Kejadian 32:7
KonteksTB (1974) © SABDAweb Kej 32:7 |
Lalu sangat takutlah g Yakub dan merasa sesak hati; h maka dibaginyalah i orang-orangnya yang bersama-sama dengan dia, kambing dombanya, lembu sapi dan untanya menjadi dua pasukan. |
AYT (2018) | Yakub menjadi sangat ketakutan dan tertekan. Dia membagi orang-orang yang ada bersamanya, kawanan kambing domba, ternak, dan unta ke dalam dua kelompok. |
TL (1954) © SABDAweb Kej 32:7 |
Maka takutlah Yakub sangat serta dengan gentarnya, maka segala orang yang sertanya dan segala kambing dan lembu dan untapun dibaginyalah dua pasukan, |
BIS (1985) © SABDAweb Kej 32:7 |
Mendengar itu Yakub sangat ketakutan dan khawatir. Lalu orang-orang yang ada bersamanya dibaginya menjadi dua kelompok, demikian pula dombanya, kambingnya, sapi dan untanya. |
TSI (2014) | Mendengar itu, Yakub menjadi sangat takut. Maka dia menyuruh agar semua orang dalam rombongannya dan semua binatang miliknya dibagi menjadi dua kelompok, termasuk domba, kambing, sapi, dan unta. |
MILT (2008) | Dan Yakub sangat ketakutan dan menjadi tegang karenanya. Dan dia membagi orang-orang yang bersamanya, dan kawanan domba, dan kawanan lembu, dan unta-unta, dalam dua kelompok. |
Shellabear 2011 (2011) | Maka sangat ketakutanlah Yakub hingga merasa sesak. Dibaginya orang-orang yang menyertainya, juga kawanan kambing domba, sapi, serta unta menjadi dua rombongan. |
AVB (2015) | Maka sangat susah hati dan ketakutanlah Yakub. Lalu dia membahagikan semua orang yang menyertainya serta kawanan domba, lembu, serta unta menjadi dua rombongan. |
[+] Bhs. Inggris
[+] Bhs. Indonesia
[+] Bhs. Suku
[+] Kuno
|
TB ITL © SABDAweb Kej 32:7 |
|
TL ITL © SABDAweb Kej 32:7 |
|
AYT ITL | |
AVB ITL | |
HEBREW | |
[+] Bhs. Inggris |
TB+TSK (1974) © SABDAweb Kej 32:7 |
Lalu sangat 1 takutlah Yakub dan merasa sesak 2 hati; maka dibaginyalah 3 orang-orangnya yang bersama-sama dengan dia, kambing dombanya, lembu sapi dan untanya menjadi dua pasukan. |
[+] Bhs. Inggris |