TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 8:48

Konteks
8:48 Maka kata-Nya kepada perempuan itu: "Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau, c  pergilah dengan selamat! d "

Lukas 9:35

Konteks
9:35 Maka terdengarlah suara dari dalam awan itu, yang berkata: "Inilah Anak-Ku yang Kupilih, t  dengarkanlah Dia. u "

Lukas 3:22

Konteks
3:22 dan turunlah Roh Kudus dalam rupa burung merpati ke atas-Nya 1 . h  Dan terdengarlah suara dari langit: "Engkaulah Anak-Ku i  yang Kukasihi, kepada-Mulah Aku berkenan. j "

Lukas 22:28

Konteks
22:28 Kamulah yang tetap tinggal bersama-sama dengan Aku 2  dalam segala pencobaan yang Aku alami.

Lukas 4:18

Konteks
4:18 "Roh Tuhan ada pada-Ku 3 , o  oleh sebab Ia telah mengurapi Aku 4 , untuk menyampaikan kabar baik p  kepada orang-orang miskin; dan Ia telah mengutus Aku

Lukas 6:47

Konteks
6:47 Setiap orang yang datang kepada-Ku dan mendengarkan perkataan-Ku serta melakukannya w --Aku akan menyatakan kepadamu dengan siapa ia dapat disamakan--,

Lukas 22:37

Konteks
22:37 Sebab Aku berkata kepada kamu, bahwa nas Kitab Suci ini harus digenapi pada-Ku: Ia akan terhitung di antara pemberontak-pemberontak u . Sebab apa yang tertulis tentang Aku sedang digenapi."

Lukas 22:53

Konteks
22:53 Padahal tiap-tiap hari Aku ada di tengah-tengah kamu di dalam Bait Allah, f  dan kamu tidak menangkap Aku. Tetapi inilah saat kamu, g  dan inilah kuasa kegelapan itu. h "

Lukas 9:26

Konteks
9:26 Sebab barangsiapa malu karena Aku 5  dan karena perkataan-Ku, Anak Manusia juga akan malu karena orang itu, m  apabila Ia datang kelak dalam kemuliaan-Nya dan dalam kemuliaan Bapa dan malaikat-malaikat n  kudus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:22]  1 Full Life : TURUNLAH ROH KUDUS ... KE ATAS-NYA.

Nas : Luk 3:22

Yesus, yang sejak awal telah dikandung dan didiami oleh Roh Kudus (Luk 1:35), sekarang secara pribadi diurapi dan diberi kuasa oleh Roh Kudus bagi pelayanan-Nya. Untuk keterangan lebih lanjut tentang pentingnya baptisan Yesus dalam Roh Kudus,

lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS.

[22:28]  2 Full Life : TETAP TINGGAL BERSAMA-SAMA DENGAN AKU.

Nas : Luk 22:28

Yesus mengakui bahwa Ia sangat berterima kasih atas kesetiaan murid kepada-Nya sepanjang hidup-Nya dan dalam keadaan sukar yang melingkungi-Nya. Keinginan terbesar kita harus juga untuk tetap setia kepada-Nya dalam dunia yang memusuhi-Nya dan standar kebenaran-Nya.

[4:18]  3 Full Life : ROH ... ADA PADAKU.

Nas : Luk 4:18

Lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS.

[4:18]  4 Full Life : IA TELAH MENGURAPI AKU.

Nas : Luk 4:18

Yesus menerangkan maksud pelayanan-Nya yang diurapi Roh, yaitu:

  1. 1) Untuk menyampaikan kabar baik kepada orang miskin, papa, menderita, hina, patah semangat, hancur hati, dan mereka yang "gentar kepada firman-Nya"

    (lihat cat. --> Yes 61:1-3;

    lihat cat. --> Yes 66:2).

    [atau ref. Yes 61:1-3; 66:2]

  2. 2) Untuk menyembuhkan mereka yang memar dan tertindas. Penyembuhan ini meliputi segenap pribadi, baik jasmani maupun rohani.
  3. 3) Untuk mencelikkan mata rohani mereka yang dibutakan oleh dunia dan Iblis agar mereka dapat melihat kebenaran kabar baik Allah (bd. Yoh 9:39).
  4. 4) Untuk memberitakan saat pembebasan dan penyelamatan yang sesungguhnya dari kuasa Iblis, dosa, ketakutan, dan rasa bersalah (bd. Yoh 8:36; Kis 26:18). Semua orang yang dipenuhi Roh terpanggil untuk ikut serta dalam pelayanan Yesus dengan cara-cara demikian. Untuk melakukannya kita harus menyadari sungguh-sungguh kebutuhan dan kesengsaraan yang diakibatkan oleh dosa dan kuasa Iblis yang dahsyat -- keadaan perbudakan kepada kejahatan, kehancuran hati, kebutaan rohani, dan penderitaan fisik.

[9:26]  5 Full Life : MALU KARENA AKU.

Nas : Luk 9:26

Malu karena Yesus berarti merasa malu atau rikuh di hadapan dunia pada saat kita menyatukan diri dengan jalan, nilai dan sasaran hidup yang Yesus ajarkan. Malu karena Yesus adalah merasa malu karena Firman-Nya, malu untuk mengakui bahwa Firman itu sepenuhnya diilhami oleh Allah, malu untuk hidup taat kepadanya dan mempertahankannya. Orang seperti itu akan ditolak dan dihukum oleh Kristus (Mat 10:33;

lihat cat. --> Mr 8:34;

[atau ref. Mr 8:34]

Rom 1:16; 2Tim 1:8,12,16; Wahy 3:14-16).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA