TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 2:4

Konteks
2:4 Baik perkataanku maupun pemberitaanku tidak kusampaikan dengan kata-kata hikmat r  yang meyakinkan, tetapi dengan keyakinan akan kekuatan s  Roh 1 ,

1 Korintus 2:6

Konteks
Hikmat yang benar
2:6 Sungguhpun demikian kami memberitakan hikmat di kalangan mereka yang telah matang, u  yaitu hikmat yang bukan dari dunia ini, v  dan yang bukan dari penguasa-penguasa dunia ini, yaitu penguasa-penguasa yang akan ditiadakan. w 

1 Korintus 4:4

Konteks
4:4 Sebab memang aku tidak sadar a  akan sesuatu, tetapi bukan karena itulah aku dibenarkan. b  Dia, yang menghakimi aku, c  ialah Tuhan.

1 Korintus 6:12

Konteks
Nasihat terhadap percabulan
6:12 Segala sesuatu halal bagiku 2 , tetapi bukan semuanya berguna. x  Segala sesuatu halal bagiku, tetapi aku tidak membiarkan diriku diperhamba oleh suatu apapun.

1 Korintus 7:25

Konteks
7:25 Sekarang tentang para gadis. Untuk mereka aku tidak mendapat perintah dari Tuhan. l  Tetapi aku memberikan pendapatku sebagai seorang yang dapat dipercayai karena rahmat m  yang diterimanya dari Allah.

1 Korintus 7:30

Konteks
7:30 dan orang-orang yang menangis seolah-olah tidak menangis; dan orang-orang yang bergembira seolah-olah tidak bergembira; dan orang-orang yang membeli seolah-olah tidak memiliki apa yang mereka beli;

1 Korintus 8:11

Konteks
8:11 Dengan jalan demikian orang yang lemah, yaitu saudaramu, yang untuknya Kristus telah mati, menjadi binasa u  karena "pengetahuan" mu.

1 Korintus 11:21

Konteks
11:21 Sebab pada perjamuan itu tiap-tiap orang memakan dahulu makanannya sendiri, g  sehingga yang seorang lapar dan yang lain mabuk 3 .

1 Korintus 11:27

Konteks
11:27 Jadi barangsiapa dengan cara yang tidak layak makan roti atau minum 4  cawan Tuhan, ia berdosa terhadap tubuh dan darah Tuhan. q 

1 Korintus 14:4

Konteks
14:4 Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, w  ia membangun x  dirinya sendiri 5 , tetapi siapa yang bernubuat, y  ia membangun Jemaat.

1 Korintus 14:24

Konteks
14:24 Tetapi kalau semua bernubuat, lalu masuk orang yang tidak beriman atau orang baru, ia akan diyakinkan oleh semua 6  dan diselidiki oleh semua;

1 Korintus 15:34

Konteks
15:34 Sadarlah kembali sebaik-baiknya dan jangan berbuat dosa lagi! Ada di antara kamu yang tidak mengenal Allah. d  Hal ini kukatakan, supaya kamu merasa malu. e 

1 Korintus 16:15

Konteks
16:15 Ada suatu permintaan lagi kepadamu, saudara-saudara. Kamu tahu, bahwa Stefanus o  dan keluarganya adalah orang-orang yang pertama-tama bertobat p  di Akhaya, q  dan bahwa mereka telah mengabdikan diri kepada pelayanan r  orang-orang kudus. s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:4]  1 Full Life : KEYAKINAN AKAN KEKUATAN ROH.

Nas : 1Kor 2:4

Teks :
  1. 1) Sebagai suatu keyakinan (pertunjukan) akan kekuatan Roh Kudus (1Kor 1:18,24), pemberitaan Paulus meliputi:
    1. (a) tindakan Roh dalam menginsafkan orang akan dosa, kebenaran, dan penghakiman, dan membawa kesaksian tentang kuasa penyelamatan dari Kristus yang sudah bangkit (bd. pasal 1Kor 5:1-6:20;

      lihat cat. --> Yoh 16:8;

      [atau ref. Yoh 16:8]

      Kis 2:36-41);
    2. (b) kuasa untuk mengubah kehidupan (1Kor 1:26-27; bd. Kis 4:13);
    3. (c) kuasa yang mengerjakan kekudusan dalam hidup orang percaya (1Kor 5:3-5); dan
    4. (d) kuasa Allah yang dinyatakan dengan tanda ajaib dan mukjizat (Kis 2:29-33; 4:29-30; 5:12; 14:3; 2Kor 12:12).
  2. 2) Beberapa bagian lain di PB menekankan bahwa pemberitaan Injil telah disertai kuasa khusus dari Roh Kudus: Mr 16:17-18; Luk 10:19; Kis 28:3-6; Rom 15:19; 1Kor 4:20; 1Tes 1:5; Ibr 2:4.
  3. 3) Semua pelayan Injil harus berdoa agar melalui pelayanannya
    1. (a) orang akan diselamatkan (Kis 2:41; 11:21,24; 14:1),
    2. (b) orang yang baru percaya akan dipenuhi dengan Roh Kudus (Kis 2:4; 4:31; 8:17; 19:6),
    3. (c) roh-roh jahat akan diusir (Kis 5:16; 8:7; 16:18),
    4. (d) orang sakit akan disembuhkan (Kis 3:6; 4:29-30; 14:10), dan
    5. (e) pengikut akan belajar menaati standar dan pengajaran yang benar dari Kristus (Mat 28:18-20; Kis 11:23,26;

      lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

[6:12]  2 Full Life : SEGALA SESUATU HALAL BAGIKU.

Nas : 1Kor 6:12

Jelas sekali bahwa pernyataan ini merupakan sebuah kutipan dari pandangan teologis para penentang Paulus. Mereka menyangka bahwa mereka berhak untuk melakukan apa saja yang mereka inginkan.

[11:21]  3 Full Life : YANG LAIN MABUK.

Nas : 1Kor 11:21

"Yang seorang lapar dan yang lain mabuk" dapat diterjemahkan "Yang seorang lapar, yang lain kekenyangan". Terjemahan ini lebih diterima karena alasan berikut.

  1. 1) Kata "mabuk" (Yun. _methuo_) mengandung dua pengertian. Itu dapat berarti
    1. (a) menjadi mabuk atau
    2. (b) diisi atau dipuaskan tanpa menunjuk kepada keadaan mabuk

      (lihat cat. --> Yoh 2:10,

      [atau ref. Yoh 2:10]

      mengenai penggunaan kata ini dalam hubungannya dengan perkawinan di Kana).
  2. 2) Konteks dari ayat ini dengan jelas berkaitan dengan makanan secara umum. Pada waktu jemaat Korintus berhimpun bersama-sama untuk perjamuan persekutuan sebelum makan Perjamuan Tuhan (bd. 2Pet 2:13; Yud 1:12), beberapa orang berkumpul dalam kelompok kecil dan makan makanan mereka secara terpisah-pisah (ayat 1Kor 11:18-19). Anggota yang miskin yang tidak mampu menyumbang makanan diabaikan dan dibiarkan lapar. Di sini Paulus tidak menunjuk kepada keadaan mabuk; sebab jika demikian, pastilah ia akan menghakiminya dengan keras sebagaimana yang dilakukannya pada bagian lain dari surat ini (bd. 1Kor 6:10). Ia menganggap kemabukan bukan saja sebagai suatu persoalan kurang memperdulikan orang lain, tetapi juga suatu keadaan yang sangat serius sehingga dapat memisahkan seseorang dari kerajaan Allah (1Kor 6:10; Gal 5:21).

[11:27]  4 Full Life : DENGAN CARA YANG TIDAK LAYAK MAKAN ... MINUM.

Nas : 1Kor 11:27

Makan dengan cara yang tidak layak berarti tindakan ikut serta di meja Tuhan dengan sikap hati yang acuh tak acuh, mementingkan diri sendiri dan tidak hormat, tanpa maksud dan keinginan apa pun untuk meninggalkan dosa yang disadari dan kemudian menerima perjanjian kasih karunia dengan segenap janji dan tuntutannya. Mereka yang ikut serta dalam cara yang sedemikian tidak layak itu berdosa besar terhadap Tuhan. Mereka bersalah dalam hal menyalibkan Kristus kembali dan dengan segera akan berada di bawah hukuman dan pembalasan (ayat 1Kor 11:29-32). "Berdosa melawan tubuh dan darah Tuhan" berarti bertanggung jawab atas kematian-Nya.

[14:4]  5 Full Life : MEMBANGUN DIRINYA SENDIRI.

Nas : 1Kor 14:4

Bahasa roh tanpa penafsirannya akan membangun (yaitu, mengokohkan iman dan kehidupan rohani seorang;

lihat cat. --> 1Kor 14:26)

[atau ref. 1Kor 14:26]

orang yang berbicara itu karena hal itu akan menghubungkan dia dalam persekutuan yang langsung dengan Alah melalui Roh (bd. Ef 3:16; Yud 1:20), sambil melampaui akal budi. Paulus menyatakan bahwa ia berdoa dan bersekutu dengan Allah dengan cara ini dan juga dengan akal budi (ayat 1Kor 14:14-15).

[14:24]  6 Full Life : ORANG YANG TIDAK BERIMAN ... DIYAKINKAN OLEH SEMUA.

Nas : 1Kor 14:24

Salah satu tanda yang paling meyakinkan akan kehadiran dan karya Roh Kudus dalam suatu pertemuan jemaat adalah tindakan-Nya menginsafkan manusia akan dosa, kebenaran, dan penghakiman

(lihat cat. --> Yoh 16:8).

[atau ref. Yoh 16:8]

  1. 1) Melalui manifestasi Roh di antara umat Allah, dosa akan disingkapkan, pertobatan akan terjadi, dan orang berdosa akan diinsafkan. Di mana tidak ada penyingkapan kefasikan, tidak ada penginsafan akan dosa atau tidak ada ajakan untuk bertobat, jelaslah bahwa Roh Kudus tidak berkarya menurut pola alkitabiah.
  2. 2) Penyingkapan dosa di dalam hati seorang (ayat 1Kor 14:25) tidak membutuhkan suatu karunia penyataan yang khusus atau "kemampuan mengerti isi hati orang". Perkataan nubuat dan kebenaran moralnya yang disampaikan di bawah dorongan Roh itu cukup untuk menginsafkan hati orang yang berdosa (Ibr 4:12).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA