TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amos 7:14

Konteks
7:14 Jawab Amos kepada Amazia: "Aku ini bukan nabi r  dan aku ini tidak termasuk golongan nabi, melainkan aku ini seorang peternak dan pemungut buah ara hutan. s 

Amos 8:4

Konteks
Peringatan terhadap orang yang mengisap sesamanya
8:4 Dengarlah ini, kamu yang menginjak-injak orang miskin, dan yang membinasakan orang sengsara j  di negeri k  ini

Amos 5:1

Konteks
Ratapan tentang Israel
5:1 Dengarlah perkataan ini yang kuucapkan tentang kamu sebagai ratapan 1 , h  hai kaum Israel:

Amos 7:13

Konteks
7:13 Tetapi jangan lagi bernubuat di Betel, o  sebab inilah tempat kudus raja, inilah bait suci p  kerajaan. q "

Amos 8:1

Konteks
Penglihatan keempat: Bakul dengan buah-buahan
8:1 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku: c  Tampak sebuah bakul berisi buah-buahan musim kemarau 2 .

Amos 3:1

Konteks
Nabi sebagai penyambung lidah Allah
3:1 Dengarlah firman ini, yang diucapkan TUHAN tentang kamu, j  hai orang Israel, tentang segenap kaum 3  yang telah Kutuntun keluar dari tanah Mesir, k  bunyinya:

Amos 7:7

Konteks
Penglihatan ketiga: Tali sipat
7:7 Inilah yang diperlihatkan-Nya kepadaku: Tampak Tuhan berdiri dekat sebuah tembok yang tegak lurus, dan di tangan-Nya ada tali sipat 4 .

Amos 4:1

Konteks
Terhadap perempuan-perempuan Samaria yang mabuk kemewahan
4:1 "Dengarlah firman ini, hai lembu-lembu Basan 5 , r  yang ada di gunung Samaria, s  yang memeras orang lemah, t  yang menginjak orang miskin, u  yang mengatakan kepada tuan-tuanmu: v  bawalah ke mari, supaya kita minum-minum! w 

Amos 7:1

Konteks
Penglihatan pertama: Belalang
7:1 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku 6 : n  Tampak Ia membentuk kawanan belalang, o  pada waktu rumput akhir mulai tumbuh, yaitu rumput akhir sesudah yang dipotong bagi raja.

Amos 7:4

Konteks
Penglihatan kedua: Api
7:4 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku: Tampak Tuhan ALLAH memanggil api u  untuk melakukan hukuman. Api itu memakan habis v  samudera raya dan akan memakan habis tanah ladang.

Amos 8:11

Konteks
Lapar dan haus
8:11 "Sesungguhnya, waktu akan datang, e " demikianlah firman Tuhan ALLAH, "Aku akan mengirimkan kelaparan ke negeri ini, bukan kelaparan f  akan makanan dan bukan kehausan akan air, melainkan akan mendengarkan firman TUHAN 7 . g 

Amos 6:2

Konteks
6:2 Menyeberanglah ke Kalne, g  dan lihat-lihatlah; berjalanlah dari sana ke Hamat h  yang besar itu, dan pergilah ke Gat i  orang Filistin! Adakah mereka lebih baik dari j  kerajaan-kerajaan ini, atau lebih besarkah daerah mereka dari daerahmu?

Amos 3:11

Konteks
3:11 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: "Musuh akan ada di sekeliling 8  negeri, kekuatanmu akan ditanggalkannya dari padamu, dan purimu e  akan dijarahi!"

Amos 7:11

Konteks
7:11 Sebab beginilah dikatakan Amos: Yerobeam akan mati terbunuh oleh pedang dan Israel pasti pergi dari tanahnya k  sebagai orang buangan. l "

Amos 7:6

Konteks
7:6 Maka menyesallah x  TUHAN karena hal itu. "Inipun tidak akan terjadi," firman y  Tuhan ALLAH.

Amos 5:13

Konteks
5:13 Sebab itu orang yang berakal budi akan berdiam n  diri pada waktu itu, karena waktu itu adalah waktu yang jahat. o 

Amos 9:8

Konteks
9:8 Sesungguhnya, TUHAN Allah sudah mengamat-amati kerajaan yang berdosa ini: Aku akan memunahkannya m  dari muka bumi! Tetapi Aku tidak akan memunahkan keturunan Yakub sama sekali," demikianlah firman TUHAN. n 

Amos 7:10

Konteks
Amos diusir
7:10 Lalu Amazia, imam di Betel, g  menyuruh orang menghadap Yerobeam, h  raja Israel, dengan pesan: "Amos telah mengadakan persepakatan i  melawan tuanku di tengah-tengah kaum Israel; negeri ini tidak dapat lagi menahan segala perkataannya. j 

Amos 8:8

Konteks
8:8 Tidakkah akan gemetar v  bumi karena hal itu, sehingga setiap penduduknya berkabung? Tidakkah itu seluruhnya akan naik seperti sungai Nil, diombang-ambingkan dan surut seperti sungai Mesir? w "

Amos 9:12

Konteks
9:12 supaya mereka menguasai sisa-sisa bangsa Edom x  dan segala bangsa 9  yang Kusebut milik-Ku, y " demikianlah firman TUHAN yang melakukan hal z  ini.

Amos 1:2

Konteks
Hukuman atas bangsa-bangsa lain
1:2 Berkatalah ia: "TUHAN mengaum f  dari Sion dan dari Yerusalem g  Ia memperdengarkan h  suara-Nya; keringlah padang-padang penggembalaan dan layulah i  puncak gunung Karmel. j "

Amos 2:11

Konteks
2:11 Aku telah membangkitkan sebagian dari anak-anakmu menjadi nabi y  dan sebagian dari teruna-terunamu menjadi nazir. z  Bukankah betul-betul begitu, hai orang Israel?" demikianlah firman TUHAN.

Amos 3:9

Konteks
Pemberitaan tentang keruntuhan Israel
3:9 Siarkanlah di dalam puri di Asyur z  dan di dalam puri di tanah Mesir serta katakan: "Berkumpullah 10  di gunung-gunung dekat Samaria a  dan pandanglah kekacauan besar yang ada di tengah-tengahnya dan pemerasan yang ada di kota itu."

Amos 3:13

Konteks
3:13 "Dengarlah, dan peringatkanlah h  kaum keturunan Yakub," demikianlah firman Tuhan ALLAH, Allah semesta alam,

Amos 6:11

Konteks
6:11 Sebab sesungguhnya, TUHAN memberi perintah, maka rumah besar d  dirobohkan e  menjadi reruntuhan dan rumah kecil menjadi rosokan. f 

Amos 6:8

Konteks
6:8 Tuhan ALLAH telah bersumpah demi diri-Nya, u  --demikianlah firman TUHAN, Allah semesta alam--:"Aku ini keji v  kepada kecongkakan Yakub, w  dan benci kepada purinya; x  Aku akan menyerahkan y  kota 11  serta isinya. z "

Amos 7:17

Konteks
7:17 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Isterimu akan bersundal z  di kota, dan anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan tewas oleh pedang; tanahmu akan dibagi-bagikan dengan memakai tali pengukur, engkau sendiri akan mati di tanah yang najis, dan Israel pasti pergi dari tanahnya a  sebagai orang buangan. b "

Amos 6:10

Konteks
6:10 Dan jika pamannya, pembakar mayat b  itu, yang datang mengangkat dan mengeluarkan mayat itu dari rumah itu, bertanya kepada orang yang ada di bagian belakang rumah: "Adakah lagi orang bersama-sama engkau?" dan dijawab: "Tidak ada," ia akan berkata: "Diam 12 ! c " Sebab tidaklah patut menyebut-nyebut nama TUHAN!

Amos 6:13

Konteks
6:13 Hai kamu, yang bersukacita karena Lodabar, dan yang berkata: "Bukankah kita dengan kekuatan j  kita merebut Karnaim bagi kita?"

Amos 7:16

Konteks
7:16 Maka sekarang, dengarlah x  firman TUHAN! Engkau berkata: Janganlah bernubuat menentang y  Israel, dan janganlah ucapkan perkataan menentang keturunan Ishak.

Amos 1:1

Konteks
Judul
1:1 Perkataan yang dinyatakan kepada Amos 15 , salah seorang peternak domba dari Tekoa, a  tentang Israel pada zaman Uzia, b  raja Yehuda, dan dalam zaman Yerobeam, c  anak Yoas, raja Israel, d  dua tahun sebelum gempa bumi. e 

Amos 4:6

Konteks
Orang Israel tidak mau berbalik kepada TUHAN
4:6 "Sekalipun Aku ini telah memberi kepadamu gigi yang tidak disentuh makanan di segala kotamu dan kekurangan roti di segala tempat kediamanmu, namun kamu tidak berbalik kepada-Ku 14 ," demikianlah firman TUHAN. i 

Amos 4:8

Konteks
4:8 penduduk dua tiga kota pergi terhuyung-huyung ke satu kota untuk minum air, l  tetapi mereka tidak menjadi puas; m  namun kamu tidak berbalik n  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN. o 

Amos 6:1

Konteks
Rasa tenteram yang palsu
6:1 "Celaka atas orang-orang b  yang merasa aman 15  c  di Sion, atas orang-orang yang merasa tenteram d  di gunung Samaria, e  atas orang-orang terkemuka dari bangsa yang utama, orang-orang yang kepada mereka kaum Israel biasa datang! f 

Amos 6:12

Konteks
6:12 Berlarikah kuda-kuda di atas bukit batu, atau dibajak orangkah laut dengan lembu? Sungguh, kamu telah mengubah keadilan menjadi racun g  dan hasil kebenaran h  menjadi ipuh! i 

Amos 7:2

Konteks
7:2 Ketika belalang mulai menghabisi p  tumbuh-tumbuhan di tanah, berkatalah aku: "Tuhan ALLAH, berikanlah kiranya pengampunan! Bagaimanakah Yakub dapat bertahan? q  Bukankah ia kecil? r "

Amos 9:1

Konteks
Penglihatan kelima: Tuhan dekat mezbah
9:1 Kulihat Tuhan 16  berdiri dekat mezbah, dan Ia berfirman: "Pukullah hulu tiang dengan keras, sehingga ambang-ambang bergoncang, dan runtuhkanlah itu ke atas kepala p  semua orang, dan sisa-sisa mereka akan Kubunuh dengan pedang; tidak seorangpun dari mereka akan dapat melarikan diri, q  dan tidak seorangpun dari mereka akan dapat meluputkan diri.

Amos 7:8

Konteks
7:8 Lalu berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Apakah yang kaulihat, z  Amos? a " Jawabku: "Tali sipat! b " Berfirmanlah Tuhan: "Sesungguhnya, Aku akan menaruh tali sipat di tengah-tengah umat-Ku Israel; Aku tidak akan memaafkannya lagi. c 

Amos 8:2

Konteks
8:2 Lalu berfirmanlah Ia: "Apakah yang kaulihat, d  Amos? e " Jawabku: "Sebuah bakul f  berisi buah-buahan musim kemarau." Berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Kesudahan telah datang bagi umat-Ku Israel. Aku tidak akan memaafkannya lagi. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:1]  1 Full Life : RATAPAN.

Nas : Am 5:1-27

Di dalam ratapan ini, Amos menyampaikan kesedihan Tuhan karena dosa-dosa Israel. Nyanyian ini mengatakan bahwa malapetaka mereka itu sudah pasti, seakan-akan sudah terjadi; namun Amos masih mengimbau umat itu untuk berbalik kepada Allah supaya sekurang-kurangnya "sisa-sisa keturunan" dapat diselamatkan (ayat Am 5:15).

[8:1]  2 Full Life : BAKUL BERISI BUAH-BUAHAN MUSIM KEMARAU

Nas : Am 8:1

(versi Inggris NIV -- buah-buahan yang sudah matang). Buah-buah yang matang itu menunjukkan bahwa umat itu siap dihukum; akhir mereka sudah kelihatan.

[3:1]  3 Full Life : SEGENAP KAUM.

Nas : Am 3:1

Baik Israel maupun Yehuda dimaksudkan di sini. Mereka adalah umat pilihan Allah yang harus diminta pertanggungjawaban.

[7:7]  4 Full Life : TALI SIPAT.

Nas : Am 7:7-9

Penglihatan ketiga Amos menyatakan Allah sedang mengukur Israel dengan tali sipat. Tali sipat adalah tali yang berbandul timah pada ujungnya yang dipakai oleh tukang batu untuk memastikan ketegaklurusan tembok. Israel didapati dalam keadaan tidak lurus lagi dan mungkin akan roboh karena mereka telah menolak firman Allah (ayat Am 7:12-17); karena itu, hukuman Allah pasti akan datang.

[4:1]  5 Full Life : LEMBU-LEMBU BASAN.

Nas : Am 4:1

Wanita kalangan atas disebut "lembu-lembu Basan" (yaitu, ternak Kanaan yang berketurunan murni dan diberi makanan cukup; bd. Mazm 22:13). Sementara para wanita ini minum anggur, mereka mendesak suami mereka untuk mencari uang lebih banyak dengan menindas orang miskin supaya mereka dapat minum lebih banyak lagi dan bersenang-senang dalam kemewahan.

[7:1]  6 Full Life : DIPERLIHATKAN TUHAN ALLAH KEPADAKU.

Nas : Am 7:1-6

Amos diberikan dua penglihatan tentang hukuman Allah yang sudah dekat atas Israel; hukuman itu akan berbentuk serangan belalang (ayat Am 7:1) dan panas yang tinggi (ayat Am 7:4), yang menjadikan negeri itu tandus dan terkena bencana kelaparan. Sang nabi memohon syafaat bagi umat itu dan Tuhan menunda hukuman-Nya (ayat Am 7:3,6). Allah tidak menginginkan kematian orang berdosa (1Tim 2:4; 2Pet 3:9), dan Ia berjanji untuk menanggapi doa orang yang benar (Yak 5:16).

[8:11]  7 Full Life : KELAPARAN ... MENDENGARKAN FIRMAN TUHAN.

Nas : Am 8:11

Israel berkali-kali menolak firman Allah yang disampaikan kepada mereka (Am 2:11-12; 7:10-13,16); kini mereka akan mengalami apa yang mereka inginkan.

  1. 1) Allah tidak akan mengutus nabi kepada mereka, dan firman Allah tidak lagi disampaikan kepada mereka; dengan kata lain, apabila mereka mungkin mencari bimbingan Allah sementara bencana yang akan datang, mereka hanya akan menemukan kesunyian.
  2. 2) Tidak ada hukuman yang lebih parah daripada Allah menyerahkan seseorang kepada keinginannya yang berdosa; orang semacam itu akan terjerumus ke dalam kebobrokan akhlak dan kesesatan serta akhirnya menjadi budak kekuatan setan (Rom 1:21-32;

    lihat cat. --> Rom 1:24).

    [atau ref. Rom 1:24]

[3:11]  8 Full Life : MUSUH AKAN ADA DI SEKELILING.

Nas : Am 3:11-12

Musuh itu adalah Asyur, bangsa yang dipakai Allah untuk membinasakan Israel. Hanya sebagian kecil Israel akan selamat untuk mengisahkan hukuman Allah (ayat Am 3:12).

[9:12]  9 Full Life : SEGALA BANGSA.

Nas : Am 9:12

Mesias akan memerintah atas semua bangsa, dan Israel akan menjadi berkat bagi mereka; ini merupakan penggenapan akhir dari perjanjian Allah dengan Abraham dan dengan Daud

(lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD, dan

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[3:9]  10 Full Life : BERKUMPULLAH.

Nas : Am 3:9-15

Amos memanggil para tetangga Israel untuk menyaksikan kesalahan, dosa, dan hukuman Israel. Mereka akan mengakui bahwa hukuman itu memang pantas mereka terima.

[6:8]  11 Full Life : AKU AKAN MENYERAHKAN KOTA.

Nas : Am 6:8

Karena umat itu menolak untuk kembali kepada Tuhan, kota-kota mereka akan dimusnahkan. Kehancuran mereka sudah pasti, karena Allah yang Mahakuasa telah menyatakannya dengan sumpah.

[6:10]  12 Full Life : DIAM!

Nas : Am 6:10

Ketika hari Tuhan tiba, tempat bencana itu akan penuh dengan takut akan Allah. Orang bahkan tidak berani menyebut nama-Nya, jangan sampai itu akan mendatangkan lebih banyak kebinasaan dan kematian atas mereka.

[1:1]  13 Full Life : AMOS.

Nas : Am 1:1

Amos adalah nabi yang tinggal di Yehuda, kerajaan selatan, namun beritanya itu untuk Israel, kerajaan utara. Dia seorang awam saleh yang memperoleh nafkahnya dengan menjadi gembala dan petani pohon ara (bd. Am 7:14). Allah memanggil orang setia ini untuk menyampaikan suatu berita hukuman kepada Israel dan memberikan mereka peringatan terakhir. Kemungkinan besar pelayanannya terjadi pada tahun 760-750 SM. Nabi lainnya yang mungkin juga melayani pada masa itu adalah Yunus dan Hosea.

[4:6]  14 Full Life : NAMUN KAMU TIDAK BERBALIK KEPADA-KU.

Nas : Am 4:6-11

Allah telah mengirim bencana lepas bencana atas umat itu untuk mendorong mereka bertobat dan kembali kepada-Nya; tetapi, tidak ada apa yang dapat menolong umat itu meninggalkan gaya hidup cemar mereka. Karena itu mereka akhirnya akan berhadapan dengan hukuman Allah (ayat Am 4:12).

[6:1]  15 Full Life : CELAKA ... ORANG-ORANG YANG MERASA AMAN.

Nas : Am 6:1-7

Umat Allah baik di Israel (Samaria) maupun Yehuda (Sion) ditegur di sini.

  1. 1) Mereka mempunyai kuasa dan kemakmuran, tetapi sudah menjadi puas dengan dosa mereka. Mereka percaya bahwa keberhasilan materiel mereka membuktikan bahwa mereka hidup di bawah berkat Allah; mereka merasa yakin bahwa hukuman Allah takkan pernah datang.
  2. 2) Demikian pula, kemakmuran dan gaya hidup yang menyenangkan dapat membuat kita hanyut dalam gaya hidup duniawi di mana kerinduan yang mendalam dan tetap akan Allah tidak ada lagi

    (lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

[9:1]  16 Full Life : KULIHAT TUHAN.

Nas : Am 9:1-10

Dalam penglihatan kelima, Amos melihat Tuhan berdiri dekat mezbah di tempat suci-Nya, siap untuk membinasakan semua penyembah dengan merobohkan bait itu di atas mereka. Orang yang selamat akan dibunuh dengan pedang; semua orang berdosa di antara umat-Nya akan mati (ayat Am 9:10). Demikian pula, ketika Kristus datang kembali, dengan keras Dia akan menghukum semua orang di dalam gereja-Nya yang bergaya hidup penuh dosa; tidak ada di antara mereka yang akan luput dari murka Allah.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA