TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 1:11

Konteks
1:11 Ia datang kepada milik kepunyaan-Nya, tetapi orang-orang kepunyaan-Nya itu tidak menerima-Nya. p 

Yohanes 1:39

Konteks
1:39 Ia berkata kepada mereka: "Marilah dan kamu akan melihatnya." Merekapun datang dan melihat di mana Ia tinggal, dan hari itu mereka tinggal bersama-sama dengan Dia; waktu itu kira-kira pukul empat.

Yohanes 1:45

Konteks
1:45 Filipus bertemu dengan Natanael h  dan berkata kepadanya: "Kami telah menemukan Dia, yang disebut oleh Musa dalam kitab Taurat i  dan oleh para nabi, j  yaitu Yesus, anak Yusuf k  dari Nazaret. l "

Yohanes 2:11

Konteks
2:11 Hal itu dibuat Yesus di Kana yang di Galilea, sebagai yang pertama dari tanda-tanda-Nya d  dan dengan itu Ia telah menyatakan kemuliaan-Nya, e  dan murid-murid-Nya percaya kepada-Nya. f 

Yohanes 3:3

Konteks
3:3 Yesus menjawab, kata-Nya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika seorang tidak dilahirkan kembali 1 , h  i  ia tidak dapat melihat Kerajaan Allah."

Yohanes 4:11

Konteks
4:11 Kata perempuan itu kepada-Nya: "Tuhan, Engkau tidak punya timba dan sumur ini amat dalam; dari manakah Engkau memperoleh air hidup itu?

Yohanes 4:23

Konteks
4:23 Tetapi saatnya akan datang dan sudah tiba w  sekarang, bahwa penyembah-penyembah benar akan menyembah Bapa dalam roh x  dan kebenaran 2 ; sebab Bapa menghendaki penyembah-penyembah demikian.

Yohanes 5:25

Konteks
5:25 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya saatnya akan tiba dan sudah tiba, u  bahwa orang-orang mati akan mendengar v  suara Anak Allah, dan mereka yang mendengarnya, akan hidup.

Yohanes 5:37

Konteks
5:37 Bapa yang mengutus Aku, Dialah yang bersaksi tentang Aku. m  Kamu tidak pernah mendengar suara-Nya, rupa-Nyapun n  tidak pernah kamu lihat,

Yohanes 6:11

Konteks
6:11 Lalu Yesus mengambil roti itu, mengucap syukur h  dan membagi-bagikannya kepada mereka yang duduk di situ, demikian juga dibuat-Nya dengan ikan-ikan itu, sebanyak yang mereka kehendaki.

Yohanes 7:22

Konteks
7:22 Jadi: Musa menetapkan supaya kamu bersunat e --sebenarnya sunat itu tidak berasal dari Musa, tetapi dari nenek moyang f  kita--dan kamu menyunat orang pada hari Sabat!

Yohanes 7:26

Konteks
7:26 Dan lihatlah, Ia berbicara dengan leluasa dan mereka tidak mengatakan apa-apa kepada-Nya. Mungkinkah pemimpin i  kita benar-benar sudah tahu, bahwa Ia adalah Kristus? j 

Yohanes 8:2

Konteks
8:2 Pagi-pagi benar Ia berada lagi di Bait Allah, dan seluruh rakyat datang kepada-Nya. Ia duduk dan mengajar v  mereka.

Yohanes 8:16

Konteks
8:16 dan jikalau Aku menghakimi, maka penghakiman-Ku itu benar, sebab Aku tidak seorang diri, tetapi Aku bersama dengan Dia yang mengutus Aku. l 

Yohanes 9:27

Konteks
9:27 Jawabnya: "Telah kukatakan r  kepadamu, dan kamu tidak mendengarkannya; mengapa kamu hendak mendengarkannya lagi? Barangkali kamu mau menjadi murid-Nya juga?"

Yohanes 11:49

Konteks
11:49 Tetapi seorang di antara mereka, yaitu Kayafas, b  Imam Besar pada tahun itu, c  berkata kepada mereka: "Kamu tidak tahu apa-apa,

Yohanes 11:57

Konteks
11:57 Sementara itu imam-imam kepala dan orang-orang Farisi telah memberikan perintah supaya setiap orang yang tahu di mana Dia berada memberitahukannya, agar mereka dapat menangkap Dia.

Yohanes 12:48

Konteks
12:48 Barangsiapa menolak Aku, dan tidak menerima perkataan-Ku, ia sudah ada hakimnya, yaitu firman yang telah Kukatakan, itulah yang akan menjadi hakimnya u  pada akhir zaman.

Yohanes 14:3

Konteks
14:3 Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali 3  a  dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, b  kamupun berada.

Yohanes 14:11

Konteks
14:11 Percayalah kepada-Ku, bahwa Aku di dalam Bapa dan Bapa di dalam Aku; atau setidak-tidaknya, percayalah karena pekerjaan-pekerjaan itu sendiri. n 

Yohanes 14:30

Konteks
14:30 Tidak banyak lagi Aku berkata-kata dengan kamu, sebab penguasa dunia ini t  datang dan ia tidak berkuasa sedikitpun atas diri-Ku.

Yohanes 15:10

Konteks
15:10 Jikalau kamu menuruti perintah-Ku, i  kamu akan tinggal di dalam kasih-Ku, seperti Aku menuruti perintah Bapa-Ku dan tinggal di dalam kasih-Nya.

Yohanes 16:30

Konteks
16:30 Sekarang kami tahu, bahwa Engkau mengetahui segala sesuatu dan tidak perlu orang bertanya kepada-Mu. Karena itu kami percaya, b  bahwa Engkau datang dari Allah. c "

Yohanes 17:2

Konteks
17:2 Sama seperti Engkau telah memberikan kepada-Nya kuasa atas segala yang hidup, n  demikian pula Ia akan memberikan hidup yang kekal o  kepada semua yang telah Engkau berikan kepada-Nya. p 

Yohanes 17:10

Konteks
17:10 dan segala milik-Ku adalah milik-Mu dan milik-Mu adalah milik-Ku, e  dan Aku telah dipermuliakan di dalam mereka.

Yohanes 17:14

Konteks
17:14 Aku telah memberikan firman-Mu kepada mereka dan dunia membenci mereka, o  karena mereka bukan dari dunia, sama seperti Aku bukan dari dunia. p 

Yohanes 17:20

Konteks
17:20 Dan bukan untuk mereka ini saja Aku berdoa, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepada-Ku oleh pemberitaan mereka;

Yohanes 17:25

Konteks
17:25 Ya Bapa yang adil, memang dunia tidak mengenal Engkau, h  tetapi Aku mengenal Engkau, dan mereka ini tahu, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku; i 

Yohanes 18:3

Konteks
18:3 Maka datanglah Yudas p  juga ke situ dengan sepasukan prajurit dan penjaga-penjaga Bait Allah yang disuruh oleh imam-imam kepala dan orang-orang Farisi q  lengkap dengan lentera, suluh dan senjata.

Yohanes 18:16

Konteks
18:16 tetapi Petrus tinggal di luar dekat pintu. Maka murid lain tadi, yang mengenal Imam Besar, kembali ke luar, bercakap-cakap dengan perempuan penjaga pintu lalu membawa Petrus masuk.

Yohanes 18:25

Konteks
18:25 Simon Petrus masih berdiri berdiang. m  Kata orang-orang di situ kepadanya: "Bukankah engkau juga seorang murid-Nya?"

Yohanes 19:26

Konteks
19:26 Ketika Yesus melihat ibu-Nya m  dan murid yang dikasihi-Nya n  di sampingnya, berkatalah Ia kepada ibu-Nya: "Ibu, inilah, anakmu 4 !"

Yohanes 19:39

Konteks
19:39 Juga Nikodemus d  datang ke situ. Dialah yang mula-mula datang waktu malam kepada Yesus. Ia membawa campuran minyak mur dengan minyak gaharu, kira-kira lima puluh kati beratnya.

Yohanes 20:20

Konteks
20:20 Dan sesudah berkata demikian, Ia menunjukkan tangan-Nya dan lambung-Nya j  kepada mereka. Murid-murid itu bersukacita k  ketika mereka melihat Tuhan.

Yohanes 20:26

Konteks
20:26 Delapan hari kemudian murid-murid Yesus berada kembali dalam rumah itu dan Tomas bersama-sama dengan mereka. Sementara pintu-pintu terkunci, Yesus datang dan Ia berdiri di tengah-tengah mereka dan berkata: "Damai sejahtera t  bagi kamu! u "

Yohanes 21:8

Konteks
21:8 Murid-murid yang lain datang dengan perahu karena mereka tidak jauh dari darat, hanya kira-kira dua ratus hasta saja dan mereka menghela jala yang penuh ikan itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:3]  1 Full Life : DILAHIRKAN KEMBALI.

Nas : Yoh 3:3

Mengenai pembahasan ajaran Alkitab tentang kelahiran baru,

lihat art. PEMBAHARUAN.

[4:23]  2 Full Life : MENYEMBAH ... DALAM ROH DAN KEBENARAN.

Nas : Yoh 4:23

Yesus mengajarkan beberapa hal dalam ayat ini:

  1. 1) "Dalam roh" menunjukkan tingkatan di mana terjadi penyembahan yang benar. Seseorang harus menghampiri Allah dengan hati yang sungguh-sungguh dan roh yang diarahkan oleh kehidupan dan tindakan Roh Kudus.
  2. 2) "Kebenaran" (Yun. _aletheia_) merupakan ciri Allah (Mazm 31:6; Rom 1:25; 3:7; 15:8), terjelma di dalam Kristus (Yoh 14:6; 2Kor 11:10; Ef 4:21), menjadi hakikat Roh Kudus (Yoh 14:17; Yoh 15:26; Yoh 16:13) dan merupakan inti Injil (Yoh 8:32; Gal 2:5; Ef 1:13). Oleh karena itu, penyembahan harus dilaksanakan menurut kebenaran Bapa yang dinyatakan di dalam Anak dan diterima melalui Roh Kudus. Mereka yang mengajarkan penyembahan terlepas dari kebenaran dan ajaran Firman Allah sebenarnya telah mengesampingkan satu-satunya landasan penyembahan yang benar

    (lihat art. IBADAH).

[14:3]  3 Full Life : AKU AKAN DATANG KEMBALI.

Nas : Yoh 14:3

Teks :
  1. 1) Sepasti Kristus terangkat ke sorga, demikian juga Dia akan kembali dari kehadiran Allah untuk menjemput pengikut-Nya agar tinggal bersama dengan Dia di sorga

    (lihat cat. --> Yoh 14:2 di atas;

    [atau ref. Yoh 14:2]

    bd. Yoh 17:24) ke tempat yang telah disediakan untuk mereka. Inilah pengharapan orang Kristen zaman PB dan semua orang percaya dewasa ini. Tujuan utama dari kedatangan kembali Tuhan Yesus ialah agar orang percaya dapat bersama-sama dengan-Nya untuk selama-lamanya

    (lihat art. KEBANGKITAN TUBUH; dan

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

  2. 2) Perkataan "membawa kamu ke tempat-Ku" menunjuk kepada keangkatan gereja, bila semua orang percaya yang hidup akan "diangkat bersama-sama ... dalam awan menyongsong Tuhan di angkasa. Demikianlah kita akan selama-lamanya bersama-sama dengan Tuhan" (1Tes 4:17).
  3. 3) Kedatangan Kristus untuk umat-Nya yang setia akan melepaskan mereka dari "hari pencobaan" yang akan datang atas dunia ini 1Tes 5:9;

    (lihat cat. --> Luk 21:36;

    lihat cat. --> 1Tes 1:10;

    lihat cat. --> Wahy 3:10).

    [atau ref. Luk 21:36; 1Tes 1:10; Wahy 3:10]

  4. 4) Reuni yang penuh kemuliaan dan abadi ini merupakan suatu doktrin yang menghibur bagi semua pengikut Kristus yang rindu "bersama-sama dengan Tuhan. Karena itu hiburkanlah seorang akan yang lain dengan perkataan-perkataan ini" (1Tes 4:17-18).

[19:26]  4 Full Life : IBU, INILAH, ANAKMU.

Nas : Yoh 19:26

Bahkan dalam penderitaan menjelang kematian, Yesus memperhatikan kesejahteraan ibu-Nya. Dia menugaskan seseorang yang dikasihi-Nya (kemungkinan besar Yohanes) untuk memeliharanya. Membantu keluarga yang membutuhkan pertolongan merupakan tugas kita sampai mati. Yang ditekankan di sini adalah tanggung jawab anak terhadap orang tua yang memerlukan bantuan mereka.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA