TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 6:3

Konteks
6:3 "Umat-Ku, apakah yang telah Kulakukan kepadamu 1 ? Dengan apakah engkau r  telah Kulelahkan? s  Jawablah Aku!

Matius 27:4

Konteks
27:4 dan berkata: "Aku telah berdosa karena menyerahkan darah orang yang tak bersalah." Tetapi jawab mereka: "Apa urusan kami dengan itu? Itu urusanmu sendiri! h "

Lukas 23:22

Konteks
23:22 Kata Pilatus untuk ketiga kalinya kepada mereka: "Kejahatan apa yang sebenarnya telah dilakukan orang ini? Tidak ada suatu kesalahanpun yang kudapati pada-Nya, yang setimpal dengan hukuman mati. Jadi aku akan menghajar Dia 2 , lalu melepaskan-Nya. j "

Lukas 23:47

Konteks
23:47 Ketika kepala pasukan melihat apa yang terjadi, ia memuliakan Allah, l  katanya: "Sungguh, orang ini adalah orang benar!"

2 Korintus 5:21

Konteks
5:21 Dia yang tidak mengenal dosa v  telah dibuat-Nya menjadi dosa 3  karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah 4 . w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:3]  1 Full Life : APAKAH YANG TELAH KULAKUKAN KEPADAMU?

Nas : Mi 6:3-5

Allah bertanya kepada umat-Nya apakah Dia telah mengecewakan mereka dalam suatu hal.

  1. 1) Apakah itu salah-Nya jika mereka tidak menaati firman-Nya? Apakah Ia telah mengabaikan mereka atau gagal mengasihi mereka sebagaimana mestinya? Jawabnya jelas. Israel tidak ada dalih; Allah telah memperlakukan umat-Nya dengan baik dan sabar sepanjang sejarah mereka.
  2. 2) Saat ini Allah bisa mengajukan pertanyaan yang sama kepada semua orang yang berpaling dari-Nya. Jikalau kita menjadi tidak setia kepada-Nya dan standar-standar kebenaran-Nya dan menerima cara-cara dunia yang fasik, maka itu tidak akan disebabkan karena Allah tidak setia kepada kita; sebaliknya, karena keinginan kita sendiri dan sikap tidak berterima kasih atas kasih karunia dan kasih-Nya.

[23:22]  2 Full Life : MENGHAJAR DIA.

Nas : Luk 23:22

Lihat cat. --> Mat 27:26.

[atau ref. Mat 27:26]

[5:21]  3 Full Life : DIA YANG TIDAK MENGENAL DOSA TELAH DIBUATNYA MENJADI DOSA.

Nas : 2Kor 5:21

Alkitab sama sekali tidak menyatakan bahwa Kristus telah benar-benar menjadi seorang "berdosa", sebab Dia tetap menjadi Anak Domba Allah yang tak bercela. Tetapi Kristus telah mengambil dosa kita atas diri-Nya sendiri

(lihat art. HARI PENDAMAIAN)

dan Allah Bapa menjadikan-Nya sasaran hukuman Allah Bapa ketika Kristus menjadi korban karena dosa kita di atas kayu salib (Yes 53:10). Pada waktu mengambil alih hukuman kita itu, Yesus telah memungkinkan Allah secara adil mengampuni orang yang berdosa

(lihat cat. --> Yes 53:5;

lihat cat. --> Rom 3:24;

lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Yes 53:5; Rom 3:24-25]

[5:21]  4 Full Life : SUPAYA DALAM DIA KITA DIBENARKAN OLEH ALLAH.

Nas : 2Kor 5:21

Teks :
  1. 1) Kebenaran yang disebut dalam ayat ini tidak menunjuk kepada suatu kebenaran secara hukum, tetapi kepada kebenaran yang nyata dalam kehidupan sehari-hari sebagai suatu ciptaan baru, yaitu kepada watak dan keadaan moral mereka yang didasarkan pada dan mengalir dari iman mereka dalam Kristus (Fili 3:9;

    lihat cat. --> Rom 3:21;

    lihat cat. --> Rom 4:22).

    [atau ref. Rom 3:21; 4:22]

    Seluruh konteks dari bagian ini (ayat 2Kor 5:14-21) berkaitan dengan orang percaya yang hidup bagi Kristus (ayat 2Kor 5:15), dikendalikan oleh "kasih Kristus" (ayat 2Kor 5:14), menjadi suatu "ciptaan baru" (ayat 2Kor 5:17), dan yang menggenapkan pelayanan pendamaian sebagai wakil Allah dan kebenarannya dalam dunia ini (ayat 2Kor 5:18-20;

    lihat cat. --> 1Kor 1:30

    [atau ref. 1Kor 1:30]

    tentang Yesus Kristus sebagai kebenaran orang percaya).
  2. 2) Kebenaran Allah dinyatakan dan dialami oleh orang percaya dalam dunia ini dengan cara tetap tinggal di dalam Kristus. Hanya selama kita hidup dalam persatuan dan persekutuan dengan Kristus, kita akan menjadi kebenaran Allah (lih. Yoh 15:4-5; 1Yoh 1:9;

    lihat cat. --> Gal 2:20).

    [atau ref. Gal 2:20]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.18 detik
dipersembahkan oleh YLSA