TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 4:5

Konteks
4:5 Maka TUHAN akan menjadikan j  di atas seluruh wilayah gunung Sion k  dan di atas setiap pertemuan yang diadakan di situ segumpal awan pada waktu siang dan segumpal asap serta sinar api yang menyala-nyala pada waktu malam, l  sebab di atas semuanya itu akan ada kemuliaan m  TUHAN sebagai tudung n 

Yesaya 7:1

Konteks
Yesaya dan raja Ahas
7:1 Dalam zaman Ahas z  bin Yotam bin Uzia, raja Yehuda 1 , maka Rezin, a  raja Aram, b  dengan Pekah c  bin Remalya, d  raja Israel, maju ke Yerusalem untuk berperang melawan kota itu, namun mereka tidak dapat mengalahkannya.

Yesaya 7:4

Konteks
7:4 dan katakanlah kepadanya: Teguhkanlah hatimu dan tinggallah tenang, j  janganlah takut k  dan janganlah hatimu kecut l  karena kedua puntung m  kayu api yang berasap ini, yaitu kepanasan amarah n  Rezin dengan Aram dan anak Remalya. o 

Yesaya 7:17

Konteks
7:17 TUHAN akan mendatangkan atasmu dan atas rakyatmu dan atas kaum keluargamu hari-hari seperti yang belum pernah datang sejak Efraim menjauhkan diri q  dari Yehuda--yakni raja Asyur. r "

Yesaya 8:18-19

Konteks
8:18 Sesungguhnya, aku dan anak-anak yang telah diberikan TUHAN kepadaku h  adalah tanda i  dan alamat j  di antara orang Israel dari TUHAN semesta alam yang diam di gunung Sion. k  8:19 Dan apabila orang berkata kepada kamu: "Mintalah petunjuk l  kepada arwah dan roh-roh peramal m  yang berbisik-bisik dan komat-kamit, n " maka jawablah: "Bukankah suatu bangsa patut meminta petunjuk o  kepada allahnya? Atau haruskah mereka meminta petunjuk kepada orang-orang mati bagi orang-orang hidup?"

Yesaya 9:1

Konteks
Kelahiran Raja Damai
9:1 (8-23) Tetapi tidak selamanya akan ada kesuraman 2  x  untuk negeri yang terimpit itu. Kalau dahulu TUHAN merendahkan tanah Zebulon dan tanah Naftali, y  maka di kemudian hari Ia akan memuliakan jalan ke laut, daerah seberang sungai Yordan, wilayah bangsa-bangsa lain.

Yesaya 10:13

Konteks
10:13 Sebab ia telah berkata: "Dengan kekuatan tanganku d  aku telah melakukannya e  dan dengan kebijaksanaanku, sebab aku berakal budi; aku telah meniadakan batas-batas antara bangsa, dan telah merampok persediaan-persediaan f  mereka, dengan perkasa aku telah menurunkan orang-orang g  yang duduk di atas takhta.

Yesaya 11:4

Konteks
11:4 Tetapi ia akan menghakimi orang-orang lemah h  dengan keadilan, i  dan akan menjatuhkan keputusan terhadap orang-orang yang tertindas j  di negeri dengan kejujuran; k  ia akan menghajar l  bumi 3  dengan perkataannya m  seperti dengan tongkat, dan dengan nafas n  mulutnya ia akan membunuh orang fasik. o 

Yesaya 11:15

Konteks
11:15 TUHAN akan mengeringkan c  teluk Mesir dengan nafas-Nya d  yang menghanguskan, serta mengacungkan tangan-Nya e  terhadap sungai Efrat f  dan memukulnya pecah menjadi tujuh batang air, sehingga orang dapat melaluinya dengan berkasut. g 

Yesaya 14:25

Konteks
14:25 Aku akan membinasakan orang Asyur y  dalam negeri-Ku dan menginjak-injak mereka di atas gunung-Ku; kuk z  yang diletakkan mereka atas umat-Ku akan terbuang dan demikian juga beban yang ditimpakan mereka atas bahunya. a "

Yesaya 16:8

Konteks
16:8 Sebab kebun-kebun Hesybon b  dan pohon anggur Sibma c  telah merana; d  para penguasa bangsa-bangsa telah memotong pohon-pohon anggurnya e  yang terbaik, yang dahulu meluas sampai ke Yaezer f  dan merambat ke padang gurun; ranting-rantingnya berserak g  sampai ke seberang laut. h 

Yesaya 20:4

Konteks
20:4 demikianlah raja d  Asyur akan menggiring e  orang Mesir sebagai tawanan f  dan orang Etiopia g  sebagai buangan, tua dan muda, telanjang dan tidak berkasut dengan pantatnya kelihatan, h  suatu penghinaan i  bagi Mesir.

Yesaya 21:2

Konteks
21:2 Suatu penglihatan yang kejam w  telah diberitakan kepadaku: "Penggarong menggarong, x  perusak merusak! Majulah, hai Elam 4 , y  kepunglah, hai Madai! z  Aku hentikan semua keluh yang ditimbulkannya."

Yesaya 23:15

Konteks
23:15 Pada waktu itu Tirus f  akan dilupakan tujuh puluh tahun g  lamanya, sama dengan umur seorang raja. Sesudah lewat tujuh puluh tahun, akan terjadi kepada Tirus seperti terjadi kepada perempuan sundal dalam nyanyian ini:

Yesaya 28:16

Konteks
28:16 sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: "Sesungguhnya, Aku meletakkan sebagai dasar di Sion y  sebuah batu 5 , batu z  yang teruji, sebuah batu penjuru yang mahal, suatu dasar a  yang teguh: Siapa yang percaya, tidak akan gelisah! b 

Yesaya 30:1

Konteks
Bukan Mesir tetapi TUHAN yang memberi pertolongan
30:1 Celakalah j  anak-anak k  pemberontak, demikianlah firman TUHAN, yang melaksanakan suatu rancangan yang bukan dari pada-Ku 6 , yang memasuki suatu persekutuan, l  yang bukan oleh dorongan Roh-Ku, sehingga dosa mereka bertambah-tambah,

Yesaya 35:10

Konteks
35:10 dan orang-orang yang dibebaskan q  TUHAN akan pulang dan masuk ke Sion dengan bersorak-sorai, r  sedang sukacita s  abadi meliputi mereka; kegirangan t  dan sukacita akan memenuhi mereka, kedukaan dan keluh kesah akan menjauh. u 

Yesaya 36:2

Konteks
36:2 Raja Asyur mengutus juru minuman agung dari Lakhis y  ke Yerusalem kepada raja Hizkia disertai suatu tentara yang besar. Ia mengambil tempat dekat saluran kolam atas di jalan raya pada Padang Tukang Penatu. z 

Yesaya 37:27

Konteks
37:27 sedang penduduknya yang tak berdaya menjadi terkejut dan malu; mereka menjadi seperti tumbuh-tumbuhan di padang dan seperti rumput hijau, seperti rumput g  di atas sotoh, h  atau gandum yang layu sebelum ia masak.

Yesaya 39:2

Konteks
39:2 Hizkia bersukacita atas kedatangan mereka, n  lalu diperlihatkannyalah kepada mereka gedung harta bendanya, emas o  dan perak, rempah-rempah dan minyak yang berharga, segenap gedung persenjataannya dan segala yang terdapat dalam perbendaharaannya. p  Tidak ada barang yang tidak diperlihatkan Hizkia kepada mereka di istananya dan di seluruh daerah kekuasaannya.

Yesaya 41:2

Konteks
41:2 Siapakah yang menggerakkan v  dia dari timur 7 , w  menggerakkan dia yang mendapat kemenangan x  di setiap langkahnya, y  yang menaklukkan bangsa-bangsa ke depannya dan menurunkan raja-raja? Pedangnya membuat mereka seperti debu z  dan panahnya a  membuat mereka seperti jerami b  yang tertiup.

Yesaya 41:17

Konteks
41:17 Orang-orang sengsara dan orang-orang miskin sedang mencari air, x  tetapi tidak ada, lidah mereka kering kehausan; y  tetapi Aku, TUHAN, akan menjawab z  mereka, dan sebagai Allah orang Israel Aku tidak akan meninggalkan a  mereka.

Yesaya 42:25

Konteks
42:25 Maka Ia telah menumpahkan kepadanya kepanasan amarah-Nya u  dan peperangan yang hebat, yang menghanguskan v  dia dari sekeliling, tetapi ia tidak menginsafinya, w  dan yang membakar dia, tetapi ia tidak memperhatikannya. x 

Yesaya 44:26

Konteks
44:26 Akulah yang menguatkan perkataan r  hamba-hamba-Ku dan melaksanakan s  keputusan-keputusan yang diberitakan utusan-utusan-Ku; yang berkata tentang Yerusalem: t  Baiklah ia didiami! dan tentang kota-kota Yehuda: Baiklah ia dibangun, Aku mau mendirikan kembali u  reruntuhannya! v 

Yesaya 47:8

Konteks
47:8 Oleh sebab itu, dengarlah ini, hai orang yang hidup bermanja-manja, yang duduk-duduk dengan tenang, b  yang berkata dalam hatimu: "Tiada yang lain di sampingku! c  Aku tidak akan jadi janda d  dan tidak akan menjadi punah!"

Yesaya 47:13-14

Konteks
47:13 Engkau telah payah q  karena banyaknya nasihat! Biarlah tampil dan menyelamatkan r  engkau orang-orang yang meneliti segala penjuru langit, s  yang menilik bintang-bintang dan yang pada setiap bulan baru memberitahukan apa yang akan terjadi atasmu! 47:14 Sesungguhnya, mereka sebagai jerami t  yang dibakar api; u  mereka tidak dapat melepaskan nyawanya dari kuasa nyala api; v  api itu bukan bara api untuk memanaskan diri, bukan api untuk berdiang!

Yesaya 49:5

Konteks
49:5 Maka sekarang firman TUHAN, yang membentuk aku sejak dari kandungan l  untuk menjadi hamba-Nya, untuk mengembalikan Yakub kepada-Nya 8 , dan supaya Israel m  dikumpulkan kepada-Nya--maka aku dipermuliakan n  di mata TUHAN, dan Allahku menjadi kekuatanku o --,firman-Nya:

Yesaya 49:26

Konteks
49:26 Aku akan memaksa orang-orang yang menindas l  engkau memakan m  dagingnya sendiri, dan mereka akan mabuk minum darahnya n  sendiri, seperti orang mabuk minum anggur baru, supaya seluruh umat manusia mengetahui, o  bahwa Aku, TUHAN, adalah Juruselamatmu p  dan Penebusmu, q  Yang Mahakuat, Allah Yakub. r "

Yesaya 53:10

Konteks
53:10 Tetapi TUHAN berkehendak h  meremukkan i  dia 9  dengan kesakitan. j  Apabila ia menyerahkan dirinya sebagai korban penebus salah, k  ia akan melihat keturunannya, l  umurnya akan lanjut, dan kehendak TUHAN akan terlaksana m  olehnya.

Yesaya 58:12

Konteks
58:12 Engkau akan membangun reruntuhan q  yang sudah berabad-abad, dan akan memperbaiki dasar r  yang diletakkan oleh banyak keturunan. Engkau akan disebutkan "yang memperbaiki tembok yang tembus s ", "yang membetulkan jalan supaya tempat itu dapat dihuni".

Yesaya 58:14

Konteks
58:14 maka engkau akan bersenang-senang w  karena TUHAN, dan Aku akan membuat engkau melintasi puncak x  bukit-bukit di bumi dengan kendaraan kemenangan; Aku akan memberi makan engkau dari milik pusaka y  Yakub, bapa leluhurmu, sebab mulut Tuhanlah yang mengatakannya. z 

Yesaya 60:9

Konteks
60:9 Sungguh, Akulah yang dinanti-nantikan pulau-pulau k  yang jauh; kapal-kapal Tarsis l  berlayar di depan untuk membawa m  anak-anakmu laki-laki dari jauh, perak dan emasnya n  dibawa serta, untuk nama o  TUHAN, Allahmu, dan oleh karena Yang Mahakudus, p  Allah Israel, sebab Ia mengagungkan q  engkau.

Yesaya 61:1

Konteks
Kabar selamat kepada Sion
61:1 Roh k  Tuhan ALLAH l  ada padaku 10  11 , oleh karena TUHAN telah mengurapi m  aku; Ia telah mengutus aku untuk menyampaikan kabar baik n  kepada orang-orang sengsara, o  dan merawat p  orang-orang yang remuk hati, untuk memberitakan pembebasan q  kepada orang-orang tawanan, r  dan kepada orang-orang yang terkurung kelepasan dari penjara,

Yesaya 61:7

Konteks
61:7 Sebagai ganti bahwa kamu mendapat malu g  dua kali lipat, h  dan sebagai ganti noda dan ludah yang menjadi bagianmu, kamu akan mendapat warisan i  dua kali lipat di negerimu dan sukacita j  abadi akan menjadi kepunyaanmu.

Yesaya 63:9

Konteks
63:9 dalam segala kesesakan mereka. Bukan seorang duta atau utusan, z  melainkan Ia sendirilah a  yang menyelamatkan mereka 12 ; Dialah yang menebus b  mereka dalam kasih-Nya dan belas kasihan-Nya. Ia mengangkat dan menggendong c  mereka selama zaman dahulu kala. d 

Yesaya 65:9

Konteks
65:9 Aku akan membangkitkan keturunan j  dari Yakub 13 , dan orang yang mewarisi k  gunung-gunung-Ku dari Yehuda; orang-orang pilihan-Ku l  akan mewarisinya, dan hamba-hamba-Ku akan tinggal m  di situ.

Yesaya 65:16

Konteks
65:16 sehingga orang yang hendak mendapat berkat j  di negeri akan memohon berkat demi Allah yang setia, k  dan orang yang hendak bersumpah di negeri akan bersumpah l  demi Allah yang setia, sebab kesesakan-kesesakan m  yang dahulu sudah terlupa, dan sudah tersembunyi dari mata-Ku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:1]  1 Full Life : DALAM ZAMAN AHAS ... RAJA YEHUDA.

Nas : Yes 7:1-25

Sekitar tahun 735/734 SM raja Israel dan raja Aram menyerang Yehuda. Raja Ahas diberi tahu oleh Yesaya agar percaya Allah untuk kelepasan. Namun Ahas menolak untuk menerima tawaran Allah akan sebuah tanda ajaib, ia malah meminta bantuan Asyur (lih. 2Raj 16:5-18; 2Taw 28:16-21). Sekalipun demikian Allah tetap memberi tanda kepada seluruh rumah Daud ini -- lahirnya Imanuel (ayat Yes 7:13-17). Walaupun serbuan Aram-Israel akan gagal, Allah kelak akan mengirim orang Asyur dan Babel untuk menghancurkan negeri itu.

[9:1]  2 Full Life : TIDAK SELAMANYA AKAN ADA KESURAMAN.

Nas : Yes 8:23-9:6

Yesaya berbicara tentang datangnya seorang pelepas yang pada suatu hari akan menuntun umat Allah kepada sukacita, damai sejahtera, kebenaran, dan keadilan; orang itu adalah Mesias -- Yesus Kristus, Anak Allah. Nubuat ini menyatakan beberapa kebenaran penting tentang Mesias yang akan datang.

  1. 1) Sebagian besar pelayanan-Nya adalah di Galilea (ayat Yes 8:8:23; bd. Mat 4:13-14).
  2. 2) Ia akan membawa terang keselamatan dan pengharapan (ayat Yes 8:1; bd. Yes 42:6; 49:6; Mat 4:15-16).
  3. 3) Ia akan memperluas masyarakat umat Allah, terutama dengan memasukkan orang bukan Yahudi di dalam rumah tangga iman (ayat Yes 8:2; bd. Kis 15:13-18).
  4. 4) Ia akan membawa damai sejahtera dengan membebaskan umat-Nya dari kuk penindasan dan dengan menghancurkan musuh-musuh mereka (ayat Yes 8:3-4).
  5. 5) Mesias akan datang dari bangsa Israel dan Ia akan dinamakan Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai

    (lihat cat. --> Yes 8:5).

    [atau ref. Yes 8:5]

  6. 6) Ia akan memerintah umat Allah untuk selama-lamanya (ayat Yes 8:6; bd. 2Sam 7:16).

[11:4]  3 Full Life : IA AKAN MENGHAJAR BUMI.

Nas : Yes 11:4

Ayat ini mengacu kepada kedatangan kembali Kristus ke dunia untuk menghukum dan membinasakan segala yang jahat (bd. 2Tes 1:6-10; 2:8; Wahy 19:1-21). Kedatangan kembali untuk mengadakan pembalasan yang adil ini diperlukan untuk menetapkan pemerintahan-Nya yang sempurna dan benar.

[21:2]  4 Full Life : ELAM.

Nas : Yes 21:2

Elam terletak di sebelah timur Sungai Tigris dan Babel, di sebelah utara berbatasan dengan Media dan Asyur sedangkan di bagian selatan dengan Teluk Persia. Orang Elam bersatu dengan pasukan Medo-Persia ketika Babel dikalahkan pada tahun 539 SM. Kota Elam yang bernama Susan menjadi ibu kota penting dari kerajaan Persia.

[28:16]  5 Full Life : AKU MELETAKKAN ... DI SION SEBUAH BATU.

Nas : Yes 28:16

Batu itu ialah Tuhan sendiri (bd. Yes 8:14; 17:10; Kej 49:24); beriman dalam Dia saja memberikan harapan untuk keselamatan. PB menyatakan bahwa penggenapan akhir ayat ini ada di dalam Yesus Kristus (Rom 9:33; 1Kor 3:11; Ef 2:20; 1Pet 2:4-6). Di atas Kristus sebagai dasar, Allah sedang membangun umat baru, yang harus mengabdi kepada kebenaran dan keadilan (ayat Yes 28:17; bd. Mazm 118:22).

[30:1]  6 Full Life : RANCANGAN YANG BUKAN DARI PADA-KU.

Nas : Yes 30:1-5

Yehuda telah mencari persekutuan dengan Mesir untuk memperoleh perlindungan dari Asyur (bd. 2Raj 18:21), dan dengan demikian menolak nasihat Allah, tidak bersedia mempercayai janji-janji-Nya, dan mengabaikan prinsip-prinsip-Nya untuk hidup kudus. Mereka bersalah karena menganggap rendah Tuhan dan lebih suka kekuatan prestasi manusia daripada kuasa Roh

(lihat cat. --> Za 4:6).

[atau ref. Za 4:6]

[41:2]  7 Full Life : DIA DARI TIMUR.

Nas : Yes 41:2

Lebih dari 150 tahun sebelum kelahiran Koresy, Yesaya sudah bernubuat bahwa Allah akan membangkitkan seorang untuk melaksanakan kehendak-Nya dengan mengalahkan bangsa-bangsa dan melindungi Israel; orang itu adalah Koresy, raja Persia (559-530 SM; lih. Yes 44:28; 45:1), yang membebaskan orang Yahudi dari pembuangan di Babel. Ia dipanggil di dalam kebenaran, bukan karena dia sendiri benar, tetapi karena dia akan melaksanakan rencana penebusan Allah yang benar di bumi ini.

[49:5]  8 Full Life : MENGEMBALIKAN YAKUB KEPADA-NYA.

Nas : Yes 49:5-6

Nubuat ini melukiskan dua aspek penting dalam misi Yesus:

  1. (1) Membawa Israel kembali kepada Allah, yaitu orang-orang Yahudi yang bertobat di gereja PB dan pada zaman sekarang, dan juga kaum sisa Israel yang akan dipulihkan pada akhir zaman; dan
  2. (2) membawa terang dan berita keselamatan Allah kepada semua bangsa

    (lihat cat. --> Yes 49:6 berikutnya).

    [atau ref. Yes 49:6]

[53:10]  9 Full Life : TUHAN BERKEHENDAK MEREMUKKAN DIA.

Nas : Yes 53:10

Allah Bapa berkehendak bahwa Anak-Nya diutus untuk mati di salib bagi dunia yang terhilang

(lihat cat. --> Yoh 3:16;

[atau ref. Yoh 3:16]

lihat art. KEHENDAK ALLAH).

Dengan menjadikan Kristus korban pendamaian bagi semua pelanggaran (bd. Im 5:15; 6:5; 19:21;

lihat art. HARI PENDAMAIAN),

rencana penebusan Allah untuk membawa banyak orang kepada keselamatan sudah terlaksana. Yang dimaksud dengan "umurnya akan lanjut" ialah bahwa Dia akan "bangkit dari antara orang mati dan hidup untuk selama-lamanya".

[61:1]  10 Full Life : ROH TUHAN ALLAH ADA PADA-KU.

Nas : Yes 61:1-3

Gambaran Mesias dan pengurapan-Nya ini berhubungan dengan tugas atau pelayanan-Nya

(lihat cat. --> Yes 11:2-3

[atau ref. Yes 11:2-3]

di mana Yesaya melukiskan sifat dan keunggulan rohani-Nya dengan lebih langsung). Ketika Yesus memulai pelayanan-Nya, Ia mengutip ayat-ayat ini dan menerapkannya pada diri-Nya sendiri (Luk 4:18-19). Untuk menunaikan pelayanan-Nya, Yesus diurapi oleh Roh Kudus (bd. Yes 11:2; 42:1). Pelayanan-Nya yang terurapi mencakup

  1. (1) pemberitaan Injil kepada orang miskin, rendah hati, dan tersiksa;
  2. (2) menyembuhkan dan merawat mereka yang secara rohani dan jasmaniah sakit dan hancur hati;
  3. (3) membuka belenggu-belenggu kejahatan dan memberitakan pembebasan dari dosa dan penguasaan Iblis; dan
  4. (4) membuka mata rohani orang terhilang sehingga mereka dapat melihat terang Injil dan selamat. Tujuan empat ganda ini menandai seluruh pelayanan Yesus Kristus, dan akan terus digenapi oleh gereja selama berada di bumi.

[61:1]  11 Full Life : ROH TUHAN ALLAH ADA PADA-KU.

Nas : Yes 61:1

Ada sekilas petunjuk tentang ajaran Trinitas di dalam ayat ini: Tuhan Allah, Roh, dan Aku (yaitu Yesus;

lihat cat. --> Mr 1:11).

[atau ref. Mr 1:11]

[63:9]  12 Full Life : IA SENDIRILAH YANG MENYELAMATKAN MEREKA

Nas : Yes 63:9

(versi Inggris NIV -- Malaikat kehadiran-Nya yang menyelamatkan mereka). Malaikat ini mungkin malaikat Tuhan, yang sebenarnya adalah Tuhan sendiri

(lihat cat. --> Kej 16:7;

lihat cat. --> Kel 3:2;

[atau ref. Kej 16:7; Kel 3:2]

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).

[65:9]  13 Full Life : KETURUNAN DARI YAKUB.

Nas : Yes 65:9

Walaupun Allah akan menghukum Israel (ayat Yes 65:6-7), Ia juga akan menyelamatkan kaum sisa orang percaya sejati yang akan kembali ke negeri itu dan melanjutkan misi penebusan-Nya di dunia. Mereka akan mengalami sukacita dan berkat-berkat-Nya (ayat Yes 65:13-16).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA