TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 1:4

Konteks
1:4 Pada suatu hari ketika Ia makan bersama-sama dengan mereka, Ia melarang mereka meninggalkan Yerusalem, dan menyuruh mereka tinggal di situ menantikan i  janji Bapa 1 , yang -- demikian kata-Nya -- "telah kamu dengar j  dari pada-Ku.

Kisah Para Rasul 1:7

Konteks
1:7 Jawab-Nya: "Engkau tidak perlu mengetahui masa dan waktu, yang ditetapkan Bapa sendiri menurut kuasa-Nya. n 

Kisah Para Rasul 1:21-22

Konteks
1:21 Jadi harus ditambahkan kepada kami seorang dari mereka yang senantiasa datang berkumpul dengan kami selama Tuhan Yesus bersama-sama dengan kami, 1:22 yaitu mulai dari baptisan n  Yohanes sampai hari Yesus terangkat ke sorga meninggalkan kami, untuk menjadi saksi o  dengan kami tentang kebangkitan-Nya."

Kisah Para Rasul 1:25

Konteks
1:25 untuk menerima jabatan pelayanan, yaitu kerasulan yang ditinggalkan Yudas yang telah jatuh ke tempat yang wajar baginya."

Kisah Para Rasul 2:24

Konteks
2:24 Tetapi Allah membangkitkan Dia v  dengan melepaskan Dia dari sengsara maut, karena tidak mungkin Ia tetap berada dalam kuasa maut itu. w 

Kisah Para Rasul 2:36

Konteks
2:36 Jadi seluruh kaum Israel harus tahu dengan pasti, bahwa Allah telah membuat Yesus, yang kamu salibkan itu, menjadi Tuhan n  dan Kristus. o "

Kisah Para Rasul 4:36

Konteks
4:36 Demikian pula dengan Yusuf, yang oleh rasul-rasul disebut Barnabas, u  artinya anak penghiburan, seorang Lewi dari Siprus.

Kisah Para Rasul 5:32

Konteks
5:32 Dan kami adalah saksi dari segala sesuatu itu, p  kami dan Roh Kudus, q  yang dikaruniakan Allah kepada semua orang yang mentaati Dia 2 ."

Kisah Para Rasul 6:3

Konteks
6:3 Karena itu, saudara-saudara, j  pilihlah tujuh orang dari antaramu, yang terkenal baik, dan yang penuh Roh k  dan hikmat 3 , supaya kami mengangkat mereka l  untuk tugas itu,

Kisah Para Rasul 7:3

Konteks
7:3 dan berfirman kepadanya: Keluarlah dari negerimu dan dari sanak saudaramu dan pergilah ke negeri yang akan Kutunjukkan kepadamu. k 

Kisah Para Rasul 7:7

Konteks
7:7 Tetapi bangsa yang akan memperbudak mereka itu akan Kuhukum, firman Allah, dan sesudah itu mereka akan keluar dari situ dan beribadah kepada-Ku di tempat ini. p 

Kisah Para Rasul 7:16-17

Konteks
7:16 mayat mereka dipindahkan ke Sikhem dan diletakkan di dalam kuburan yang telah dibeli Abraham dengan sejumlah uang perak f  dari anak-anak Hemor di Sikhem. 7:17 Tetapi makin dekat genapnya janji yang diberikan Allah kepada Abraham, makin bertambah g  banyaklah bangsa itu di Mesir,

Kisah Para Rasul 7:33

Konteks
7:33 Lalu firman Allah kepadanya: Tanggalkanlah kasutmu dari kakimu, sebab tempat, di mana engkau berdiri itu, adalah tanah r  yang kudus.

Kisah Para Rasul 7:39

Konteks
7:39 Tetapi nenek moyang kita tidak mau taat kepadanya, malahan mereka menolaknya. Dalam hati mereka ingin kembali ke tanah Mesir. d 

Kisah Para Rasul 8:6

Konteks
8:6 Ketika orang banyak itu mendengar pemberitaan Filipus dan melihat tanda-tanda yang diadakannya 4 , mereka semua dengan bulat hati menerima apa yang diberitakannya itu.

Kisah Para Rasul 8:10

Konteks
8:10 Semua orang, besar kecil, mengikuti dia dan berkata: "Orang ini adalah kuasa Allah yang terkenal sebagai Kuasa Besar. y "

Kisah Para Rasul 8:19

Konteks
8:19 serta berkata: "Berikanlah juga kepadaku kuasa itu, supaya jika aku menumpangkan tanganku di atas seseorang, ia boleh menerima Roh Kudus."

Kisah Para Rasul 8:24

Konteks
8:24 Jawab Simon: "Hendaklah kamu berdoa untuk aku o  kepada Tuhan, supaya kepadaku jangan kiranya terjadi segala apa yang telah kamu katakan itu."

Kisah Para Rasul 8:30

Konteks
8:30 Filipus segera ke situ dan mendengar sida-sida itu sedang membaca kitab nabi Yesaya. Kata Filipus: "Mengertikah tuan apa yang tuan baca itu?"

Kisah Para Rasul 10:32

Konteks
10:32 Suruhlah orang ke Yope untuk menjemput Simon yang disebut Petrus; ia sedang menumpang di rumah Simon, seorang penyamak kulit, yang tinggal di tepi laut.

Kisah Para Rasul 10:37

Konteks
10:37 Kamu tahu tentang segala sesuatu yang terjadi di seluruh tanah Yudea, mulai dari Galilea, sesudah baptisan yang diberitakan oleh Yohanes,

Kisah Para Rasul 11:6

Konteks
11:6 Aku menatapnya dan di dalamnya aku lihat segala jenis binatang berkaki empat dan binatang liar dan binatang menjalar dan burung-burung.

Kisah Para Rasul 11:11

Konteks
11:11 Dan seketika itu juga tiga orang berdiri di depan rumah, di mana kami menumpang; mereka diutus kepadaku dari Kaisarea. y 

Kisah Para Rasul 11:23

Konteks
11:23 Setelah Barnabas datang dan melihat kasih karunia Allah, v  bersukacitalah ia. Ia menasihati mereka, supaya mereka semua tetap setia w  kepada Tuhan 5 ,

Kisah Para Rasul 12:4

Konteks
12:4 Setelah Petrus ditangkap, Herodes menyuruh memenjarakannya di bawah penjagaan empat regu, masing-masing terdiri dari empat prajurit. Maksudnya ialah, supaya sehabis Paskah r  ia menghadapkannya ke depan orang banyak.

Kisah Para Rasul 12:23

Konteks
12:23 Dan seketika itu juga ia ditampar m  malaikat n  Tuhan karena ia tidak memberi hormat kepada Allah; ia mati dimakan cacing-cacing.

Kisah Para Rasul 13:7

Konteks
13:7 Ia adalah kawan gubernur pulau itu, l  Sergius Paulus, yang adalah orang cerdas. Gubernur itu memanggil Barnabas dan Saulus, karena ia ingin mendengar firman Allah.

Kisah Para Rasul 13:31

Konteks
13:31 Dan selama beberapa waktu Ia menampakkan diri kepada mereka yang mengikuti Dia dari Galilea ke Yerusalem. k  Mereka itulah yang sekarang menjadi saksi-Nya l  bagi umat ini 6 .

Kisah Para Rasul 13:39

Konteks
13:39 Dan di dalam Dialah setiap orang yang percaya w  memperoleh pembebasan dari segala dosa, yang tidak dapat kamu peroleh dari hukum Musa. x 

Kisah Para Rasul 14:9

Konteks
14:9 Ia duduk mendengarkan, ketika Paulus berbicara. Dan Paulus menatap dia dan melihat, bahwa ia beriman 7  dan dapat disembuhkan. b 

Kisah Para Rasul 14:11

Konteks
14:11 Ketika orang banyak melihat apa yang telah diperbuat Paulus, mereka itu berseru dalam bahasa Likaonia: "Dewa-dewa telah turun ke tengah-tengah kita dalam rupa manusia. e "

Kisah Para Rasul 14:26

Konteks
14:26 Dari situ berlayarlah mereka ke Antiokhia; f  di tempat itulah mereka dahulu diserahkan kepada kasih karunia Allah g  untuk memulai pekerjaan, yang telah mereka selesaikan. h 

Kisah Para Rasul 15:10

Konteks
15:10 Kalau demikian, mengapa kamu mau mencobai Allah c  dengan meletakkan pada tengkuk murid-murid itu suatu kuk, d  yang tidak dapat dipikul, baik oleh nenek moyang kita maupun oleh kita sendiri?

Kisah Para Rasul 15:24

Konteks
15:24 Kami telah mendengar, bahwa ada beberapa orang di antara kami, yang tiada mendapat pesan dari kami, telah menggelisahkan dan menggoyangkan hatimu dengan ajaran w  mereka.

Kisah Para Rasul 16:24

Konteks
16:24 Sesuai dengan perintah itu, kepala penjara memasukkan mereka ke ruang penjara yang paling tengah dan membelenggu kaki mereka dalam pasungan d  yang kuat.

Kisah Para Rasul 17:7

Konteks
17:7 dan Yason menerima mereka menumpang di rumahnya. Mereka semua bertindak melawan ketetapan-ketetapan Kaisar dengan mengatakan, bahwa ada seorang raja lain, yaitu Yesus. o "

Kisah Para Rasul 17:34

Konteks
17:34 Tetapi beberapa orang laki-laki menggabungkan diri dengan dia dan menjadi percaya, di antaranya juga Dionisius, anggota majelis Areopagus, c  dan seorang perempuan bernama Damaris, dan juga orang-orang lain bersama-sama dengan mereka.

Kisah Para Rasul 18:7

Konteks
18:7 Maka keluarlah ia dari situ, lalu datang ke rumah seorang bernama Titius Yustus, yang beribadah kepada Allah, t  dan yang rumahnya berdampingan dengan rumah ibadat.

Kisah Para Rasul 19:25

Konteks
19:25 Ia mengumpulkan mereka bersama-sama dengan pekerja-pekerja lain dalam perusahaan itu dan berkata: "Saudara-saudara, kamu tahu, bahwa kemakmuran kita adalah hasil perusahaan ini! k 

Kisah Para Rasul 19:40

Konteks
19:40 Sebab kita berada dalam bahaya akan dituduh, bahwa kita menimbulkan huru-hara pada hari ini, karena tidak ada alasan yang dapat kita kemukakan untuk membenarkan kumpulan yang kacau-balau ini."

Kisah Para Rasul 20:25

Konteks
20:25 Dan sekarang aku tahu, bahwa kamu tidak akan melihat mukaku lagi, t  kamu sekalian yang telah kukunjungi untuk memberitakan Kerajaan Allah. u 

Kisah Para Rasul 20:38

Konteks
20:38 Mereka sangat berdukacita, terlebih-lebih karena ia katakan, bahwa mereka tidak akan melihat mukanya lagi. o  Lalu mereka mengantar dia ke kapal. p 

Kisah Para Rasul 21:16

Konteks
21:16 Bersama-sama dengan kami turut juga beberapa murid dari Kaisarea. l  Mereka membawa kami ke rumah seorang yang bernama Manason. Ia dari Siprus m  dan sudah lama menjadi murid. Kami akan menumpang di rumahnya.

Kisah Para Rasul 21:19

Konteks
21:19 Paulus memberi salam kepada mereka, lalu menceriterakan dengan terperinci apa yang dilakukan Allah di antara bangsa-bangsa lain r  oleh pelayanannya. s 

Kisah Para Rasul 21:29

Konteks
21:29 Sebab mereka telah melihat Trofimus f  dari Efesus g  sebelumnya bersama-sama dengan Paulus di kota, dan mereka menyangka, bahwa Paulus telah membawa dia ke dalam Bait Allah.

Kisah Para Rasul 21:32

Konteks
21:32 Kepala pasukan itu segera bergerak dengan prajurit-prajurit dan perwira-perwira dan maju mendapatkan orang banyak itu. Ketika mereka melihat dia dan prajurit-prajurit itu, berhentilah mereka memukul Paulus. j 

Kisah Para Rasul 22:8

Konteks
22:8 Jawabku: Siapakah Engkau, Tuhan? Kata-Nya: Akulah Yesus, orang Nazaret, o  yang kauaniaya itu.

Kisah Para Rasul 22:24

Konteks
22:24 Karena itu kepala pasukan memberi perintah untuk membawa Paulus ke markas n  dan menyuruh o  memeriksa dan menyesah dia, supaya dapat diketahui apa sebabnya orang banyak itu berteriak-teriak sedemikian terhadap dia.

Kisah Para Rasul 23:12

Konteks
Komplotan orang-orang Yahudi
23:12 Dan setelah hari siang orang-orang Yahudi mengadakan komplotan p  dan bersumpah dengan mengutuk diri, bahwa mereka tidak akan makan atau minum, sebelum mereka membunuh Paulus. q 

Kisah Para Rasul 23:14

Konteks
23:14 Mereka pergi kepada imam-imam kepala dan tua-tua bangsa Yahudi dan berkata: "Kami telah bersumpah dengan mengutuk diri, bahwa kami tidak akan makan atau minum, sebelum kami membunuh Paulus. r 

Kisah Para Rasul 23:19

Konteks
23:19 Maka kepala pasukan itu memegang tangan anak muda itu, lalu membawanya ke samping dan bertanya: "Apakah yang perlu kauberitahukan kepadaku?"

Kisah Para Rasul 24:11

Konteks
24:11 Engkau dapat memastikan, bahwa tidak lebih dari dua belas hari g  yang lalu aku datang ke Yerusalem untuk beribadah.

Kisah Para Rasul 24:15

Konteks
24:15 Aku menaruh pengharapan kepada Allah, sama seperti mereka juga, bahwa akan ada kebangkitan o  semua orang mati, baik orang-orang yang benar maupun orang-orang yang tidak benar 8 . p 

Kisah Para Rasul 24:18

Konteks
24:18 Sementara aku melakukan semuanya itu, beberapa orang Yahudi dari Asia mendapati aku di dalam Bait Allah, sesudah aku selesai mentahirkan diriku, s  tanpa orang banyak dan tanpa keributan. t 

Kisah Para Rasul 24:21

Konteks
24:21 Atau mungkinkah karena satu-satunya perkataan yang aku serukan, ketika aku berdiri di tengah-tengah mereka, yakni: Karena hal kebangkitan orang-orang mati, aku hari ini w  dihadapkan kepada kamu."

Kisah Para Rasul 25:7

Konteks
25:7 Sesudah Paulus tiba di situ, semua orang Yahudi yang datang dari Yerusalem berdiri mengelilinginya dan mereka mengemukakan banyak tuduhan berat terhadap dia q  yang tidak dapat mereka buktikan. r 

Kisah Para Rasul 25:15

Konteks
25:15 Ketika aku berada di Yerusalem, imam-imam kepala dan tua-tua orang Yahudi mengajukan dakwaan terhadap orang itu z  dan meminta supaya ia dihukum.

Kisah Para Rasul 25:19

Konteks
25:19 Tetapi mereka hanya berselisih paham c  dengan dia tentang soal-soal agama d  mereka, dan tentang seorang bernama Yesus, yang sudah mati, sedangkan Paulus katakan dengan pasti, bahwa Ia hidup.

Kisah Para Rasul 25:21

Konteks
25:21 Tetapi Paulus naik banding. Ia minta, supaya ia tinggal dalam tahanan dan menunggu, sampai perkaranya diputuskan oleh Kaisar. Karena itu aku menyuruh menahan dia sampai aku dapat mengirim dia kepada Kaisar. f "

Kisah Para Rasul 26:15

Konteks
26:15 Tetapi aku menjawab: Siapa Engkau, Tuhan? Kata Tuhan: Akulah Yesus, yang kauaniaya itu.

Kisah Para Rasul 27:8

Konteks
27:8 Sesudah kami dengan susah payah melewati tanjung itu, sampailah kami di sebuah tempat bernama Pelabuhan Indah, dekat kota Lasea.

Kisah Para Rasul 27:17

Konteks
27:17 Dan setelah sekoci itu dinaikkan ke atas kapal, mereka memasang alat-alat penolong dengan meliliti kapal itu dengan tali. Dan karena takut terdampar l  di beting Sirtis, mereka menurunkan layar dan membiarkan kapal itu terapung-apung saja.

Kisah Para Rasul 28:7

Konteks
28:7 Tidak jauh dari tempat itu ada tanah milik gubernur pulau itu. Gubernur itu namanya Publius. Ia menyambut kami dan menjamu kami dengan ramahnya selama tiga hari.

Kisah Para Rasul 28:22

Konteks
28:22 Tetapi kami ingin mendengar dari engkau, bagaimana pikiranmu, sebab tentang mazhab j  ini kami tahu, bahwa di mana-manapun ia mendapat perlawanan."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : MENANTIKAN JANJI BAPA.

Nas : Kis 1:4

(Dalam versiInggris NIV, ungkapan ini diterjemahkan "karunia yang dijanjikan Bapa"). Karunia yang dijanjikan Bapa (Yoel 2:28-29; Mat 3:11) adalah baptisan dalam Roh Kudus

(lihat cat. --> Kis 1:5).

[atau ref. Kis 1:5]

Penggenapan janji itu dilukiskan sebagai "penuhlah dengan Roh Kudus" (Kis 2:4). Jadi, "dibaptis dengan Roh Kudus" dan "dipenuhi dengan Roh Kudus" adakalanya dipertukartempatkan dalam kitab ini.

Baptisan dalam Roh Kudus jangan disamakan dengan menerima Roh Kudus pada saat pembaharuan

(lihat art. PEMBAHARUAN).

Dua pengalaman ini merupakan karya Roh yang berbeda, sering kali dipisahkan oleh waktu

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID).

[5:32]  2 Full Life : ROH KUDUS ... KEPADA SEMUA ORANG YANG MENAATI DIA.

Nas : Kis 5:32

Apabila tidak ada ketaatan yang benar kepada Kristus atau usaha yang sungguh-sungguh untuk mencari kebenaran kerajaan Allah (Mat 6:33; Rom 14:17), maka setiap pengakuan dipenuhi oleh Roh Kudus tidak sah. Pentakosta tanpa ke-Tuhanan Kristus itu mustahil (bd. Kis 2:38-42), karena Roh Kudus dengan penuh kuasa diberikan hanya kepada mereka yang hidup "taat kepada nama-Nya" (Rom 1:5;

lihat art. KRITERIA UNTUK BAPTISAN DALAM ROH).

[6:3]  3 Full Life : PENUH ROH DAN HIKMAT.

Nas : Kis 6:3

Para rasul menetapkan bahwa ketujuh orang yang terpilih itu membuktikan bahwa mereka senantiasa berada di bawah pengaruh Roh Kudus. Rupanya para rasul ini menganggap bahwa tidak semua orang percaya senantiasa penuh dengan Roh. Dengan kata lain, mereka yang gagal untuk hidup setia dalam Roh (Gal 5:16-25) tidak akan penuh dengan Roh lagi. Mengenai istilah "penuh dengan Roh Kudus," dan "dipenuhi dengan Roh Kudus" perhatikan yang berikut ini:

  1. 1) Ungkapan "penuh dengan Roh Kudus" (bd. Kis 6:5; 11:24) mengungkapkan suatu sifat atau keadaan yang berkesinambungan di dalam orang percaya yang diakibatkan oleh kepenuhan Roh Kudus dan yang memungkinkan mereka untuk melayani dengan kuasa Roh serta bernubuat dengan ilham sebagaimana diberikan Roh.
  2. 2) Istilah "dipenuhi dengan Roh Kudus" dipakai dengan tiga pengertian:
    1. (a) untuk menunjukkan penerimaan baptisan dalam Roh Kudus (Kis 1:5; 2:4; 9:17; 11:16);
    2. (b) untuk menunjukkan pemberian kuasa kepada seorang atau orang-orang percaya pada saat tertentu untuk berbicara di bawah dorongan Roh Kudus (Kis 4:8; 13:9; Luk 1:41-45,67-79); dan
    3. (c) untuk menunjukkan suatu pelayanan nubuat umum yang diilhami atau diurapi Roh Kudus tanpa menyebutkan masa pelayanan tersebut (Kis 4:31-33; 13:52; Luk 1:15).
  3. 3) Setelah menerima baptisan dalam Roh pertama kali, orang percaya yang dengan setia hidup dalam Roh, sambil mematikan perbuatan daging (Rom 8:13-14), dapat digambarkan sebagai "penuh dengan Roh Kudus", yaitu, memelihara kepenuhan Roh yang mendiami diri mereka (mis. ketujuh orang yang terpilih itu, khususnya Stefanus, ayat Kis 6:3,5; 7:55; atau Barnabas, Kis 11:24). Juga, mereka yang memelihara kepenuhan Roh, boleh menerima pengisian baru dengan Roh untuk suatu maksud atau tugas tertentu, khususnya suatu kesanggupan ilahi untuk berbicara dibawah dorongan Roh Kudus.

[8:6]  4 Full Life : MELIHAT TANDA-TANDA YANG DIADAKANNYA.

Nas : Kis 8:6

Janji Kristus untuk menggunakan tanda-tanda ajaib untuk meneguhkan penyampaian Firman Allah tidak terbatas pada para rasul (Mr 16:15-18;

lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

Yesus berjanji bahwa mereka yang bertobat sebagai hasil pelayanan para rasul ("siapa yang percaya") akan melakukan tanda-tanda dalam nama Yesus, seperti mengusir setan-setan (Mr 16:17) dan menyembuhkan orang sakit (Mr 16:18). Hal inilah yang dilakukan oleh Filipus.

[11:23]  5 Full Life : TETAP SETIA KEPADA TUHAN.

Nas : Kis 11:23

Para murid PB tidak beranggapan bahwa mereka yang menerima kasih karunia Allah dengan sendirinya akan tetap setia kepada Tuhan karena dosa, dunia, dan pencobaan Iblis dapat membelokkan seorang yang baru percaya dari jalan keselamatan di dalam Kristus. Barnabas memberi contoh kepada kita bagaimana menangani orang yang baru bertobat: perhatian utama kita harus menolong dan mendorong mereka untuk tetap bertahan di dalam iman, kasih, dan persekutuan dengan Kristus dan gereja-Nya (bd. Kis 13:43; 14:22).

[13:31]  6 Full Life : MENJADI SAKSI-NYA BAGI UMAT INI.

Nas : Kis 13:31

Seorang saksi (Yun. _martus_) adalah "seseorang yang bersaksi melalui tindakan atau ucapan bagi kebenaran." Saksi-saksi Kristen adalah mereka yang menegaskan dan bersaksi tentang karya penyelamatan Yesus Kristus melalui ucapan, tindakan, hidup, dan jikalau perlu, kematian. Kesaksian itu menyangkut tujuh prinsip:

  1. 1) Memberi kesaksian Kristen menjadi kewajiban semua orang percaya (Kis 1:8; Mat 4:19; 28:19-20).
  2. 2) Saksi-saksi Kristen harus bersikap misioner, yaitu pergi kepada semua bangsa dan menyampaikan Injil keselamatan Allah sampai ke ujung bumi (Kis 11:18; 13:2-4; 26:16-18; Mat 28:19-20; Luk 24:47).
  3. 3) Saksi-saksi Kristen terutama berbicara tentang arti kehidupan, kematian, kebangkitan Kristus, kuasa penyelamatan dan janji Roh Kudus (Kis 2:32,38-39; 3:15; 10:39-41,43; 18:5; 26:16; 1Kor 15:1-8).
  4. 4) Saksi-saksi Kristen harus menimbulkan keinsafan akan dosa, kebenaran, dan penghakiman (Kis 2:37-40; 7:51-54; 24:24-25;

    lihat cat. --> Yoh 16:8).

    [atau ref. Yoh 16:8]

    Lewat kesaksian semacam itu orang akan dituntun kepada iman yang menyelamatkan (Kis 2:41; 4:33; 6:7; 11:21).
  5. 5) Saksi-saksi Kristen kadang-kadang akan menderita (Kis 7:57-60; Kis 22:20; 2Kor 11:23-29). Kata "martir" berasal dari kata Yunani untuk bersaksi. Pemuridan melibatkan komitmen yang tanpa pamrih.
  6. 6) Memberi kesaksian Kristen harus disertai pemisahan dari dunia (Kis 2:40), hidup dalam kebenaran (Rom 14:17), serta ketergantungan mutlak kepada Roh Kudus (Kis 4:29-33) yang menghasilkan penyataan Roh dan kuasa Allah (1Kor 2:4).
  7. 7) Memberi kesaksian Kristen bersifat nubuat (Kis 2:17) dan diberi kuasa (Kis 1:8) dan pengurapan Roh Kudus (Kis 2:4; 4:8).

[14:9]  7 Full Life : MELIHAT BAHWA IA BERIMAN.

Nas : Kis 14:9

Memahami adanya iman pada orang lumpuh itu kemungkinan besar terjadi melalui Roh Kudus. Paulus mendorong iman orang itu dengan menyuruhnya berdiri. Orang percaya harus berdoa untuk memperoleh wawasan rohani supaya dapat mengenali iman orang yang membutuhkan kasih karunia dan kesembuhan dari Allah.

[24:15]  8 Full Life : KEBANGKITAN ... BAIK ORANG-ORANG YANG BENAR MAUPUN ORANG-ORANG YANG TIDAK BENAR.

Nas : Kis 24:15

Alkitab mengajarkan bahwa orang benar dan orang yang tidak benar akan dibangkitkan. Yang benar akan dibangkitkan untuk hidup selamanya dalam tubuh kebangkitannya bersama Tuhan (1Tes 4:13-18), sedangkan yang tidak benar akan dibangkitkan untuk dihukum oleh Allah (mengenai kedua kebangkitan ini,

lihat cat. --> Dan 12:2;

lihat cat. --> Yoh 5:29;

lihat cat. --> Wahy 20:6 dst. catatan-catatan s/d Wahy 20:14

lihat cat. --> Wahy 20:14).

[atau ref. Dan 12:2; Yoh 5:29; Wahy 20:6-14]

Kenyataan bahwa kedua kebangkitan ini disebut dalam ayat yang sama tidak perlu berarti bahwa kedua kebangkitan ini akan terjadi secara bersamaan

(lihat cat. --> Yoh 5:29).

[atau ref. Yoh 5:29]



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA