TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 44:21

Konteks
TUHAN Penebus Israel
44:21 Ingatlah v  semuanya ini, hai Yakub, sebab engkaulah hamba-Ku, hai Israel. w  Aku telah membentuk engkau, engkau adalah hamba-Ku; x  hai Israel, engkau tidak Kulupakan. y 

Yesaya 22:20

Konteks
22:20 Maka pada waktu itu f  Aku akan memanggil hamba-Ku, g  Elyakim h  bin Hilkia:

Yesaya 44:1

Konteks
TUHAN satu-satunya Allah
44:1 "Tetapi sekarang, dengarlah, hai Yakub, hamba-Ku, n  dan hai Israel, yang telah Kupilih! o 

Yesaya 49:3

Konteks
49:3 Ia berfirman kepadaku: "Engkau adalah hamba-Ku, f  Israel 1 , dan olehmu Aku akan menyatakan keagungan-Ku. g "

Yesaya 52:13

Konteks
Hamba TUHAN yang menderita
52:13 2 Sesungguhnya, hamba-Ku 3  q  akan berhasil, ia akan ditinggikan, disanjung dan dimuliakan. r 

Yesaya 42:1

Konteks
Hamba TUHAN
42:1 Lihat, itu hamba-Ku 4  o  yang Kupegang, orang pilihan-Ku, p  yang kepadanya Aku berkenan. q  Aku telah menaruh Roh-Ku r  ke atasnya 5 , supaya ia menyatakan hukum s  kepada bangsa-bangsa 6 . t 

Yesaya 37:35

Konteks
37:35 Dan Aku akan memagari b  kota ini untuk menyelamatkannya, oleh karena Aku c  dan oleh karena Daud, d  hamba-Ku."

Yesaya 41:8

Konteks
Israel hamba TUHAN
41:8 Tetapi engkau, hai Israel, hamba-Ku, n  hai Yakub, yang telah Kupilih 7 , o  keturunan Abraham, p  yang Kukasihi; q 

Yesaya 53:11

Konteks
53:11 Sesudah kesusahan n  jiwanya 8  ia akan melihat terang o  dan menjadi puas; dan hamba-Ku p  itu, sebagai orang yang benar, akan membenarkan q  banyak orang oleh hikmatnya, dan kejahatan r  mereka dia pikul.

Yesaya 48:19

Konteks
48:19 maka keturunanmu j  akan seperti pasir k  dan anak cucumu seperti kersik l  banyaknya; nama mereka tidak akan dilenyapkan m  atau ditiadakan dari hadapan-Ku."

Yesaya 65:6

Konteks
65:6 Sesungguhnya, telah ada tertulis di hadapan-Ku: Aku tidak akan tinggal diam, a  malah Aku akan mengadakan pembalasan, b  ya, pembalasan terhadap diri mereka, c 

Yesaya 1:12

Konteks
1:12 Apabila kamu datang untuk menghadap di hadirat-Ku, siapakah yang menuntut itu dari padamu, w  bahwa kamu menginjak-injak pelataran Bait Suci-Ku?

Yesaya 20:3

Konteks
20:3 Berfirmanlah TUHAN: "Seperti hamba-Ku x  Yesaya berjalan telanjang dan tidak berkasut tiga tahun y  lamanya sebagai tanda z  dan alamat 9  a  terhadap Mesir b  dan terhadap Etiopia, c 

Yesaya 41:9

Konteks
41:9 engkau yang telah Kuambil dari ujung-ujung bumi r  dan yang telah Kupanggil s  dari penjuru-penjurunya, Aku berkata kepadamu: "Engkau hamba-Ku, t  Aku telah memilih u  engkau dan tidak menolak engkau";

Yesaya 42:19

Konteks
42:19 Siapakah yang buta e  selain dari hamba-Ku, f  dan yang tuli seperti utusan g  yang Kusuruh? Siapakah yang buta seperti suruhan-Ku h  dan yang tuli seperti hamba TUHAN?

Yesaya 44:2

Konteks
44:2 Beginilah firman TUHAN yang menjadikan p  engkau, yang membentuk engkau sejak dari kandungan q  dan yang menolong r  engkau: Janganlah takut, s  hai hamba-Ku t  Yakub, dan hai Yesyurun, u  yang telah Kupilih!

Yesaya 45:4

Konteks
45:4 Oleh karena hamba-Ku n  Yakub dan Israel, pilihan-Ku, maka Aku memanggil engkau dengan namamu, menggelari engkau, sekalipun engkau tidak mengenal o  Aku.

Yesaya 57:16

Konteks
57:16 Sebab bukan untuk selama-lamanya Aku hendak berbantah, j  dan bukan untuk seterusnya Aku hendak murka, k  supaya semangat mereka jangan lemah lesu di hadapan-Ku, padahal Akulah yang membuat nafas l  kehidupan.

Yesaya 66:22

Konteks
66:22 Sebab sama seperti langit yang baru dan bumi g  yang baru 10  yang akan Kujadikan itu, tinggal tetap di hadapan-Ku, demikianlah firman TUHAN, demikianlah keturunanmu dan namamu akan tinggal tetap. h 

Yesaya 1:14

Konteks
1:14 Perayaan-perayaan bulan barumu c  dan pertemuan-pertemuanmu d  yang tetap, Aku benci e  melihatnya; semuanya itu menjadi beban bagi-Ku, f  Aku telah payah g  menanggungnya.

Yesaya 63:4

Konteks
63:4 Sebab hari pembalasan n  telah Kurencanakan dan tahun penuntutan bela telah datang.

Yesaya 65:13

Konteks
65:13 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: "Sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan makan, z  tetapi kamu akan menderita kelaparan; a  sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan minum, b  tetapi kamu akan menderita kehausan; c  sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan bersukacita, d  tetapi kamu akan mendapat malu; e 

Yesaya 66:23

Konteks
66:23 Bulan berganti bulan, dan Sabat i  berganti Sabat, maka seluruh umat manusia akan datang untuk sujud menyembah j  di hadapan-Ku, firman TUHAN.

Yesaya 49:16

Konteks
49:16 Lihat, Aku telah melukiskan c  engkau di telapak tangan-Ku; tembok-tembokmu d  tetap di ruang mata-Ku.

Yesaya 65:3

Konteks
65:3 suku bangsa yang menyakitkan hati-Ku senantiasa di depan mata-Ku, t  dengan mempersembahkan korban di taman-taman u  dewa dan membakar korban v  di atas batu bata;

Yesaya 65:14

Konteks
65:14 sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan bersorak-sorai f  karena gembira hatinya, tetapi kamu akan mengerang g  karena sedih hati, dan kamu akan menangis karena patah semangat.

Yesaya 65:5

Konteks
65:5 yang berkata: "Menjauhlah, janganlah meraba aku, nanti engkau menjadi kudus y  olehku!" Semuanya ini seperti asap z  yang naik ke dalam hidung-Ku, seperti api yang menyala sepanjang hari.

Yesaya 41:1

Konteks
TUHAN membangkitkan seorang pembebas
41:1 Dengarkanlah Aku dengan berdiam q  diri, hai pulau-pulau; r  hendaklah bangsa-bangsa mendapat kekuatan s  baru! Biarlah mereka datang mendekat, t  kemudian berbicara; baiklah kita tampil bersama-sama u  untuk berperkara 11 !

Yesaya 48:18

Konteks
48:18 Sekiranya engkau memperhatikan f  perintah-perintah-Ku, maka damai sejahteramu g  akan seperti sungai h  yang tidak pernah kering, dan kebahagiaanmu i  akan terus berlimpah seperti gelombang-gelombang laut yang tidak pernah berhenti,

Yesaya 43:10

Konteks
43:10 "Kamu inilah saksi-saksi-Ku, h " demikianlah firman TUHAN, "dan hamba-Ku i  yang telah Kupilih, supaya kamu tahu j  dan percaya kepada-Ku dan mengerti, bahwa Aku tetap Dia. Sebelum Aku tidak ada Allah k  dibentuk, dan sesudah Aku l  tidak akan ada lagi.

Yesaya 49:6

Konteks
49:6 "Terlalu sedikit bagimu hanya untuk menjadi hamba-Ku, p  untuk menegakkan suku-suku Yakub dan untuk mengembalikan orang-orang Israel yang masih terpelihara. q  Tetapi Aku akan membuat engkau menjadi terang r  bagi bangsa-bangsa s  supaya keselamatan yang dari pada-Ku sampai ke ujung bumi 12 . t "

Yesaya 51:4

Konteks
51:4 Perhatikanlah suara-Ku, hai bangsa-bangsa, x  dan pasanglah telinga kepada-Ku, y  hai suku-suku bangsa! Sebab pengajaran z  akan keluar dari pada-Ku dan hukum-Ku a  sebagai terang untuk bangsa-bangsa 13 . b 

Yesaya 43:7

Konteks
43:7 semua orang yang disebutkan dengan nama-Ku z  yang Kuciptakan a  untuk kemuliaan-Ku, b  yang Kubentuk dan yang juga Kujadikan! c "

Yesaya 50:1

Konteks
50:1 Beginilah firman TUHAN: "Di manakah gerangan surat cerai s  ibumu tanda Aku telah mengusir dia? Atau kepada siapakah di antara penagih hutang-Ku Aku pernah menjual t  engkau? Sesungguhnya, oleh karena kesalahanmu u  sendiri kamu terjual v  dan oleh karena pelanggaranmu sendiri ibumu diusir.

Yesaya 58:2

Konteks
58:2 Memang setiap hari mereka mencari e  Aku 14  dan suka untuk mengenal segala jalan-Ku. Seperti bangsa yang melakukan yang benar dan yang tidak meninggalkan f  hukum Allahnya mereka menanyakan Aku tentang hukum-hukum yang benar, mereka suka mendekat g  menghadap Allah, tanyanya:

Yesaya 65:8

Konteks
65:8 Beginilah firman TUHAN: "Seperti kata orang jika pada tandan buah anggur h  masih terdapat airnya 15 : Janganlah musnahkan itu, sebab di dalamnya masih ada berkat! demikianlah Aku akan bertindak oleh karena hamba-hamba-Ku, i  yakni Aku tidak akan memusnahkan sekaliannya.

Yesaya 1:24

Konteks
1:24 Sebab itu demikianlah firman Tuhan, TUHAN semesta alam, Yang Mahakuat k  pelindung Israel; "Ha, Aku akan melampiaskan dendam-Ku kepada para lawan-Ku, dan melakukan pembalasan l  kepada para musuh-Ku. m 

Yesaya 15:5

Konteks
15:5 Aku berteriak s  karena Moab 16 , t  pengungsi-pengungsi u  sudah sampai ke Zoar, v  ke Eglat-Selisia. Sungguh, orang mendaki pendakian Luhit sambil menangis; dan di jalan ke Horonaim w  orang berteriak karena ditimpa bencana. x 

Yesaya 42:14

Konteks
42:14 Aku membisu q  dari sejak dahulu kala, Aku berdiam diri, Aku menahan r  hati-Ku; sekarang Aku mau mengerang seperti perempuan yang melahirkan, Aku mau mengah-mengah dan megap-megap. s 

Yesaya 43:24

Konteks
43:24 Engkau tidak membeli tebu wangi y  bagi-Ku dengan uang atau mengenyangkan Aku dengan lemak z  korban sembelihanmu. Tetapi engkau memberati Aku dengan dosamu, engkau menyusahi a  Aku dengan kesalahanmu. b 

Yesaya 51:7

Konteks
51:7 Dengarkanlah Aku, hai kamu yang mengetahui apa yang benar, m  hai bangsa yang menyimpan pengajaran-Ku dalam hatimu! n  Janganlah takut jika diaibkan oleh manusia dan janganlah terkejut jika dinista o  oleh mereka.

Yesaya 52:14

Konteks
52:14 Seperti banyak orang akan tertegun s  melihat dia--begitu buruk t  rupanya 17 , bukan seperti manusia lagi, dan tampaknya u  bukan seperti anak manusia lagi--

Yesaya 56:1

Konteks
Keselamatan adalah bagi semua orang
56:1 Beginilah firman TUHAN: Taatilah hukum i  dan tegakkanlah keadilan, j  sebab sebentar lagi akan datang keselamatan 18  k  yang dari pada-Ku, dan keadilan-Ku l  akan dinyatakan.

Yesaya 56:4

Konteks
56:4 Sebab beginilah firman TUHAN: "Kepada orang-orang kebiri r  yang memelihara hari-hari Sabat-Ku dan yang memilih apa yang Kukehendaki dan yang berpegang kepada perjanjian-Ku, s 

Yesaya 65:19

Konteks
65:19 Aku akan bersorak-sorak r  karena Yerusalem, dan bergirang s  karena umat-Ku; di dalamnya tidak akan kedengaran lagi bunyi tangisan t  dan bunyi erangpun tidak.

Yesaya 50:2

Konteks
50:2 Mengapa ketika Aku datang tidak ada orang, dan ketika Aku memanggil tidak ada yang menjawab? w  Mungkinkah tangan-Ku terlalu pendek x  untuk membebaskan atau tidak adakah kekuatan y  pada-Ku untuk melepaskan? Sesungguhnya, dengan hardik-Ku z  Aku mengeringkan laut, a  Aku membuat sungai-sungai menjadi padang gurun; b  ikan-ikannya berbau amis karena tidak ada air dan mati kehausan.

Yesaya 44:26

Konteks
44:26 Akulah yang menguatkan perkataan r  hamba-hamba-Ku dan melaksanakan s  keputusan-keputusan yang diberitakan utusan-utusan-Ku; yang berkata tentang Yerusalem: t  Baiklah ia didiami! dan tentang kota-kota Yehuda: Baiklah ia dibangun, Aku mau mendirikan kembali u  reruntuhannya! v 

Yesaya 45:23

Konteks
45:23 Demi Aku sendiri Aku telah bersumpah, a  dari mulut-Ku telah keluar kebenaran, b  suatu firman yang tidak dapat ditarik c  kembali: dan semua orang akan bertekuk d  lutut 19  di hadapan-Ku, dan akan bersumpah e  setia dalam segala bahasa,

Yesaya 49:18

Konteks
49:18 Angkatlah mukamu dan lihatlah ke sekeliling, mereka semua berhimpun f  datang kepadamu. Demi Aku yang hidup, g  demikianlah firman TUHAN, sungguh, mereka semua akan kaupakai h  sebagai perhiasan, dan mereka akan kaulilitkan, seperti yang dilakukan pengantin perempuan.

Yesaya 58:13

Konteks
Menghormati hari Sabat
58:13 Apabila engkau tidak menginjak-injak hukum Sabat 20  t  dan tidak melakukan urusanmu pada hari kudus-Ku; apabila engkau menyebutkan hari Sabat "hari kenikmatan u ", dan hari kudus TUHAN "hari yang mulia"; apabila engkau menghormatinya dengan tidak menjalankan segala acaramu dan dengan tidak mengurus urusanmu atau berkata v  omong kosong,

Yesaya 65:9

Konteks
65:9 Aku akan membangkitkan keturunan j  dari Yakub 21 , dan orang yang mewarisi k  gunung-gunung-Ku dari Yehuda; orang-orang pilihan-Ku l  akan mewarisinya, dan hamba-hamba-Ku akan tinggal m  di situ.

Yesaya 65:20

Konteks
65:20 Di situ tidak akan ada lagi bayi u  yang hanya hidup beberapa hari 22  atau orang tua yang tidak mencapai umur suntuk, v  sebab siapa yang mati pada umur seratus tahun masih akan dianggap muda, dan siapa yang tidak mencapai umur seratus tahun akan dianggap kena kutuk.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[49:3]  1 Full Life : HAMBA-KU, ISRAEL.

Nas : Yes 49:3

Sebutan ini tidak mungkin terbatas hanya bagi bangsa Israel, karena tugas hamba itu ialah mengembalikan Yakub (yaitu Israel) kepada Allah (ayat Yes 49:5). Yesus, Anak Allah yang menjadi Hamba, mewujudkan Israel sejati, dan Dialah yang menggenapi segala sesuatu yang dituntut Allah dari bangsa Israel.

[52:13]  2 Full Life : HAMBA YANG MENDERITA.

Nas : Yes 52:13-53:12

Bagian ini berbicara tentang penderitaan dan penolakan Mesias-Hamba, Yesus Kristus. Yesaya bernubuat bahwa melalui penderitaan-Nya banyak orang akan diampuni, dibenarkan, ditebus, dan disembuhkan. Penderitaan-Nya juga akan menghasilkan pengangungan dan pemuliaan-Nya. PB mengutip bagian ini lebih sering daripada bagian PL lainnya.

[52:13]  3 Full Life : SESUNGGUHNYA, HAMBA-KU.

Nas : Yes 52:13

Yesus sang Mesias, Hamba Allah itu, akan melakukan kehendak Allah dengan sempurna dan karena itu akan sangat ditinggikan (bd. Kis 2:33; Fili 2:9; Kol 3:1; Ibr 1:3; 8:1).

[42:1]  4 Full Life : ITU HAMBA-KU.

Nas : Yes 42:1-7

Sebagian dari ayat-ayat ini dikutip dalam PB (lih. Mat 12:18-21); jelas bahwa hamba yang dibicarakan sang nabi ialah Yesus Kristus, Mesias itu.

[42:1]  5 Full Life : AKU TELAH MENARUH ROH-KU KE ATAS-NYA.

Nas : Yes 42:1

Mesias akan diurapi oleh Roh Kudus supaya melaksanakan tugas penebusan-Nya (bd. Yes 61:1;

lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS).

Para pengikut-Nya, yang akan melanjutkan apa yang telah dimulai oleh Yesus, juga memerlukan pencurahan Roh Kudus atas diri mereka (Kis 1:8; 2:4). Hanya Roh yang dapat memungkinkan orang percaya melayani dengan hikmat, penyataan, dan kuasa yang diperlukan.

[42:1]  6 Full Life : MENYATAKAN HUKUM KEPADA BANGSA-BANGSA.

Nas : Yes 42:1

Dengan kuasa Roh Kudus, Mesias akan membawa norma-norma keadilan kudus dan prinsip-prinsip kebenaran ilahi kepada semua bangsa; dengan demikian sifat pekerjaan-Nya adalah misioner. Dewasa ini tugas yang sama adalah tanggung jawab orang-orang yang membawa nama Kristus. Ia membaptis para pengikut-Nya dengan Roh Kudus supaya mereka dapat melaksanakan tugas ini

(lihat cat. --> Kis 1:8).

[atau ref. Kis 1:8]

[41:8]  7 Full Life : YAKUB, YANG TELAH KUPILIH.

Nas : Yes 41:8

Israel tidak perlu takut akan kebinasaan karena Allah telah memilih mereka sebagai saluran untuk melaksanakan janji penebusan yang diadakan-Nya dengan leluhur mereka. Melalui bangsa Israel akan datang baik Mesias maupun penyataan Allah yang tertulis, yang olehnya keselamatan akan datang kepada semua bangsa di bumi

(lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[53:11]  8 Full Life : KESUSAHAN JIWANYA.

Nas : Yes 53:11

Penderitaan Mesias akan melaksanakan maksud Allah dan menghasilkan keselamatan bagi "banyak" orang yang percaya.

[20:3]  9 Full Life : SEBAGAI TANDA DAN ALAMAT.

Nas : Yes 20:3

Yesaya menaati Allah sekalipun itu berarti mempermalukan diri selama tiga tahun. Jikalau ketaatan kita kepada Allah dan pemisahan kita dari cara-cara fasik adalah sebagaimana seharusnya, maka kita juga kadangkala akan mengalami celaan, malu, dan kehinaan. Kebenaran dan penganiayaan sering kali berjalan bersama

(lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

[66:22]  10 Full Life : LANGIT YANG BARU DAN BUMI YANG BARU.

Nas : Yes 66:22-24

Pada akhir sejarah, yaitu akhir kerajaan Mesias, Allah akan menciptakan langit yang baru dan bumi yang baru

(lihat cat. --> Yes 65:17-25;

[atau ref. Yes 65:17-25]

Wahy 21:1). Semua orang percaya akan bersama dengan Tuhan untuk selamanya (bd. pasal Wahy 21:1-22:21), sedang mereka yang memberontak terhadap-Nya dan firman-Nya akan kekal berada di neraka (bd. Yes 50:11; Yes 57:21; Mr 9:45; 14:11;

lihat cat. --> Mat 10:28).

[atau ref. Mat 10:28]

[41:1]  11 Full Life : TAMPIL BERSAMA-SAMA UNTUK BERPERKARA.

Nas : Yes 41:1

Di dalam pasal ini bangsa-bangsa ditantang untuk mempertunjukkan bahwa mereka memiliki kekuatan, hikmat, dan prapengetahuan yang sama dengan Allah Israel.

[49:6]  12 Full Life : KESELAMATAN ... SAMPAI KE UJUNG BUMI.

Nas : Yes 49:6

Misi Mesias ialah agar semua bangsa mendengar Injil dan mempunyai kesempatan untuk percaya kepada Anak-Hamba Allah. Ayat ini kadang-kadang disebut "Amanat Agung PL". Amanat ini tidak akan tergenapi sebelum Injil diberitakan secara memadai ke seluruh dunia; ketika hal ini terjadi "barulah tiba kesudahannya"

(lihat cat. --> Mat 24:14).

[atau ref. Mat 24:14]

Tugas orang percaya PB ialah memberitakan Injil dengan setia, membawanya kepada semua bangsa hingga Tuhan datang kembali.

[51:4]  13 Full Life : TERANG UNTUK BANGSA-BANGSA.

Nas : Yes 51:4-5

Kerajaan Allah di bumi pada akhir zaman akan membawa keselamatan dan kebenaran kepada semua bangsa yang ada di dunia (bd. Yes 2:2-4; 42:4).

[58:2]  14 Full Life : SETIAP HARI MEREKA MENCARI AKU.

Nas : Yes 58:2

Yehuda mencari Allah setiap hari seakan-akan mereka ingin tahu jalan-jalan-Nya; namun, pada saat yang sama mereka hidup di dalam dosa dan ketidakacuhan terhadap perintah-perintah-Nya yang benar. Jemaat-jemaat masa kini mungkin secara lahiriah beribadah kepada Tuhan, kelihatannya senang memuji Dia, dan seakan-akan rindu mengetahui jalan-jalan-Nya; tetapi pada saat yang sama mereka mungkin menyesuaikan diri dengan jalan-jalan dunia dan mengabaikan penelaahan yang tekun akan firman Allah yang tertulis. "Ibadah" semacam itu merupakan penghinaan dan kekejian bagi Allah.

[65:8]  15 Full Life : AIRNYA.

Nas : Yes 65:8

Kata Ibrani _tirosh_ (umumnya diterjemahkan sebagai "angur baru", di sini diterjemahkan "air") pada umumnya mengacu kepada sari buah yang tidak difermentasi

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

Perhatikan bahwa sari anggur inilah yang dikatakan Allah "di dalamnya masih ada berkat".

[15:5]  16 Full Life : AKU BERTERIAK KARENA MOAB.

Nas : Yes 15:5

Melihat penderitaan hebat dari musuh umat Allah ini, Yesaya berseru dengan belas kasihan bagi korban-korban Moab ini (bd. Yes 21:2-4; Yes 22:4). Demikian pula, kita harus mengasihani dan menyayangi orang-orang yang membinasakan diri sendiri dengan mengejar dosa dan kejahatan

(lihat cat. --> Luk 19:41).

[atau ref. Luk 19:41]

[52:14]  17 Full Life : BEGITU BURUK RUPANYA.

Nas : Yes 52:14

Ayat ini melukiskan penganiayaan Yesus oleh orang Yahudi dan tentara Roma pada saat penghakiman dan penyaliban-Nya (bd. Mazm 22:7-9;

lihat cat. --> Mat 26:67).

[atau ref. Mat 26:67]

[56:1]  18 Full Life : TAATILAH HUKUM ... SEBENTAR LAGI AKAN DATANG KESELAMATAN.

Nas : Yes 56:1-2

Keadilan dan kebenaran merupakan buah keselamatan, terkait langsung dengan pengaruh Kerajaan Allah; hal-hal itu tidak dapat dipisahkan.

[45:23]  19 Full Life : SEMUA ORANG AKAN BERTEKUK LUTUT.

Nas : Yes 45:23

Paulus mengutip ayat ini dalam Rom 14:11 dan Fili 2:10-11 untuk menunjukkan bahwa sekalipun tidak semua orang akan berbalik kepada Tuhan dalam pertobatan sejati dalam hidup ini, pada suatu hari semua orang akan dengan sukarela atau terpaksa tunduk kepada Kristus dan mengakui Dia sebagai Tuhan.

[58:13]  20 Full Life : SABAT.

Nas : Yes 58:13

Sejak penciptaan Allah telah menetapkan bahwa satu hari dalam sepekan harus dipisahkan sebagai "kudus", suatu hari ketika umat Allah menghentikan kegiatan biasa dan membiasakan diri untuk memperoleh istirahat jasmaniah dan pembaharuan rohani

(lihat cat. --> Kel 20:8;

lihat cat. --> Mat 12:1);

[atau ref. Kel 20:8; Mat 12:1]

melakukan hal ini akan meningkatkan sukacita kita di dalam Tuhan dan memungkinkan kita mencapai puncak rohani yang baru (ayat Yes 58:14).

[65:9]  21 Full Life : KETURUNAN DARI YAKUB.

Nas : Yes 65:9

Walaupun Allah akan menghukum Israel (ayat Yes 65:6-7), Ia juga akan menyelamatkan kaum sisa orang percaya sejati yang akan kembali ke negeri itu dan melanjutkan misi penebusan-Nya di dunia. Mereka akan mengalami sukacita dan berkat-berkat-Nya (ayat Yes 65:13-16).

[65:20]  22 Full Life : BAYI YANG HANYA HIDUP BEBERAPA HARI.

Nas : Yes 65:20

Sekalipun di dalam kerajaan Mesias masih ada kematian, umur seseorang akan jauh lebih panjang daripada sekarang. Seorang berusia 100 tahun masih akan dianggap sebagai remaja, dan mereka yang mati sebelumnya akan dianggap terkutuk.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA