TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:8

Konteks
2:8 Para imam tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN 1 ? Orang-orang yang melaksanakan hukum 2  tidak mengenal Aku d  lagi, dan para gembala e  mendurhaka terhadap Aku. Para nabi bernubuat demi Baal 3 , f  mereka mengikuti apa yang tidak berguna. g 

Yeremia 2:27

Konteks
2:27 yang berkata kepada sepotong kayu: e  Engkaulah bapaku! dan kepada batu: f  Engkaulah yang melahirkan aku! Sungguh, mereka membelakangi g  Aku dan tidak menghadapkan mukanya h  kepada-Ku, tetapi pada waktu mereka ditimpa malapetaka i  mereka berkata: Bangkitlah menyelamatkan j  kami!

Yeremia 3:19

Konteks
3:19 Tadinya pikir-Ku: "Sungguh Aku mau menempatkan engkau di tengah-tengah anak-anak-Ku dan memberikan kepadamu negeri i  yang indah, milik pusaka j  yang paling permai dari bangsa-bangsa. Pikir-Ku, engkau akan memanggil Aku: Bapaku, k  dan tidak akan berbalik dari mengikuti Aku.

Yeremia 5:3

Konteks
5:3 Ya TUHAN, tidakkah mata-Mu z  terarah kepada kebenaran? Engkau memukul a  mereka, tetapi mereka tidak kesakitan; Engkau meremukkan mereka, tetapi mereka tidak mau menerima hajaran. b  Mereka mengeraskan kepalanya lebih dari pada batu, c  dan mereka tidak mau bertobat. d 

Yeremia 5:5

Konteks
5:5 Baiklah aku pergi kepada orang-orang besar, g  dan berbicara kepada mereka, sebab merekalah yang mengetahui jalan TUHAN, hukum Allah mereka." Tetapi merekapun semuanya telah mematahkan kuk, telah memutuskan tali-tali pengikat. h 

Yeremia 5:7

Konteks
5:7 Bagaimana, kalau begitu, dapatkah Aku mengampuni engkau? Anak-anakmu telah meninggalkan Aku, dan bersumpah m  demi yang bukan allah. n  Setelah Aku mengenyangkan mereka, mereka berzinah o  dan bertemu ke rumah persundalan. p 

Yeremia 5:15

Konteks
5:15 Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan suatu bangsa d  dari jauh menyerang kamu, hai kaum Israel, demikianlah firman TUHAN, suatu bangsa yang kokoh kuat, suatu bangsa dari dahulu kala, suatu bangsa yang tidak engkau kenal bahasanya, e  dan yang tidak engkau mengerti apa yang dikatakannya.

Yeremia 5:22

Konteks
5:22 Masakan kamu tidak takut x  kepada-Ku 4 , demikianlah firman TUHAN, kamu tidak gemetar y  terhadap Aku? Bukankah Aku yang membuat pantai pasir sebagai perbatasan bagi laut, z  sebagai perhinggaan tetap yang tidak dapat dilampauinya? Biarpun ia bergelora, ia tidak sanggup, biarpun gelombang-gelombangnya ribut, a  mereka tidak dapat melampauinya!

Yeremia 6:15

Konteks
6:15 Seharusnya mereka merasa malu, sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu dan tidak kenal noda mereka. z  Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah; mereka akan tersandung jatuh pada waktu Aku menghukum a  mereka, firman TUHAN."

Yeremia 7:23

Konteks
7:23 hanya yang berikut inilah yang telah Kuperintahkan s  kepada mereka: Dengarkanlah t  suara-Ku, maka Aku akan menjadi Allahmu dan kamu akan menjadi umat-Ku, u  dan ikutilah seluruh jalan v  yang Kuperintahkan kepadamu, supaya kamu berbahagia! w 

Yeremia 8:10

Konteks
8:10 Sebab itu Aku akan memberikan isteri-isteri mereka kepada orang lain, ladang-ladang mereka kepada penjajah. b  Sesungguhnya, dari yang kecil sampai yang besar, semuanya mengejar untung; c  baik nabi d  maupun imam, semuanya melakukan tipu. e 

Yeremia 8:12

Konteks
8:12 Seharusnya mereka merasa malu g , sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu 5  dan tidak kenal noda mereka. Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah, mereka akan tersandung jatuh pada waktu mereka dihukum, h  firman TUHAN. i 

Yeremia 12:3

Konteks
12:3 Ya TUHAN, Engkau mengenal aku, Engkau melihat aku, dan Engkau menguji o  bagaimana hatiku terhadap Engkau. Tariklah mereka ke luar seperti domba-domba p  sembelihan, dan khususkanlah mereka untuk hari penyembelihan. q  --

Yeremia 13:10

Konteks
13:10 Bangsa yang jahat ini, yang enggan mendengarkan d  perkataan-perkataan-Ku, yang mengikuti kedegilan hatinya e  dan mengikuti allah f  lain untuk beribadah dan sujud menyembah kepada mereka, g  akan menjadi seperti ikat pinggang ini yang tidak berguna h  untuk apapun.

Yeremia 14:15

Konteks
14:15 Sebab itu beginilah firman TUHAN mengenai para nabi yang bernubuat demi nama-Ku, padahal Aku tidak mengutus mereka, dan yang berkata: Perang dan kelaparan tidak akan menimpa negeri ini--:Para nabi itu sendiri akan habis mati f  oleh perang dan kelaparan! g 

Yeremia 14:18

Konteks
14:18 Apabila aku keluar ke padang, di sana ada orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang! Apabila aku masuk ke dalam kota, di sana ada orang-orang sakit kelaparan! n  Bahkan, baik nabi maupun imam menjelajah negeri yang tidak o  dikenalnya."

Yeremia 15:10

Konteks
Pergumulan nabi Yeremia
15:10 Celaka aku, ya ibuku 6 , bahwa engkau melahirkan g  aku, seorang yang menjadi buah perbantahan dan buah percederaan h  bagi seluruh negeri. Aku bukan orang yang menghutangkan i  ataupun orang yang menghutang kepada siapapun, tetapi mereka semuanya mengutuki j  aku.

Yeremia 15:19

Konteks
15:19 Karena itu beginilah jawab TUHAN: "Jika engkau mau kembali 7 , Aku akan mengembalikan engkau menjadi pelayan d  di hadapan-Ku, dan jika engkau mengucapkan apa yang berharga dan tidak hina, maka engkau akan menjadi penyambung lidah e  bagi-Ku. Biarpun mereka akan kembali kepadamu, namun engkau tidak perlu kembali kepada mereka.

Yeremia 16:9

Konteks
16:9 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, di tempat b  ini, di depan matamu dan pada zamanmu, akan Kuhentikan suara c  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan. d 

Yeremia 17:27

Konteks
17:27 Tetapi apabila kamu tidak mendengarkan m  perintah-Ku untuk menguduskan hari Sabat n  dan untuk tidak masuk mengangkut barang-barang melalui pintu-pintu gerbang Yerusalem pada hari Sabat, maka di pintu-pintu gerbangnya Aku akan menyalakan api, o  yang akan memakan habis puri-puri p  Yerusalem, dan yang tidak akan terpadamkan."

Yeremia 18:11

Konteks
18:11 Sebab itu, katakanlah kepada orang Yehuda dan kepada penduduk Yerusalem: Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku ini sedang menyiapkan malapetaka z  terhadap kamu dan merancangkan rencana a  terhadap kamu. Baiklah kamu masing-masing bertobat b  dari tingkah langkahmu c  yang jahat, dan perbaikilah tingkah langkahmu dan perbuatanmu! d 

Yeremia 18:23

Konteks
18:23 Tetapi Engkau, ya TUHAN, Engkau mengetahui segala rancangan mereka untuk membunuh m  aku. Janganlah ampuni n  kesalahan mereka, dan janganlah hapuskan dosa mereka dari hadapan-Mu, tetapi biarlah mereka tersandung di hadapan mata-Mu; bertindaklah pada hari murka-Mu o  terhadap mereka!

Yeremia 19:3

Konteks
19:3 Katakanlah: Dengarlah firman TUHAN, hai raja-raja s  Yehuda dan penduduk Yerusalem! Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan malapetaka t  kepada tempat ini, sehingga telinga orang yang mendengarnya, mendenging! u 

Yeremia 20:11

Konteks
20:11 Tetapi TUHAN b  menyertai aku seperti pahlawan yang gagah, sebab itu orang-orang yang mengejar c  aku akan tersandung jatuh dan mereka tidak dapat berbuat d  apa-apa. Mereka akan menjadi malu e  sekali, sebab mereka tidak berhasil, suatu noda yang selama-lamanya tidak terlupakan!

Yeremia 22:3

Konteks
22:3 Beginilah firman TUHAN: Lakukanlah keadilan k  dan kebenaran, lepaskanlah dari tangan pemerasnya l  orang yang dirampas haknya, janganlah engkau menindas dan janganlah engkau memperlakukan orang asing, yatim dan janda m  dengan keras, dan janganlah engkau menumpahkan darah n  orang yang tak bersalah di tempat ini!

Yeremia 23:5

Konteks
23:5 Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menumbuhkan Tunas h  adil 8  bagi Daud. Ia akan memerintah i  sebagai raja j  yang bijaksana dan akan melakukan keadilan dan kebenaran k  di negeri.

Yeremia 23:32

Konteks
23:32 Sesungguhnya, Aku akan menjadi lawan mereka yang menubuatkan mimpi-mimpi u  dusta, demikianlah firman TUHAN, dan yang menceritakannya serta menyesatkan v  umat-Ku dengan dustanya w  dan dengan bualnya. Aku ini tidak pernah mengutus x  mereka dan tidak pernah memerintahkan mereka. Mereka sama sekali tiada berguna y  untuk bangsa ini, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 25:3

Konteks
25:3 "Sejak dari tahun yang ketiga belas pemerintahan Yosia l  bin Amon, raja Yehuda, sampai hari ini, jadi sudah dua puluh tiga tahun 9  lamanya, firman TUHAN datang kepadaku dan terus-menerus m  aku mengucapkannya kepadamu, tetapi kamu tidak mau mendengarkannya. n 

Yeremia 29:16

Konteks
29:16 Sungguh, beginilah firman TUHAN tentang raja yang duduk di atas takhta Daud dan tentang seluruh rakyat yang diam di kota ini, yakni saudara-saudaramu yang tidak keluar beserta kamu ke dalam pembuangan:

Yeremia 29:18

Konteks
29:18 Aku akan mengejar mereka dengan pedang, kelaparan dan penyakit sampar, dan Aku akan membuat mereka menjadi kengerian i  bagi segala kerajaan di bumi, menjadi kutuk, j  kedahsyatan, k  suitan l  dan aib di antara segala bangsa ke mana mereka Kuceraiberaikan,

Yeremia 29:23

Konteks
29:23 oleh karena mereka telah melakukan kebebalan di Israel 10 , telah berzinah s  dengan isteri sesama mereka dan telah mengucapkan demi nama-Ku perkataan dusta yang tidak Kupesankan kepada mereka. Aku sendirilah yang mengetahui t  dan menyaksikannya, u  demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 31:12

Konteks
31:12 Mereka akan datang bersorak-sorak y  di atas bukit z  Sion, muka mereka akan berseri-seri karena kebajikan a  TUHAN, karena gandum, anggur dan minyak, b  karena anak-anak kambing domba c  dan lembu sapi; hidup mereka akan seperti taman d  yang diairi baik-baik, mereka tidak akan kembali lagi merana. e 

Yeremia 34:14

Konteks
34:14 Pada akhir tujuh tahun haruslah kamu masing-masing melepaskan saudaranya bangsa Ibrani yang sudah menjual dirinya kepadamu; ia akan bekerja padamu enam tahun lamanya, kemudian haruslah engkau melepaskan dia sebagai orang merdeka. i  Tetapi nenek moyangmu tidak mendengarkan Aku dan tidak memperhatikan j  Aku.

Yeremia 34:18

Konteks
34:18 Dan Aku akan menyerahkan orang-orang, yang melanggar perjanjian-Ku s  dan yang tidak menepati isi perjanjian yang mereka ikat di hadapan-Ku, dengan memotong anak lembu jantan menjadi dua 11  untuk berjalan di antara belahan-belahannya; t 

Yeremia 35:8

Konteks
35:8 Kami mentaati suara Yonadab bin Rekhab, bapa leluhur q  kami dalam segala apa yang diperintahkannya kepada kami, agar kami tidak minum anggur selama hidup kami, yakni kami sendiri, isteri kami, anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan kami;

Yeremia 37:7

Konteks
37:7 "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel. Kepada raja Yehuda, yang menyuruh kamu kepada-Ku untuk meminta petunjuk, f  harus kamu katakan begini: Lihat, tentara Firaun yang telah berangkat g  keluar untuk membantu kamu akan kembali ke negerinya, ke Mesir. h 

Yeremia 38:1

Konteks
Yeremia dimasukkan ke dalam perigi; ia tertolong oleh Ebed-Melekh
38:1 Tetapi Sefaca bin Matan, Gedalya bin Pasyhur, e  Yukhal f  bin Selemya dan Pasyhur bin Malkia mendengar perkataan yang tidak henti-henti diucapkan oleh Yeremia kepada segenap orang banyak itu:

Yeremia 38:9

Konteks
38:9 "Ya tuanku raja, perbuatan orang-orang ini jahat dalam segala apa yang mereka lakukan terhadap nabi Yeremia, yakni memasukkan dia ke dalam perigi; v  ia akan mati kelaparan di tempat itu! Sebab tidak ada lagi roti w  di kota."

Yeremia 42:5

Konteks
42:5 Berkatalah mereka kepada Yeremia: "Biarlah TUHAN menjadi saksi v  yang benar w  dan yang dapat dipercaya x  terhadap kami, jika kami tidak berbuat menurut segala firman yang disuruh TUHAN, Allahmu, kausampaikan kepada kami.

Yeremia 44:2

Konteks
44:2 "Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Kamu telah mengalami segenap malapetaka b  yang telah Kudatangkan atas Yerusalem dan atas segala kota Yehuda; c  sungguh, semuanya itu kini sudah menjadi reruntuhan d  dan tidak ada seorangpun diam di sana.

Yeremia 44:25-26

Konteks
44:25 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Kamu, laki-laki dan isteri-isterimu! f  Kamu telah memenuhi apa yang telah kamu ucapkan, yaitu: Kami akan menepati dengan baik nazar yang kami ucapkan untuk membakar korban dan mempersembahkan korban curahan kepada ratu sorga. g  Baiklah! Wujudkanlah dan tepatilah nazarmu h  dengan baik! 44:26 Maka dengarkanlah firman TUHAN, hai semua orang Yehuda yang diam di tanah Mesir: i  Sesungguhnya, Aku telah bersumpah j  demi nama-Ku yang besar--firman TUHAN--bahwa nama-Ku tidak akan diserukan lagi oleh seseorang Yehuda di segenap tanah Mesir, dengan berkata: Demi Tuhan ALLAH k  yang hidup! l 

Yeremia 44:28

Konteks
44:28 Hanya beberapa orang yang terluput dari pedang r --jumlahnya kecil s --yang akan kembali dari tanah Mesir ke tanah Yehuda. Maka seluruh sisa t  Yehuda yang telah pergi ke Mesir untuk tinggal sebagai orang asing di sana akan mengetahui perkataan siapa yang terwujud, u  perkataan-Ku atau perkataan mereka. v 

Yeremia 45:5

Konteks
45:5 Masakan engkau mencari hal-hal yang besar o  bagimu sendiri? Janganlah mencarinya! p  Sebab, sesungguhnya, Aku mendatangkan malapetaka q  atas segala makhluk, r  demikianlah firman TUHAN, tetapi kepadamu akan Kuberikan nyawamu s  sebagai jarahan t  di segala tempat ke mana engkau pergi."

Yeremia 50:7

Konteks
50:7 Siapapun yang menjumpai mereka, memakan habis q  mereka, dan lawan-lawan mereka berkata: Kami tidak bersalah! r  Karena mereka telah berdosa kepada TUHAN, tempat kebenaran, TUHAN, pengharapan s  nenek moyang mereka!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : DI MANAKAH TUHAN?

Nas : Yer 2:8

Para imam sudah demikian tidak peka terhadap kehadiran dan kuasa Allah sehingga mereka tidak sadar bahwa Ia sudah meninggalkan mereka; mereka tidak pernah bertanya mengapa kehadiran dan berkat Tuhan tidak ada lagi di Israel. Para pemimpin rohani masa kini harus sangat prihatin ketika kehadiran Allah dan manifestasi Roh Kudus tidak tampak lagi di jemaatnya. Seorang hamba Allah yang sejati akan bertanya, "Di manakah Tuhan?"

[2:8]  2 Full Life : ORANG-ORANG YANG MELAKSANAKAN HUKUM.

Nas : Yer 2:8

Betapa menyedihkan bahwa seorang dapat menyelidiki atau mengajarkan Firman Allah namun tidak mengenal Tuhan sebagai Juruselamat pribadi dan sahabat yang akrab

(lihat art. PENDALAMAN ALKITAB BAGI ORANG KRISTEN).

[2:8]  3 Full Life : PARA NABI BERNUBUAT DEMI BAAL.

Nas : Yer 2:8

Para nabi diharapkan untuk mengarahkan umat itu kembali kepada firman Allah dan meminta mereka bertobat

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA);

mereka seharusnya memberitakan firman Allah saja. Namun banyak nabi di Yehuda begitu murtad sehingga mereka bernubuat dengan kuasa setan dari berhala

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

Apabila para pendeta dan pemimpin memberitakan aneka gagasan humanistik yang terdapat dalam banyak psikologi, filsafat, dan teologi liberal kontemporer dan bukan Firman Allah, kesalahan mereka akan sebesar kesalahan para nabi palsu pada zaman Yeremia.

[5:22]  4 Full Life : MASAKAN KAMU TIDAK TAKUT KEPADA-KU?

Nas : Yer 5:22

Umat itu tidak menghormati dan menaati Allah karena mereka tidak takut akan Dia dan tidak gemetar terhadap kenyataan kehadiran-Nya

(lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).

[8:12]  5 Full Life : MEREKA SAMA SEKALI TIDAK MERASA MALU.

Nas : Yer 8:12

Bangsa itu telah mencapai tahap kemurtadan di mana mereka tidak akan pernah bertobat; semua rasa malu dan penyesahan akan dosa sudah sirna. Hukuman mereka hanya menanti hari kedatangan Allah. Gereja-gereja dewasa ini mencapai tingkat kemurtadan yang sama ketika menolak firman Allah dan melakukan dosa-dosa keji seperti yang dilukiskan Paulus dalam Rom 1:24-32

(lihat cat. --> Rom 1:27).

[atau ref. Rom 1:27]

[15:10]  6 Full Life : CELAKA AKU, YA IBUKU.

Nas : Yer 15:10

Yeremia mengeluh kepada Tuhan karena dikutuki seluruh penduduk negeri itu; Tuhan menanggapi (ayat Yer 15:11-14) dengan mengatakan kepadanya bahwa ketika hukuman tiba, musuh-musuhnya akan meminta pertolongan kepadanya (bd. Yer 21:1-7; 37:1-10,17-20; 38:14-18).

[15:19]  7 Full Life : JIKA ENGKAU MAU KEMBALI.

Nas : Yer 15:19-21

Yeremia menuduh Allah tidak setia kepadanya sebagaimana seharusnya (ayat Yer 15:18). Allah menyuruhnya bertobat atas kata-kata semacam itu dan melanjutkannya dengan memberinya suatu janji dan pembaharuan panggilannya.

[23:5]  8 Full Life : TUNAS ADIL.

Nas : Yer 23:5-6

Tunas (yaitu keturunan raja) Daud dipotong ketika Allah membinasakan kerajaan Daud pada tahun 586 SM.

  1. 1) Tetapi, Allah berjanji untuk membangkitkan seorang raja dari keturunan Daud yang akan menjadi Tunas adil; raja ini akhirnya dan sepenuhnya akan melakukan apa yang benar dan adil (bd. Za 3:8). Nubuat ini menunjuk kepada Mesias, Yesus Kristus.
  2. 2) Pelaksanaan hukuman sepenuhnya akan terjadi setelah kedatangan-Nya yang kedua dan sebelum pemerintahan-Nya seribu tahun di dunia.
  3. 3) Ia akan disebut "Tuhan keadilan kita" (ayat Yer 23:6). Kaum sisa yang percaya akan "berada dalam Dia bukan dengan kebenaran (mereka) sendiri karena menaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan" (Fili 3:9).

[25:3]  9 Full Life : DUA PULUH TIGA TAHUN.

Nas : Yer 25:3

Yeremia telah berkhotbah dengan sungguh-sungguh selama 23 tahun, tetapi umat itu tidak mendengarkannya; ia telah menasihati mereka untuk meninggalkan penyembahan berhala dan cara hidup berdosa mereka, tetapi mereka tetap membandel. Allah bahkan telah mengutus nabi-nabi lain untuk memperingatkan Yehuda (ayat Yer 25:4), di antaranya Uria, Zefanya, dan Habakuk. Pengalaman Yeremia menggarisbawahi kebenaran bahwa bagaimanapun setianya kita dalam bersaksi tentang Injil Kristus yang menyelamatkan, ada orang yang akan menolak untuk mendengar dan menaati firman Allah sehingga terus menuju kebinasaan mereka sendiri. Lagi pula, pada hari-hari terakhir ini, mereka di dalam gereja yang tetap setia kepada Allah dan firman-Nya akan bersedih ketika melihat banyak orang meninggalkan iman alkitabiah dan standar-standar kebenaran Allah

(lihat cat. --> 1Tim 4:1).

[atau ref. 1Tim 4:1]

[29:23]  10 Full Life : MELAKUKAN KEBEBALAN DI ISRAEL.

Nas : Yer 29:23

Allah menganggapnya suatu kebebalan bila menyampaikan berita-Nya dan pada saat bersamaan melakukan perzinaan dan perbuatan amoral lainnya. Karena perbuatan itu, dua nabi yaitu Ahab dan Zedekia (ayat Yer 29:21) akan dibunuh di depan banyak orang. Para pemimpin gereja masa kini yang hidup di dalam perzinaan sambil memberitakan Firman Allah juga akan menghadapi hukuman Allah yang berat

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[34:18]  11 Full Life : MEMOTONG ANAK LEMBU JANTAN MENJADI DUA.

Nas : Yer 34:18

Orang yang terlibat dalam penegakan suatu perjanjian akan berjalan di antara dua paruhan anak lembu yang disembelih; tindakan ini mungkin berarti bahwa semua pihak patut dipotong-potong apabila melanggar perjanjian itu (bd. Kej 15:10).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA