Advanced Commentary

Teks -- Bilangan 29:34-40 (TB)

Konteks
29:34 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa , selain dari korban bakaran yang tetap dengan korban sajiannya dan korban curahannya . 29:35 Pada hari yang kedelapan haruslah kamu mengadakan perkumpulan raya , maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan berat . 29:36 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran , sebagai korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN : seekor lembu jantan , seekor domba jantan , tujuh ekor domba berumur setahun yang tidak bercela , 29:37 dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya , yakni untuk lembu-lembu jantan , untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan ; 29:38 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa , selain dari korban bakaran yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban curahannya . 29:39 Itulah semuanya yang harus kamu olah bagi TUHAN pada hari-hari rayamu sebagai korban-korban bakaranmu , korban-korban sajianmu , korban-korban curahanmu dan korban-korban keselamatanmu , selain dari korban-korban nazarmu dan korban-korban sukarelamu ." 29:40 Lalu berbicaralah Musa kepada orang Israel sesuai dengan segala yang diperintahkan TUHAN kepada Musa .

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA