walaupun bukan Ham sendiri).

  1. 1) Agaknya Kanaan terlibat dalam perbuatan ayahnya atau mempunyai sifat buruk seperti ayahnya. Kutukan itu menunjukkan bahwa keturunan Kanaan (yang tidak berkulit hitam) akan dijajah dan dikuasai bangsa-bangsa lain. Sebaliknya, keturunan Sem dan Yafet akan diberkati oleh Allah (ayat Kej 9:26-27).
  2. 2) Nubuat Nuh ini bersyarat bagi semua yang bersangkutan. Setiap keturunan Kanaan yang berbalik kepada Allah juga akan menerima berkat yang diberikan kepada keturunan Sem (Yos 6:22-25; Ibr 11:31), sedangkan setiap keturunan Sem dan Yafet yang meninggalkan Allah akan mengalami kutukan yang ditimpakan kepada Kanaan (bd. Yer 18:7-10).

[1:11]  7 Full Life : MENDAPAT BELAS KASIHAN DARI ORANG INI.

Nas : Neh 1:11

"Orang ini" adalah Artahsasta, raja Persia (Neh 2:1). Nehemia berdoa agar Allah akan menolong supaya ia mendapat belas kasihan dari raja demi orang Yahudi. Apabila kita menginginkan sesuatu dari orang lain, kita harus menyampaikan keinginan kita kepada Allah dahulu. Maka Ia dapat menggerakkan hati dan pikiran pemimpin yang berpengaruh untuk melaksanakan kehendak-Nya (lih. Est 4:16; Ams 21:1).

[36:26]  8 Full Life : HATI YANG BARU.

Nas : Yeh 36:26-27

Allah berjanji untuk memulihkan Israel bukan sekadar secara jasmaniah, tetapi juga rohaniah; pemulihan ini akan mencakup pemberian hati yang baru kepada mereka yang selembut daging supaya mereka akan menaati Firman Allah. Juga, Allah akan menaruh Roh Kudus-Nya di dalam diri mereka (bd. Yeh 11:19-20; Mazm 51:9-13;

lihat cat. --> Rom 11:26;

[atau ref. Rom 11:26]

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

Pekerjaan Allah ini mencakup perjanjian baru yang disahkan oleh Kristus (lih. Yer 31:31-34).

[36:27]  9 Full Life : ROH-KU ... DI DALAM BATINMU.

Nas : Yeh 36:27

Jika Roh Kudus tidak lagi berdiam dalam kita, tidak mungkin seorang menjalankan hidup benar dan mengikuti jalan-jalan Allah. Sangat penting bagi kita untuk tetap terbuka kepada suara dan bimbingan Roh Kudus

(lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS, dan

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

[36:2]  10 Full Life : MUSUH ITU.

Nas : Yeh 36:2-7

Musuh-musuh Israel akan dihukum karena hujat mereka (ayat Yeh 36:3), penjarahan terhadap Israel (ayat Yeh 36:4-5) dan usaha mereka untuk mengambil alih tanah perjanjian (ayat Yeh 36:2).

[1:16]  11 Full Life : DI DALAM DIALAH TELAH DICIPTAKAN SEGALA SESUATU.

Nas : Kol 1:16

Paulus menegaskan kegiatan Kristus dalam penciptaan.

  1. 1) Segala sesuatu, baik yang bendawi maupun yang rohani, telah ada karena karya Kristus sebagai pelaksana yang aktif dalam penciptaan (Yoh 1:3; Ibr 1:2).
  2. 2) Segala sesuatu tetap bersatu dan terpelihara di dalam Dia (ayat Kol 1:17; Ibr 1:3;

    lihat art. PENCIPTAAN).

[2:13]  12 Full Life : ALLAHLAH YANG MENGERJAKAN DI DALAM KAMU.

Nas : Fili 2:13

Kasih karunia Allah sedang bekerja di dalam anak-anak-Nya untuk menghasilkan di dalam mereka baik keinginan maupun kuasa untuk melakukan kehendak-Nya

(lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

Akan tetapi, pekerjaan Allah bukan berarti paksaan atau kasih karunia yang mendesak. Pekerjaan kasih karunia di dalam kita (Fili 1:6; 1Tes 5:24; 2Tim 4:18; Tit 3:5-7) selalu bergantung pada kesetiaan dan kerja sama kita (ayat Fili 2:12,14-16).



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA