TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 22:18

Konteks
22:18 Oleh keturunanmulah semua bangsa di bumi akan mendapat berkat, q  karena engkau mendengarkan r  firman-Ku 1 ."

Kejadian 41:40

Konteks
41:40 Engkaulah menjadi kuasa atas istanaku, f  dan kepada perintahmu g  seluruh rakyatku akan taat; hanya takhta inilah kelebihanku dari padamu. h "

Kejadian 26:5

Konteks
26:5 karena Abraham telah mendengarkan k  firman-Ku 2  dan memelihara kewajibannya kepada-Ku, yaitu segala perintah, ketetapan l  dan hukum-Ku. m "

Kejadian 28:7

Konteks
28:7 dan bahwa Yakub mendengarkan perkataan ayah dan ibunya, dan pergi ke Padan-Aram,

Kejadian 17:1

Konteks
Sunat sebagai tanda perjanjian Allah dengan Abraham
17:1 Ketika Abram berumur u  sembilan puluh sembilan tahun 3 , maka TUHAN menampakkan diri kepada Abram v  dan berfirman kepadanya: "Akulah Allah Yang Mahakuasa, w  hiduplah di hadapan-Ku dengan tidak bercela. x 

Kejadian 24:9

Konteks
24:9 Lalu hamba itu meletakkan tangannya di bawah pangkal paha x  Abraham, tuannya, y  dan bersumpah kepadanya tentang hal itu.

Kejadian 17:9

Konteks
17:9 Lagi firman Allah kepada Abraham: "Dari pihakmu, engkau harus memegang perjanjian-Ku, r  engkau dan keturunanmu turun-temurun. s 

Kejadian 22:1

Konteks
Kepercayaan Abraham diuji
22:1 Setelah semuanya itu Allah mencoba d  Abraham 4 . Ia berfirman kepadanya: "Abraham," lalu sahutnya: "Ya, Tuhan. e "

Kejadian 22:16

Konteks
22:16 kata-Nya: "Aku bersumpah demi diri-Ku j  sendiri--demikianlah firman TUHAN--:Karena engkau telah berbuat demikian, dan engkau tidak segan-segan untuk menyerahkan anakmu k  yang tunggal kepada-Ku,

Kejadian 24:37

Konteks
24:37 Tuanku itu telah mengambil sumpahku: z  Engkau tidak akan mengambil untuk anakku seorang isteri dari antara perempuan Kanaan, yang negerinya kudiami a  ini,

Kejadian 41:55

Konteks
41:55 Ketika seluruh negeri Mesir menderita kelaparan, i  dan rakyat berteriak meminta roti kepada Firaun, berkatalah Firaun kepada semua orang Mesir: "Pergilah kepada Yusuf, perbuatlah apa yang akan dikatakannya j  kepadamu."

Kejadian 42:18

Konteks
42:18 Pada hari yang ketiga berkatalah Yusuf kepada mereka: "Buatlah begini, maka kamu akan tetap hidup, aku takut akan Allah. y 

Kejadian 45:13

Konteks
45:13 Sebab itu ceritakanlah kepada bapa segala kemuliaanku di negeri Mesir n  ini, dan segala yang telah kamu lihat, kemudian segeralah o  bawa bapa ke mari."

Kejadian 49:10

Konteks
49:10 Tongkat kerajaan tidak akan beranjak dari Yehuda x  ataupun lambang pemerintahan dari antara kakinya, sampai dia datang yang berhak y  atasnya 5 , maka kepadanya z  akan takluk bangsa-bangsa.

Kejadian 4:7

Konteks
4:7 Apakah mukamu tidak akan berseri, jika engkau berbuat baik? Tetapi jika engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu; k  ia sangat menggoda engkau 6 , tetapi engkau harus berkuasa atasnya. l "

Kejadian 17:23

Konteks
17:23 Setelah itu Abraham memanggil Ismael, anaknya, dan semua orang yang lahir di rumahnya, y  juga semua orang yang dibelinya dengan uang, yakni setiap laki-laki dari isi rumahnya, lalu ia mengerat kulit khatan mereka pada hari itu juga, seperti yang telah difirmankan Allah kepadanya. z 

Kejadian 18:19

Konteks
18:19 Sebab Aku telah memilih dia, j  supaya diperintahkannya kepada anak-anaknya k  dan kepada keturunannya supaya tetap hidup menurut jalan yang ditunjukkan TUHAN 7 , l  dengan melakukan kebenaran dan keadilan, m  dan supaya TUHAN memenuhi kepada Abraham apa yang dijanjikan-Nya n  kepadanya."

Kejadian 22:12

Konteks
22:12 Lalu Ia berfirman: "Jangan bunuh anak itu dan jangan kauapa-apakan dia, sebab telah Kuketahui sekarang, bahwa engkau takut akan Allah 8 , a  dan engkau tidak segan-segan untuk menyerahkan anakmu b  yang tunggal kepada-Ku."

Kejadian 24:40

Konteks
24:40 Tetapi katanya kepadaku: TUHAN, yang di hadapan-Nya aku hidup, d  akan mengutus malaikat-Nya menyertai engkau, e  dan akan membuat perjalananmu berhasil 9 , f  sehingga engkau akan mengambil bagi anakku seorang isteri dari kaumku dan dari rumah ayahku. g 

Kejadian 26:3

Konteks
26:3 Tinggallah b  di negeri ini sebagai orang asing, maka Aku akan menyertai engkau 10  c  dan memberkati engkau, d  sebab kepadamulah dan kepada keturunanmu akan Kuberikan seluruh negeri e  ini, dan Aku akan menepati sumpah yang telah Kuikrarkan kepada Abraham, f  ayahmu.

Kejadian 26:24

Konteks
26:24 Lalu pada malam itu TUHAN menampakkan diri kepadanya serta berfirman: "Akulah Allah ayahmu Abraham; m  janganlah takut, n  sebab Aku menyertai engkau; o  Aku akan memberkati engkau dan membuat banyak keturunanmu p  karena Abraham, q  hamba-Ku itu."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:18]  1 Full Life : KARENA ENGKAU MENDENGARKAN FIRMAN-KU.

Nas : Kej 22:18

Karena ketaatan Abraham yang tulus dan sungguh-sungguh, yang ditunjukkan dengan kesediaannya untuk mengorbankan putranya, Abraham diberi tahu bahwa Allah akan melanjutkan perjanjian-Nya dengan-Nya

(lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

"Keturunan" yang akhirnya akan menjadi berkat bagi bangsa-bangsa ialah Kristus Yesus (Gal 3:8,16,18;

lihat art. PANGGILAN ABRAHAM).

[26:5]  2 Full Life : KARENA ABRAHAM TELAH MENDENGARKAN FIRMAN-KU

Nas : Kej 26:5

(versi Inggris NIV -- Karena Abraham menaati). Allah mengangkat Abraham sebagai teladan ketaatan yang bersumber pada iman (bd. Rom 1:5; Rom 16:26). Abraham telah berusaha dengan sungguh-sungguh untuk memelihara hukum-hukum dan perintah-perintah Tuhan. Karena itulah Allah memberkatinya. Ishak dan semua orang percaya harus berusaha menyamai iman dan ketaatan Abraham jikalau mereka berharap akan ikut memperoleh bagian dalam janji-janji perjanjian dan keselamatan Allah (bd. Im 26:14-15,46; Ul 11:1).

[17:1]  3 Full Life : SEMBILAN PULUH SEMBILAN TAHUN.

Nas : Kej 17:1

Abram kini berusia sembilan puluh sembilan tahun dan Sarai jauh melampaui usia yang mampu melahirkan anak. Tetapi tiga belas tahun setelah kelahiran Ismael dan dua puluh empat tahun setelah janji Allah yang pertama, Tuhan menampakkan diri kepada Abram dengan suatu berita dan sebuah tuntutan.

  1. 1) Allah menyatakan diri sebagai "Allah Yang Mahakuasa" (Ibr. _El Shaddai_), yang artinya bahwa Ia dapat melakukan segala sesuatu dan tidak ada yang mustahil bagi Dia. Sebagai Allah Yang Mahakuasa, Ia dapat menggenapi semua janji-Nya ketika secara alami tidak mungkin digenapi lagi. Dengan demikian anak Abram yang dijanjikan itu akan lahir ke dalam dunia oleh suatu mukjizat (bd. ayat Kej 17:15-19; 35:11; Yes 13:6; Rom 4:19; Ibr 11:12).
  2. 2) Allah menuntut bahwa Abram berjalan di hadapan-Nya dengan tidak bercela (yaitu, mengabdi sepenuhnya untuk melaksanakan kehendak Allah). Sama seperti iman Abram diperlukan untuk menerima perjanjian Allah, demikian pula suatu usaha sungguh-sungguh untuk menyenangkan Allah dituntut bagi kesinambungan berkat-berkat perjanjian dengan Allah (bd. Kej 22:16-18). Iman Abram harus disertai ketaatan

    (lihat cat. --> Rom 1:5),

    [atau ref. Rom 1:5]

    jikalau tidak dia akan dinyatakan tak mampu berperan serta dalam maksud-maksud abadi Allah

    (lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

    Dengan kata lain, semua janji dan mukjizat Allah hanya akan terjadi ketika umat-Nya berusaha untuk hidup tidak bercacat dan hati mereka tetap terarah kepada-Nya (bd. Kej 5:24; 6:9; Ul 13:4;

    lihat cat. --> Mat 17:20).

    [atau ref. Mat 17:20]

[22:1]  4 Full Life : ALLAH MENCOBA ABRAHAM.

Nas : Kej 22:1

Iman dan penyerahan Abraham kepada Allah diuji seberat-beratnya. Allah memerintahnya untuk melakukan sesuatu yang sama sekali bertentangan dengan akal sehat dan kasihnya selaku seorang bapa dan harapan seumur hidupnya (ayat Kej 22:2). Di dalam kisah Abraham kita membaca tentang tiga ujian iman yang besar.

  1. (1) Panggilan untuk memisahkan dirinya dari bangsa dan tanah airnya (Kej 12:1) serta pergi tanpa mengetahui tujuannya (bd. Ibr 11:8);
  2. (2) tuntutan untuk mempercayai Allah akan menggenapi perjanjian-Nya walaupun penggenapan perjanjian itu tidak tampak selama 25 tahun (Kej 12:1-3; 15:6,8; 18:9-14; Ibr 11:8-13);
  3. (3) perintah untuk mempersembahkan Ishak, putra yang dijanjikan itu (pasal Kej 22:1-24). Dengan cara yang mirip dengan yang dialami Abraham, iman sejati semua orang percaya akan diuji.

[49:10]  5 Full Life : SAMPAI DIA DATANG YANG BERHAK ATASNYA.

Nas : Kej 49:10

Berkat yang dicurahkan atas Yehuda (ayat Kej 49:8-12) menunjukkan bahwa dia diberikan hak kesulungan itu, dan dengan demikian, memperoleh berkat yang dijanjikan kepada Abraham (Kej 12:1-3). Hakikat janji ini ialah bahwa semua bangsa akan diberkati olehnya melalui "keturunan" wanita itu

(lihat cat. --> Kej 3:15;

[atau ref. Kej 3:15]

lihat art. PANGGILAN ABRAHAM).

  1. 1) Yehuda diberi tahu bahwa keturunannya akan mempunyai kedudukan yang umumnya lebih tinggi dari keturunan saudara-saudaranya "sampai Dia datang yang berhak atasnya" (ayat Kej 49:8-10). Sebagian nubuat ini digenapi dalam halnya bahwa keturunan kerajaan Israel adalah keturunan Daud, yaitu keturunan Yehuda.
  2. 2) "Dia datang yang berhak atasnya" (bd. Yeh 21:27) akhirnya menunjuk kepada Mesias yang akan datang, Yesus Kristus, yang keturunan suku Yehuda (Wahy 5:5). Yakub bernubuat bahwa semua orang akan tunduk kepada-Nya (ayat Kej 49:10; Wahy 19:15), dan bahwa Dia akan membawa berkat rohani yang besar (ayat Kej 49:11-12).

[4:7]  6 Full Life : IA SANGAT MENGGODA ENGKAU

Nas : Kej 4:7

(versi Inggris NIV -- ia sangat menginginkanmu). Allah menggambarkan dosa sebagai kekuatan menggoda yang, seperti binatang buas, siap menerkam dan menelan. Namun, Allah juga memberikan kemampuan untuk melawan dan menolak dosa dengan tunduk pada firman-Nya, dengan bantuan kasih karunia-Nya. Manusialah yang memilih apakah mereka akan menyerah kepada dosa atau mengalahkannya (bd. Rom 6:1-23).

[18:19]  7 Full Life : DIPERINTAHKANNYA KEPADA ANAK-ANAKNYA ... TETAP HIDUP MENURUT JALAN YANG DITUNJUKKAN TUHAN.

Nas : Kej 18:19

Yang penting di dalam panggilan Abraham ialah maksud Allah agar dia menjadi pemimpin rohani dalam rumahnya dan mendidik anak-anaknya menuruti jalan Tuhan. Dengan dipanggilnya Abraham, Allah menetapkan ayah sebagai yang bertanggung jawab untuk mengasuh anak-anak agar "hidup menurut jalan yang ditunjukkan Tuhan, dengan melakukan kebenaran dan keadilan"

(lihat cat. --> Ul 6:7;

[atau ref. Ul 6:7]

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

[22:12]  8 Full Life : KUKETAHUI SEKARANG, BAHWA ENGKAU TAKUT AKAN ALLAH.

Nas : Kej 22:12

Ketika Abraham mulai melaksanakan upacara persembahan (ayat Kej 22:10), Allah melihat bahwa dia sudah membuat penyerahan sempurna dalam hatinya. Tuhan kini tahu bahwa Abraham adalah orang yang takut akan Allah dan perhatian terutamanya adalah melakukan kehendak Allah.

[24:40]  9 Full Life : AKAN MENGUTUS MALAIKAT-NYA MENYERTAI ENGKAU, DAN AKAN MEMBUAT PERJALANANMU BERHASIL.

Nas : Kej 24:40

Ayat ini menyatakan salah satu cara Allah melindungi anak-anak-Nya dan menuntun jalan hidup mereka. Ia bisa mengutus malaikat-malaikat untuk bekerja di belakang layar untuk menjadikan perjalanan mereka berhasil. Ibr 1:14 menyatakan bahwa para malaikat adalah "roh-roh yang melayani, yang diutus untuk melayani mereka yang harus memperoleh keselamatan"

(lihat cat. --> Mat 18:10;

[atau ref. Mat 18:10]

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).

[26:3]  10 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Kej 26:3-4

Allah menampakkan diri kepada Ishak dan menyalurkan kepadanya janji-janji yang diberikan-Nya kepada Abraham (Kej 12:1-3,7; 13:14-18; Kej 15:1-21; 17:1-8,15-22; 22:15-18). Seperti ayahnya, Ishak harus belajar hidup dengan janji-janji Allah. Bagian yang penting dari janji perjanjian itu adalah hubungan pribadi dengan Allah yang diungkapkan dalam kata-kata, "Aku akan menyertai engkau" (ayat Kej 26:24;

lihat cat. --> Kej 17:7;

[atau ref. Kej 17:7]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA