TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 1:16

Konteks
1:16 Kemudian penjenang itu selalu mengambil makanan mereka dan anggur yang harus mereka minum, lalu memberikan sayur a  kepada mereka.

Daniel 2:14

Konteks
2:14 Lalu berkatalah Daniel dengan cerdik dan bijaksana kepada Ariokh, pemimpin pengawal raja yang telah pergi untuk membunuh orang-orang bijaksana di Babel itu,

Daniel 2:16-17

Konteks
2:16 Maka Daniel menghadap raja dan meminta kepadanya, supaya ia diberi waktu 1  untuk memberitahukan makna itu kepada raja. 2:17 Kemudian pulanglah Daniel dan memberitahukan hal itu kepada Hananya, Misael dan Azarya, f  teman-temannya,

Daniel 2:24

Konteks
2:24 Sebab itu pergilah Daniel kepada Ariokh z  yang telah ditugaskan raja untuk melenyapkan orang-orang bijaksana di Babel; maka pergilah ia serta berkata kepadanya, demikian: "Orang-orang bijaksana di Babel itu jangan kaulenyapkan! Bawalah aku menghadap raja, maka aku akan memberitahukan kepada raja makna itu!"

Daniel 6:6

Konteks
6:6 (6-7) Kemudian bergegas-gegaslah para pejabat tinggi dan wakil raja itu menghadap raja serta berkata kepadanya: "Ya raja Darius, kekallah hidup y  tuanku!

Daniel 6:10

Konteks
6:10 (6-11) Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah c  Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, d  berdoa serta memuji Allahnya 2 , seperti yang biasa dilakukannya. e 

Daniel 6:12

Konteks
6:12 (6-13) Kemudian mereka menghadap raja dan menanyakan kepadanya tentang larangan raja: "Bukankah tuanku mengeluarkan suatu larangan, supaya setiap orang yang dalam tiga puluh hari menyampaikan permohonan kepada salah satu dewa atau manusia kecuali kepada tuanku, ya raja, akan dilemparkan ke dalam gua singa?" Jawab raja: "Perkara ini telah pasti menurut undang-undang orang Media dan Persia, yang tidak dapat dicabut g  kembali."

Daniel 6:18-19

Konteks
6:18 (6-19) Lalu pergilah raja ke istananya dan berpuasalah o  ia semalam-malaman itu; ia tidak menyuruh datang penghibur-penghibur, dan ia tidak dapat tidur. p  6:19 (6-20) Pagi-pagi sekali ketika fajar menyingsing, bangunlah raja dan pergi dengan buru-buru ke gua singa;

Daniel 7:13

Konteks
7:13 Aku terus melihat dalam penglihatan malam itu, tampak datang p  dengan awan-awan dari langit q  seorang seperti anak manusia 3 ; r  datanglah ia kepada Yang Lanjut Usianya itu, dan ia dibawa ke hadapan-Nya.

Daniel 10:20

Konteks
10:20 Lalu katanya: "Tahukah engkau, mengapa aku datang kepadamu? Sebentar lagi aku kembali untuk berperang dengan pemimpin orang Persia, dan sesudah aku selesai dengan dia, maka pemimpin orang Yunani 4  h  akan datang.

Daniel 11:6-7

Konteks
11:6 Beberapa tahun kemudian keduanya akan bersekutu: puteri raja negeri Selatan 5  akan datang kepada raja negeri Utara untuk mengadakan persetujuan. Tetapi puteri itu tidak berhasil, juga keturunannya tidak dapat bertahan: puteri itu akan diserahkan, demikian pula orang-orang yang mengantarnya, anak yang dilahirkannya dan orang yang mengawininya. 11:7 Dan pada waktu itu akan tumbuh suatu tunas yang seakar dengan puteri itu 6  menggantikan orang itu, dan orang ini akan bergerak maju melawan tentara raja negeri Utara q  dan memasuki kota bentengnya, dan ia akan bertindak terhadap mereka dan ia akan berkuasa.

Daniel 11:44

Konteks
11:44 Tetapi kabar-kabar dari sebelah timur dan dari sebelah utara akan mengejutkan hatinya, sehingga ia akan keluar dengan kegeraman yang besar untuk memusnahkan dan membinasakan banyak orang.

Daniel 12:4

Konteks
12:4 Tetapi engkau, Daniel, sembunyikanlah segala firman itu, dan meteraikanlah w  Kitab itu 7  sampai pada akhir zaman; x  banyak orang akan menyelidikinya, y  dan pengetahuan akan bertambah."

Daniel 12:9

Konteks
12:9 Tetapi ia menjawab: "Pergilah, Daniel, sebab firman ini akan tinggal tersembunyi dan termeterai h  sampai akhir zaman. i 

Daniel 12:13

Konteks
12:13 Tetapi engkau, pergilah sampai tiba akhir zaman, r  dan engkau akan beristirahat, s  dan akan bangkit untuk mendapat bagianmu t  u  pada kesudahan zaman."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:16]  1 Full Life : SUPAYA IA DIBERI WAKTU.

Nas : Dan 2:16

Karena merupakan wisudawan baru, Daniel dan kawan-kawannya tidak dipanggil menghadap raja bersama dengan orang bijaksana lainnya, tetapi titah untuk membunuh semuanya juga mencakup mereka berempat. Karena itu Daniel menghadap raja dan meminta waktu untuk menafsirkan mimpi tersebut. Dia memerlukan waktu untuk berdoa dan menerima bantuan Allah; oleh karena itu keempat pemuda Ibrani itu mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh dalam doa sambil menantikan penyataan dari-Nya.

[6:10]  2 Full Life : DANIEL ... BERDOA SERTA MEMUJI ALLAHNYA.

Nas : Dan 6:11

Keputusan raja tidak menyebabkan Daniel menjadi gentar sehingga mengubah kebiasaannya berdoa; jendela-jendelanya tetap terbuka ke arah Yerusalem di mana Bait Suci pernah berdiri (bd. 2Taw 6:21). Sekalipun dia menyadari bahayanya, ia tidak membiarkan apa pun menghalangi dirinya memanjatkan permohonan-permohonannya kepada Allah (bd. Fili 4:6). Demikian pula, kita tidak boleh membiarkan apa pun menyebabkan kita mengabaikan doa dan ibadah kita kepada Allah setiap hari.

[7:13]  3 Full Life : SEORANG SEPERTI ANAK MANUSIA.

Nas : Dan 7:13

Oknum agung ini dihadapkan kepada Allah Bapa sebagai oknum yang terpisah dan berbeda dari Dia untuk menerima kerajaan kekal yang tidak pernah akan diberikan kepada orang lain (seperti yang terjadi dengan kerajaan-kerajaan sebelumnya). Awan-awan dari langit itu mungkin awan kemuliaan (bd. Kel 40:34,38; Kis 1:9,11; 1Tes 4:17; Wahy 1:7), yang menunjukkan bahwa Dialah Putra ilahi itu (Mat 26:64), Tuhan kita Yesus Kristus (bd. Luk 21:27; Yoh 1:51).

[10:20]  4 Full Life : PEMIMPIN ORANG PERSIA ... YUNANI.

Nas : Dan 10:20

Bangsa-bangsa di dunia mempunyai roh-roh jahat yang kuat yang ditugaskan membantu mereka menentang kekuatan-kekuatan Allah dan memperluas kejahatan dan kefasikan di antara bangsa itu.

[11:6]  5 Full Life : PUTERI RAJA NEGERI SELATAN.

Nas : Dan 11:6

Setelah beberapa tahun, Berenike, putri Ptolemeus II Filadelfus dari Mesir (285-246 SM) menikah dengan Antiokhus II Teos (261-246 SM), raja dari utara yang telah menceraikan Laodike untuk menikahinya. Tahun 246 SM Ptolemeus II wafat; kurang lebih pada waktu yang sama Laodike membunuh Berenike, Antiokhus, dan putra mereka.

[11:7]  6 Full Life : SUATU TUNAS YANG SEAKAR DENGAN PUTRI ITU.

Nas : Dan 11:7-9

Yang dimaksud adalah adik laki-laki Berenike, Ptolemeus III Euergetes dari Mesir (246-221 SM), yang mengalahkan raja utara Seleukus II Calinicus (246-226 SM). Ptolemeus III memasuki "benteng" (mungkin Antiokhia Siria) dan membawa ke Mesir patung-patung Siria bersama dengan patung-patung Mesir yang dirampas Raja Persia Kambisus ketika menaklukkan Mesir pada tahun 525 SM. Ptolemeus III kembali ke Mesir dengan membawa banyak barang rampasan, tetapi dia menahan diri dan tidak menyerang Seleukus lagi. Setelah beberapa waktu, Seleukus berusaha menyerbu Mesir untuk menutup kerugiannya, tetapi dia gagal dan terpaksa kembali ke negerinya.

[12:4]  7 Full Life : METERAIKANLAH KITAB ITU.

Nas : Dan 12:4

Daniel diperintahkan untuk memeteraikan kitab itu; nubuat-nubuat itu bukan hanya untuk zamannya, tetapi juga untuk akhir zaman, untuk mendorong orang yang hidup pada masa itu. Daniel kemudian melihat dua malaikat, satu di tiap-tiap tepi sungai, sambil bertanya berapa lama hingga akhir zaman tiba. Orang yang berpakaian kain lenan (bd. Dan 10:5-6) bersumpah demi Allah bahwa waktunya akan menjadi tiga setengah tahun, mungkin mengacu kepada paruhan terakhir dari tujuh masa yang ke-70

(lihat cat. --> Dan 9:27).

[atau ref. Dan 9:27]



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA