Teks -- Lukas 21:7 (TB)
Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus
kecilkan semuaTafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)
Full Life -> Luk 21:7-19
Full Life: Luk 21:7-19 - BILAMANAKAH ITU AKAN TERJADI?
Nas : Luk 21:7-19
Tanggapan Yesus terhadap pertanyaan para murid menghubungkan
keruntuhan Yerusalem begitu erat dengan kedatangan-Nya kembali ke bu...
Nas : Luk 21:7-19
Tanggapan Yesus terhadap pertanyaan para murid menghubungkan keruntuhan Yerusalem begitu erat dengan kedatangan-Nya kembali ke bumi setelah masa kesengsaraan sehingga sulit untuk membedakan antara bagian-bagian yang hanya berbicara mengenai Yerusalem dan yang berbicara tentang kedatangan-Nya yang kedua kali. Barangkali Yesus bermaksud bahwa keruntuhan Yerusalem menjadi suatu lambang dari kedatangan-Nya untuk menghakimi dunia ini.
Jerusalem -> Luk 21:5-36
Jerusalem: Luk 21:5-36 - -- Dalam Luk 17:22-37 Lukas dengan menuruti salah satu sumbernya sudah membicarakan Kedatangan Yesus yang mulia di akhir zaman. Di sini Lukas menuruti Ma...
Dalam Luk 17:22-37 Lukas dengan menuruti salah satu sumbernya sudah membicarakan Kedatangan Yesus yang mulia di akhir zaman. Di sini Lukas menuruti Markus tetapi menggabungkannya dengan sumber lain lagi. Apa yang dibicarakan di sini ialah kemusnahan Yerusalem dan ini tidak tercampur dengan kesudahan dunia, seperti yang terjadi pada Matius, bdk Mat 24:1+; Luk 19:44+.
Ende -> Luk 21:7
Ende: Luk 21:7 - Bilamana hal-hal itu akan djadi Murid-murid hanja bertanja tentang kerobohan
kenisah, tetapi Jesus tidak memberi djawaban jang langsung melainkan
menggunakan kesempatan ini untuk mem...
Murid-murid hanja bertanja tentang kerobohan kenisah, tetapi Jesus tidak memberi djawaban jang langsung melainkan menggunakan kesempatan ini untuk memberi nasehat-nasehat kepada muridNja mengenai hari-hari depan, Jesus mentjampurkan dalam pembitjaraanNja kedjadian-kedjadian sebelum dan sementara kerobohan Jerusalem dengan jang akan dialami dalam masa mendjelang achir zaman. Kesimpulan nasehat-nasehatNja ialah: harus tetap bersiap untuk menghadapi segala kesukaran. Bdl. Mat 24 dan Mar 13.