TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yakobus 5:7

Konteks
Bersabar dalam penderitaan
5:7 Karena itu, saudara-saudara, bersabarlah sampai kepada kedatangan x  Tuhan 1 ! Sesungguhnya petani menantikan hasil yang berharga dari tanahnya dan ia sabar y  sampai telah turun hujan musim gugur dan hujan musim semi. z 

Yakobus 2:12

Konteks
2:12 Berkatalah dan berlakulah 2  seperti orang-orang yang akan dihakimi k  oleh hukum yang memerdekakan l  orang.

Yakobus 5:15

Konteks
5:15 Dan doa yang lahir dari iman p  akan menyelamatkan orang sakit 3  itu dan Tuhan akan membangunkan dia; dan jika ia telah berbuat dosa 4 , maka dosanya itu akan diampuni.

Yakobus 5:3

Konteks
5:3 Emas dan perakmu sudah berkarat, dan karatnya akan menjadi kesaksian terhadap kamu dan akan memakan dagingmu seperti api. Kamu telah mengumpulkan harta pada hari-hari p  yang sedang berakhir.

Yakobus 4:10

Konteks
4:10 Rendahkanlah dirimu di hadapan Tuhan, dan Ia akan meninggikan kamu. x 

Yakobus 4:15

Konteks
4:15 Sebenarnya kamu harus berkata: "Jika Tuhan menghendakinya 5 , i  kami akan hidup dan berbuat ini dan itu."

Yakobus 5:1

Konteks
Peringatan kepada orang kaya
5:1 Jadi sekarang l  hai kamu orang-orang kaya, m  menangislah dan merataplah 6  n  atas sengsara yang akan menimpa kamu!

Yakobus 1:7

Konteks
1:7 Orang yang demikian janganlah mengira, bahwa ia akan menerima sesuatu dari Tuhan.

Yakobus 4:14

Konteks
4:14 sedang kamu tidak tahu apa yang akan terjadi besok. Apakah arti hidupmu? Hidupmu itu sama seperti uap yang sebentar saja kelihatan lalu lenyap. h 

Yakobus 1:10

Konteks
1:10 dan orang kaya karena kedudukannya yang rendah sebab ia akan lenyap seperti bunga p  rumput.

Yakobus 4:7

Konteks
4:7 Karena itu tunduklah kepada Allah, dan lawanlah Iblis, r  maka ia akan lari dari padamu!

Yakobus 2:13

Konteks
2:13 Sebab penghakiman yang tak berbelas kasihan akan berlaku atas orang yang tidak berbelas kasihan. m  Tetapi belas kasihan akan menang atas penghakiman.

Yakobus 3:1

Konteks
Dosa karena lidah
3:1 Saudara-saudaraku, janganlah banyak orang di antara kamu mau menjadi guru 7 ; e  sebab kita tahu, bahwa sebagai guru kita akan dihakimi f  menurut ukuran yang lebih berat. g 

Yakobus 4:8

Konteks
4:8 Mendekatlah kepada Allah 8 , dan Ia akan mendekat kepadamu. s  Tahirkanlah tanganmu, t  hai kamu orang-orang berdosa! dan sucikanlah hatimu, u  hai kamu yang mendua hati! v 

Yakobus 1:5

Konteks
1:5 Tetapi apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat 9 , hendaklah ia memintakannya kepada Allah, j  --yang memberikan kepada semua orang dengan murah hati dan dengan tidak membangkit-bangkit--,maka hal itu akan diberikan kepadanya. k 

Yakobus 1:11-12

Konteks
1:11 Karena matahari terbit dengan panasnya q  yang terik dan melayukan r  rumput itu, sehingga gugurlah bunganya dan hilanglah s  semaraknya. Demikian jugalah halnya dengan orang kaya; di tengah-tengah segala usahanya ia akan lenyap.
Pengujian dan pencobaan
1:12 Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, t  sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan u  yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia. v 

Yakobus 1:25

Konteks
1:25 Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan 10  n  orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya. o 

Yakobus 2:18

Konteks
2:18 Tetapi mungkin ada orang berkata: "Padamu ada iman dan padaku ada perbuatan", aku akan menjawab dia: "Tunjukkanlah kepadaku imanmu itu tanpa perbuatan, r  dan aku akan menunjukkan kepadamu imanku s  dari perbuatan-perbuatanku. t "

Yakobus 2:9

Konteks
2:9 Tetapi, jikalau kamu memandang muka, e  kamu berbuat dosa, dan oleh hukum itu menjadi nyata, bahwa kamu melakukan pelanggaran. f 

Yakobus 5:20

Konteks
5:20 ketahuilah, bahwa barangsiapa membuat orang berdosa berbalik dari jalannya yang sesat, ia akan menyelamatkan y  jiwa orang itu dari maut dan menutupi banyak dosa. z 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:7]  1 Full Life : BERSABARLAH SAMPAI KEPADA KEDATANGAN TUHAN.

Nas : Yak 5:7

Yakobus berbicara tentang kedatangan Kristus seperti sudah dekat (ayat Yak 5:8). Kristus akan datang sebagai hakim untuk menghukum yang jahat dan memberi pahala kepada yang benar dan membebaskan mereka dari penderitaan (ayat Yak 5:9). Kesabaran adalah sifat menanggung ketidakadilan, penderitaan, kesulitan, dan penganiayaan, sambil menyerahkan hidup kita kepada Allah dalam kepercayaan bahwa Dia akan membereskan segala sesuatu pada saat kedatangan-Nya (Ul 32:35; Rom 12:12; Ibr 10:30; Ibr 12:1-2;

lihat cat. --> Ayub 2:3;

lihat cat. --> Mazm 73:17).

[atau ref. Ayub 2:3; Mazm 73:17]

[2:12]  2 Full Life : BERKATALAH DAN BERLAKULAH.

Nas : Yak 2:12

Kita harus berbicara dan bertindak dari sudut pandangan orang yang akan dihakimi oleh Allah dan "hukum yang memerdekakan", yaitu hukum dan kasih Allah yang dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Allah. Allah akan menghukum semua orang yang pilih kasih karena sikap itu melanggar hukum kasih

(lihat cat. --> Yak 2:1;

[atau ref. Yak 2:1]

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[5:15]  3 Full Life : DOA YANG LAHIR DARI IMAN AKAN MENYELAMATKAN ORANG SAKIT

Nas : Yak 5:15

(versi Inggris NIV -- "menyembuhkan"). Yakobus berbicara tentang penyakit jasmaniah. Kita boleh menangani penyakit dengan minta doa dari para penatua atau pemimpin gereja.

  1. 1) Tugas para gembala dan pemimpin gereja ialah mendoakan orang sakit dan mengoles mereka dengan minyak. Perhatikan bahwa tanggung jawab para penatua ialah memanjatkan doa iman. Itu bukan tanggung jawab orang sakit. PB menempatkan beban utama untuk memperoleh kesembuhan pada gereja dan pemimpinnya.
  2. 2) Minyak rupanya melambangkan kuasa Roh Kudus yang menyembuhkan; minyak itu dipakai untuk membantu iman (bd. Mr 6:13).
  3. 3) Yakobus menekankan bahwa yang terpenting adalah doa. Doa yang efektif harus dipanjatkan dalam iman jikalau orang sakit akan disembuhkan. Tuhan akan memberikan iman sesuai dengan kehendak-Nya

    (lihat cat. --> Mat 17:20;

    [atau ref. Mat 17:20]

    lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

  4. 4) Mungkin orang tidak selalu disembuhkan; sekalipun demikian, gereja harus terus-menerus mencari kuasa penyembuhan kerajaan Allah dalam belas kasihan terhadap orang sakit dan demi kemuliaan Kristus

    (lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

[5:15]  4 Full Life : JIKA IA TELAH BERBUAT DOSA.

Nas : Yak 5:15

Yakobus menyadari bahwa penyakit mungkin disebabkan oleh karena dosa (ayat Yak 5:16). Oleh karena itu, apabila terjadi penyakit, orang itu harus memeriksa dirinya di hadapan Tuhan dalam doa untuk mengetahui apakah penyakitnya itu disebabkan oleh dosa pribadi. Kata "jika" menjelaskan bahwa penyakit tidak selalu disebabkan oleh dosa pribadi

(lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

[4:15]  5 Full Life : JIKA TUHAN MENGHENDAKINYA.

Nas : Yak 4:15

Ketika membuat rencana dan tujuan untuk masa depan, orang percaya harus selalu mempertimbangkan Allah dan kehendak-Nya. Kita jangan bertindak seperti orang kaya yang bodoh itu (Luk 12:16-21); sebaliknya kita harus mengakui bahwa kebahagiaan yang sejati dan kehidupan yang bermanfaat sepenuhnya tergantung kepada Allah. Prinsip hidup yang harus kita anut ialah, "Jika Tuhan menghendakinya". Apabila kita sungguh-sungguh berdoa, "Kehendak-Mu jadilah" (Mat 26:42), maka kita mempunyai kepastian bahwa hidup kita saat ini dan kelak ada di bawah perlindungan Allah, Bapa sorgawi kita (bd. Kis 18:21; 1Kor 4:19; 16:7; Ibr 6:3;

lihat art. KEHENDAK ALLAH).

[5:1]  6 Full Life : HAI KAMU ORANG-ORANG KAYA, MENANGISLAH DAN MERATAPLAH.

Nas : Yak 5:1

Alkitab tidak mengajarkan bahwa semua orang kaya adalah orang berdosa. Namun, apa yang digambarkan Yakobus merupakan ciri dari banyak orang yang kaya (ayat Yak 5:1-6; 2:1-3). Perkecualiannya adalah orang kaya yang tidak dikuasai oleh kekayaan mereka dan menggunakannya untuk perluasan Injil dan menolong orang yang memerlukan bantuan

(lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

[3:1]  7 Full Life : GURU.

Nas : Yak 3:1

Yang termasuk di sini adalah gembala, pemimpin gereja, misionaris, pengkhotbah atau siapa saja yang memberikan pengarahan kepada jemaat. Seorang guru harus mengerti bahwa tidak ada orang yang mempunyai tanggung jawab lebih besar daripada mereka yang mengajarkan Firman Allah. Di dalam penghakiman yang akan datang, para guru Kristen akan dihakimi dengan lebih ketat daripada orang percaya yang lain.

[4:8]  8 Full Life : MENDEKATLAH KEPADA ALLAH.

Nas : Yak 4:8

Allah berjanji untuk mendekati semua orang yang berbalik dari dosa, menguduskan hati, dan berseru kepada-Nya dalam pertobatan yang sungguh. Mendekatnya Allah akan mendatangkan kehadiran, kasih karunia, berkat, dan kasih-Nya.

[1:5]  9 Full Life : APABILA DI ANTARA KAMU ADA YANG KEKURANGAN HIKMAT.

Nas : Yak 1:5

Hikmat artinya kemampuan rohani untuk melihat dan menilai kehidupan dan kelakuan dari sudut pandangan Allah (Ams 1:2). Hal ini meliputi pengadaan pilihan yang tepat serta melakukan hal-hal yang benar menurut kehendak Allah yang dinyatakan dalam Firman-Nya dan pimpinan Roh (Rom 8:4-17). Kita dapat menerima hikmat ini dengan menghampiri Allah dan memohonnya dengan iman (ayat Yak 1:6-8; Ams 2:6; 1Kor 1:30).

[1:25]  10 Full Life : HUKUM YANG MEMERDEKAKAN.

Nas : Yak 1:25

Hukum ini (bd. Yak 2:12) adalah kehendak Allah yang sudah dihayati hati kita oleh bantuan Roh Kudus yang mendiami kita (bd. Yeh 11:19-20). Melalui iman kepada Kristus kita tidak hanya menerima kemurahan dan pengampunan (Yak 2:12-13), tetapi juga kuasa dan kebebasan untuk menaati hukum Allah (Rom 3:31;

lihat cat. --> Rom 8:4).

[atau ref. Rom 8:4]

Inilah yang disebut "hukum yang memerdekakan" karena orang percaya ingin menaati kehendak Allah: "Aku hendak hidup dalam kelegaan (versi Inggris NIV -- "kebebasan"), sebab aku mencari titah-titah-Mu" (Mazm 119:45). Kebebasan ini jangan sekali-kali dianggap sebagai kebebasan untuk melanggar perintah Kristus, tetapi sebagai kebebasan dan kuasa untuk menaati perintah itu.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA