TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 7:4

Konteks
7:4 Aku tidak akan merasa sayang y  kepadamu dan tidak akan kenal belas kasihan, tetapi Aku akan membalaskan kepadamu selaras dengan tingkah lakumu dan perbuatan-perbuatanmu yang keji akan tertimpa atasmu. Maka kamu akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN. z 

Yehezkiel 7:8-9

Konteks
7:8 Sekarang dengan segera Aku akan mencurahkan amarah-Ku e  atasmu dan melampiaskan murka-Ku kepadamu, Aku akan menghakimi engkau selaras dengan tingkah lakumu dan membalaskan kepadamu segala perbuatan-perbuatanmu f  yang keji. 7:9 Aku tidak akan merasa sayang dan tidak akan kenal belas kasihan; g  selaras dengan tingkah lakumu akan Kubalaskan kepadamu dan perbuatan-perbuatanmu yang keji akan tertimpa atasmu. h  Maka kamu akan mengetahui, bahwa Aku, Tuhanlah, yang memusnahkan. i 

Yehezkiel 14:4

Konteks
14:4 Oleh sebab itu berbicaralah kepada mereka dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Setiap orang dari kaum Israel yang menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi--Aku, TUHAN sendiri akan menjawab dia oleh karena berhala-berhalanya yang banyak itu,

Yesaya 3:11

Konteks
3:11 Celakalah orang fasik! b  Malapetaka c  akan menimpanya, sebab mereka akan diperlakukan d  menurut perbuatannya e  sendiri.

Yeremia 2:19

Konteks
2:19 Kejahatanmu akan menghajar engkau 1 , dan kemurtadanmu b  akan menyiksa c  engkau! Ketahuilah dan lihatlah, betapa jahat dan pedihnya d  engkau meninggalkan e  TUHAN, Allahmu; dan tidak gemetar f  terhadap Aku, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam.

Matius 7:1-2

Konteks
Hal menghakimi
7:1 "Jangan kamu menghakimi 2 , supaya kamu tidak dihakimi. o  7:2 Karena dengan penghakiman yang kamu pakai untuk menghakimi, kamu akan dihakimi dan ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu. p 

Roma 2:8-9

Konteks
2:8 tetapi murka dan geram y  kepada mereka yang mencari kepentingan sendiri, yang tidak taat kepada kebenaran, melainkan taat kepada kelaliman. z  2:9 Penderitaan dan kesesakan akan menimpa setiap orang yang hidup yang berbuat jahat, a  pertama-tama orang Yahudi dan juga orang Yunani, b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:19]  1 Full Life : KEJAHATANMU AKAN MENGHAJAR ENGKAU.

Nas : Yer 2:19

Dosa sering kali mendatangkan hukumannya sendiri. Bila orang percaya meninggalkan Tuhan, mereka kehilangan perlindungan dan berkat Allah sehingga mereka terbuka kepada aneka pencobaan yang bersifat merusak. Dosa memperbudak mereka, dan banyak kemalangan dan kegetiran dapat terjadi pada mereka.

[7:1]  2 Full Life : JANGAN KAMU MENGHAKIMI.

Nas : Mat 7:1

Yesus mengecam kebiasaan mencela kesalahan orang lain sementara mengabaikan kesalahan diri sendiri. Orang percaya harus pertama-tama tunduk kepada standar kebenaran Allah sebelum berusaha untuk meneliti dan mempengaruhi perilaku orang Kristen lain (ayat Mat 7:3-5). Menghakimi dengan cara yang tidak adil juga mencakup hal mengecam seorang yang berbuat salah tanpa ingin melihat orang itu kembali kepada Allah dan jalan-Nya (Luk 6:36-37).

  1. 1) Kristus tidak menyangkal perlunya menggunakan persepsi atau pertimbangan nilai apabila ada dosa dalam diri orang lain. Di ayat lain kita diperintahkan untuk mengenali dan menemukan pekerja palsu di dalam gereja (ayat Mat 7:15) serta menilai watak masing-masing saudara seiman (ayat Mat 7:6; bd. Yoh 7:24; 1Kor 5:12; 1Yoh 4:1;

    lihat cat. --> Gal 1:9; dan

    lihat cat. --> 1Tim 4:1).

    [atau ref. Gal 1:9; 1Tim 4:1]

  2. 2) Ayat ini sama sekali tidak boleh dipakai sebagai alasan untuk bersikap lalai dalam menjalankan disiplin di gereja

    (lihat cat. --> Mat 18:15).

    [atau ref. Mat 18:15]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA