Filipi 2:7
KonteksTB (1974) © SABDAweb Flp 2:7 |
melainkan telah mengosongkan e diri-Nya sendiri 1 , dan mengambil rupa seorang hamba, f dan menjadi sama dengan manusia 2 . g |
AYT (2018) | Sebaliknya, Ia membuat diri-Nya tidak memiliki apa-apa dan menghambakan diri sebagai budak untuk menjadi sama dengan rupa manusia. |
TL (1954) © SABDAweb Flp 2:7 |
melainkan menghampakan diri-Nya menjadi hamba di dalam keadaan sama dengan manusia, dan kelihatan di dalam sikap seperti manusia; |
BIS (1985) © SABDAweb Flp 2:7 |
Sebaliknya, Ia melepaskan semuanya lalu menjadi sama seperti seorang hamba. Ia menjadi seperti manusia, dan nampak hidup seperti manusia. |
TSI (2014) | Tetapi Dia merendahkan diri dan meninggalkan semuanya, lalu mengambil kedudukan paling hina seperti budak yang melayani kita, dan datang ke dunia ini sebagai manusia biasa. |
MILT (2008) | Sebaliknya, Dia sudah mengosongkan diri-Nya sendiri dengan mengambil rupa seorang hamba agar berada dalam keserupaan manusia. |
Shellabear 2011 (2011) | Tetapi sebaliknya, Ia melepaskan semuanya, menempatkan diri sebagai seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia, |
AVB (2015) | tetapi Dia telah mengetepikan martabat diri-Nya, mengambil bentuk seorang hamba, dan datang dengan rupa manusia. |
[+] Bhs. Inggris
[+] Bhs. Indonesia
[+] Bhs. Suku
[+] Kuno
|
TB ITL © SABDAweb Flp 2:7 |
|
TL ITL © SABDAweb Flp 2:7 |
|
AYT ITL | |
AVB ITL | |
GREEK WH | |
GREEK SR | |
[+] Bhs. Inggris |
TB (1974) © SABDAweb Flp 2:7 |
melainkan telah mengosongkan e diri-Nya sendiri 1 , dan mengambil rupa seorang hamba, f dan menjadi sama dengan manusia 2 . g |
TB+TSK (1974) © SABDAweb Flp 2:7 |
3 4 melainkan telah mengosongkan 1 diri-Nya sendiri, dan mengambil rupa 2 seorang hamba, dan menjadi 1 sama dengan manusia. |
Catatan Full Life |
Flp 2:7 1 Nas : Fili 2:7 Hal inilah yang benar-benar dikatakan dalam naskah Yunani, yaitu mengesampingkan kemuliaan (Yoh 17:4), kedudukan (Yoh 5:30; Ibr 5:8), kekayaan (2Kor 8:9), segala hak sorgawi (Luk 22:27; Mat 20:28), dan penggunaan sifat-sifat ilahi-Nya (Yoh 5:19; 8:28; Yoh 14:10). "Pengosongan diri-Nya" ini tidak sekadar berarti secara sukarela menahan diri untuk menggunakan kemampuan dan hak istimewa ilahi-Nya, tetapi juga menerima penderitaan, kesalahpahaman, perlakuan buruk, kebencian, dan kematian yang terkutuk di salib. Flp 2:7 2 Nas : Fili 2:7 Untuk ayat-ayat dalam Alkitab yang berbicara tentang Kristus yang mengambil rupa seorang hamba, lih. Mr 13:32; Luk 2:40-52; Rom 8:3; 2Kor 8:9; Ibr 2:7,14. Walaupun Ia tetap benar-benar ilahi, Kristus mengambil sifat manusia dengan segala pencobaan, kehinaan, dan kelemahannya, namun Ia tanpa dosa (ayat Fili 2:7-8; Ibr 4:15). |
[+] Bhs. Inggris |