TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 9:22

Konteks
9:22 Tetapi Yesus berpaling dan memandang dia serta berkata: "Teguhkanlah hatimu, e  hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. f " Maka sejak saat itu g  sembuhlah perempuan itu.

Matius 11:7

Konteks
11:7 Setelah murid-murid Yohanes 1  v  pergi, mulailah Yesus berbicara kepada orang banyak itu tentang Yohanes: "Untuk apakah kamu pergi ke padang gurun? w  Melihat buluh yang digoyangkan angin kian ke mari?

Matius 17:9

Konteks
17:9 Pada waktu mereka turun dari gunung itu, Yesus berpesan kepada mereka: "Jangan kamu ceriterakan penglihatan itu kepada seorangpun z  sebelum Anak Manusia a  dibangkitkan dari antara orang mati. b "

Matius 17:17

Konteks
17:17 Maka kata Yesus: "Hai kamu angkatan yang tidak percaya dan yang sesat 2 , berapa lama lagi Aku harus tinggal di antara kamu? Berapa lama lagi Aku harus sabar terhadap kamu? Bawalah anak itu ke mari!"

Matius 21:12

Konteks
Yesus menyucikan Bait Allah
21:12 Lalu Yesus masuk ke Bait Allah dan mengusir semua orang yang berjual beli c  di halaman Bait Allah. Ia membalikkan meja-meja 3  penukar uang d  dan bangku-bangku pedagang merpati e 

Matius 26:31

Konteks
26:31 Maka berkatalah Yesus kepada mereka: "Malam ini kamu semua akan tergoncang imanmu karena Aku. k  Sebab ada tertulis: Aku akan membunuh gembala dan kawanan domba itu akan tercerai-berai. l 

Matius 26:63-64

Konteks
26:63 Tetapi Yesus tetap diam. p  Lalu kata Imam Besar itu kepada-Nya: "Demi q  Allah yang hidup, r  katakanlah kepada kami, apakah Engkau Mesias, s  Anak Allah, t  atau tidak." 26:64 Jawab Yesus: "Engkau telah mengatakannya. u  Akan tetapi, Aku berkata kepadamu, mulai sekarang kamu akan melihat Anak Manusia duduk di sebelah kanan Yang Mahakuasa v  dan datang di atas awan-awan di langit. w "

Matius 26:71

Konteks
26:71 Ketika ia pergi ke pintu gerbang, seorang hamba lain melihat dia dan berkata kepada orang-orang yang ada di situ: "Orang ini bersama-sama dengan Yesus, orang Nazaret itu."

Matius 26:75

Konteks
26:75 Maka teringatlah Petrus akan apa yang dikatakan Yesus kepadanya: "Sebelum ayam berkokok, engkau telah menyangkal Aku tiga kali. b " Lalu ia pergi ke luar dan menangis dengan sedihnya.

Matius 27:54

Konteks
27:54 Kepala pasukan dan prajurit-prajuritnya yang menjaga f  Yesus menjadi sangat takut ketika mereka melihat gempa bumi dan apa yang telah terjadi, lalu berkata: "Sungguh, Ia ini adalah Anak Allah. g "

Matius 28:9-10

Konteks
28:9 Tiba-tiba Yesus berjumpa dengan mereka 4  z  dan berkata: "Salam bagimu." Mereka mendekati-Nya dan memeluk kaki-Nya serta menyembah-Nya. 28:10 Maka kata Yesus kepada mereka: "Jangan takut 5 . Pergi dan katakanlah kepada saudara-saudara-Ku, a  supaya mereka pergi ke Galilea, dan di sanalah mereka akan melihat Aku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:7]  1 Full Life : YOHANES.

Nas : Mat 11:7

Ketika Yesus mengatakan bahwa Yohanes bukanlah "buluh yang digoyangkan angin kian kemari," Ia sedang menunjuk kepada watak Yohanes yang benar dan kepada reputasinya sebagai pengkhotbah yang tidak mau berkompromi keyakinannya. Yohanes memberitakan kebenaran Allah tanpa takut akan orang lain dan tidak pernah menyerah kepada pendapat umum. Dosa Herodes diabaikan begitu saja oleh para pemuka Yahudi, tetapi Yohanes tidak mendiamkannya. Ia bangkit mengecam Herodes, dan dengan demikian menunjukkan kesetiaan penuh kepada Allah dan Firman-Nya. Yohanes berpihak kepada Allah melawan dosa, sekalipun ia harus kehilangan nyawanya (Mat 14:3-12). Biarlah setiap pemberita Firman Allah memperhatikannya, karena Kristus akan menilai pelayanan, perangai dan pendirian terhadap dosa

(lihat cat. --> Luk 1:17).

[atau ref. Luk 1:17]

[17:17]  2 Full Life : YANG TIDAK PERCAYA DAN SESAT.

Nas : Mat 17:17

Ayat ini mencerminkan penilaian yesus terhadap murid dan gereja yang gagal melayani orang lain dengan kuasa Kerajaan Allah

(lihat art. KERAJAAN ALLAH).

  1. 1) Kegagalan untuk membebaskan orang yang ditindas oleh Iblis atau setan-setan (ayat Mat 17:15-21) menunjukkan kekurangan iman, ketidakmengertian dan kekurangan kekuasaan rohani (ayat Mat 17:17,20-21; Mr 9:29).
  2. 2) Tujuan Roh Kudus dalam mencatat kisah-kisah yang terdapat dalam ayat Mat 17:14-21 bukan saja menekankan bahwa Yesus mengusir setan-setan, tetapi juga bahwa Ia menginginkan murid-murid-Nya melakukan hal yang sama (ayat Mat 17:20-21;

    lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

    Yesus sangat kecewa dan terluka hati-Nya ketika umat-Nya gagal untuk berperan serta dalam pelayanan-Nya melawan kuasa Iblis

    (lihat cat. --> Mat 10:1;

    [atau ref. Mat 10:1]

    Mat 10:8; Mr 9:28-29; Luk 9:1;

    lihat cat. --> Yoh 14:12).

    [atau ref. Yoh 14:12]

[21:12]  3 Full Life : YESUS ... MEMBALIKKAN MEJA-MEJA.

Nas : Mat 21:12

Peristiwa ini merupakan kedua kalinya Yesus memasuki bait suci dan melenyapkan segala macam ketidakbenaran (untuk peristiwa penyucian pada awal pelayanan-Nya

lihat cat. --> Luk 19:45;

[atau ref. Luk 19:45]

Yoh 2:13-22). Mereka yang menyandang nama Kristus harus tahu bahwa kemunafikan, keserakahan, pementingan diri sendiri, kemesuman dan sikap kurang hormat dalam rumah Tuhan akan mendatangkan hukuman dan murka Allah. Kristus adalah Tuhan atas gereja-Nya dan Ia meminta agar gereja menjadi "rumah doa" (ayat Mat 21:13).

[28:9]  4 Full Life : YESUS BERJUMPA DENGAN MEREKA.

Nas : Mat 28:9

Kebangkitan merupakan suatu peristiwa yang cukup terbukti secara historis. Setelah Ia bangkit, Kristus tetap tinggal di bumi selama 40 hari, menampakkan Diri dan berbicara kepada murid-Nya dan banyak dari pengikut-Nya. Penampakan setelah kebangkitan adalah sebagai berikut:

  1. (1) Maria Magdalena (Yoh 20:11-18);
  2. (2) para wanita yang kembali dari kuburan (ayat Mat 28:9-10);
  3. (3) Petrus (Luk 24:34);
  4. (4) dua orang murid yang menuju ke Emaus (Luk 24:13-32);
  5. (5) semua murid bersama dengan teman-teman mereka, kecuali Tomas (Luk 24:36-43);
  6. (6) semua murid pada Minggu malam, satu minggu kemudian (Yoh 20:26-31);
  7. (7) tujuh murid di Danau Galilea (Yoh 21:1-25);
  8. (8) 500 orang di Galilea (bd. ayat Mat 28:16-20 dengan 1Kor 15:6);
  9. (9) Yakobus (1Kor 15:7);
  10. (10) murid-murid yang menerima Amanat Agung (ayat Mat 28:16-20);
  11. (11) para rasul ketika Ia naik ke sorga (Kis 1:3-11); dan
  12. (12) kepada rasul Paulus (1Kor 15:8).

[28:10]  5 Full Life : JANGAN TAKUT.

Nas : Mat 28:10

Mengapa wanita ini dianjurkan untuk jangan takut? Tanggapan malaikat dalam ayat Mat 28:5 memberikan jawabannya, "... aku tahu kamu mencari Yesus." Wanita itu tetap setia sebagai sahabat Yesus ketika dunia menyalibkan dan menghina Dia. Bila Kristus kembali, umat-Nya yang setia tidak perlu takut apabila mereka tetap setia kepada-Nya ditengah-tengah dunia yang menolak kasih, keselamatan dan Firman-Nya yang kudus. Rasul Yohanes menyatakan kebenaran ini dalam 1Yoh 2:28, "Maka sekarang anak-anakku, tinggallah di dalam Kristus supaya apabila Ia menyatakan diri-Nya kita beroleh keberanian percaya dan tidak usah malu terhadap Dia pada hari kedatangan-Nya."



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA