TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 11:7

Konteks
11:7 Umat-Ku betah dalam membelakangi m  Aku; n  mereka memanggil kepada Baal dan berhenti meninggikan nama-Ku.

Hosea 1:5

Konteks
1:5 Maka pada waktu itu Aku akan mematahkan busur panah Israel di lembah Yizreel. m "

Hosea 6:1

Konteks
6:1 "Mari, kita akan berbalik l  kepada TUHAN, sebab Dialah yang telah menerkam m  dan yang akan menyembuhkan kita 1 , n  yang telah memukul dan yang akan membalut o  kita.

Hosea 12:8

Konteks
12:8 (12-9) berkatalah y  Efraim: "Bukankah aku telah menjadi kaya, z  telah mendapat harta benda bagiku! Tetapi segala hasil jerih payahku tidak mendatangkan kesalahan yang merupakan dosa bagiku."

Hosea 7:10

Konteks
7:10 Kecongkakan Israel menjadi saksi terhadap dirinya, b  namun mereka tidak berbalik c  kepada TUHAN, Allah mereka, dan tidak mencari d  Dia kendati semuanya ini.

Hosea 2:8

Konteks
2:8 (2-7) Tetapi dia tidak insaf 2  q  bahwa Akulah yang memberi kepadanya gandum, anggur dan minyak, r  dan yang memperbanyak bagi dia perak dan emas s  yang dibuat mereka menjadi patung Baal. t 

Hosea 13:4

Konteks
13:4 Tetapi Aku adalah TUHAN, Allahmu sejak di tanah Mesir; z  engkau tidak mengenal a  allah kecuali Aku, b  dan tidak ada juruselamat c  selain dari Aku.

Hosea 6:11

Konteks
6:11 Juga bagimu, hai Yehuda, telah ditentukan penuaian: j  Apabila Aku memulihkan keadaan k  umat-Ku,

Hosea 8:6

Konteks
8:6 orang-orang Israel itu? Itu dibuat oleh tukang, dan itu bukan Allah! f  Sungguh, akan menjadi serpih anak lembu g  Samaria h  itu!

Hosea 9:12

Konteks
9:12 Sekalipun mereka membesarkan anak-anaknya, Aku akan membuat mereka bulus, n  sehingga tidak ada manusia lagi. Sungguh, celakalah o  juga mereka pada waktu Aku menjauh dari pada mereka! p 

Hosea 10:9

Konteks
TUHAN kecewa terhadap Efraim
10:9 Sejak hari Gibea f  engkau telah berdosa, g  hai Israel; di sana mereka bangkit melawan. Tidakkah perang melawan orang-orang curang akan mencapai mereka di Gibea?

Hosea 3:3

Konteks
3:3 Aku berkata kepadanya: "Lama engkau harus diam padaku dengan tidak bersundal dan dengan tidak menjadi kepunyaan seorang laki-laki; juga aku ini tidak akan bersetubuh dengan engkau."

Hosea 12:2

Konteks
12:2 (12-3) TUHAN mempunyai perbantahan m  dengan Yehuda, n  Ia akan menghukum o  Yakub sesuai dengan tingkah lakunya, dan akan memberi balasan kepadanya sesuai dengan perbuatan-perbuatannya. p 

Hosea 8:7

Konteks
8:7 Sebab mereka menabur angin, maka mereka akan menuai puting beliung 3 ; i  gandum yang belum menguning tidak ada pada mereka; tumbuh-tumbuhan itu tidak menghasilkan tepung; j  dan jika memberi hasil, maka orang-orang lain menelannya. k 

Hosea 4:7

Konteks
4:7 Makin bertambah banyak mereka, makin berdosa mereka kepada-Ku, kemuliaan n  mereka akan Kutukar dengan kehinaan. o 

Hosea 9:17

Konteks
9:17 Allahku akan membuang b  mereka, sebab mereka tidak mendengarkan c  Dia, maka mereka akan mengembara 4  di antara bangsa-bangsa. d 

Hosea 7:4

Konteks
7:4 Sekaliannya mereka orang-orang berzinah, t  bagaikan dapur perapian yang menyala terus, ketika tukang bakar roti berhenti membesarkan apinya, sementara ia meremas adonan sampai menjadi muai oleh ragi.

Hosea 12:11

Konteks
12:11 (12-12) Bila di Gilead ada kejahatan, e  maka mereka menjadi kesia-siaan belaka; di Gilgal f  mereka mempersembahkan lembu-lembu jantan, maka mezbah-mezbah mereka juga menjadi seperti timbunan batu di alur-alur ladang. g 

Hosea 9:15

Konteks
9:15 Segala kejahatan mereka terjadi di Gilgal, u  sungguh, di sana Aku mulai membenci mereka. Oleh karena jahatnya perbuatan-perbuatan v  mereka Aku akan menghalau mereka dari rumah-Ku. Aku tidak akan mengasihi mereka w  lagi 5 , semua pemuka mereka adalah pemberontak. x 

Hosea 4:6

Konteks
4:6 Umat-Ku binasa karena tidak mengenal l  Allah; karena engkaulah yang menolak pengenalan itu 6  maka Aku menolak engkau menjadi imam-Ku; dan karena engkau melupakan pengajaran m  Allahmu, maka Aku juga akan melupakan anak-anakmu.

Hosea 5:10

Konteks
5:10 Para pemuka Yehuda adalah seperti orang-orang yang menggeser batas 7 ; t  ke atas mereka akan Kucurahkan gemas-Ku u  seperti air.

Hosea 5:14

Konteks
5:14 Sebab Aku ini seperti singa d  bagi Efraim, dan seperti singa muda bagi kaum Yehuda. Aku, Aku ini akan menerkam, e  lalu pergi, Aku akan membawa lari dan tidak ada yang melepaskan. f 

Hosea 6:5

Konteks
6:5 Sebab itu Aku telah meremukkan mereka dengan perantaraan nabi-nabi, Aku telah membunuh mereka dengan perkataan mulut-Ku, w  dan hukum-Ku keluar seperti terang. x 

Hosea 12:9

Konteks
12:9 (12-10) Tetapi Aku adalah TUHAN, Allahmu sejak di tanah Mesir; a  Aku masih mau membuat engkau diam kembali di kemah-kemah b  seperti di hari-hari pertemuan raya.

Hosea 9:7

Konteks
9:7 Sudah datang hari-hari penghukuman, v  sudah datang hari-hari pembalasan, w  Israel akan mengalaminya, x  "Nabi adalah seorang pandir 8 , y  orang yang penuh roh adalah orang gila! z ", oleh karena besarnya kesalahanmu dan besarnya permusuhan:

Hosea 1:10

Konteks
Janji tentang keselamatan
1:10 Tetapi kelak, jumlah orang Israel akan seperti pasir laut 9 , yang tidak dapat ditakar dan tidak dapat dihitung. u  Dan di tempat di mana dikatakan kepada mereka: "Kamu ini bukanlah umat-Ku," akan dikatakan kepada mereka: "Anak-anak Allah v  w  yang hidup."

Hosea 2:18

Konteks
2:18 (2-17) Aku akan mengikat perjanjian bagimu pada waktu itu dengan binatang-binatang di padang dan dengan burung-burung di udara, dan binatang-binatang melata di muka bumi; v  Aku akan meniadakan w  busur panah, pedang dan alat perang dari negeri, dan akan membuat engkau berbaring dengan tenteram. x 

Hosea 14:8

Konteks
14:8 (14-9) Efraim, apakah lagi sangkut paut-Ku dengan berhala-berhala? h  Akulah yang menjawab dan memperhatikan engkau! Aku ini seperti pohon sanobar i  yang menghijau, dari pada-Ku engkau mendapat buah.

Hosea 5:5

Konteks
5:5 Kecongkakan Israel menjadi saksi d  terhadap dirinya sendiri; Efraim akan tergelincir e  jatuh oleh kesalahannya sendiri, dan bersama-sama mereka f  juga Yehuda.

Hosea 12:13

Konteks
12:13 (12-14) Israel dituntun oleh TUHAN keluar dari Mesir j  dengan perantaraan seorang nabi, ya, ia dijaga k  oleh seorang nabi.

Hosea 6:7

Konteks
Efraim tidak mau bertobat
6:7 Tetapi mereka itu telah melangkahi perjanjian b  di Adam, di sana mereka telah berkhianat c  terhadap Aku.

Hosea 7:9

Konteks
7:9 Orang-orang luar memakan habis kekuatannya, a  tetapi ia sendiri tidak mengetahuinya; juga ia sudah banyak beruban, tetapi ia sendiri tidak mengetahuinya.

Hosea 7:15

Konteks
7:15 Sekalipun Aku telah melatih p  dan menguatkan lengan-lengan mereka, namun mereka merancang kejahatan q  terhadap Aku.

Hosea 8:3

Konteks
8:3 Israel telah menolak yang baik--biarlah musuh mengejar dia! a 

Hosea 14:1

Konteks
Tentang pertobatan dan janji
14:1 (14-2) Bertobatlah, i  hai Israel 10 , kepada TUHAN, Allahmu, sebab engkau telah tergelincir j  karena kesalahanmu. k 

Hosea 2:16

Konteks
2:16 (2-15) Maka pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, engkau akan memanggil Aku: Suamiku, s  dan tidak lagi memanggil Aku: Baalku!

Hosea 4:5

Konteks
4:5 Engkau akan tergelincir j  jatuh pada siang hari, juga nabi akan tergelincir jatuh bersama-sama engkau pada malam hari; dan Aku akan membinasakan ibumu. k 

Hosea 7:5

Konteks
7:5 Pada pesta raja kita mereka membuat sakit para pemuka dengan anggur u  yang menghangatkan; ia bersekutu dengan para pencemooh. v 

Hosea 11:5

Konteks
11:5 Mereka harus kembali ke tanah Mesir, h  dan Asyur i  akan menjadi raja mereka 11 , sebab mereka menolak untuk bertobat. j 

Hosea 13:7

Konteks
13:7 Maka Aku menjadi seperti singa h  bagi mereka, seperti macan tutul Aku mengintip-intip di pinggir jalan.

Hosea 2:5

Konteks
2:5 (2-4) Sebab ibu mereka telah menjadi sundal; dia yang mengandung mereka telah berlaku tidak senonoh. Sebab dia berkata: Aku mau mengikuti para kekasihku, j  yang memberi roti dan air minumku, bulu domba dan kain lenanku, minyak dan minumanku. k 

Hosea 3:1

Konteks
Diterima kembali, tetapi dianggap sepi
3:1 Berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Pergilah lagi, cintailah perempuan yang suka bersundal dan berzinah 12 , k  seperti TUHAN juga mencintai orang Israel, sekalipun mereka berpaling kepada allah-allah lain dan menyukai kue kismis. l "

Hosea 14:3

Konteks
14:3 (14-4) Asyur tidak dapat menyelamatkan kami; o  kami tidak mau mengendarai kuda, p  dan kami tidak akan berkata lagi: Ya, Allah q  kami! kepada buatan r  tangan kami. Karena Engkau menyayangi anak yatim. s "

Hosea 1:7

Konteks
1:7 Tetapi Aku akan menyayangi kaum Yehuda dan menyelamatkan mereka demi TUHAN, Allah q  mereka. Aku akan menyelamatkan mereka 13  bukan dengan panah r  atau pedang, dengan alat perang atau dengan kuda dan orang-orang berkuda."

Hosea 1:9

Konteks
1:9 Lalu berfirmanlah Ia: "Berilah nama Lo-Ami kepada anak itu, sebab kamu ini bukanlah umat-Ku 14  dan Aku ini bukanlah Allahmu. t "

Hosea 4:3

Konteks
4:3 Sebab itu negeri ini akan berkabung, f  dan seluruh penduduknya akan merana; g  juga binatang-binatang di padang dan burung-burung di udara, bahkan ikan-ikan di laut akan mati h  lenyap.

Hosea 4:10

Konteks
4:10 Mereka akan makan, tetapi tidak menjadi kenyang, s  mereka akan bersundal, t  tetapi tidak menjadi banyak, sebab mereka telah meninggalkan u  TUHAN untuk berpegang kepada sundal. v 

Hosea 5:3

Konteks
5:3 Aku ini mengenal Efraim, dan Israel tidaklah tersembunyi y  bagi-Ku, sebab engkau telah berzinah, hai Efraim; dan Israel telah menajiskan diri. z 

Hosea 5:6

Konteks
5:6 Dengan korban kambing domba dan lembu sapinya mereka akan pergi untuk mencari TUHAN, g  tetapi tidak akan menjumpai Dia; Ia telah menarik diri 15  h  dari mereka.

Hosea 7:6

Konteks
7:6 Batin mereka seperti dapur perapian; w  hati mereka menyala-nyala; semalam-malaman murka mereka surut, pada waktu pagi menyala kembali seperti api yang menjilat.

Hosea 7:13

Konteks
7:13 Celakalah i  mereka, sebab mereka melarikan diri j  dari pada-Ku 16 ! Binasalah mereka, sebab mereka memberontak terhadap Aku! Aku ini mau menebus mereka, tetapi mereka berdusta k  terhadap Aku. l 

Hosea 8:10

Konteks
8:10 Sekalipun mereka membagi-bagi hadiah itu di antara bangsa-bangsa, sekarang ini Aku akan mengumpulkan q  mereka, dan sebentar lagi mereka akan berhenti mengurapi raja dan para pemuka. r 

Hosea 9:16

Konteks
9:16 Efraim y  telah dipukul, akarnya telah menjadi kering, mereka tidak akan menghasilkan buah. z  Bahkan sekalipun mereka melahirkan anak, Aku akan mematikan a  buah kandungannya yang berharga.

Hosea 10:5-6

Konteks
10:5 Penduduk Samaria gentar mengenai anak lembu p  Bet-Awen. q  Sungguh, rakyatnya akan berkabung oleh karenanya, dan imam-imamnya r  akan meratap oleh karenanya, oleh sebab kemuliaannya telah beralih s  dari padanya. 10:6 Anak lembu itu sendiri akan dibawa ke Asyur t  sebagai persembahan u  kepada Raja v  'Agung'. Efraim akan menanggung malu, w  Israel akan mendapat malu x  karena rancangannya.

Hosea 11:3

Konteks
11:3 Padahal Akulah yang mengajar Efraim berjalan dan mengangkat mereka di tangan-Ku, b  tetapi mereka tidak mau insaf, bahwa Aku menyembuhkan c  mereka.

Hosea 12:4

Konteks
12:4 (12-5) Ia bergumul dengan Malaikat dan menang; ia menangis dan memohon belas kasihan kepada-Nya. Di Betel s  ia bertemu dengan Dia, dan di sanalah Dia berfirman kepadanya:

Hosea 1:2

Konteks
Keluarga Hosea sebagai gambaran Israel yang tidak setia
1:2 Ketika TUHAN mulai berbicara dengan perantaraan Hosea, berfirmanlah Ia kepada Hosea: "Pergilah, kawinilah seorang perempuan sundal 17  i  dan peranakkanlah anak-anak sundal, karena negeri ini bersundal j  hebat dengan membelakangi TUHAN."

Hosea 2:21

Konteks
2:21 (2-20) Maka pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, Aku akan mendengarkan d  langit, dan langit akan mendengarkan bumi.

Hosea 4:15

Konteks
4:15 Jika engkau ini berzinah, hai Israel, janganlah Yehuda turut bersalah! Janganlah pergi ke Gilgal, l  dan janganlah naik ke Bet-Awen, m  dan janganlah bersumpah: "Demi TUHAN yang hidup 18 ! n "

Hosea 5:1

Konteks
Ancaman terhadap Israel serta pemimpin-pemimpinnya
5:1 Dengarlah ini, hai para imam, perhatikanlah, hai kaum Israel, dan pasanglah telinga, hai keluarga raja! Sebab mengenai kamulah penghukuman t  itu, karena kamu telah menjadi perangkap 19  u  bagi Mizpa, dan jaring v  yang dikembangkan di atas gunung Tabor,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:1]  1 Full Life : DIALAH ... AKAN MENYEMBUHKAN KITA.

Nas : Hos 6:1

Dalam panggilan yang lain lagi untuk bertobat, Hosea memberikan kepastian bahwa sekalipun Allah harus menghukum dosa, Dia senantiasa ingin menyembuhkan dan memulihkan.

[2:8]  2 Full Life : DIA TIDAK INSAF.

Nas : Hos 2:7

Orang Israel menghubungkan panen baik mereka dengan para Baal (dewa-dewa Kanaan), padahal sesungguhnya itulah kemurahan dan kasih karunia Allah yang memberikan hal-hal baik kepada mereka. Kita harus senantiasa hati-hati untuk mengakui kasih karunia dan berkat-berkat Allah yang diberikan-Nya kepada kita dan bersyukur kepada-Nya dengan hati penuh terima kasih. Lalai melakukan hal ini merupakan langkah pertama untuk meninggalkan Dia.

[8:7]  3 Full Life : MENABUR ANGIN ... MENUAI PUTING BELIUNG.

Nas : Hos 8:7

Israel telah menabur angin dosa dan penyembahan berhala; sekarang mereka akan mengalami puting beliung serbuan Asyur. Kita harus ingat bahwa tindakan dan sikap berdosa menabur benih-benih yang akan menghasilkan buah-buah kejahatan di dalam hidup kita (lih. Ayub 4:8; Gal 6:7; bd. Mazm 126:5-6; Ams 11:18; 2Kor 9:6).

[9:17]  4 Full Life : MEREKA AKAN MENGEMBARA.

Nas : Hos 9:17

Sebagai penggenapan Ul 28:65-66, Israel akan menjadi bangsa yang terserak bagaikan gelandangan tunawisma karena mereka tidak mendengarkan peringatan-peringatan Firman Allah melalui para nabi.

[9:15]  5 Full Life : AKU TIDAK AKAN MENGASIHI MEREKA LAGI.

Nas : Hos 9:15

Kasih Allah bukan tidak bersyarat bagi mereka yang berkali-kali menolak kasih karunia dan Firman-Nya. Ajaran bahwa Allah akan senantiasa mengasihi kita, tidak peduli kejahatan apa pun yang kita lakukan, bertolak belakang dengan pernyataan Alkitab.

[4:6]  6 Full Life : ENGKAULAH YANG MENOLAK PENGENALAN ITU.

Nas : Hos 4:6

Ketiadaan pengenalan pribadi akan Allah sedang menghancurkan umat itu, tetapi bukan karena pengenalan itu tidak tersedia. Umat itu dengan sengaja menolak kebenaran yang diberikan Allah kepada mereka melalui para nabi dan Firman-Nya yang tertulis. Bahkan dewasa ini di dalam gereja ada orang sedang dihancurkan oleh cara-cara dosa dunia karena mereka tidak mengetahui Allah dan Firman-Nya yang terilham.

[5:10]  7 Full Life : ORANG-ORANG YANG MENGGESER BATAS.

Nas : Hos 5:10

Akibat menggeser batu-batu batas dari tanah milik tetangga ialah mencuri sebagian tanah itu (Ul 19:14; 27:17).

[9:7]  8 Full Life : NABI ADALAH SEORANG PANDIR.

Nas : Hos 9:7

Banyak orang Israel menganggap nabi-nabi Allah itu sebagai pandir dan tidak waras (bd. 2Raj 9:1-3,11). Mereka bermusuhan terhadap setiap nabi yang berkhotbah menentang dosa-dosa mereka serta memperingatkan mereka tentang hukuman yang akan datang dari Allah. Dewasa ini sering kali para hamba Tuhan yang menentang gaya hidup anggota gereja dan memperhadapkan mereka dengan penyesuaian diri dengan dunia ternyata akan ditertawai oleh beberapa orang di dalam gereja.

[1:10]  9 Full Life : SEPERTI PASIR LAUT.

Nas : Hos 1:10-11

Penolakan kerajaan utara oleh Allah sebagai bangsa yang terpisah tidak berarti bahwa Allah melupakan janji-Nya kepada Abraham, Ishak dan Yakub mengenai negeri dan bangsa itu. Kendatipun dosa Israel, Allah akan menemukan cara untuk memulihkan mereka kembali sebagai anak; Ia akan mempersatukan kedua belas suku itu menjadi satu bangsa di bawah satu pemimpin. Janji penyatuan kembali ini menunjuk kepada pemerintahan Mesias yang akan datang.

[14:1]  10 Full Life : BERTOBATLAH, HAI ISRAEL.

Nas : Hos 14:2

Walaupun dosa-dosa mereka menyebabkan kejatuhan mereka, orang Israel masih sempat untuk bertobat dan berbalik kepada Tuhan. Tetapi Allah meminta lebih banyak daripada sekadar kurban-kurban tidak berarti yang mereka persembahkan; Ia meminta mereka mempersembahkan kata-kata yang keluar dari dalam hati mereka -- kata-kata kepatuhan, kata-kata pujian, kata-kata yang menunjukkan perubahan sikap hati, kata-kata yang menunjukkan kepercayaan penuh kepada Tuhan. Kata-kata seperti ini akan menghasilkan perbuatan yang menyenangkan Tuhan.

[11:5]  11 Full Life : ASYUR AKAN MENJADI RAJA MEREKA.

Nas : Hos 11:5

"Mesir" melambangkan tempat perbudakan

(lihat cat. --> Hos 9:3);

[atau ref. Hos 9:3]

Mesir ke mana kerajaan utara (Israel) akan dibawa karena penyembahan berhala mereka adalah Asyur. Pembuangan ini terjadi ketika Samaria dibinasakan pada tahun 722 SM. Israel utara tidak pernah dipulihkan sebagai suatu bangsa tersendiri, sekalipun ada sisa yang kembali (Yeh 8:35; Yeh 47:13). Perhatikan bahwa di dalam PB, Hana adalah dari suku Asyer (Luk 2:36), salah satu suku kerajaan utara. Jadi, pengertian "sepuluh suku terhilang" itu hanya khayalan; mereka tidak pernah terhilang. Beberapa anggota kerajaan utara menolak penyembahan berhala dan bergabung dengan kerajaan Yehuda, baik sebelum maupun sesudah kejatuhan Samaria (bd. 2Taw 15:9; 34:9;

lihat cat. --> 2Raj 17:18),

[atau ref. 2Raj 17:18]

sedangkan yang lain menikah dengan bangsa-bangsa lainnya dan menjadi orang Samaria

(lihat cat. --> 2Raj 17:24).

[atau ref. 2Raj 17:24]

[3:1]  12 Full Life : CINTAILAH PEREMPUAN YANG SUKA BERSUNDAL DAN BERZINAH.

Nas : Hos 3:1

Hosea kini harus menggambarkan kasih Allah bagi Israel dengan cara yang baru. Rupanya Gomer telah meninggalkan Hosea untuk melanjutkan penyembahan Baal yang amoral itu, tetapi Hosea tidak pernah berhenti mengasihi dia, sekalipun hatinya hancur. Ia harus pergi serta menyatakan kasih dan perhatiannya untuk dia lagi, sama seperti yang dilakukan Allah bagi Israel, sekalipun mereka telah meremukkan hatinya dengan berpaling kepada allah-allah lain dan menyukai "kue kismis."

[1:7]  13 Full Life : AKU AKAN ... MENYELAMATKAN MEREKA.

Nas : Hos 1:7

Kerajaan selatan (Yehuda) tidak akan berakhir pada saat yang sama dengan kerajaan utara (Israel). Karena raja Hizkia sedang memimpin rakyatnya dalam pertobatan dan iman, Tuhan menyelamatkan mereka dari nasib Samaria ketika itu (2Raj 19:32-36; Yes 37:36). Kerajaan Yehuda masih bertahan 136 tahun lagi.

[1:9]  14 Full Life : KAMU INI BUKANLAH UMAT-KU.

Nas : Hos 1:9

Anak Gomer yang ketiga, seorang putra bernama "Lo-Ami" (artinya "bukan umat-Ku"), diperkirakan bukan anak Hosea. Nama anak ini melambangkan pemutusan hubungan perjanjian karena pemberontakan terus-menerus kepada Allah dan karena penyembahan berhala; penduduk kerajaan utara tidak dapat lagi mengharapkan Allah memberkati mereka dan membebaskan bangsa mereka. Hosea belajar melalui penderitaannya sendiri bagaimana hancur hati Allah atas dosa-dosa umat-Nya.

[5:6]  15 Full Life : IA TELAH MENARIK DIRI.

Nas : Hos 5:6

Orang Israel sedang datang dengan ternak dan kawanan domba mereka untuk mempersembahan korban dan mencari Tuhan, tetapi mereka tidak akan menemukan Dia. Ia telah menarik diri dari mereka karena perbuatan-perbuatan mereka itu jahat. Tidak ada kasih, iman, kesetiaan dan pertobatan sejati; hati mereka terlibat dalam kesenangan berdosa. Kadang-kadang apabila orang mencari pertolongan dari Tuhan, mereka tidak memperolehnya karena mereka terus berpegang pada daya tarik dunia yang amoral dan penuh dosa (bd. Yak 4:1-4;

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[7:13]  16 Full Life : MEREKA MELARIKAN DIRI DARI PADA-KU.

Nas : Hos 7:13-16

Israel memberontak terhadap Allah dengan menolak untuk berbalik kepada-Nya sebagai Oknum yang dapat menolong mereka; mereka merasa bahwa Mesir dan Asyur memberikan keamanan lebih baik daripada Tuhan Allah mereka (ayat Hos 7:11). Orang dewasa ini melakukan dosa yang sama ketika mencari kepuasan pribadi dalam harta milik, kegiatan atau kesenangan berdosa daripada dalam kehendak dan firman Allah.

[1:2]  17 Full Life : PEREMPUAN SUNDAL.

Nas : Hos 1:2

Hubungan Allah dengan Israel sering kali disamakan dengan ikatan pernikahan (mis. Yes 54:5; Yer 3:14; bd. Ef 5:22-32). Tindakan Israel "membelakangi Tuhan" untuk menyembah dewa-dewa dianggap oleh Allah sebagai ketidaksetiaan atau perzinaan rohani. Pernikahan Hosea akan menjadi pelajaran peraga bagi kerajaan utara yang tidak setia. Gomer mungkin sekali bukan seorang pelacur ketika menikah, tetapi kemudian ia akan melakukan perzinaan dan kebejatan jasmaniah, mungkin sebagai pelacur di kuil Baal. Meninggalkan Tuhan bukan hanya membawa dia kepada penyembahan palsu tetapi juga kepada norma kesusilaan yang makin rendah. Pola kehidupan tunasusila yang sama dapat dilihat dewasa ini manakala umat Allah berbalik dari pengabdian sejati kepada-Nya

(lihat cat. --> Ams 5:3).

[atau ref. Ams 5:3]

[4:15]  18 Full Life : TUHAN YANG HIDUP.

Nas : Hos 4:15

Para imam mempergunakan bahasa religius dan rohani untuk menipu umat itu dan membalik mereka dari penyembahan yang suci kepada Tuhan. Guru-guru palsu mengetahui bagaimana mempergunakan bahasa Alkitab untuk menyampaikan ajaran yang tidak alkitabiah. Kita harus menyimak dengan teliti apa yang diberitakan untuk mengevaluasi apakah yang diajarkan itu merupakan penjelasan yang benar dari Firman Allah yang tertulis atau tidak

(lihat art. GURU-GURU PALSU).

[5:1]  19 Full Life : KAMU TELAH MENJADI PERANGKAP.

Nas : Hos 5:1

Umat itu dijebak ke dalam penyembahan berhala oleh para pemimpin politik dan agama yang seharusnya menuntun mereka kepada Tuhan.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA