TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 12:10

Konteks
12:10 Banyak orang akan disucikan dan dimurnikan j  dan diuji, tetapi orang-orang fasik akan berlaku fasik; k  tidak seorangpun dari orang fasik itu akan memahaminya, tetapi orang-orang bijaksana akan memahaminya 1 . l 

Daniel 7:11

Konteks
7:11 Aku terus melihatnya, karena perkataan sombong yang diucapkan n  tanduk itu; aku terus melihatnya, sampai binatang itu dibunuh, tubuhnya dibinasakan dan diserahkan ke dalam api o  yang membakar.

Daniel 8:6

Konteks
8:6 Ia datang pada domba jantan yang dua tanduknya dan yang kulihat berdiri di depan sungai itu, lalu menyerangnya dengan keganasan yang hebat.

Daniel 8:3

Konteks
8:3 Aku mengangkat mukaku dan melihat, y  tampak seekor domba jantan z  berdiri di depan sungai itu; tanduknya dua 2  dan kedua tanduk itu tinggi, tetapi yang satu lebih tinggi dari yang lain, dan yang tinggi itu tumbuh terakhir.

Daniel 7:9

Konteks
7:9 Sementara aku terus melihat, takhta-takhta diletakkan, lalu duduklah f  Yang Lanjut Usianya 3 ; g  pakaian-Nya putih seperti salju h  dan rambut-Nya bersih seperti bulu domba; i  kursi-Nya dari nyala api dengan roda-rodanya j  dari api yang berkobar-kobar;

Daniel 11:12

Konteks
11:12 Setelah tentara besar itu dihancurkannya, maka hatinya akan bermegah; walaupun ia telah menewaskan berlaksa-laksa orang, ia tidak akan mempunyai kekuatan.

Daniel 7:13

Konteks
7:13 Aku terus melihat dalam penglihatan malam itu, tampak datang p  dengan awan-awan dari langit q  seorang seperti anak manusia 4 ; r  datanglah ia kepada Yang Lanjut Usianya itu, dan ia dibawa ke hadapan-Nya.

Daniel 11:16

Konteks
11:16 sehingga raja yang menyerangnya akan berbuat sekehendak hati, w  dan tidak ada seorangpun yang dapat bertahan menghadapinya; x  ia akan menduduki Tanah Permai 5  dan seluruhnya akan ada dalam kekuasaannya. y 

Daniel 7:4

Konteks
7:4 Yang pertama rupanya seperti seekor singa, t  dan mempunyai sayap burung rajawali; u  aku terus melihatnya sampai sayapnya tercabut dan ia terangkat dari tanah dan ditegakkan pada dua kaki seperti manusia, dan kepadanya diberikan hati manusia.

Daniel 8:2

Konteks
8:2 Aku melihat dalam penglihatan itu, dan sementara aku melihat, aku berada di puri Susan, w  yang ada di wilayah Elam, x  dan aku melihat dalam penglihatan itu, bahwa aku sedang di tepi sungai Ulai.

Daniel 9:25

Konteks
9:25 Maka ketahuilah dan pahamilah: dari saat firman itu keluar, yakni bahwa Yerusalem akan dipulihkan dan dibangun kembali, g  sampai pada kedatangan seorang yang diurapi, h  seorang raja, i  ada tujuh kali tujuh masa; dan enam puluh dua kali tujuh masa 6  lamanya kota itu akan dibangun kembali dengan tanah lapang dan paritnya, tetapi di tengah-tengah kesulitan. j 

Daniel 1:13

Konteks
1:13 sesudah itu bandingkanlah perawakan kami dengan perawakan orang-orang muda yang makan dari santapan raja, kemudian perlakukanlah hamba-hambamu ini sesuai dengan pendapatmu. x "

Daniel 9:20

Konteks
Tujuh puluh kali tujuh masa
9:20 Sementara aku berbicara dan berdoa dan mengaku v  dosaku dan dosa bangsaku, bangsa Israel, dan menyampaikan ke hadapan TUHAN, Allahku, permohonanku bagi gunung w  kudus Allahku,

Daniel 2:9

Konteks
2:9 yakni jika kamu tidak dapat memberitahukan kepadaku mimpi itu, maka kamu akan kena hukuman x  yang sama; dan aku tahu bahwa kamu telah bermufakat untuk mengatakan kepadaku hal-hal yang bohong dan busuk, sampai keadaan berubah. Oleh sebab itu ceriterakanlah kepadaku mimpi itu, supaya aku tahu, bahwa kamu dapat memberitahukan maknanya juga kepadaku. y "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:10]  1 Full Life : ORANG-ORANG BIJAKSANA AKAN MEMAHAMINYA.

Nas : Dan 12:10

Daniel diberi tahu bahwa pengertian penuh tentang nubuat ini baru akan tiba pada akhir zaman. Pada saat itu, beberapa orang akan dimurnikan melalui ujian; mereka inilah orang bijaksana yang akan mengerti. Tidak ada orang fasik atau pemberontak di antara mereka. Selanjutnya, akan ada "kekejian yang membinasakan" (bd. Mat 24:15;

lihat art. KESENGSARAAN BESAR),

yang akan diikuti oleh sebuah periode selama 1.290 hari, sama dengan tiga setengah tahun kesengsaraan terakhir ditambah 45 hari. Berkat khusus juga akan diberikan kepada mereka yang melalui 1.335 hari. Makna dari hari-hari ini tidak dijelaskan kepada Daniel, tetapi penglihatan ini memberi tahu kita bahwa akan ada jangka waktu di antara perang Harmagedon dan penetapan penuh kerajaan seribu tahun. Yang penting bagi kita ialah bahwa orang bijaksana (orang saleh) akan memahaminya; walaupun mereka tidak mengerti segala sesuatu, mereka akan cukup mengerti mengenai peristiwa-peristiwa akhir zaman untuk membuat mereka percaya kepada Yesus dan kerajaan-Nya serta memasuki bentuknya yang terakhir.

[8:3]  2 Full Life : SEEKOR DOMBA JANTAN ... TANDUKNYA DUA.

Nas : Dan 8:3

Domba jantan ini menggambarkan kerajaan Media-Persia (lih. ayat Dan 8:20).

[7:9]  3 Full Life : DUDUKLAH YANG LANJUT USIANYA.

Nas : Dan 7:9

"Yang Lanjut Usia" adalah cara lain untuk mengakui Allah sebagai Yang Kekal, Yang oleh Abraham diakui sebagai "Hakim segenap bumi" (Kej 18:25). Ia dilukiskan sebagai menghakimi semua orang dan semua kerajaan pada akhir zaman. Gambaran Allah di dalam ayat ini juga menyatakan kekudusan-Nya ("pakaiannya putih seperti salju"), keagungan-Nya ("rambutnya bersih seperti bulu domba"), dan keadilan yang menyala-nyala ("kursi-Nya dari nyala api dan roda-rodanya dari api yang berkobar-kobar").

[7:13]  4 Full Life : SEORANG SEPERTI ANAK MANUSIA.

Nas : Dan 7:13

Oknum agung ini dihadapkan kepada Allah Bapa sebagai oknum yang terpisah dan berbeda dari Dia untuk menerima kerajaan kekal yang tidak pernah akan diberikan kepada orang lain (seperti yang terjadi dengan kerajaan-kerajaan sebelumnya). Awan-awan dari langit itu mungkin awan kemuliaan (bd. Kel 40:34,38; Kis 1:9,11; 1Tes 4:17; Wahy 1:7), yang menunjukkan bahwa Dialah Putra ilahi itu (Mat 26:64), Tuhan kita Yesus Kristus (bd. Luk 21:27; Yoh 1:51).

[11:16]  5 Full Life : TANAH PERMAI.

Nas : Dan 11:16

Antiokhus III menyerang Mesir pada tahun 200 SM, tetapi dikalahkan oleh raja Selatan, Ptolemeus V Epifanes (203-181 SM); Antiokhus kemudian memperoleh kekuatan baru dan menaklukkan kota Sidon yang pertahanannya amat kuat (ayat Dan 11:15). Pada tahun 197 SM, Antiokhus berhasil menguasai "Tanah Permai," yaitu Palestina.

[9:25]  6 Full Life : TUJUH KALI TUJUH MASA DAN ENAM PULUH DUA KALI TUJUH MASA.

Nas : Dan 9:25

Allah menyatakan kepada Daniel bahwa enam puluh sembilan kali tujuh masa, yaitu 483 tahun, akan berlangsung di antara saat pengumuman keputusan untuk membangun kembali Yerusalem dan kedatangan Mesias, seorang Yang Diurapi. Terdapat perbedaan pendapat tentang waktu tepat 483 tahun ini dimulai. Ada yang mengatakan 538 SM ketika titah Koresy dikeluarkan; akan tetapi, ketetapan itu adalah untuk membangun kembali Bait Suci dan bukan kota. Sangat mungkin itu mulai pada 457 SM, ketika Ezra kembali dan mulai membangun kembali kota itu (Ezr 4:12-13,16;

lihat cat. --> Ezr 4:11;

lihat cat. --> Ezr 4:23);

[atau ref. Ezr 4:11,23]

anggapan ini akan membuat 483 tahun itu berakhir pada tahun 27 M, kurang lebih pada waktu Yesus memulai pelayanan-Nya.



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA