TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Timotius 2:12

Konteks
2:12 jika kita bertekun 1 , kitapun akan ikut memerintah dengan Dia; o  jika kita menyangkal Dia, Diapun akan menyangkal kita; p 

2 Timotius 1:7

Konteks
1:7 Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, o  melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, p  kasih dan ketertiban.

2 Timotius 4:1

Konteks
Penuhilah panggilan pelayananmu
4:1 Di hadapan Allah dan Kristus Yesus yang akan menghakimi orang yang hidup dan yang mati, r  aku berpesan s  dengan sungguh-sungguh kepadamu demi penyataan-Nya t  dan demi Kerajaan-Nya:

2 Timotius 3:3

Konteks
3:3 tidak tahu mengasihi 2 , tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik,

2 Timotius 2:14

Konteks
Nasihat dalam menghadapi pengajar yang sesat
2:14 Ingatkanlah dan pesankanlah semuanya itu dengan sungguh-sungguh kepada mereka di hadapan Allah, agar jangan mereka bersilat kata, r  karena hal itu sama sekali tidak berguna, malah mengacaukan orang yang mendengarnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:12]  1 Full Life : JIKA KITA BERTEKUN.

Nas : 2Tim 2:12

Mereka yang "bertekun" (Yun. _hupomeno_) dan tetap bertahan di dalam iman sehingga kesudahan akan hidup (bd. ayat 2Tim 2:11; Mat 10:22; Mat 24:13) dan memerintah dengan Kristus (2Tim 4:18; Wahy 20:4). Pada hari penghakiman Kristus akan menyangkal mereka yang tidak bertekun dan yang menyangkal Dia dalam perkataan atau perbuatan (bd. Mat 10:33; Mat 25:1-12;

lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

[3:3]  2 Full Life : TIDAK TAHU MENGASIHI.

Nas : 2Tim 3:3

Pada hari-hari terakhir orang percaya harus siap menghadapi banjir kejahatan.

  1. 1) Sang rasul menubuatkan bahwa Iblis akan menyebabkan kerusakan besar atas keluarga. Anak akan melawan orang-tua (ayat 2Tim 3:2), laki-laki dan wanita akan "tanpa kasih" (Yun. _astorgoi_). Kata ini dapat berarti "tanpa kasih keluarga" dan menunjuk kepada kekurangan perasaan lemah lembut dan kasih yang lazim, seperti dipertunjukkan oleh seorang ibu yang tidak mengasihi anaknya, atau membunuh bayinya, seorang ayah yang mengabaikan keluarga, atau anak yang tidak memelihara orang-tuanya yang lanjut usia

    (lihat cat. --> Luk 1:17).

    [atau ref. Luk 1:17]

  2. 2) Manusia akan menjadi hamba uang dan kesenangan dan akan mengejar keinginan diri sendiri (ayat 2Tim 3:2). Menjadi orang-tua, dengan kasih dan pengasuhan yang menuntut pengorbanan, tidak lagi dianggap sebagai tugas yang layak (ayat 2Tim 3:2-4). Orang-tua yang mengasihi anak-anak akan diganti dengan mereka yang mementingkan diri, kejam, dan meninggalkan anak mereka (bd. Mazm 113:9; 127:3-5; Ams 17:6; Tit 2:4-5;

    (lihat cat. --> 2Tim 4:3-4;

    lihat cat. --> 2Tim 4:4).

    [atau ref. 2Tim 4:3-4]

  3. 3) Jikalau orang-tua Kristen akan menyelamatkan keluarganya dalam masa sulit hari-hari terakhir, mereka harus melindungi anak mereka dari pengaruh jahat lingkungan di mana mereka hidup (Yoh 21:15-17; Kis 20:28-30), memisahkan mereka dari cara dunia dan jangan mengizinkan orang berdosa mempengaruhi anak-anaknya (Kis 2:40; Rom 12:1-2;

    lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

    Mereka harus menerima rencana Allah untuk keluarga

    (lihat cat. --> Ef 5:21;

    lihat cat. --> Ef 5:22;

    lihat cat. --> Ef 5:23;

    lihat cat. --> Ef 6:1;

    [atau ref. Ef 5:21-6:4]

    lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK)

    dan tidak hidup seperti orang berdosa (Im 18:3-5; Ef 4:17). Orang percaya dan keluarganya harus benar-benar menjadi orang asing dan pendatang di bumi ini (Ibr 11:13-16).



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA