Versi Paralel Tafsiran/Catatan Analisa Kata ITL - draft

Matius 25:1

Konteks
TB (1974) ©

SABDAweb Mat 25:1

1 "Pada waktu itu hal Kerajaan Sorga seumpama e  sepuluh gadis, yang mengambil pelitanya f  dan pergi menyongsong mempelai laki-laki. g 

AYT (2018)

“Kemudian, Kerajaan Surga akan diumpamakan dengan sepuluh gadis yang membawa pelita-pelitanya dan pergi untuk bertemu mempelai laki-laki.

TL (1954) ©

SABDAweb Mat 25:1

"Pada ketika itu kerajaan surga kelak seumpama sepuluh anak dara, yang membawa pelitanya, lalu keluar hendak mengelu-elukan pengantin laki-laki.

BIS (1985) ©

SABDAweb Mat 25:1

"Apabila Anak Manusia datang sebagai Tuhan, keadaannya seperti dalam perumpamaan ini: Sepuluh gadis pengiring pengantin masing-masing mengambil pelita, lalu pergi menyambut pengantin laki-laki.

TSI (2014)

“Pada waktu Aku datang kembali dan disambut sebagai Raja di dunia ini, kejadiannya bisa digambarkan seperti cerita berikut: Suatu hari ada pesta pernikahan yang diadakan pada malam hari. Sepuluh orang gadis bersiap-siap menghadiri pesta pernikahan itu. Masing-masing membawa pelitanya dan pergi menyambut pengantin laki-laki.

MILT (2008)

"Selanjutnya kerajaan surga diumpamakan dengan sepuluh gadis, yang dengan membawa pelita-pelitanya, mereka keluar ke penyambutan mempelai pria.

Shellabear 2011 (2011)

"Pada waktu itu Kerajaan Surga dapat diibaratkan dengan sepuluh gadis yang mengambil pelita mereka lalu pergi untuk menyongsong mempelai pria.

AVB (2015)

“Kerajaan syurga ibarat sepuluh orang anak dara yang membawa lampu dan berjalan keluar untuk menyambut pengantin lelaki.

[+] Bhs. Inggris
[+] Bhs. Indonesia
[+] Bhs. Suku
[+] Kuno

TB ITL ©

SABDAweb Mat 25:1

"Pada waktu itu
<5119>
hal Kerajaan
<932>
Sorga
<3772>
seumpama
<3666>
sepuluh
<1176>
gadis
<3933>
, yang
<3748>
mengambil
<2983>
pelitanya
<2985> <1438>
dan pergi
<1831>
menyongsong
<5222>
mempelai laki-laki
<3566>
.

[<1519>]
TL ITL ©

SABDAweb Mat 25:1

"Pada ketika
<5119>
itu kerajaan
<932>
surga
<3772>
kelak seumpama
<3666>
sepuluh
<1176>
anak dara
<3933>
, yang membawa
<2983>
pelitanya
<2985>
, lalu keluar
<1831>
hendak mengelu-elukan
<5222>
pengantin laki-laki
<3566>
.
AYT ITL
"Kemudian
<5119>
, Kerajaan
<932>
Surga
<3772>
akan diumpamakan
<3666>
dengan sepuluh
<1176>
gadis
<3933>
yang
<3748>
membawa
<2983>
pelita-pelitanya
<2985>
dan pergi
<1831>
untuk
<1519>
bertemu
<5222>
mempelai laki-laki
<3566>
.

[<1438>]
AVB ITL
“Kerajaan
<932>
syurga
<3772>
ibarat
<3666>
sepuluh
<1176>
orang anak dara
<3933>
yang
<3748>
membawa
<2983>
lampu
<2985>
dan berjalan keluar
<1831>
untuk menyambut
<5222>
pengantin lelaki
<3566>
.

[<5119> <1438> <1519>]
GREEK WH
τοτε
<5119>
ADV
ομοιωθησεται
<3666> <5701>
V-FPI-3S
η
<3588>
T-NSF
βασιλεια
<932>
N-NSF
των
<3588>
T-GPM
ουρανων
<3772>
N-GPM
δεκα
<1176>
A-NUI
παρθενοις
<3933>
N-DPF
αιτινες
<3748>
R-NPF
λαβουσαι
<2983> <5631>
V-2AAP-NPF
τας
<3588>
T-APF
λαμπαδας
<2985>
N-APF
εαυτων
<1438>
F-3GPM
εξηλθον
<1831> <5627>
V-2AAI-3P
εις
<1519>
PREP
υπαντησιν
<5222>
N-ASF
του
<3588>
T-GSM
νυμφιου
<3566>
N-GSM
GREEK SR
τοτε
¶Τότε
τότε
<5119>
D
ομοιωθησεται
ὁμοιωθήσεται
ὁμοιόω
<3666>
V-IFP3S
η


<3588>
E-NFS
βασιλεια
Βασιλεία
βασιλεία
<932>
N-NFS
των
τῶν

<3588>
E-GMP
ουρανων
Οὐρανῶν
οὐρανός
<3772>
N-GMP
δεκα
δέκα
δέκα
<1176>
E-DFP
παρθενοισ
παρθένοις,
παρθένος
<3933>
N-DFP
αιτινεσ
αἵτινες
ὅστις
<3748>
R-NFP
λαβουσαι
λαβοῦσαι
λαμβάνω
<2983>
V-PAANFP
τασ
τὰς

<3588>
E-AFP
λαμπαδασ
λαμπάδας
λαμπάς
<2985>
N-AFP
αυτων
αὐτῶν
αὐτός
<846>
R-3GFP
εξηλθον
ἐξῆλθον
ἐξέρχομαι
<1831>
V-IAA3P
εισ
εἰς
εἰς
<1519>
P
υπαντησιν
ὑπάντησιν
ὑπάντησις
<5222>
N-AFS
του
τοῦ

<3588>
E-GMS
νυμφιου
νυμφίου.
νυμφίος
<3566>
N-GMS
[+] Bhs. Inggris

TB (1974) ©

SABDAweb Mat 25:1

1 "Pada waktu itu hal Kerajaan Sorga seumpama e  sepuluh gadis, yang mengambil pelitanya f  dan pergi menyongsong mempelai laki-laki. g 

TB+TSK (1974) ©

SABDAweb Mat 25:1

"Pada waktu itu 1  hal Kerajaan 2  Sorga seumpama sepuluh 3  gadis, yang 4  mengambil pelitanya dan pergi 5  menyongsong mempelai laki-laki 6 .

Catatan Full Life

Mat 24:3--26:45 1

Nas : Mat 24:3-25:46

Nubuat Yesus ini terutama merupakan jawaban atas pertanyaan para murid-Nya, "Apakah tanda kedatangan-Mu dan tanda kesudahan dunia?" Yesus memberikan kepada mereka:

  1. (1) tanda-tanda umum yang akan terjadi selama zaman ini sampai pada akhir zaman (Mat 24:4-14);
  2. (2) tanda-tanda khusus yang menunjukkan bahwa akhir zaman telah tiba, yaitu masa kesengsaraan besar (Mat 24:15-28);
  3. (3) tanda-tanda yang menakjubkan yang terjadi pada saat Ia datang dengan kemuliaan dan kuasa (Mat 24:29-31);
  4. (4) peringatan kepada orang kudus dalam masa kesengsaraan besar agar berjaga-jaga terhadap tanda-tanda yang menuju kepada kedatangan Kristus yang dinanti-nantikan segera setelah masa kesengsaraan besar berakhir (Mat 24:32-35);
  5. (5) peringatan kepada orang percaya yang hidup sebelum masa kesengsaraan untuk siap sedia secara rohani karena kedatangan Kristus untuk jemaat-Nya akan terjadi pada saat yang tak diduga-duga (Mat 24:36-51; 25:1-30;

    lihat cat. --> Yoh 14:3, dan

    [atau ref. Yoh 14:3]

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA);

  6. (6) suatu gambaran mengenai penghakiman bangsa-bangsa setelah Ia datang kembali ke bumi (Mat 25:31-46). Perlu diperhatikan bahwa banyak rincian mengenai kedatangan kembali Kristus tidak dijelaskan dalam pasal Mat 24:1-51. Selanjutnya, sampai saat ini belum ada seorang pun yang mengartikan semua nubuat mengenai akhir zaman dengan kepastian penuh. Dalam percakapan Yesus terdapat unsur rahasia yang perlu kerendahan hati dan hati yang tertuju kepada Tuhan Yesus sendiri. Kita dapat menantikan tambahan pengertian tentang penyataan ini pada akhir zaman (bd. Dan 12:9).


Mat 25:1 2

Nas : Mat 25:1

Perumpamaan mengenai sepuluh gadis ini menekankan bahwa semua orang percaya harus senantiasa memperhatikan keadaan rohani mereka sendiri mengingat Kristus bisa datang pada saat yang tidak diketahui dan tidak diduga. Mereka harus bertekun dalam iman supaya bila hari dan jam itu tiba mereka akan diterima oleh Tuhan yang kembali (ayat Mat 25:10). Kelalaian untuk memelihara hubungan pribadi dengan Tuhan pada saat kedatangan-Nya kembali berarti akan dikucilkan dari kehadiran dan kerajaan-Nya.

  1. 1) Yang membedakan kelompok gadis yang bijaksana dengan yang bodoh ialah bahwa yang bodoh itu tidak memperhitungkan bahwa kedatangan Tuhan

    (lihat cat. --> Yoh 14:3)

    [atau ref. Yoh 14:3]

    akan terjadi pada saat yang tidak terduga, suatu saat yang tidak didahului oleh tanda-tanda khusus yang jelas (ayat Mat 25:13;

    lihat cat. --> Mat 24:36).

    lihat cat. --> Mat 24:44).

    [atau ref. Mat 24:36,44]

  2. 2) Melalui perumpamaan ini dan juga di bagian yang lain (Luk 18:8) Kristus menyatakan bahwa sebagian besar gereja tidak akan siaga pada saat Dia datang kembali (ayat Mat 25:8-13). Dengan demikian Kristus menyatakan dengan jelas bahwa Ia tidak akan menunggu sampai semua gereja siap untuk kedatangan-Nya.
  3. 3) Perlu diperhatikan bahwa semua gadis itu (baik yang setia maupun yang tidak setia) sangat terkejut ketika mempelai laki-laki datang (ayat Mat 25:5-7). Hal ini menunjukkan bahwa perumpamaan ini berkaitan dengan orang percaya yang hidup sebelum masa kesengsaraan besar dan tidak berkaitan dengan mereka yang hidup selama kesengsaraan itu, yang akan mempunyai tanda cukup mendahului kedatangan Kristus pada akhir masa kesengsaraan itu

    (lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

[+] Bhs. Inggris



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA