TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 2:44

Konteks
2:44 Dan semua orang yang telah menjadi percaya tetap bersatu, dan segala kepunyaan mereka adalah kepunyaan bersama, b 

Kisah Para Rasul 9:28

Konteks
9:28 Dan Saulus tetap bersama-sama dengan mereka di Yerusalem, dan dengan keberanian mengajar dalam nama Tuhan.

Kisah Para Rasul 28:24

Konteks
28:24 Ada yang dapat diyakinkan oleh perkataannya, ada yang tetap tidak percaya. n 

Kisah Para Rasul 5:4

Konteks
5:4 Selama tanah itu tidak dijual, bukankah itu tetap kepunyaanmu, dan setelah dijual, bukankah hasilnya itu tetap dalam kuasamu? c  Mengapa engkau merencanakan perbuatan itu 1  dalam hatimu? Engkau bukan mendustai manusia, tetapi mendustai Allah. d "

Kisah Para Rasul 1:7

Konteks
1:7 Jawab-Nya: "Engkau tidak perlu mengetahui masa dan waktu, yang ditetapkan Bapa sendiri menurut kuasa-Nya. n 

Kisah Para Rasul 2:24

Konteks
2:24 Tetapi Allah membangkitkan Dia v  dengan melepaskan Dia dari sengsara maut, karena tidak mungkin Ia tetap berada dalam kuasa maut itu. w 

Kisah Para Rasul 11:23

Konteks
11:23 Setelah Barnabas datang dan melihat kasih karunia Allah, v  bersukacitalah ia. Ia menasihati mereka, supaya mereka semua tetap setia w  kepada Tuhan 2 ,

Kisah Para Rasul 12:15

Konteks
12:15 Kata mereka kepada perempuan itu: "Engkau mengigau." Akan tetapi ia tetap mengatakan, bahwa benar-benar demikian. Kata mereka: "Itu malaikatnya. e "

Kisah Para Rasul 24:23

Konteks
24:23 Lalu ia menyuruh perwira itu tetap menahan y  Paulus, tetapi dengan tahanan ringan, z  dan tidak boleh mencegah sahabat-sahabatnya melayani dia. a 

Kisah Para Rasul 25:4

Konteks
25:4 Tetapi Festus menjawab, bahwa Paulus tetap ditahan m  di Kaisarea n  dan bahwa ia sendiri bermaksud untuk segera kembali ke sana.

Kisah Para Rasul 3:11

Konteks
Khotbah Petrus di Serambi Salomo
3:11 Karena orang itu tetap mengikuti Petrus dan Yohanes, r  maka seluruh orang banyak yang sangat keheranan itu datang mengerumuni mereka di serambi yang disebut Serambi Salomo. s 

Kisah Para Rasul 7:4

Konteks
7:4 Maka keluarlah ia dari negeri orang Kasdim, lalu menetap di Haran. Dan setelah ayahnya meninggal, Allah menyuruh dia pindah dari situ ke tanah ini, tempat kamu diam l  sekarang;

Kisah Para Rasul 14:23

Konteks
14:23 Di tiap-tiap jemaat rasul-rasul itu menetapkan penatua-penatua 3  b  bagi jemaat itu dan setelah berdoa dan berpuasa, c  mereka menyerahkan penatua-penatua itu kepada Tuhan, d  yang adalah sumber kepercayaan mereka.

Kisah Para Rasul 17:7

Konteks
17:7 dan Yason menerima mereka menumpang di rumahnya. Mereka semua bertindak melawan ketetapan-ketetapan Kaisar dengan mengatakan, bahwa ada seorang raja lain, yaitu Yesus. o "

Kisah Para Rasul 22:14

Konteks
22:14 Lalu katanya: Allah nenek moyang v  kita telah menetapkan engkau untuk mengetahui kehendak-Nya, untuk melihat w  Yang Benar x  dan untuk mendengar suara yang keluar dari mulut-Nya.

Kisah Para Rasul 23:1

Konteks
23:1 Sambil menatap anggota-anggota Mahkamah Agama, w  Paulus berkata: "Hai saudara-saudaraku, x  sampai kepada hari ini aku tetap hidup dengan hati nurani y  yang murni 4  di hadapan Allah."

Kisah Para Rasul 24:27

Konteks
24:27 Tetapi sesudah genap dua tahun, Feliks digantikan oleh Perkius Festus, f  dan untuk mengambil hati orang Yahudi, g  ia membiarkan Paulus tetap dalam penjara. h 

Kisah Para Rasul 27:7

Konteks
27:7 Selama beberapa hari berlayar, kami hampir-hampir tidak maju dan dengan susah payah kami mendekati Knidus. Karena angin tetap tidak baik, e  kami menyusur pantai Kreta f  melewati tanjung Salmone.

Kisah Para Rasul 27:22

Konteks
27:22 Tetapi sekarang, juga dalam kesukaran ini, aku menasihatkan kamu, supaya kamu tetap bertabah hati, p  sebab tidak seorangpun di antara kamu yang akan binasa, kecuali kapal ini.

Kisah Para Rasul 27:27

Konteks
27:27 Malam yang keempat belas sudah tiba dan kami masih tetap terombang-ambing di laut Adria. Tetapi kira-kira tengah malam anak-anak kapal merasa, bahwa mereka telah dekat daratan.

Kisah Para Rasul 7:2

Konteks
7:2 Jawab Stefanus: "Hai saudara-saudara dan bapa-bapa, h  dengarkanlah 5 ! Allah yang Mahamulia i  telah menampakkan diri-Nya kepada bapa leluhur kita Abraham, ketika ia masih di Mesopotamia, sebelum ia menetap di Haran, j 

Kisah Para Rasul 13:43

Konteks
13:43 Setelah selesai ibadah, banyak orang Yahudi dan penganut-penganut agama Yahudi yang takut akan Allah, mengikuti Paulus dan Barnabas; kedua rasul itu mengajar mereka dan menasihati supaya mereka tetap hidup di dalam kasih karunia Allah. a 

Kisah Para Rasul 15:2

Konteks
15:2 Tetapi Paulus dan Barnabas dengan keras melawan dan membantah pendapat mereka itu. Akhirnya ditetapkan, supaya Paulus dan Barnabas serta beberapa orang lain dari jemaat itu pergi kepada rasul-rasul dan penatua-penatua p  di Yerusalem q  untuk membicarakan soal itu.

Kisah Para Rasul 17:31

Konteks
17:31 Karena Ia telah menetapkan suatu hari, pada waktu mana Ia dengan adil x  akan menghakimi y  dunia 6  oleh seorang yang telah ditentukan-Nya, z  sesudah Ia memberikan kepada semua orang suatu bukti tentang hal itu dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati. a "

Kisah Para Rasul 20:28

Konteks
20:28 Karena itu jagalah dirimu dan jagalah seluruh kawanan 7 , x  karena kamulah yang ditetapkan Roh Kudus menjadi penilik y  untuk menggembalakan jemaat Allah z  yang diperoleh-Nya a  dengan darah b  Anak-Nya sendiri.

Kisah Para Rasul 26:16

Konteks
26:16 Tetapi sekarang, bangunlah dan berdirilah. l  Aku menampakkan diri kepadamu untuk menetapkan engkau menjadi pelayan dan saksi tentang segala sesuatu yang telah kaulihat dari pada-Ku dan tentang apa yang akan Kuperlihatkan kepadamu m  nanti.

Kisah Para Rasul 21:24

Konteks
21:24 Bawalah mereka bersama-sama dengan engkau, lakukanlah pentahiran z  dirimu bersama-sama dengan mereka dan tanggunglah biaya mereka, sehingga mereka dapat mencukurkan rambutnya; a  maka semua orang akan tahu, bahwa segala kabar yang mereka dengar tentang engkau sama sekali tidak benar, melainkan bahwa engkau tetap memelihara hukum Taurat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:4]  1 Full Life : MENGAPA ENGKAU MERENCANAKAN PERBUATAN ITU.

Nas : Kis 5:4

Akar dosa Ananias dan Safira adalah cinta mereka akan uang dan pujian orang lain. Hal ini menyebabkan mereka menentang Roh Kudus (ayat Kis 5:9). Setelah cinta akan uang dan pujian manusia memenuhi seseorang, rohnya terbuka terhadap segala macam kejahatan Iblis (1Tim 6:10). Orang tidak dapat mencintai uang dan pada waktu yang sama mencintai dan melayani Allah (Mat 6:24; Yoh 5:41-44).

[11:23]  2 Full Life : TETAP SETIA KEPADA TUHAN.

Nas : Kis 11:23

Para murid PB tidak beranggapan bahwa mereka yang menerima kasih karunia Allah dengan sendirinya akan tetap setia kepada Tuhan karena dosa, dunia, dan pencobaan Iblis dapat membelokkan seorang yang baru percaya dari jalan keselamatan di dalam Kristus. Barnabas memberi contoh kepada kita bagaimana menangani orang yang baru bertobat: perhatian utama kita harus menolong dan mendorong mereka untuk tetap bertahan di dalam iman, kasih, dan persekutuan dengan Kristus dan gereja-Nya (bd. Kis 13:43; 14:22).

[14:23]  3 Full Life : MENETAPKAN PENATUA-PENATUA.

Nas : Kis 14:23

Penetapan penatua (penilik jemaat atau gembala) tidak dilakukan hanya dengan mencari kehendak Roh Kudus lewat doa dan puasa, tetapi juga dengan memeriksa tabiat, karunia-karunia rohani, reputasi, dan bukti dari buah Roh pada para calon (1Tim 3:1-10). Jikalau mereka terdapat tidak bercela, mereka ditetapkan untuk melayani

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[23:1]  4 Full Life : DENGAN HATI NURANI YANG MURNI.

Nas : Kis 23:1

Hati nurani merupakan kesadaran batiniah yang bersaksi kepada kepribadian kita mengenai betulnya atau salahnya tindakan kita. "Hati nurani yang murni" memberikan keputusan bahwa kita tidak berbuat salah kepada Allah atau kehendak-Nya. Pernyataan Paulus ini (tampaknya menunjuk kepada hidupnya di hadapan masyarakat) diucapkan dengan sungguh-sungguh; perhatikan Fili 3:6 di mana ia menyatakan bahwa "tentang kebenaran dalam menaati hukum Taurat aku tidak bercacat." Sebelum bertobat, Paulus bahkan percaya bahwa dirinya sedang menaati kehendak Allah dengan menganiaya orang percaya (Kis 26:9).

Penyerahan Paulus kepada Allah, tekadnya yang kuat untuk menyenangkan Allah, dan kehidupannya "yang tak bercacat" sebelum bertobat memalukan dan menghukum orang percaya yang memberi alasan untuk ketidaksetiaan mereka kepada Kristus dengan mengatakan bahwa semua orang berbuat dosa dan mustahil untuk hidup di hadapan Allah dengan hati nurani yang murni.

[7:2]  5 Full Life : HAI SAUDARA-SAUDARA DAN BAPA-BAPA, DENGARKANLAH.

Nas : Kis 7:2-53

Khotbah Stefanus di depan mahkamah Sanhedrin adalah pembelaan iman seperti yang diberitakan oleh Kristus dan para rasul. Stefanus merupakan pelopor bagi semua orang yang membela iman alkitabiah terhadap mereka yang menentang atau memutarbalikkan ajaran Kristiani, dan dialah syahid yang pertama karena alasan itu. Yesus membenarkan tindakan Stefanus dengan menghormatinya di hadapan Allah Bapa di sorga

(lihat cat. --> Kis 7:55).

[atau ref. Kis 7:55]

Kasih Stefanus akan kebenaran serta kesediaannya untuk mengorbankan hidupnya guna mempertahankan kebenaran itu sangat bertentangan dengan mereka yang kurang perhatikan untuk "berjuang untuk mempertahankan iman yang telah disampaikan kepada orang-orang kudus" (Yud 1:3) dan mereka yang atas nama kasih, hubungan baik, dan toleransi, tidak merasa perlu untuk menentang para guru palsu dan pemutar balik kemurnian Injil hasil karya kematian Kristus

(lihat cat. --> Gal 1:9;

[atau ref. Gal 1:9]

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA).

[17:31]  6 Full Life : DENGAN ADIL AKAN MENGHAKIMI DUNIA.

Nas : Kis 17:31

Untuk mengetahui petunjuk lainnya tentang ajaran Paulus mengenai hari penghakiman lih. Rom 2:5,16; 1Kor 1:8; Fili 1:6,10; 1Tes 5:2,4; 2Tes 1:7-10; 2:2.

[20:28]  7 Full Life : JAGALAH SELURUH KAWANAN.

Nas : Kis 20:28

Untuk pembahasan nas klasik ini mengenai para penilik dalam gereja,

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA