TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 5:1-2

Konteks
Kitab yang dimeterai dan Anak Domba
5:1 Maka aku melihat di tangan kanan Dia yang duduk di atas takhta itu, o  sebuah gulungan kitab 1 , yang ditulisi sebelah dalam dan sebelah luarnya p  dan dimeterai q  dengan tujuh meterai. 5:2 Dan aku melihat seorang malaikat r  yang gagah, yang berseru dengan suara nyaring, katanya: "Siapakah yang layak membuka gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya?"

Wahyu 5:11

Konteks
5:11 Maka aku melihat dan mendengar suara banyak malaikat sekeliling takhta, makhluk-makhluk m  dan tua-tua n  itu; jumlah mereka berlaksa-laksa dan beribu-ribu laksa, o 

Wahyu 6:2

Konteks
6:2 Dan aku melihat: sesungguhnya, ada seekor kuda putih 2  e  dan orang yang menungganginya memegang sebuah panah dan kepadanya dikaruniakan sebuah mahkota. f  Lalu ia maju sebagai pemenang untuk merebut kemenangan. g 

Wahyu 6:12

Konteks
6:12 Maka aku melihat, ketika Anak Domba itu membuka meterai yang keenam, sesungguhnya terjadilah gempa bumi e  yang dahsyat 3  dan matahari menjadi hitam f  bagaikan karung g  rambut dan bulan menjadi merah seluruhnya bagaikan darah.

Wahyu 21:22

Konteks
21:22 Dan aku tidak melihat Bait Suci h  di dalamnya; sebab Allah, Tuhan Yang Mahakuasa, i  adalah Bait Sucinya, demikian juga Anak Domba j  itu 4 .

Wahyu 8:13

Konteks
8:13 Lalu aku melihat: aku mendengar seekor burung nasar terbang 5  di tengah langit x  dan berkata dengan suara nyaring: "Celaka, celaka, celakalah y  mereka yang diam di atas bumi z  oleh karena bunyi sangkakala ketiga malaikat lain, yang masih akan meniup sangkakalanya."

Wahyu 13:1

Konteks
13:1 (12-18) Dan ia tinggal berdiri di pantai laut.
Binatang yang keluar dari dalam laut
(13-1) Lalu aku melihat seekor binatang keluar dari dalam laut 6 , h  bertanduk i  sepuluh dan berkepala tujuh; di atas tanduk-tanduknya terdapat sepuluh mahkota dan pada kepalanya tertulis nama-nama j  hujat.

Wahyu 14:1

Konteks
Anak Domba dan pengikut-Nya yang ditebus-Nya
14:1 Dan aku melihat: sesungguhnya, Anak Domba y  berdiri di bukit Sion z  dan bersama-sama dengan Dia seratus empat puluh empat ribu a  orang 7  dan di dahi b  mereka tertulis nama-Nya dan nama c  Bapa-Nya.

Wahyu 14:6

Konteks
Pemberitahuan tentang penghakiman
14:6 Dan aku melihat seorang malaikat lain terbang di tengah-tengah langit q  dan padanya ada Injil yang kekal untuk diberitakannya 8  kepada mereka yang diam di atas bumi r  dan kepada semua bangsa dan suku dan bahasa dan kaum, s 

Wahyu 14:14

Konteks
Tuaian di bumi
14:14 Dan aku melihat: sesungguhnya, ada suatu awan putih, o  dan di atas awan itu duduk seorang seperti Anak Manusia 9  p  dengan sebuah mahkota q  emas di atas kepala-Nya dan sebilah sabit tajam di tangan-Nya.

Wahyu 17:3

Konteks
17:3 Dalam roh y  aku dibawanya ke padang gurun. z  Dan aku melihat seorang perempuan duduk di atas seekor binatang yang merah ungu 10 , a  yang penuh tertulis dengan nama-nama b  hujat. Binatang itu mempunyai tujuh kepala dan sepuluh tanduk. c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:1]  1 Full Life : SEBUAH GULUNGAN KITAB.

Nas : Wahy 5:1

Gulungan kitab ini sangat penting karena berisi penyataan dari apa yang telah Allah tetapkan untuk nasib akhir dunia dan umat manusia. Kitab ini menerangkan bagaimana dunia ini akan dihukum dan menggambarkan kemenangan akhir dari Allah dan umat-Nya atas segala kejahatan. Bilamana setiap meterai itu dibuka, suatu bagian isi kitab itu dinyatakan dalam sebuah penglihatan (pasal Wahy 6:1-17; bd. Yeh 2:9-10).

[6:2]  2 Full Life : SEEKOR KUDA PUTIH.

Nas : Wahy 6:2

Empat orang yang menunggang kuda keluar sementara keempat meterai yang pertama dibuka (bd. Za 1:8-17; 6:1-8), melambangkan hukuman Allah atas sistem dunia yang telah rusak dan jahat serta orang-orang yang tidak mengenal Allah. Penunggang kuda putih itu dianggap oleh banyak penafsir Alkitab sebagai antikristus (1Yoh 2:18), penguasa dunia yang akan datang yang akan memulai kegiatannya pada permulaan masa tujuh tahun terakhir itu

(lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).

Ia diizinkan Allah untuk menipu semua orang yang menentang Kristus. Kemenangannya yang mula-mula akan dicapainya tanpa peperangan yang terbuka, sebab damai sejahtera diambil dari bumi mulai dengan penunggang kuda yang kedua (ayat Wahy 6:4; bd. Dan 9:26-27; 1Tes 5:3). Di lain pihak, semua penunggang kuda yang lain merupakan personifikasi, sehingga penunggang kuda putih itu barangkali hanya melambangkan kemenangan atau suatu roh yang kuat dari antikristus yang dilepaskan pada akhir zaman.

[6:12]  3 Full Life : GEMPA BUMI YANG DAHSYAT.

Nas : Wahy 6:12

Bencana hukuman Allah yang dilukiskan di sini meliputi suatu goncangan dunia secara fisik, pergolakan alam semesta, dan kegelapan hebat serta kengerian bagi penduduk bumi (ayat Wahy 6:15-17; bd. Yes 34:4; Yoel 2:30-31; Hag 2:6; Mat 24:29). Ini belum akhir dari kesengsaraan itu. Masih ada meterai yang ketujuh (pasal Wahy 8:1-13).

[21:22]  4 Full Life : TUHAN ... ADALAH BAIT SUCINYA, DEMIKIAN JUGA ANAK DOMBA ITU.

Nas : Wahy 21:22

Kehadiran dan kedekatan Allah akan merembes ke seluruh kota, tidak hanya dalam bait suci.

[8:13]  5 Full Life : SEEKOR BURUNG NASAR TERBANG.

Nas : Wahy 8:13

Teriakan celaka sebanyak tiga kali oleh burung nasar itu dimaksudkan untuk memperingatkan bahwa tiga sangkakala hukuman yang akan datang akan jauh lebih hebat dan lebih menghancurkan daripada yang sebelumnya. Hukuman kelima dan keenam akan melibatkan kekuatan-kekuatan roh jahat yang mengerikan (pasal Wahy 9:1-21).

[13:1]  6 Full Life : SEEKOR BINATANG KELUAR DARI DALAM LAUT.

Nas : Wahy 13:1

Pasal Wahy 13:1-18 menggambarkan permusuhan antara antikristus dan Allah serta umat-Nya selama masa kesengsaraan itu. Seekor binatang yang keluar dari dalam laut itu adalah pemerintahan dunia yang besar dan terakhir dalam sejarah, yang terdiri atas sepuluh kerajaan di bawah kuasa antikristus

(lihat cat. --> Wahy 17:12;

lihat cat. --> Dan 2:40;

lihat cat. --> Dan 2:41-43;

lihat cat. --> Dan 2:44-45;

lihat cat. --> Dan 7:24-25;

lihat cat. --> Dan 11:36-45).

[atau ref. Wahy 17:12; Dan 2:40-45; 7:24-25; 11:36-45]

Laut melambangkan banyak bangsa (bd. Wahy 17:15). Iblis memberikan kuasanya kepada pemerintahan ini dan menggunakannya untuk melawan Allah dan umat-Nya (ayat Wahy 13:2). Lih. Wahy 17:8-11 untuk penjelasan malaikat mengenai binatang tersebut.

[14:1]  7 Full Life : BERSAMA-SAMA DENGAN DIA SERATUS EMPAT PULUH EMPAT RIBU ORANG.

Nas : Wahy 14:1

Pasal Wahy 14:1-20 dan Wahy 15:1-8 memperkenalkan hukuman-hukuman dari pasal Wahy 16:1-18:24, sambil menunjukkan pahala yang menanti-nantikan mereka yang bertahan dalam iman mereka pada Yesus (ayat Wahy 14:12; 15:2-4). Pasal Wahy 14:1-20 mulai dengan menggambarkan pemandangan 144.000 orang percaya yang terkemuka tampak di sorga dekat Anak Domba itu. Secara simbolis bilangan 144.000 melambangkan umat Allah yang paling berserah dan setia di sepanjang zaman, yang menikmati kedudukan dan kesukacitaan yang khusus di sorga

(lihat cat. --> Wahy 14:4 berikut).

[atau ref. Wahy 14:4]

Jadi, angka 144.000 tidak berarti bahwa mereka dibatasi sampai jumlah 144.000 orang saja. Setiap orang percaya bisa menjadi salah seorang dari kelompok ini dengan memiliki iman, kasih, dan pelayanan yang penuh penyerahan dan pengabdian.

[14:6]  8 Full Life : INJIL YANG KEKAL UNTUK DIBERITAKANNYA.

Nas : Wahy 14:6

Selama setengah masa terakhir dari masa kesengsaraan itu Injil Yesus akan diberitakan oleh seorang malaikat (atau malaikat-malaikat) kepada segenap dunia dengan jelas, kuasa, dan peringatan. Ini merupakan panggilan untuk takut akan Allah, memberikan kemuliaan kepada-Nya, dan menyembah Dia daripada menyembah antikristus. (ayat Wahy 14:7-10).

[14:14]  9 Full Life : SEPERTI ANAK MANUSIA.

Nas : Wahy 14:14-16

Seorang yang serupa dengan Anak Manusia (yaitu Kristus) dilukiskan seperti siap untuk mengayunkan sabit hukuman atas dunia yang matang dengan kejahatan (ayat Wahy 14:14-20). ayat Wahy 14:14-16 adalah suatu ramalan atau gambaran peristiwa-peristiwa dari Wahy 16:12-16 dan Wahy 19:11-21.

[17:3]  10 Full Life : BINATANG YANG MERAH UNGU.

Nas : Wahy 17:3

Binatang ini adalah pemerintahan dunia dan Babel yang politis, yang mendukung kuasa rohani yang murtad. Untuk ulasan mengenai "tujuh kepala,"

lihat cat. --> Wahy 17:10;

[atau ref. Wahy 17:10]

tentang "sepuluh tanduk,"

lihat cat. --> Wahy 17:12.

[atau ref. Wahy 17:12]



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA