TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 1:9

Konteks
1:9 mereka saling menyentuh dengan sayapnya; mereka tidak berbalik kalau berjalan, p  masing-masing berjalan lurus ke depan.

Yehezkiel 1:11

Konteks
1:11 Sayap-sayap r  mereka dikembangkan ke atas; mereka saling menyentuh dengan sepasang sayapnya dan sepasang sayap yang lain menutupi badan mereka.

Yehezkiel 1:19

Konteks
1:19 Kalau makhluk-makhluk hidup itu berjalan, roda-roda itu juga berjalan di samping mereka; dan kalau makhluk-makhluk hidup itu terangkat dari atas tanah, roda-roda itu turut terangkat.

Yehezkiel 3:21

Konteks
3:21 Tetapi jikalau engkau memperingatkan orang yang benar itu supaya ia jangan berbuat dosa dan memang tidak berbuat dosa, ia akan tetap hidup, sebab ia mau menerima peringatan, dan engkau telah menyelamatkan nyawamu. u "

Yehezkiel 5:16

Konteks
5:16 tatkala Aku mendatangkan atasmu kelaparan yang dahsyat, yang membinasakan, dan Aku mendatangkannya untuk membinasakan kamu, tatkala Aku memperdahsyat bencana kelaparan atasmu dan memusnahkan persediaan makananmu. j 

Yehezkiel 6:4

Konteks
6:4 Mezbah-mezbahmu akan menjadi sunyi sepi dan pedupaan-pedupaanmu s  akan dirusak; dan Aku akan merebahkan orang-orangmu yang terbunuh di hadapan berhala-berhalamu 1 . t 

Yehezkiel 10:4

Konteks
10:4 Dalam pada itu kemuliaan TUHAN k  naik 2  dari atas kerub dan pergi ke atas ambang pintu Bait Suci, dan Bait Suci ini dipenuhi oleh awan itu dan pelatarannya penuh dengan sinar kemuliaan TUHAN.

Yehezkiel 11:20

Konteks
11:20 supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku n  dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku o  dan Aku akan menjadi Allah p  mereka.

Yehezkiel 12:6

Konteks
12:6 Di hadapan mata mereka taruhlah barang-barangmu ke atas bahumu, dan bawalah itu ke luar pada malam gelap; engkau harus menutupi mukamu 3 , sehingga engkau tidak melihat tanah; sebab Aku membuat engkau menjadi lambang g  bagi kaum Israel."

Yehezkiel 14:3

Konteks
14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya 4  z  dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, a  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? b 

Yehezkiel 15:7

Konteks
15:7 Aku sendiri akan menentang x  mereka. Walaupun mereka luput dari api, y  z  tetapi api akan memakan mereka. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, a  pada saat Aku menentang mereka

Yehezkiel 16:15

Konteks
Persundalan Yerusalem dan hukumannya
16:15 "Tetapi engkau mengandalkan kecantikanmu dan engkau seumpama bersundal dalam menganggarkan ketermasyhuranmu dan engkau menghamburkan persundalanmu 5  kepada setiap orang yang lewat. h  i 

Yehezkiel 16:20

Konteks
16:20 Bahkan, engkau mengambil anak-anakmu lelaki dan perempuan o  yang engkau lahirkan bagi-Ku p  dan mempersembahkannya 6  kepada mereka menjadi makanan mereka. Apakah persundalanmu ini masih perkara enteng q 

Yehezkiel 16:42

Konteks
16:42 Demikianlah Aku melampiaskan murka-Ku kepadamu sehingga cemburu-Ku kepadamu reda kembali; barulah Aku merasa tenang dan tidak sakit hati b  lagi.

Yehezkiel 17:6

Konteks
17:6 sehingga ia tumbuh dan menjadi pohon anggur yang rimbun, yang tumbuhnya rendah dan cabang-cabangnya w  melengkung menuju burung itu dan akar-akarnya tetap di bawahnya. Demikianlah ia menjadi pohon anggur dan mengeluarkan tunas-tunas dan memancarkan taruk-taruk. x 

Yehezkiel 17:8

Konteks
17:8 Namun ia ditanam di ladang yang baik, dekat air yang berlimpah-limpah, supaya ia bercabang-cabang z  dan berbuah dan supaya menjadi pohon anggur yang bagus.

Yehezkiel 18:2

Konteks
18:2 "Ada apa dengan kamu, sehingga kamu mengucapkan kata sindiran ini 7  di tanah Israel: Ayah-ayah makan buah mentah dan gigi anak-anaknya menjadi ngilu? l 

Yehezkiel 18:9

Konteks
18:9 hidup menurut ketetapan-Ku z  dan tetap mengikuti peraturan-Ku dengan berlaku setia--ialah orang benar, a  dan ia pasti hidup, b  demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 19:11

Konteks
19:11 Padanya tumbuh suatu cabang yang kuat yang menjadi tongkat kerajaan; ia menjulang tinggi di antara cabang-cabangnya yang rapat, dan menjadi kentara karena tingginya dan karena rantingnya h  yang banyak.

Yehezkiel 20:33

Konteks
20:33 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku akan memerintah kamu dengan tangan yang kuat dan lengan j  yang teracung dan amarah k  yang tercurah.

Yehezkiel 20:46

Konteks
20:46 "Hai anak manusia, tujukanlah mukamu o  ke selatan dan ucapkanlah banyak tegoran terhadap p  tanah selatan dan bernubuatlah terhadap tanah kehutanan di sebelah selatan; q 

Yehezkiel 21:9

Konteks
21:9 "Hai anak manusia, bernubuatlah dan katakan: Beginilah firman TUHAN: Pedang! Pedang! Yang sudah diasah dan juga digosok!

Yehezkiel 21:12

Konteks
21:12 Berserulah dan merataplah, hai anak manusia! Sebab pedang itu ditujukan melawan umat-Ku, ditujukan melawan semua pemimpin Israel; mereka dan umat-Ku sama-sama dibiarkan dimakan pedang 8 . Oleh sebab itu tepuklah pinggangmu t  sebagai tanda perkabungan.

Yehezkiel 21:23

Konteks
21:23 Tetapi bagi mereka, itu adalah tenungan yang menipu, walaupun mereka mengangkat sumpah yang muluk-muluk; tetapi ia mengingat k  kesalahan l  mereka, sehingga mereka ditangkap.

Yehezkiel 22:25

Konteks
22:25 yang pemimpin-pemimpinnya di tengah-tengahnya seperti singa c  d  yang mengaum, yang menerkam mangsanya: manusia ditelan, e  harta benda dan barang-barang yang berharga dirampas, janda-janda f  dibuat bertambah-tambah di tengah-tengahnya.

Yehezkiel 23:29

Konteks
23:29 Mereka akan memperlakukan engkau dengan kebencian dan akan merampas segala hasil jerih payahmu dan meninggalkan engkau telanjang bugil, w  sehingga aurat persundalanmu kelihatan. x  Kemesumanmu y  dan persundalanmu z 

Yehezkiel 23:39

Konteks
23:39 Dan sedang mereka menyembelih anak-anak mereka untuk berhala-berhalanya, mereka datang pada hari itu ke tempat kudus-Ku dan melanggar kekudusannya. q  Sungguh, inilah yang dilakukan mereka di dalam rumah-Ku. r 

Yehezkiel 23:48

Konteks
23:48 Aku akan menghentikan l  kemesuman di tanah itu dan semua kaum perempuan akan memperhatikan peringatan itu dan tidak akan melakukan kemesuman lagi seperti yang kamu lakukan. m 

Yehezkiel 24:11

Konteks
24:11 Letakkanlah periuk itu kosong di atas bara api, supaya itu dibakar dan tembaganya menjadi merah, sehingga kotorannya hancur di dalamnya dan karatnya hilang. d 

Yehezkiel 26:14

Konteks
26:14 Aku akan menjadikan engkau gunung batu yang gundul dan dengan demikian engkau akan menjadi penjemuran pukat, sehingga engkau tidak akan dibangun kembali, f  sebab Aku, Tuhanlah yang mengatakannya, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 28:14

Konteks
28:14 Kuberikan tempatmu t  dekat kerub u  yang berjaga, di gunung kudus Allah engkau berada dan berjalan-jalan di tengah batu-batu yang bercahaya-cahaya.

Yehezkiel 28:17

Konteks
28:17 Engkau sombong x  karena kecantikanmu, hikmatmu kaumusnahkan demi semarakmu. Ke bumi kau Kulempar, kepada raja-raja y  engkau Kuserahkan menjadi tontonan bagi matanya.

Yehezkiel 29:9

Konteks
29:9 sehingga tanah Mesir akan menjadi sunyi sepi dan menjadi reruntuhan. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. Oleh karena engkau berkata: Sungai Nil i  aku punya, aku yang membuatnya, j 

Yehezkiel 29:16

Konteks
29:16 Dan bagi kaum Israel mereka tidak lagi menjadi kepercayaan, x  yang mengingatkan y  kesalahan Israel, kalau Israel berpaling kepada mereka untuk meminta pertolongan. z  Dan Mesir akan mengetahui bahwa Akulah Tuhan ALLAH. a "

Yehezkiel 29:21

Konteks
29:21 Pada hari itu Aku akan menumbuhkan tanduk k  bagi kaum Israel dan membuat engkau dapat berbicara l  lagi di tengah-tengah mereka. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. m "

Yehezkiel 30:18

Konteks
30:18 Di Tahpanhes u  hari akan menjadi gelap pada saat Aku mematahkan kekuasaan Mesir v  di sana dan kecongkakannya, yang ditimbulkan kekuatannya, berakhir. Kota itu akan ditutupi oleh awan dan anak-anaknya perempuan akan diangkut tertawan. w 

Yehezkiel 33:7

Konteks
33:7 Dan engkau anak manusia, Aku menetapkan engkau menjadi penjaga 10  a  bagi kaum Israel. Bilamana engkau mendengar sesuatu firman dari pada-Ku, b  peringatkanlah mereka demi nama-Ku.

Yehezkiel 33:10

Konteks
33:10 Dan engkau anak manusia, katakanlah kepada kaum Israel: Kamu berkata begini: Pelanggaran kami dan dosa kami sudah tertanggung atas kami dan karena itu kami hancur; g  bagaimanakah kami dapat tetap hidup? h 

Yehezkiel 34:28

Konteks
34:28 Mereka tidak lagi menjadi jarahan bagi bangsa-bangsa dan binatang liar tidak akan menerkam mereka, sehingga mereka akan diam dengan aman tenteram e  dengan tidak dikejutkan f  oleh apapun.

Yehezkiel 36:12

Konteks
36:12 Aku akan membuat manusia lalu-lalang di atasmu yaitu umat-Ku Israel; mereka akan menduduki engkau dan engkau akan menjadi milik pusaka l  mereka dan engkau tidak lagi terus memunahkan mereka.

Yehezkiel 36:25

Konteks
36:25 Aku akan mencurahkan f  kepadamu air jernih, yang akan mentahirkan g  kamu; dari segala kenajisanmu h  dan dari semua berhala-berhalamu i  Aku akan mentahirkan kamu.

Yehezkiel 36:27

Konteks
36:27 Roh-Ku m  akan Kuberikan diam di dalam batinmu 11  dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku n  dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku o  dan melakukannya.

Yehezkiel 36:35

Konteks
36:35 Sebaliknya mereka akan berkata: Tanah ini yang sudah lama tinggal tandus menjadi seperti taman Eden z  dan kota-kota yang sudah runtuh, sunyi sepi dan musnah, sekarang didiami a  dan menjadi kubu.

Yehezkiel 37:7

Konteks
37:7 Lalu aku bernubuat seperti diperintahkan kepadaku; dan segera sesudah aku bernubuat, kedengaranlah suara, sungguh, suatu suara berderak-derak, dan tulang-tulang itu bertemu satu sama lain.

Yehezkiel 38:15

Konteks
38:15 dan datang dari tempatmu dari utara sekali, c  engkau dengan banyak bangsa yang menyertai engkau, mereka semuanya mengendarai kuda, suatu kumpulan yang besar dan suatu pasukan d  yang kuat.

Yehezkiel 39:2

Konteks
39:2 dan Aku akan menarik dan menuntun engkau dan Aku akan mendatangkan engkau dari utara sekali z  dan membawa engkau ke gunung-gunung Israel. a 

Yehezkiel 39:13

Konteks
39:13 Dan seluruh penduduk negeri turut menguburnya dan hal itu menjadikan mereka kenamaan pada hari Aku menyatakan kemuliaan-Ku, v  demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 39:27

Konteks
39:27 dan kalau Aku sudah membawa mereka kembali dari tengah bangsa-bangsa dan mengumpulkan mereka dari tanah musuh-musuh mereka dan pada saat Aku menunjukkan kekudusan-Ku kepada mereka di hadapan bangsa-bangsa j  yang banyak.

Yehezkiel 40:19

Konteks
40:19 Kemudian ia mengukur lebar pelataran g  itu dari sebelah dalam pintu gerbang bawah sampai sebelah luar pintu gerbang dalam: seratus hasta. h  Lalu ia berjalan di depanku menuju ke utara

Yehezkiel 43:21

Konteks
43:21 Ambillah lembu jantan untuk korban penghapus dosa itu dan orang harus membakarnya di tempat yang sudah ditentukan sekitar Bait Suci, di luar tempat kudus. x 

Yehezkiel 47:5

Konteks
47:5 Sekali lagi ia mengukur seribu hasta lagi, sekarang air itu sudah menjadi sungai, f  di mana aku tidak dapat berjalan lagi, sebab air itu sudah meninggi sehingga orang dapat berenang, suatu sungai yang tidak dapat diseberangi g  lagi.

Yehezkiel 47:13

Konteks
Batas-batas tanah Israel
47:13 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Inilah batas-batas v  tanah yang kamu harus bagi-bagi menjadi milik pusakamu di antara kedua belas suku Israel. Yusuf w  mendapat dua bagian.

Yehezkiel 48:12

Konteks
48:12 Ini adalah bagian khusus bagi mereka dari tanah yang sudah dikhususkan, suatu hal yang maha kudus, berbatasan dengan bagian orang-orang Lewi.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:4]  1 Full Life : BERHALA-BERHALAMU.

Nas : Yeh 6:4

Dosa utama Israel terhadap Allah ialah penyembahan berhala. Berkali-kali mereka dengan angkuh menolak kebaikan Allah serta mempersembahkan ibadah dan kesetiaan mereka kepada dewa-dewa lain. Dewasa ini kesalahan yang sama dengan menyembah berhala dilakukan apabila orang mencari kepuasan, kenikmatan, makna atau pertolongan di dalam perkara-perkara dunia yang berdosa dan sekular (lih. Mat 6:19-24; Kol 3:5) dan bukan mengandalkan Allah saja sebagai harapan hidup mereka. Untuk keterangan lebih lanjut tentang penyembahan berhala,

lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[10:4]  2 Full Life : KEMULIAAN TUHAN NAIK.

Nas : Yeh 10:4

Fokus dari pasal Yeh 10:1-11:25 adalah terangkatnya kemuliaan dan kehadiran Allah dari Bait Suci dan kota itu

(lihat art. KEMULIAAN ALLAH).

Kemuliaan Allah pertama-tama meninggalkan Tempat Mahakudus dan pergi ke atas ambang pintu Bait Suci (ayat Yeh 10:4); kemuliaan itu kemudian meninggalkan Bait Suci dan hinggap di atas takhta-kereta para kerub (ayat Yeh 10:18). Kerub-kerub itu memindahkan kemuliaan Allah ke pintu gerbang di Bait Suci sebelah timur (ayat Yeh 10:19), dan dari situ meninggalkan wilayah Bait Suci sama sekali. Akhirnya, kemuliaan ilahi meninggalkan kota Yerusalem dan tinggal di bukit Zaitun (Yeh 11:23).

  1. 1) Kemuliaan Allah meninggalkan Bait Suci karena dosa dan penyembahan berhala bangsa itu. Allah meninggalkan rumah-Nya dengan segan dan secara bertahap, tetapi karena kekudusan-Nya, Ia tahu bahwa Ia harus memisahkan diri dari penyembahan berhala di dalam Bait Suci itu.
  2. 2) Apa yang dialami Israel dan Bait Suci juga dapat terjadi pada gereja-gereja. Jikalau para pemimpin mengizinkan dosa, Iblis dan keduniawian mendapat pegangan, maka kemuliaan dan kehadiran Allah akan meninggalkan jemaat itu; akibatnya, gereja akan menjadi bejana kosong dan manifestasi Roh tidak akan ada (lih. pasal 1Kor 14:1-40).
  3. 3) Kita harus dengan sungguh-sungguh menginginkan kemuliaan dan kehadiran Allah dan pada saat yang bersamaan amat membenci dosa dan kebejatan

    (lihat cat. --> Ibr 1:9);

    [atau ref. Ibr 1:9]

    sikap yang lain akan menghasilkan kompromi rohani dan hukuman Allah

    (lih. pasal Wahy 2:1-3:22; bd. Ul 31:17; 1Sam 4:21; Hos 9:12).

[12:6]  3 Full Life : MENUTUPI MUKAMU.

Nas : Yeh 12:6

Tindakan ini mungkin mengacu pada rasa malu dan sedih yang akan dialami para tawanan.

[14:3]  4 Full Life : BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA.

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[16:15]  5 Full Life : ENGKAU MENGHAMBURKAN PERSUNDALANMU.

Nas : Yeh 16:15

Yerusalem mulai mengandalkan kecantikan dan kekayaannya (bd. Ul 6:10-12) dan bukan Allah. Ia menjadi sundal secara rohani dengan menjadi tidak setia dan meninggalkan Tuhan. Ia mengikat perjanjian dengan bangsa-bangsa asing (bd. 1Raj 11:1-13) dan mulai menyembah dewa-dewa mereka. Perzinaan rohani dewasa ini dilakukan oleh gereja atau perseorangan yang meninggalkan Tuhan dan menyerahkan diri kepada kenikmatan dosa dan nilai-nilai duniawi dan bukan kepada Allah dan kerajaan-Nya.

[16:20]  6 Full Life : ANAK-ANAKMU LELAKI DAN PEREMPUAN ... MEMPERSEMBAHKANYA.

Nas : Yeh 16:20

Akhirnya kemurtadan Yerusalem mengakibatkan keterlibatan dalam persembahan anak (bd. 2Raj 16:3; 21:6) dan semua bentuk kebiasaan kafir yang keji (ayat Yeh 16:21-25).

[18:2]  7 Full Life : KATA SINDIRAN INI.

Nas : Yeh 18:2-4

Kata sindiran ini mungkin berdasarkan pada Kel 20:5 dan Ul 5:9, yang keduanya mengajarkan bahwa anak-anak terpengaruh oleh dosa-dosa orang-tuanya; akan tetapi, Yehezkiel menjelaskan bahwa nas-nas ini tidak dimaksudkan untuk mengajarkan bahwa anak-anak akan dihukum karena dosa orang-tua. Semua orang bertanggung jawab atas dosanya sendiri dan ketidaksediaanya sendiri untuk percaya kepada Kristus sebagai Juruselamat dan menjalankan hidup yang benar (lih. ayat Yeh 18:4). Rasul Paulus menyatakan kembali prinsip ini dengan mengatakan, "Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita" (Rom 6:23).

[21:12]  8 Full Life : DIBIARKAN DIMAKAN PEDANG.

Nas : Yeh 21:12

Karena umat Allah tidak menerima dirotani oleh Allah, maka Allah tidak ada pilihan lain selain menyerahkan mereka kepada pedang. Tetap keras hati dan keras kepala sementara dihajar Tuhan mengakibatkan ikut dihukum bersama dengan dunia

(lihat cat. --> Ibr 12:5).

[atau ref. Ibr 12:5]

[22:25]  9 Full Life : IMAM-IMAMNYA.

Nas : Yeh 22:25-28

Bukannya setia kepada Allah dan panggilan mereka yang kudus, pemimpin-pemimpin rohani umat itu memakai jabatan mereka untuk keuntungan pribadi serta menyerahkan diri kepada kepuasan penuh dosa. Beberapa pemimpin Kristen hari ini bersalah karena dosa yang sama yang mendatangkan kecelaan besar kepada gereja.

[33:7]  10 Full Life : MENETAPKAN ENGKAU MENJADI PENJAGA.

Nas : Yeh 33:7

Allah menekankan kembali bahwa Yehezkiel harus menjadi nabi yang setia kepada bangsa itu, memperingatkan mereka untuk berbalik dari dosa dan menerima keselamatan Allah. Dewasa ini gereja dan para pendetanya harus bersaksi kepada semua bangsa tentang keselamatan di dalam Yesus Kristus

(lihat cat. --> Yeh 3:18).

[atau ref. Yeh 3:18]

[36:27]  11 Full Life : ROH-KU ... DI DALAM BATINMU.

Nas : Yeh 36:27

Jika Roh Kudus tidak lagi berdiam dalam kita, tidak mungkin seorang menjalankan hidup benar dan mengikuti jalan-jalan Allah. Sangat penting bagi kita untuk tetap terbuka kepada suara dan bimbingan Roh Kudus

(lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS, dan

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA